Anda di halaman 1dari 5

TATA IBADAH MINGGU PAGI

HKBP IMMANUEL SEI SEMAYANG RESSORT IMMANUEL SEI SEMAYANG


Minggu XVII Setelah TRINITATIS , 08 Oktober 2017
TOPIK MINGGU
“HASILKANLAH BUAH YANG BAIK”

1. Bernyanyi BN.HKBP No.6:2&4 “PUJILAH TUHAN SANG RAJA MULIA” BL.No.56


 Pujilah Tuhan penguasa alam semesta
Yang melindungimu, di bawah naungan sayapNya
Dia memb’ri semua yang kau perlukan. Syukuri anug’rah Tuhan.
 Jemaat Berdiri
 Pujilah Tuhan yang berkati pekerjaanmu
Dengan rahmatNya Dia memb’ri kebutuhanmu
Syukurilah, semua anugerahNya dan kasihNya yang melimpah
02.Votum/Introitus
L : Didalam Nama Allah Bapa dan Nama AnakNya Yesus Kristus dan Nama Roh
Kudus, yang menciptakan langit dan bumi.Amin.Sehingga hidupmu layak di
hadapanNya serta berkenan kepadaNya dalam segala hal,dan kamu memberi
buah dalam segala pekerjaan yang baik dan bertumbuh dalam pengetahuan
yang benar tentang Allah.Beribadahlah kepada Tuhan dengan
sukacita,datanglah ke hadapanNya dengan sorak-sorai. Haleluya !
L/J : (Nyanyikan : Haleluya.....Haleluya....Haleluya....)
L : Marilah kita berdoa : Ya Tuhan Allah, Bapa kami yang di surga.Berilah kepada
kami hati yang kudus,pikiran yang baik dan jiwa yang sungguh melakukan
pekerjaan yang baik .Berilah kami damai agar kami merasa aman dan
tenteram di dalam perlindunganMu.Kiranya kami senantasa berpegang pada
FirmanMu dalam menghadapi msusuh-musuh kami.Jaga dan kuatkanlah kami di
dalam Yesus Kristus Tuhan kami.Amin. (Jemaat duduk kembali)
03.Bernyanyi KJ.No.18:2 “ALLAH HADIR BAGI KITA”
 Allah hadir, sungguh hadir di jemaatNya yang kudus;
biar kasih kurniaNya meyegarkan kita t’rus.
Reff : Dengan Roh Kudus, ya Tuhan, umatMu berkatilah!
Baharui hati kami; o, curahkan kurnia.
04.HUKUM TUHAN
L : Marilah kita membaca dan mendengar Hukum Tuhan dari Pengakuan Iman HKBP
(Konfessie) Tahun 1996 Pasal 12 Tentang “PERBUATAN DAN IMAN ”Demikianlah
1
bunyinya Kita mempercayai dan menyaksikan:Pada mulanya,sebelum manusia jatuh ke
dalam dosa, Allah mengangkat manusia itu menjadi pengolah dan pemelihara dunia
ini.Pekerjaan manusia berdasar pada kepercayaan bahwa Allah terus
bekerja(Yoh.5:17).Melalui pekerjaan itu berkat Allah mengalir deras kepada manusia dan
kepada seluruh ciptaan,menghasilkan buah bagi manusia dan bagi
sekitarnya.Kepercayaan kepada Yesus Kristus harus menghasilkan pekerjaan baik.
Seseorang adalah sesat kalau mengharapkan memperoleh
kebenaran,kehidupan,ketenangan dan berkat karena melakukan pekerjaan
baik(Ef.2:8;Rom. 5:1).Dengan ajaran ini kita menekankan agar manusia rajin dan
terpanggil bekerja, dan hasil pekerjaannya menjadi korban syukur bagi Allah dan an
memperhatikan orang yang berkekurangan (2 Kor.9:2-11).Dengan ajaran ini kita menolak
pekerjaan yang tidak dikehendaki Allah,dan supaya warga jemaat setia,dapat dipercaya
dan bertanggung jawab melakukan hukum dan Firman Allah baik atau tidak baik
waktunya,terutama apda saat terjadi pencobaan misalnya korupsi, judi
,pencurian,penyalah gunaan wewenang,mencari keuntungan yang tidak wajar,menjual
dengan harga yang sangat murah dengan maksud merugikan pihak lain.Demikianlah
Hukum Tuhan. Marilah kita sama-sama berdoa dan memohon kekuatan kepada Tuhan
untuk melakukan hukumNya !.Demikianlah Hukum Tuhan. Marilah kita sama-sama
berdoa dan memohon kekuatan kepada Tuhan untuk melakukan hukumNya !
L/J : Ya Tuhan Allah, kuatkanlah kami untuk melakukan yang sesuai dengan hukumMu.Amin.
05. Bernyanyi KJ.No.33:2&3 “SUARAMU KUDENGAR”
2. Kendati ‘ku lemah, tenaga Kauberi;Kauhapus aib dosaku, hidupku pun bersih
Aku datanglah, Tuhan, padaMu;Dalam darahMu kudus sucikan diriku.
 Jemaat Berdiri
3. Kaupanggil diriku, supaya kukenal iman,harapan yang teguh dan kasihMu kekal.
Aku datanglah, Tuhan, padaMu; Dalam darahMu kudus sucikan diriku.
06.Pengakuan Dosa dan Janji Pengampunan dosa
L : Saudara-saudari yang dikasihi Tuhan, marilah kita datang kepada Tuhan untuk
merendahkan hati kita dan mengaku semua kesalahan yang kita lakukan kepada
Allah dan kepada sesama manusia.Marilah Kita berdoa : Ya Tuhan Allah Bapa
kami Yesus Kristus. Engkaulah Allah, yang Mahakuasa pencipta segala sesuatu.
Engkau adalah adil menghakimi semua orang. Kami datang kehadapanMu
mengaku segala dosa kami yang kami lakukan karena melanggar hukumMu,baik
melalui perkataan kami yang tidak benar, maupun karena nafsu keinginan
duniawi yang selalu mempengaruhi kami. Kami patut mendapat murka Tuhan,
akibat dosa kami itu. Tetapi Engkau adalah Tuhan Pengasih dan Penyayang.
2
Kasihanilah kami, ampunilah segala dosa-dosa dan kesalahan kami didalam
AnakMu Tuhan Yesus Kristus. Karuniakanlah kami Roh Kudus, agar kami setia
mengikuti Engkau di dalam kebenaran dan kekudusan dan memperoleh hidup
yang kekal yang Tuhan janjikan bagi setiap orang yang percaya kepada AnakMu
Yesus Krsitus Tuhan dan Juruselamat kami.Amin
(SL Menyanyikan BN.HKBP.No.686:1 ”KU BERCELA DI DEPANMU” BL.No.686)
 Ku bercela di depanMu,namun Kau panggil diriku.‘Ku dikuduskan darahMu.Ya, Anak
Domba Allahku.
 Kasihanilah, Diriku dan kelakuanku. ‘ku tau Tuhan,sering ‘ku sesat di jalanku
Ampunilah, ya, Tuhan dosaku.
L: Marilah kita mendengar janji Tuhan tentang Pengampunan Dosa kita: Karena
begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan
AnakNya yang Tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepadaNya tidak
binasa,melainkan beroleh hidup yang kekal.Kemuliaan bagi Allah di tempat yang
Mahatinggi.
L/J: Amin ( jemaat duduk kembali)
07. Bernyanyi BN.HKBP No.743:2 “YA,TUHAN PIMPINLAH” BL.No.743
 Ya, Tuhan b’rikanlah sabdaMu hatiku siap mendengarMu
Curahkan berkat dan rahmatMu,Bagi umat yang haus FirmanMu
B’ri hikmatMu pada hambaMu, Tuk memanggil yang jauh dariMu
Yang b’lum mengenal namaMu,datang beriman padaMu
08. EPISTEL/PEMBACAAN FIRMAN TUHAN
L : Saudara-saudari yang dikasihi Tuhan, marilah kita membaca dan mendengar Firman
Tuhan yang ditetapkan untuk Minggu ini tertulis pada Kitab FILIPI 3:4b-14. Jika ada
orang lain menyangka dapat menaruh percaya pada hal-hal lahiriah, aku lebih lagi:
J : disunat pada hari kedelapan, dari bangsa Israel, dari suku Benyamin, orang Ibrani asli,
tentang pendirian terhadap hukum Taurat aku orang Farisi,
L : tentang kegiatan aku penganiaya jemaat, tentang kebenaran dalam mentaati hukum
Taurat aku tidak bercacat.
J : Tetapi apa yang dahulu merupakan keuntungan bagiku, sekarang kuanggap rugi karena
Kristus.
L : Malahan segala sesuatu kuanggap rugi, karena pengenalan akan Kristus
Yesus,Tuhanku,lebih mulia daripada semuanya. Oleh karena Dialah aku telah melepaskan
semuanya itu dan menganggapnya sampah,supaya aku memperoleh Kristus,
J : dan berada dalam Dia bukan dengan kebenaranku sendiri karena mentaati hukum
Taurat, melainkan dengan kebenaran karena keprcayaan kepada Kristus,yaitu kebenaran
yang Allah anugerahkan berdasarkan kepercayaan.
L : Yang kukehendaki ialah mengenal Dia dan kuasa kebangkitanNya dan persekutuan dalam
penderitaanNya, di mana aku menjadi serupa dengan Dia dalam kematianNya.
3
J : supaya aku akhirnya beroleh kebangkitan dari antara orang mati.
L : Bukan seolah-olah aku telah memperoleh hal ini atau telah sempurna ,melainkan aku
mengejarnya, kalau-kalau aku dapat juga menangkapnya, karena akupun telah ditangkap
oleh Kristus Yesus.
J : Saudara-saudara, akku sendiri tidak menganggap, bahwa aku telah menangkapnya, tetapi
ini yang kulakukan:aku melupakan apa yang telah di belakangku dan mengarahkan diri
kepada apa yang ada di hadapanku,
L : dan berlari-lari kepada tujuan untuk memperoleh hadiah, yaitu panggilan sorgawi dari
Allah dalam Kritus Yesus.Demikianlah Firman Tuhan.Berbahagialah orang yang mendengar
Firman Allah serta memeliharanya dalam hatinya.Amin
09.Bernyanyi BN.HKBP.No.719:1-2 “KU DENGAR SUARAMU” BLNo. 719
 ‘Ku dengar suaraMu Yesus, ‘Ku dengar suaraMu Yesus
‘Ku dengar suaraMu Yesus, pikul salib ikutlah aku.
Reff :Peganglah tanganku Yesus.Kuatkanlah aku Yesus. Tolong tunjukkan jalanMu
Tuhan pimpin,pimpin langkahku.
 Jemaat Berdiri
 ‘Ku serahkanlah diriku, ‘ku serahkanlah diriku, ‘ku serahkanlah diriku
‘ku mau ikut, ikut Tuhanku. Reff..............
10. Pengakuan Iman Rasuli
L : Marilah kita bersama-sama mengaku iman kepercayaan kita, sebagaimana
teman-teman seiman di seluruh dunia. Kita bersama-sama mengucapkannya:
L+J: Aku percaya .................... dst (jemaat duduk kembali)
11.Warta Jemaat – Doa Syafaat
12.Bernyanyi BN.HKBP.No.248:1-3 “SELAMA HIDUP DI DUNIA” BL.No.18 (P.1a+1b)
 Selama hidup di dunia,hatimu tuluslah.Dan Firman Tuhan ingatlah,kekal selamanya.
 Bak pohon yang baik hidupmu,lebatlah buahnya.Daunnya hijau
teduh,ya,teladanilah.
 Bagaikan mata air jernih,rasanya pun segar.Hendaklah hatimu bersih ,berbuat
yang benar.
13.Khotbah :  YESAYA 5:1-7
14.Bernyanyi BN.HKBP No.720:1,3,4 “YESUS INGINKAN HIDUPKU” BL.No.720 (P.II)
 Yesus inginkan hidupku bersianr bagiNya.
Dimana,kapanpun aku, ‘ku merenungkannya.
Reff = Bersinar selalu,itulah kehendak Yesus.Bersinar selalu,aku bersinar terus.
 Yesus,beri pertolongan,dan jaga hatiku.Agar selalu bersinar, meniru Tuhanku Reff
 Aku mau taat Tuhanku,selama hidupku.Di surgaMu,’ku selalu, memuji namaMu Reff
15.Doa Persembahan- Bapa Kami-Berkat-Amin-Amin-Amin

4
Selamat Hari Minggu.Tuhan Yesus memberkati kita

Anda mungkin juga menyukai