Anda di halaman 1dari 8

MAKALAH

PENGGUNAAN BAHASA INDONESIA DENGAN BAIK


DAN BENAR

DOSEN PENGAJAR : RIKA RAHMAWATI, M.Pd


JURUSAN : TEKNIK INFORMATIKA
MATA KULIAH : BAHASA INDONESIA
SEMESTER : 1 (GANJIL)
DISUSUN OLEH :
Kelompok 5
BADRU ZAMAN : 1101211007
ROBY : 1101211012
HARIS MAHASIBI : 1301211002
HADAD ALWI : 1101211005
MUNADI : 1101211095
MUHAMMAD NUUR ARROSYID : 1101211063

FAKULTAS ILMU KOMPUTER


TEKNIK INFORMATIKA
UNIVESITAS BANTEN JAYA T.A 2021-2022
i

KATA PENGANTAR
Allhamdulilahirobbil alamin wasolatu wassalamu ala asrofil anbiai walmursaliin.

Puji syukur kita limpahkan kehadirat ALLAH SWT , sholawat dan salam semoga tercurahkan
kepada baginda Nabi besar MUHAMMAD SAW.

Kami sebagai penulis merasa bersyukur atas karunia yang telah ALLAH berikan , yang akhirnya
kami bisa menyelesaikan tugas dari dosen pengajar semoga ALLAH senantiasa memberikan
kesehatan dan selalu dalam lindunga-NYA ,

Dalam makalah ini kami mencoba untuk menjelaskan bagaimana cara menggunakan bahasa
yang baik dan benar khususnya bahasa indonesia yang kita cintai ini.

Penulis merasa masih banyak kekurangan-kekurangan baik pada teknis penulisan maupun
materi, mengingat akan kemampuan yang dimiliki penulis. Untuk itu kritik dan saran dari semua
pihak sangat penulis harapkan demi penyempurnaan pembuatan makalah ini.
Semoga makalah ini dapat bermanfaat dan menjadi sumbangan pemikiran bagi pihak yang
membutuhkan, khususnya bagi penulis sehingga tujuan yang diharapkan dapat tercapai, Amin.

Serang, September 2021

Penulis
ii

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR................................................................................... i

Daftar isi........................................................................................................ ii

BAB 1 PENDAHULUAN............................................................................. 1

1.1 Latar belakang.................................................................................................. 1

1.2 Rumusan masalah............................................................................................. 1

1.3 Tujuan penelitian.............................................................................................. 1

BAB 2 PEMBAHASAN................................................................................ 2
2.1 Apa yang di maksud dengan

bahasa indonesia yang baik dan benar................................................................... 2

2.2 Peranan bahasa indonesia dengan baik dan benar dalam

kehidupan sehari-hari............................................................................................. 2

2.3 Pentingnya berbahasa indonesia yang baik dan benar..................................... 2

BAB 3 PENUTUP.......................................................................................... 3

3. 1 Kesimpulan ..................................................................................................... 3

3, 2 Saran................................................................................................................ 3

DAFTAR PUSTAKA..................................................................................... 3
1

BAB 1 PENDAHULUAN

1. Latar belakang
Kita sebagai individu tentunya mengaharapkan ilmu pengetahuan, maka dari itu kami
ingin mencoba meneliti dari segi bahasa yang kita gunakan sehari-hari tentunya dalam
penggunaaan bahasa indonesia yang baik dan benar maka dari itu kami mencoba
melakukan penelitian dalam makalah ini supaya bisa jadi bahan dasar utama dalam
bahasa yang kita gunakan sehari-hari , tempat dimana kita menggunakan bahasa dalam
setiap aktivitas, baik di gunakan di rumah maupun di luar rumah, sehingga melahirkan
generasi yang siap akan menghadapi perkembangan zaman di era moderenisasi saat ini

2. Rumusan masalah

 Bagaimana penggunaan bahasa indonesia yang baik dan benar secara umum
 Bagaimana cara kita menerapkan bahasa indonesia dengan baik dan benar dalam
kehidupan sehari-hari
 Bagaimana cara melafalkan kosa kata dan ejaan bahasa indonesia yang baik dan benar

3. Tujuan penelitian

 Sebagai dasar pengetahuan dalam tata bahasa yang yang kita gunakan sehari-hari
secara baik dan benar.
 Sebagai proses pemahaman kinerja otak dalam menjalankan tugas penelitian untuk
menemukan hasil akhir dalam meniliti suatu tugas penelitian, agar bisa di fahami atau
di mengerti dan mempunyai ketertarikan suatu masalah untuk di teliti
2

BAB PEMBAHASAN

1. Apa yang dimaksud dengan menggunakan bahasa indonesia yang baik dan
benar.

Bahasa yang baik adalah bahasa yang sesuai dengan situasi. Sebagai alat komunikasi, bahasa
harus dapat efektif menyampaikan maksud kepada lawan bicara. Karenanya, laras bahasa
yang dipilih pun harus sesuai.

Ada lima laras bahasa yang dapat digunakan sesuai situasi. Berturut-turut sesuai derajat
keformalannya, ragam tersebut dibagi sebagai berikut.

1. Ragam beku (frozen); digunakan pada situasi hikmat dan sangat sedikit
memungkinkan keleluasaan seperti pada kitab suci, putusan pengadilan, dan upacara
pernikahan.
2. Ragam resmi (formal); digunakan dalam komunikasi resmi seperti pada pidato, rapat
resmi, dan jurnal ilmiah.
3. Ragam konsultatif (consultative); digunakan dalam pembicaraan yang terpusat pada
transaksi atau pertukaran informasi seperti dalam percakapan di sekolah dan di pasar.
4. Ragam santai (casual); digunakan dalam suasana tidak resmi dan dapat digunakan
oleh orang yang belum tentu saling kenal dengan akrab.
5. Ragam akrab (intimate). digunakan di antara orang yang memiliki hubungan yang
sangat akrab dan intim.

Bahasa yang benar adalah bahasa yang sesuai dengan kaidah bahasa baku, baik kaidah untuk
bahasa baku tertulis maupun bahasa baku lisan. Ciri-ciri ragam bahasa baku adalah sebagai
berikut.

1. Penggunaan kaidah tata bahasa normatif. Misalnya dengan penerapan pola kalimat
yang baku: acara itu sedang kami ikuti dan bukan acara itu kami sedang ikuti.
2. Penggunaan kata-kata baku. Misalnya cantik sekali dan bukan cantik banget; uang
dan bukan duit; serta tidak mudah dan bukan nggak gampang.
3. Penggunaan ejaan resmi dalam ragam tulis. Ejaan yang kini berlaku dalam bahasa
Indonesia adalah ejaan yang disempurnakan (EYD). Bahasa baku harus mengikuti
aturan ini.
4. Penggunaan lafal baku dalam ragam lisan. Meskipun hingga saat ini belum ada lafal
baku yang sudah ditetapkan, secara umum dapat dikatakan bahwa lafal baku adalah
lafal yang bebas dari ciri-ciri lafal dialek setempat atau bahasa daerah. Misalnya:
/atap/ dan bukan /atep/; /habis/ dan bukan /abis/; serta /kalaw/ dan bukan /kalo/.
5. Penggunaan kalimat secara efektif. Di luar pendapat umum yang mengatakan bahwa
bahasa Indonesia itu bertele-tele, bahasa baku sebenarnya mengharuskan komunikasi
efektif: pesan pembicara atau penulis harus diterima oleh pendengar atau pembaca
persis sesuai maksud aslinya.

Dari semua ciri bahasa baku tersebut, sebenarnya hanya nomor 2 (kata baku) dan
nomor 4 (lafal baku) yang paling sulit dilakukan pada semua ragam. Tata bahasa
normatif, ejaan resmi, dan kalimat efektif dapat diterapkan (dengan penyesuaian)
mulai dari ragam akrab hingga ragam beku. Penggunaan kata baku dan lafal baku
pada ragam konsultatif, santai, dan akrab malah akan menyebabkan bahasa menjadi
tidak baik karena tidak sesuai dengan situasi.

2. Peranan bahasa indonesia yang baik dan benar dalam kehidupan sehari-hari

Peran berbahasa indonesia dalam kehidupan sehari-hari juga sangat besar , bisa diartikan
juga sebagai bahasa pemersatu bangsa mengapa?
Sebab mayoritas penduduk indonesia sudah mengenal bahasa indonesia tapi sebagian
penduduk indonesia sendiri banyak menggunakan bahasa sesuai suku masing-masing,
tapi kita tetap menjunjung tinggi berbahasa indonesia yang baik dan benar adalah bahasa
yang utama.

Bahasa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari adalah sebagai alat komunikasi dan
informasi. Yang setiap harinya kita gunakan sebagai alat untuk berinteraksi dengan orang
lain. Dalam perkembangan Indonesia banyak mengalami perubahan terutama berkaitan
dengan tatanan baru dalam perkembangan ilmu pengetahuan.

3. Pentingnya berbahasa indonesia yang baik dan benar

Bahasa indonesia wajib kita jaga dan kita lestarikan penggunaanya agar tidak tergeser
oleh bahasa-bahasa lain tetapi bukan berarti tidak di perbolehkan belajar bahasa daerah
lainya karena biarpun bahasa kita beda tapi kita tetap indonesia karena bahasa indonesia
adalah bahasa persatuan dan kesatuan antar individu, suku, budaya dan kelompok.
Dan oleh sebab itu sebagai warga indonesia yang cinta terhadap negaranya kita perlu
belajar dan dapat berbahasa indonesia dengan baik dan benar.
Hal ini penting dilakukan agar generasi penerus bangsa ini dapat menjunjung tinggi
bahasa yang kita gunakan yaitu bahasa indonesia apalagi di ucapkan secara baik dan
benar selain itu kita berharap bahasa indonesia ini tetap diajarkan dan diterapkan dalam
kehidupan sehari-hari.
3
BAB 3 PENUTUP

1. kesimpulan
1. Bahasa Indonesia yang baik adalah bahasa Indonesia yang pemakaiannya sesuai dengan
situasi dan kondisi dengan memperhatikan pemakaian ragam bahasa yang serasi dengan
sasarannya.
2. Cara menggunakan bahasa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari adalah dengan
menggunakan bahasa yang baku sesuai dengan kaidah ejaan atau ejaan yang
disempurnakan.
3. Manfaat yang kita peroleh dari penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar adalah
mempermudah dalam berkomunikasi dan dapat mempermudah dalam beradaptasi di
lingkungan bermasyarakat.

2. saran
Berdasarkan kesimpulan diatas, kita harus menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan
benar dalam kehidupan sehari-hari. Dengan menggunakan bahasa yang baku sesuai
dengan kaidah kosa kata atau ejaan yang disempurnakan.
Terimakasih atas waktu dan tempatnya kami sebagai penulis memohon maaf yang
sebesar-besarnya karena dalam makalah dan pengetahuan kami jauh dari kesempurnaan
kami mengharapkan kritik dan saran guna memperbaiki karya kami di lain waktu.

DAFTAR PUSTAKA

https://beritagar.id/artikel/tabik/bahasa-indonesia-yang-baik-dan-benar,2019

https://www.kompasiana.com/budikayamara/55d9099a5b7b61f818b5f765/penggunaan-bahasa-indonesia-
dengan-baik-dan-benar? 23 Agustus 2015/

Anda mungkin juga menyukai