Anda di halaman 1dari 6

Menulis Paper dengan Gaya Bibliografi Turabian dengan

Endnote
Desri Wati
Jurusan Kimia, FMIPA, Universitas Negeri Padang
Email:watidesri5@gmai.com
ABSTRAK. Sitasi merupakan daftar pustaka dari sejumlah dokumen yang dirujuk
atau yang dikutip oleh sebuah dokumen dan setiap daftar pustaka dokumen tersebut
dimuat dalam bibliografi dokumen yang mengutip, yang secara
khusus  mengkaji  pengarang dan karya-karya lain. Ada beberapa aplikasi yang bisa
digunakan, salah satunya adalah endnote. dan aplikasi pembantu seperti google
translator, google cendikia dan snipping tool. Penggunaan aplikasi ini lebih
memudahkan dalam penyusunan literasi dan pencarian daftar pustaka. Dalam
produknya akan tergambar Pendahuluan, Ekperimental, Hasil – Pembahasan,
Kesimpulan dan referensi. Endnote yang telah diinstal, akan langsung terintegrasi
dengan Microsoft word, sehingga penyusunan dafar pustaka akan diurut sesuai
dengan metode yang dipilih. Jenis sitasi yang digunakan dalam artikel ini yakni sitasi
yang mengacu pada Turabian style. adalah nama yang populer bagi sebuah format
gaya penulisan makalah penelitian (misalnya pengaturan dan tanda baca
dalam catatan kaki dan bibliografi. Artikel ini bertujuan bagaimana skill mendasar
tersebut dapat dikembangkan dan dapat melatih kemampuan dalam membuat artikel.
Kata Kunci : Citation, Endnote,Turabian style, Snipping Tool
1.PENDAHULUAN
Sitasi (citation) didalam penulisan ilmiah sangat penting. Dalam penulisan ilmiah
penulis memerlukan bahan pustaka (literatur review) untuk mendukung hasil tulisannya.
Sitasi adalah referensi yang ditulis pada suatu karya tertentu (buku, artikel, disertasi, laporan
dll) yang dihasilkan oleh pengarang, editor dan lain-lain yang secara jelas menunjukkan
dokumen karya yang ditemukan.
Sitasi merupakan suatu daftar pustaka dari beberapa dokumen yang dirujuk atau yang
dikutip oleh sebuah dokumen dan setiap daftar pustaka dokumen tersebut dimuat dalam
bibliografi dokumen yang mengutip, yang secara khusus  mengkaji  pengarang dan karya-
karya lain. Bisa juga di definisikan untuk  menunjukkan asal-usul atau sumber suatu kutipan,
mengutip pernyataan atau menyalin/mengulang pernyataan seseorang dan mencantumkannya
di dalam suatu karya tulis yang dibuat, namun tetap mengindikasikan bahwa kutipan tersebut
itu adalah pernyataan orang lain.
Menurut KBBI, sitasi yaitu kutipan. Pada umumnya masih banyak yang awam dengan
istilah sitasi (rujukan) karena teknik sitasi baru diperkenalkan dibangku perkuliahan. Kutipan
ini mempengaruhi pembuatan kepustakan. “Daftar Pustaka adalah suatu susunan tulisan di akhir
sebuah karya ilmiah yang isinya berupa nama penulis, judul tulisan, penerbit, identitas penerbit dan
tahun terbit. Daftar pustaka ini digunakan sebagai sumber atau rujukan seorang
penulisdalam berkarya”.
Pemanfaatan literatur perpustakaan baik itu buku maupun jurnal baik cetak maupun
elektronik merupakan aktivitas pemustaka dalam menggunakan informasi dalam literatur
tersebut untuk memenuhi kebutuhan informasi yang dibutuhkannya. Selain digunakan
sebagai bahan bacaan, literatur juga digunakan sebagai dasar atas ide, gagasan atau temuan
yang ditulis oleh seseorang dalam karya tulis yang mereka kerjakan. Daftar sitiran
selanjutnya dikumpulkan dalam satu halaman akhir karya ilmiah yang diberi judul Daftar
Pustaka.
Koleksi perpustakaan dievaluasi menggunakan analisis sitasi atau sitiran yang terdapat
dalam daftar pustaka suatu karya ilmiah. Menurut Rupadha (2011) Analisis sitasi merupakan
bagian dari bibliometrika yang melakukan analisis bersifat kuantitatif dengan menerapkan
metode statistika dan perhitungan matematika sederhana terhadap bentuk komunikasi tertulis
dan komunikasi terekam lainnya.

EKPERIMENTAL
BAHAN DAN PROSEDURAL
Software yang digunakan Endnote X7 Thomson Reuters, Google Translator, Google
Cendikia, Chemoffice 2008 Cambridgesoft, Snipping Tool dan aplikasi lain. Aplikasi ini
diinstalkan pada Windows XP atau Vista, yang lebih ringan dan biasanya berjalan dengan
baik untuk beberapa aplikasi. Pada Windows terbaru, Windows 8 dan 10, beberapa aplikasi
membutuhkan versi update dan lebih berat untuk dijalankan. Jika software endnote selesai di
install maka tampilan terlihat pada gambar 1.

Gambar 1. Tampilan software endnote


Langkah pertama yang dilakukan jika ingin menggunakan endnote,
klik create a new library dan simpan serta beri nama library sesuai
dengan yang disukai dan simpan di tempat atau folder yang mudah
ditemukan.
Kemudian langkah awal yang dilakukan dalam penggunaan endnote
adalah memasukkan kata kunci (keywords) pada halaman yang
disediakan. Klik panel pada endnote untuk mengurutkan referensi
berdasarkan author, tahun, title,dsb.
Gambar 4. Bar panel endnote untuk mengurutkan referensi
Setelah memasukkan kata kunci, maka akan keluar tampilan
kepustakaan sesuai dengan kata kunci tadi, namun jika database atau
hasil pencarian yang didapat cukup banyak

Gambar 5. Tampilan kepustakaan


Maka pencarian kurang spesifik, masukkan keyword baru agar pencarian
lebih spesifik

Gambar 6. Tampilan kepustakaan yang lebih spesifik


Ketika membuka microsoft word, maka pada jendelanya ada tulisan endnote yang
otomatis terintegrasi dengan microsoft word, kemudian klik endnote tersebut maka akan
muncul tool untuk sitasi. Insert citation untuk memasukkan sitasi kedalam kalimat, edit dan
manage untuk mengelola sumber artikel dan style untuk gaya sitasi yang dipilih, seperti
terlihat pada gambar 7.

Gambar 7. Program endnote terintegrasi pada microsoft word

HASIL DAN PEMBAHASAN


Software Endnote X7 dikeluarkan oleh Thomson Reuters untuk kepentingan scientist
di seluruh dunia, sejak tahun 1988-2013. Pada saat penyusunan artikel, endnote yang telah
selesai diinstal otomatis akan terintegrasi di Microsoft word. Hal ini memudahkan mencari
daftar pustaka yang akan dijadikan referensi dari artikel ilmiah yang akan disusun.
Langkah awal pembuatan artikel yaitu menentukan dahulu topic apa yang akan
dipilih. Kemudian memulai penelusuran literature menggunakan End note X7. Mencari
literature artikel menggunakan endnote dapat dimulai dengan membuat Library dan member
nama library sesuai yang diinginkan.

Gambar 8. Pembuatan nama library


Untuk memulai penulisan di word dengan menggunakan endnote,
gunakan menu insert citation seperti terlihat pada gambar 9.

Gambar 9. BAR insert citation pada endnote


Terdapat beberapa jenis sitasi dalam penyusunan daftar pustaka,
jenis sitasi yang digunakan dalam artikel ini yakni sitasi yang mengacu pada Turabian Style.

Gambar 10. BAR turabian bibliografy pada endnote


Penyusunan daftar pustaka dengan gaya bibliografi turabian pada
endnote otomatis berurut sesuai abjad pada micosoft word, seperti
terlihat pada gambar 11.
Gambar 12. Kepustakaan dengan gaya bibliografi turabian

References

Bao, B., J. Shang, J. Wang, H. Dai, X. Li, K. Zhang, H. Li and B. Wang. "Efficacy and
Safety of Behavioral Therapy for Premature Ejaculation: Protocol for a Systematic
Review." Medicine (Baltimore) 98, no. 3 (2019): e14056.
Bennet, L., D. A. Eisner and A. J. Gunn. "Misleading with Citation Statistics?" J Physiol,
(2019).
Dessouky, R., L. Zhang, V. Wadhwa, Y. Xi and A. Chhabra. "Self-Citations in
Musculoskeletal Radiology: Frequency and Pattern Analysis." Acta Radiol, (2019):
284185119836215.
Duyx, B., M. J. E. Urlings, G. M. H. Swaen, L. M. Bouter and M. P. Zeegers. "Selective
Citation in the Literature on the Hygiene Hypothesis: A Citation Analysis on the
Association between Infections and Rhinitis." BMJ Open 9, no. 2 (2019): e026518.
Fernandez-Guerrero, I. M., F. J. Martin-Sanchez, G. Burillo-Putze, C. A. Graham and O.
Miro. "Analysis of the Citation of Articles Published in the European Journal of
Emergency Medicine since Its Foundation." Eur J Emerg Med 26, no. 1 (2019): 65-
70.

Frank, R. A., A. D. Sharifabadi, J. P. Salameh, T. A. McGrath, N. Kraaijpoel, W. Dang, N.


Li, I. D. Gauthier, M. Z. Wu, P. M. Bossuyt, D. Levine and M. D. F. McInnes.
"Citation Bias in Imaging Research: Are Studies with Higher Diagnostic Accuracy
Estimates Cited More Often?" Eur Radiol 29, no. 4 (2019): 1657-1664.

Anda mungkin juga menyukai