Anda di halaman 1dari 1

Virus Corona atau severe acute respiratory syndrome coronavirus 2 (SARS-CoV-2) datang

menghancurkan segala aspek kehidupan kita mulai dari masalah kesehatan, perubahan sosial
budaya masyarakat akibat kebijakan pencegahan penularan virus, hingga berentet panjang pada
masalah perekonomian nasional dan global. Dampak ini jelas juga dirasakan oleh pelaku usaha
pudding dan salad buah yang berada di Desa Pamengkang, seperti tingkat penjualan menurun
akibat pemasaran yang terbatas dan masih bersifat konvensional. Hal tersebut dikarenakan
meningkatnya kewaspadaan masyarakat mengenai kebersihan dan keamanan pangan yang
terdapat di pasaran dan terhambatnya ruang gerak masyarakat dikarenakan munculnya kebijakan
Pembatasan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Adanya program Kuliah
Kerja Nyata Back to Village (KKN-BTV) Universitas Jember bertujuan untuk mendampingi
pelaku usaha pudding dan salad buah di Desa Pamengkang. Lebih spesifik, tujuan dari adanya
kegiatan ini adalah melakukan branding produk, inovasi kemasan dan tatanan produk serta
pelatihan dan pendampingan pembuatan media sosial sebagai media pemasaran. Metode yang
digunakan dalam kegiatan KKN Back to Village 3 ini adalah ABCD (Assets Based Community
Development)yang dapat membentuk kemandirian masyarakat dalam meningkatkan pendapatan
sehingga meningkatkan pula kesejahteraannya. Kegiatan KKN Back to Village 3 ini dilakukan
selama 30 hari kedepan menunjukkan perubahan yang cukup baik dalam peningkatan omset dari
usaha ini.

Anda mungkin juga menyukai