Anda di halaman 1dari 7

LATIHAN SOAL BAHASA INDONESIA

1. Bacalah paragraf berikut dengan saksama!


(1) Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XII resmi dibuka di Jakarta (2) Selain
dituntut berprestasi di bidang olahraga, atlet pelajar juga dituntut berprestasi di sekolah.
(3) Namun, tidak sedikit atlet yang harus meninggalkan bangku sekolah karena harus
mengikuti pemusatan latihan. (4) Padatnya jadwal latihan dan pertandingan membuat
mereka sulit membagi waktu antara pertandingan dan belajar. (5) Hal ini adalah
merupakan persoalan yang penting dan krusial.

Kalimat tidak efektif dalam paragraf di atas ditandai dengan nomor … .


A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

2. Bacalah peragraf berikut dengan saksama!


(1) Motif batik parang yang terlukis di mobil reli Subhan Aksa menarik perhatian
banyak orang. (2) Hiasan batik tersebut tergolong unik karena sedikit pereli yang
menampilkan kekhasan negara mereka. (3) Subhan Aksa mulai mempromosikan batik
sejak mengikuti reli Production World Rally Championship 2012. (4) Ia sengaja
mempromosikan batik melalui reli agar lebih terkenal di dunia daripada sebelumnya.
(5) Ternyata usahanya berhasil, yaitu banyak yang tertarik dengan motif batik tersebut .

Kalimat yang menyatakan hubungan perbandingan pada paragraf di atas terdapat pada
kalimat yang ditandai dengan nomor ... .
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

3. Cermati topik berikut dengan saksama!


(1) Sukses menyesuaikan diri dengan perubahan.
(2) Kiat menjadi wirausahawan sukses.
(3) Selalu menghargai relasi dan konsumen.
(4) Komitmen terhadap konsumen.
(5) Tanggap perubahan di dunia relasi.

Urutan yang tepat agar menjadi paragraf deduktif adalah ....


A. (2) – (1) – (5) – (3) dan (4)
B. (2) – (4) – (1) – (5) dan (3)
C. (2) – (1) – (4) – (3) dan (5)
D. (4) – (2) – (3) – (5) dan (1)
E. (5) – (4) – (2) - (3) dan (1)

4. Bacalah penggalan latar belakang proposal berikut dengan saksama!


Latar Belakang
Beberapa waktu yang lalu berita kecelakaan lalu lintas yang menimpa anak di bawah
umur sangat menghebohkan. Kecelakaan ini mengakibatkan banyak pihak menjadi
korban. Mereka mengendarai kendaraan tanpa memperhatikan Undang-Undang Lalu
Lintas. Untuk itu, perlu adanya peningkatan kesadaran orang tua dalam membimbing
anak agar dapat mematuhi peraturan lalu lintas.

Tujuan proposal yang tepat berdasarkan latar belakang tersebut adalah ....
A. Meningkatkan kesadaran untuk mematuhi Undang-Undang Lalu Lintas.
B. Meningkatkan pengawasan dalam berlalu lintas di jalan.
C. Memperhatikan Undang-Undang Lalu Lintas bagi pengendara dan pemakai jalan.
D. Meningkatkan peran serta orang tua dalam berlalu lintas.
E. Memberi penjelasan tentang cara berlalu lintas yang benar.

5. Cermati judul proposal dan jenis kegiatannya berikut !


A. Judul Proposal : Festival Kesenian Yogyakarta 2013
B. Jenis Kegiatan :
(1) Seminar seni dan budaya
(2) Lomba kesenian daerah
(3) Kunjungan ke museum
(4) Pameran dan pentas seni
(5) Lomba masak tradisional

Jenis kegiatan yang tidak sesuai dengan judul proposal tersebut adalah … .
A. (1) dan (2)
B. (2) dan (3)
C. (3) dan (4)
D. (3) dan (5)
E. (4) dan (5)
6. Perhatikan urutan sistematika proposal berikut ini!
(1) Dasar Pemikiran
(2) Tujuan
(3) Kegiatan
(4) Sasaran
(5) Waktu dan Tempat Penyelenggaraan

Urutan yang tepat untuk sistematika proposal di atas adalah


A. (1) – (2) – (3) – (4) – (5)
B. (1) – (2) – (4) – (3) – (5)
C. (1) – (3) – (2) – (4) – (5)
D. (2) – (3) – (4) – (1) – (5)
E. (3) – (1) – (2) – (4) – (5)
7. Perhatikan penulisan alamat surat berikut!
Kepada :
Yth. Sdr. Tomi Wibisana
Jln. Diponegoro, 25, Wates
Yogyakarta

Perbaikan penulisan alamat surat tersebut adalah … .


A. Kepada
Yth. Sdr. Tomi Wibisana
Jln. Diponegoro 25, Wates
Yogyakarta

B. Kepada Yth. Sdr. Tomi Wibisana


Jln. Diponegoro 25, Wates
Yogyakarta.

C. Yth. Sdr. Tomi Wibisana


Jln. Diponegoro 25, Wates
Yogyakarta

D. Yth. Sdr. Tomi Wibisana


Jalan Diponegoro 25, Wates
YOGYAKARTA

E. Yth. Sdr. Tomi Wibisana


Jalan Diponegoro 25, Wates
Yogyakarta
8. Bacalah iklan lowongan kerja berikut ini dengan saksama!
PENGUMANAN
Nomor : 11/U/2014
PT RIZKY PRATAMA MULIA
Membutuhkan lima orang Fashion Designer
- Wanita
- S1/D3 Fashion/Busana
- Umur maksimal 28 tahun
- Mampu bekerja dengan tim dan individu
Kirim lamaran dan CV ke PT RIZKY PRATAMA MULIA
Jalan Kaliurang Km. 12 Yogyakarta CP 081322766051

Berdasarkan pengumuman lowongan kerja di perusahaan tersebut, kalimat pembuka surat


lamaran pekerjaan yang tepat adalah ...
A. Bersama dengan surat ini, saya mengajukan lamaran pekerjaan sebagai Fashion Designer
di PT RIZKY PRATAMA MULIA sesuai dengan ijazah yang saya miliki.
B. Berdasarkan pengumuman lowongan pekerjaan sebagai Fashion Designer di PT RIZKY
PRATAMA MULIA dengan ini saya mengajukan lamaran pekerjaan.
C. Berdasarkan keterangan dalam penmgumuan tentang Fashion Designer, di PT RIZKY
PRATAMA MULIA saya mengajukan lamaran pekerjaan terhadap Saudara.
D. Menunjuk pengumuman di PT RIZKY PRATAMA MULIA, saya ingin sekali bekerja
sebagai Fashion Designer sehingga saya menulis lamaran pekerjaan.
E. Pengumuman di PT RIZKY PRATAMA MULIA telah menarik keinginan saya untuk
bekerja sebagai Fashion Designer, oleh karena itu saya mengajukan lamaran.

9. Perhatikanlah penggalan surat balasan lamaran pekerjaan berikut!


Kami menolak lamaran Saudara dan kami harap Saudara memakluminya.

Perbaikan kalimat balasan surat lamaran kerja yang santun adalah …


A. Terima kasih atas lamaran Saudara. Untuk selanjutnya kami menolak lamaran Saudara
dan harap maklum.
B. Terima kasih atas lamaran Saudara. Namun, kami menolak lamaran Saudara dan mohon
dapat memaklumimya.
C. Terima kasih atas permohonan yang Saudara ajukan. Namun, kami terpaksa belum dapat
memenuhi permohonan Saudara dan harap memakluminya.
D. Terima kasih atas keinginan Saudara untuk bergabung dengan perusahaan kami. Namun,
dengan menyesal kami belum dapat memenuhi harapan Saudara.
E. Terima kasih atas lamaran Saudara. Kami terpaksa belum bisa menerima Saudara harap
maklum.

10. Perhatikan ilustrasi berikut!


Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Cakrakembang menugasi pembina OSIS untuk menyiapkan
acara penyambutan kunjungan walikota ke sekolah pada tanggal 11 Januari 2014 pukul 10.00
WIB.

Kalimat memo yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah ....


A. Mohon Bapak berkenan menyiapkan acara penyambutan kunjungan walikota tanggal 11
Januari 2014, pukul 10.00 WIB.
B. Aturlah dengan baik acara penyambutan kunjungan walikota, jangan sampai memalukan
sekolah kita tanggal 11 Januari 2014, pukul 10.00 WIB.
C. Segera siapkan acara penyambutan kunjungan walikota di sekolah, tanggal 11 Januari
2014, pukul 10.00 WIB.
D. Bapak persiapkan acara penyambutan kunjungan walikota yang tidak lama lagi, yaitu
tanggal 11 Januari 2014, pukul 10.00 WIB.
E. Saya mohon sungguh-sungguh agar Bapak persiapkan acara penyambutan kunjungan
walikota tanggal 11 Januari 2014, pukul 10.00 WIB.

11. Bacalah penggalan surat keluarga di bawah ini dengan saksama!


Ayah dan Bunda tercinta. Liburan Idul Fitri tahun 1434 H ini Ananda  tidak bisa
berkumpul bersama keluarga karena harus menyelesaikan laporan penelitian.  Untuk itu
Ananda mohon maaf. Bersama ini pula Ananda mengucapkan Selamat Idul Fitri 1434 H
mohon maaf lahir batin atas semua kesalahan dan kekhilafan Ananda. Semoga semua
kesalahan dan dosa kita diampuni oleh Allah Swt.

Isi dari penggalan surat keluarga di atas seorang anak yang …


A. mengucapkan selamat ulang tahun kepada ayah dan bundanya.
B. sedang menyelesaikan laporan penelitian untuk tugas akhir.
C. tidak dapat berkumpul dengan keluarganya pada liburan Idul Fitri.
D. memohon maaf lahir batin kepada ayah dam bundanya.
E. memohon ampun atas semua kesalahan dan dosa-dosanya.

12. Cermatilah paragraf rumpang berikut!


Jujur adalah bibit unggul. Ibarat padi, dia bisa dipanen dan dikonsumsi, tetapi kalau
tidak unggul dia hanya mandeg sampai dikonsumsi saja. Tetapi kalau unggul dia masih
bisa dijadikan bibit lagi untuk menghasilkan butiran-butiran padi yang lain. Karenanya
jangan gadaikan Ujian Nasional dengan sikap tidak jujur. [ ...] Apakah semua pihak yang
terlibat dalam Ujian Nasional maupun sarana pendukungnya sudah sesuai dengan standar
yang diperlukan dan para pelaksananya sudah bertindak dengan jujur pula?

Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang di atas adalah …


A. Pada saat ini kejujuran sudah merupakan sesuatu yang langka sedangan sesuatu yang
langka akan banyak yang mencari.
B. Nilai kejujuran bisa dinilai dari pemahaman pada setiap diri yang terlibat dalam Ujian
Nasional.
C. Hasil Ujian Nasional yang dicapai menunjukkan sejauh mana pihak yang terkait telah
menjalankan tugas dan tanggung jawabnya.
D. Kini melalui Ujian Nasional yang dilaksanakan secara transparan bisa dijadikan tolok
ukur keberhasilan suatu bangsa.
E. Sayang sekali kita lebih suka menjadi bangsa yang tidak jujur atas kondisi diri sendiri
terutama dalam menghadapi Ujian Nasional.

13. Perhatikan penggalan surat kuasa berikut ini!


Yang bertanda tangan di bawah ini :
nama : Sarah Adhelia Pancawati, M.Si.
alamat : Jalan Madumurti 11 RT02/RW23 Wirobrajan Yogyakarta
dengan ini memberikan kuasa kepada :
nama : Dra. Intan Nur Aini, M.Pd.
alamat : Jalan Sidomukti 12 RT04/RW 24 Wirobrajan Yogyakarta
untuk menjualkan satu unit mobil merek Toyota Avanza tahun 2012 Nomor Polisi AB
1312 EN atas nama pemberi kuasa.
Surat kuasa ini berlaku sampai dengan tanggal 31 Januari 2014 [....]
Demikianlah surat kuasa ini dibuat dengan sebenarnya.

Pernyataan yang tepat untuk melengkapi bagian yang rumpang pada penggalan surat kuasa
tersebut adalah ...
A. Jika sampai dengan tanggal tersebut transaksi jual beli mobil tidak terjadi,
surat kuasa ini dinyatakan tidak berlaku.
B. Harap dilaksanakan dengan sebaik-baiknya dan memberikan laporan
setelah selesai dilaksanakan.
C. Pemberi kuasa mencabut surat kuasa apabila transaksi pembelian mobil
tidak terjadi pada tanggal tersebut.
D. Penerima kuasa harap mengembalikan surat kuasa ini kepada pemberi
kuasa sesuai dengan kesepakatan.
E. Pembatasan masa berlakunya surat kuasa ini akan diperpanjang sampai
satu tahun ke depan.

14. Perhatikan surat perjanjian jual beli berikut dengan saksama!


PASAL 7
PENYELESAIAN PERSELISIHAN 

Apabila terjadi perselisihan sehubungan dengan pelaksanaan perjanjian ini, maka para
pihak akan menyelesaikan dengan jalan musyawarah. Apabila dengan jalan musyawarah
tidak tercapai mufakat maka para pihak sepakat untuk memilih domisili hukum yang
umum dan tetap pada Kantor Panitera Pengadilan Negeri Yogyakarta.
Demikian Perjanjian ini dibuat sebagai bukti yang sah oleh para pihak pada hari,
tanggal, bulan, dan tahun seperti yang telah disebutkan pada awal perjanjian.

Pernyataan yang sesuai dengan isi surat perjanjian jual beli di atas adalah …
A. Penyelesaian perselisihan yang terjadi dilaksanakan sepenuhnya melalui
musyawarahuntuk mufakat.
B. Apabila terjadi perselisihan maka penyelesaiannya dilaksanakan secara hukum sesuai
dengan domisili para pihak.
C. Kantor Panitera Pengadilan Negeri Yogyakarta merupakan tempat penyelesaian
perselisihan melalui musyawarah.
D. Pelaksanaan perjanjian ini hanya memuat penyelesaian perselisihan secara musyawarah.
E. Para pihak memilih Kantor Panitera Pengadilan Negeri Yogyakarta untuk penyelesaian
perselisihan secara hukum.

15. Bacalah ilustrasi berikut dengan saksama !


Hari Sabtu, 4 Januari 2014 akan diadakan pemeriksaan kesehatan dasar untuk
seluruh siswa kelas XII semua kompetensi keahlian. Pemeriksaan diadakan mulai pukul
10.00 s.d. 12.00 WIB. Untuk itu siswa kelas XII hanya mengikuti KBM sampai jam ke-
4. Siswa kelas X dan XI belajar seperti biasa. Pemeriksaan akan dilakukan di ruang
UKS.

Kalimat pengumuman yang tepat adalah …


A. Dengan ini memberikan pengumuman kepada seluruh siswa kelas XII bahwa setelah
jam 4 harap berkumpul di ruang UKS untuk mengikuti pemeriksaan kesehatan dasar.
B. Dengan hormat diberitahukan kepada seluruh siswa kelas XII bahwa setelah jam 4
diminta berkumpul untuk ikut pemeriksaan kesehatan dasar di ruang UKS.
C. Kami beri tahukan kepada semua siswa kelas XII bahwa setelah jam pelajaran ke-4
diharapkan berkumpul di ruang UKS agar mengikuti pemeriksaan kesehatan dasar.
D. Diumumkan kepada seluruh siswa kelas XII bahwa setelah jam pelajaran ke-4 harap
berkumpul di ruang UKS untuk mengikuti pemeriksaan kesehatan dasar
E. Diberitahukan kepada seluruh siswa kelas XII bahwa setelah jam pelajaran ke-4 harap
berkumpul di ruang UKS untuk mengikuti pemeriksaan kesehatan dasar.

Anda mungkin juga menyukai