Anda di halaman 1dari 1

1.

Sebuah benda bergerak lurus


dengan kecepatan benda sebagai fungsi
waktu seperti pada gambar. Nilai
percepatan rata-rata pada rentang waktu
3 s ke 5 s adalah … m/s²

2. Sebuah pesawat terbang dengan


kecepatan awal 240 m/s dan sudut 30.0°
seperti tampak pada gambar. Pada saat
ketinggian pesawat 2.4 km, sebuah
tembakan dikeluarkan dari pesawat dan
tepat mengenai target di tanah. Berapa
sudut theta dari target (dalam derajat) ?

3. Sebuah sepeda motor memiliki percepatan konstan 2,5 m/s². Baik kecepatan maupun
percepatannya memiliki arah yg sama. Berapa lama waktu yg dibutuhkan (dalam sekon) agar
laju sepeda motor tersebut berubah dari 21 m/s menjadi 31 m/s?
4. Sebuah balok bermassa 10 kg diletakkan di atas lantai mendatar kasar dengan koefisien gesek
statis dan kinetis antara balok dan lantai berturut-turut adalah 0,5 dan 0,3. Pada mulanya,
balok berada dalam keadaan diam. Selanjutnya, sebuah gaya mendatar sebesar 45 N
diberikan pada balok tersebut. Tentukanlah besar percepatan balok (m/s²). (Gunakan g = 10
m/s²)
5. Seorang pelari muda dapat menyelesaikan 10 km dengan kecepatan rata-rata 4,4 m/s.
seorang pelari tua dapat menyelesaikan jarak yang sama dengan kecepatan rata-rata 4,2 m/s.
Jika keduanya berangkat dari titik yang sama, berapa lama waktu tunggu (dalam sekon) pelari
muda untuk mulai berlari, sehingga keduanya (muda dan tua) mencapai garis finish
bersamaan?
6. Sebuah peluru ditembakkan dalam arah mendatar dari senapan pada ketinggian 1,6 m diatas
permukaan tanah. Kecepatan awal peluru 1100 m/s. Tentukan jarak horizontal peluru sampai
menyentuh permukaan tanah? (dalam meter)
7. Sebuah gaya yang besarnya 5 N bekerja pada sebuah partikel yang bergerak dengan
perpindahan 𝑑⃗ = 2𝑖̂ − 2𝑗̂ + 𝑘̂m. Berapa sudut antara gaya dan perpindahan jika perubahan
energi kinetik partikel adalah 7.5 J?

Anda mungkin juga menyukai