Anda di halaman 1dari 4

PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS

OLIMPIADE PAI TINGKAT NASIONAL


JENJANG SMA/MA/SMK/MAK
DALAM RANGKA PERINGATAN HARI SANTRI

PENYELENGGARA:

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM


FAKULTAS TARBIYAH UNU SUNAN GIRI BOJONEGORO
2021

A. Pendaftaran
1. Tanggal : 20 Oktober - 12 Nopember 2021
2. Waktu : 24 jam
3. Link : http://bit.ly/PendaftaranOlimpiadePAI21
4. Kontribusi peserta @ Rp. 15.000, ditransfer ke rekening BRI: 657 10100859 8539
a.n.Hamidatun Nihayah

B. Pelaksanaan
1. Pelaksanaan Olimpiade PAI akan dilaksanakan secara daring by Zoom Meeting,
adapun link Zoom Meting akan disahre di WAG peserta.
2. Waktu pelaksanaan babak penyisihan Senin, 15 Nopember 2021 mulai pukul 08.00
WIB s/d selesai.
3. Pengumuman finalis Rabu tanggal 17 Nopember 2021
4. Waktu pelaksanaan babak final Kamis 18 Nopember 2021 mulai pukul 08.00 WIB s/d
selesai.
5. Adapun pengumuman pemenang Jum’at 19 Nopember 2021
6. Pada babak penyisihan, peserta diwajibkan menggunakan dua (2) media yaitu Laptob/
komputer + HP

C. Hadiah
Juara dan Hadiah Olimpiade PAI adalah :
1. Juara I : Trophy, Piagam, dan Uang pembinaan Rp. 1.500.000,-
2. Juara II : Trophy, Piagam, dan Uang pembinaan Rp. 1.000.000,-
3. Juara III : Trophy, Piagam, dan Uang pembinaan Rp. 750.000,-

D. Ketentuan Umum
1. Persyaratan peserta :
Peserta Olimpiade PAI adalah peserta yang memenuhi persyaratan sebagai berikut:
a. Peserta adalah peserta didik MA/SMA/SMK/MAK dengan dibuktikan Scan Kartu
Tanda Siswa atau Surat Keterangan Delegasi dari sekolah/ madrasah,
b. Peserta melakukan pendaftaran melalui google form pada link
http://bit.ly/PendaftaranOlimpiadePAI21
c. Satu lembaga hanya berhak mendelegasikan maksimal 10 peserta didik,
selebihnya melihat kuota peserta,
d. Menyerahkan scan kartu pelajar,
e. Peserta yang diketahui menggunakan persyaratan palsu seperti manipulasi nama,
dan/atau identitas maka gugur hak tampilnya.
f. Kuota peserta maksimal 500 peserta pa/pi.
g. Peserta wajib instal aplikasi Zoom Meting.
h. Peserta diwajibkan menyerahkan tanda bukti transfer kepada panitia.

2. Technical Meeting (TM)


Technical Meeting (TM) dilaksanakan pada hari Jum’at, 12 Nopember 2021 pukul
14.00 by Zoom.

3. Teknis Acara
a. Olimpiade PAI adalah lomba perorangan, bukan lomba beregu atau tim.
b. Peserta menggunakan pakaian sopan dan rapi sesuai dengan identitas
sekolah/madrasah asal dan selayaknya muslim-muslimah.
c. Peserta yang sudah melaksanakan pendaftaran dan membayar kontribusi lomba,
akan diarahkan atau dibimbing panitia untuk gabung di WAG peserta olimpiade.
d. Peserta akan melewati babak penyisihan dan babak final.
e. Penyerahan hadiah akan dilakukan saat penutupan acara (Closing Ceremony)

4. Pelaksanaan Lomba
a. Babak Penyisihan
1) Peserta babak penyisihan adalah peserta yang telah melakukan pendaftaran
dan membayar biaya/ kontribusi lomba.
2) Babak penyisihan dilaksanakan pada hari Senin, 15 Nopember 2021, pukul
08.00 WIB sampai selesai secara online.
3) Babak penyisihan dilakukan melalui tes tertulis berupa soal pilihan ganda
berisi 100 butir soal meliputi bidang Sejarah Kebudayaan Islam, Al-Qur’an
Hadis, Fiqh, Aqidah Akhlaq.
4) Waktu pengerjaan tes tertulis adalah 90 menit.
5) Soal dibuat berlandaskan pada Kompetensi PAI SMA/MA/SMK/MAK yang
telah diatur oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan no. 21 Tahun 2016
tentang Standart isi Pendidikan Dasar dan Menengah.
6) Penilaian pada babak penyisihan yaitu: 1 nilai jika jawaban benar, 0 jika
jawaban salah, dan -1 jika tidak diisi atau kosong
7) Pada saat mengerjakan tes tulis, peserta tidak diperkenankan membawa alat
komunikasi dan catatan dalam bentuk apapun.
8) Peserta yang tidak dapat meneruskan lomba karena sakit atau yang lainnya,
maka dianggap gugur/mengundurkan diri.
9) Keputusan Dewan Juri didasarkan dari hasil tes tulis dan tidak bisa diganggu
gugat.
10) Ketentuan lain yang belum tercantum dalam tata tertib diatas diputuskan oleh
kebijakan juri (ditentukan kemudian sesuai kebutuhan).
11) Jumlah peserta yang akan lolos ke babak FINAL adalah sebanyak 10 peserta
dari babak penyisihan berdasarkan urutan skor tertinggi.
12) Peserta yang lolos ke babak semifinal diumumkan di hari yang sama pada
tanggal 17 Nopember 2021.

b. Babak Final
1) Peserta babak final ialah peserta yang lolos dari babak penyisihan.
2) Babak final dilaksanakan pada hari Kamis, 18 Nop 2021, pukul 08.00 WIB
sampai selesai melalui Zoom.
3) Babak final dilakukan melalui lomba cerdas cermat secara online (Zoom
Meet).
4) Soal dibuat berlandaskan pada Kompetensi PAI SMA/MA/SMK/MAK yang
telah diatur oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan no. 21 Tahun 2016
tentang Standart isi Pendidikan Dasar dan Menengah.
5) Setiap peserta finalis memilih satu amplop yang berisi soal aau pertanyaan
6) Setiap amplop terdiri dari 5 soal. Terdiri dari dua jenis soal yakni, 3 Soal
Pertama ditujukkan kepada peserta pemilih amplop. Sedangkan 2 Soal Kedua
ditujukkan kepada seluruh peserta finalis.
7) Apabila jawaban benar maka peserta yang bersangkutan mendapat nilai 10,
apabila salah mendapatkan nilai 0, dan apabila jawaban tidak lengkap maka
nilai akan disesuaikan berdasarkan kebijakan dewan juri.
8) Untuk jenis 2 Soal kedua, Jika peserta tidak dapat menjawab atau jawaban
salah maka pertanyaan dilempar kepada peserta lainnya secara rebutan.
9) Soal hanya dibacakan satu kali.
10) Penghitungan waktu dimulai tepat setelah soal selesai dibacakan.
11) Dalam menjawab pertanyaan peserta harus memberikan jawaban dengan
tepat dan lengkap.
12) Jawaban yang diambil adalah jawaban yang pertama dilontarkan oleh
peserta.
13) Durasi untuk menjawab setiap pertanyaan akan dibacakan (ditentukan) oleh
pembaca soal (juri) dan disesuaikan dengan tingkat kesulitan soal tersebut.
14) Pada saat babak final berlangsung, peserta tidak diperkenankan membawa
alat komunikasi dan catatan dalam bentuk apapun.
15) Nilai yang diperoleh oleh masing-masing finalis akan dijadikan ukuran untuk
penentuan pemenang lomba yaitu juara satu, dua dan tiga.
16) Hasil keputusan Dewan Juri tidak dapat diganggu gugat.
17) Ketentuan lain yang belum tercantum dalam teknis pelaksanaan di atas akan
diputuskan oleh kebijakan juri (ditentukan kemudian sesuai kebutuhan).

Ketua Pelaksana, Sekretaris,

Fahru Rozi, M.Pd.I Khoirotus Silfiyah, M.Psi., Psikolog

Mengetahui,
Ka.Prodi PAI

Su’udin Aziz, S.Pd.I, M.Ag

Panitia Olimpiade PAI Dalam Rangka Peringatan Hari Santri


Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah
UNU Sunan Giri Bojonegoro
2021

Anda mungkin juga menyukai