Anda di halaman 1dari 2

HAND OUT BIOLOGI KELAS XI SEMESTER I

STRUKTUR DAN FUNGSI DARAH

Hari/Tanggal : Oktober 2021


Tujuan Pembelajaran : 1. Siswa mampu menjelaskan struktur darah
2. Siswa mampu menjelaskan fungsi darah
3. Siswa mampu mengidentifikasi perbedaan macam-macam sel
darah

Materi Ajar :

Fungsi darah :
1. Sebagai alat pengangkut sari makanan dan oksigen ke seluruh tubuh dan sisa-sisa metabolisme
ke alat ekskresi.
2. Menjaga agar temperatur tubuh tetap
3. Mengedarkan air
4. Mengedarkan getah bening
5. Menghindarkan tubuh dari infeksi
6. Mengatur keseimbangan asam basa

Komponen darah (Struktur darah) :


1. Sel darah  terdiri atas sel darah merah (eritrosit), sel darah putih (leukosit) dan keeping-
keping darah pembeku (trombosit)
2. Plasma darah (cairan) yang mengandung : air, protein (albumin, globulin dan fibrinogen),
gas (O2, CO2 dan N2), nutrient (lemak, glukosa, asam amino vitamin dll), garam mineral (NaCl,
KCl, Fosfat, Sulfat, Bikarbonat dll) serta zat sisa (urea, kretinin, asam urat, bilirubin, hormone
dan enzim).
Dalam plasma terdapat : antigen (berguna untuk membentuk anti bodi), presipitin
(menggumpalkan antigen), lisin (menguraikan anti gen) dan anti toksin (penawar racun)
Plasma darah : cairan darah yang berwarna bening kekuningan.

Macam-macam sel darah :


1. Sel darah merah (eritrosit)  ciri-ciri : bentuk bikonkaf, tidak berinti, jumlahnya sekitar 5
juta/mm3 pada pria dan 4 juta/mm3 pada wanita, mengandung hemoglobin (berfungsi mengikat
O2 dan CO2)
2. Sel darah putih (leukosit)  bentuk amuboid, berinti bulat/cekung, jumlahnya kira-kira 6000
– 9000/mm3, dibuat dalam sumsum tulang merah, limfe dan jaringan retikuloendothelium.
Leukosit terbagi 2 :
- Agranulosit  limfosit (berinti 1, tidak bergerak, untuk immunitas) dan monosit (inti bulat,
besar, bersifat fagosit, bergerak cepat)
- Granulosit  basofil (bintik kebiru-biruan, bersifat fagosit), eosinofil (bintik kemerahan,
bersifat fagosit), netrofil (inti bentuk batang, bengkok, bercabang-cabang, bersifat fagosit)
3. Sel darah pembeku (trombosit)  fungsi untuk pembekuan darah, jumlahnya kira-kira
200.000 – 400.000/mm3, dibuat dalam sumsum tulang = megakariosit
Ga mb a r
s e l -s e l
da r a h
pu t ih
(Leukosit)

Gambar Sel Darah Merah


(Eritrosit) Gambar Fibrinogen

Tabel perbedaan eritrosit, leukosit dan trombosit


N Spesifikasi Eritrosit (sel darah merah) Leukosit (sel darah Trombosit
o putih) (keeping darah)
1. Inti Tidak berinti Berinti Tidak berinti
2. Bentuk Cakram/bikonkaf Tidak beraturan/amuboid Oval/bulat lonjong
3. Fungsinya Transportasi O2 ,CO2 dan zat Pertahanan tubuh Pembeku darah
hasil ekskresi/zat sisa
4. Kandungan Hb antibodi Fibrinogen
5. Ukuran Paling kecil Paling besar Sedang
6. Jumlah Paling banyak Paling sedikit Sedang

EVALUASI
1. Tuliskan 2 fungsi darah !
2. Komponen darah terdiri dari ….
3. Limfosit dan monosit berfungsi untuk ….
4. Sebuah sel darah mempunyai ciri-ciri sebagai berikut : berinti, jumlahnya sekitar
8000/mm3 dan mengandung antibodi. Sel darah tersebut adalah ….
5. Eritrosit berwarna merah karena….

Tualang, Oktober 2021


Guru Bidang Studi Biologi

MUTMAINAH, S.Si

Anda mungkin juga menyukai