Anda di halaman 1dari 1

Adaptasi gelap terang

Kepekaan mata terhadap cahaya bergantung pada jumlah fotopigmen yang terdapat pada sel
batang dan kerucut. Sewaktu kita pergi dari keadaan sinar matahari yang terang ke ruangan gelap, kita
tidak dapat melihat apa-apa pada awalnya tetapi secara bertahap kita dapat membedakan benda-benda
akibat proses adaptasi gelap.

Selama pemajanan sinar matahari yang terang terang terjadi penguraian fotopigmen yang akan
menurunkan kepekaan fotoreseptor. Akibatnya sensitivitas mata terhadap cahaya berkurang. Pada
keadaan gelap, fotopigmen yang terurai selama pemajanan sinar secara bertahap di bentuk kembali.
Akibatnya kepekaan mata perlahan-lahan meningkat, sehingga kita mulai dapat mulai melihat dalam
keadaan gelap.

Sebaliknya , ketika kita berpindah dari keadaan gelap ke terang, maka mula-mula menjadi
sangat peka terhadap cahaya, dengan sedikit kontras antara bagian yang lebih terang dan lebih gelap,
bayangan secara keseluruhan tampak putih. Sewaktu sebagian fotopigmen dengan cepat terurai oleh
cahaya yang kuat, kepekaan mata berkurang dan kekontrasan normal dapat dideteksi, suatu proses yang
dikenal sebagai adaptasi terang.

Mekanisme lain adaptasi gelap dan terang yaitu :

1. Perubahan pada ukuran pupil. Ini dapat menyebabkan timbulnya tingkat adaptasi sekitarv 30
kali lipat dalam waktu sepersekian detik karena adanya perubahan pada jumlah cahaya yang
masuk melalui pelebaran pupil tersebut.
2. Mekanisme adaptasi saraf, melibatkan sel saraf yang bekerja pada rangkaian terhadap
penglihatan di dalam retina sendiri dan otak. Jadi bila mula-mula intensitas cahaya meningkat,
sinyal yang dijalarkan oleh sel-sel bipolar, sel horizontal, sel amakrin dan sel ganglion tersebut
sangat besar. Namun sebagian besar sinyal ini akan berkurang dengan cepat pada berbagai
tingkat penjalaran dalam lingkaran saraf. Besarnya adptasi ini hanya beberapa kali lipat tetapi
terjadi dalam sepersekian detik.

Guyton, Arthur C dan John E Hall. 2007. Buku Ajar FisiologiKedokteran, ed 11. Jakarta: EGC.

Anda mungkin juga menyukai