Anda di halaman 1dari 6

PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS)

SDN PANGERAN 3
SEMESTER 1 TAHUN PELAJARAN 2020/2021
Tema/ Muatan Pelajaran : PAI & Budi Pekerti Hari, Tanggal: ....
Kelas : VI (Enam) Nama : ....
Berilah tanda silang (x) pada hurud A, B, C dan D di depan jawaban yang paling tepat!
1. Al-Kafirun termasuk salah satu surah yang diturunkan di kota Mekah, yang berada di urutan
ke … dalam Al-qur’an.
A. 105 B. 109 C. 107 D. 106
2. Al-qur’an adalah firman Allah yang berisi ajaran-ajaran mulia yang mempunyai adab dan
tata cara dalam membacanya. Salah satu tata cara membaca Al-qur’an dimulai dengan ....
A. Basmalah dan Hamdalah C. Isti’azah dan Basmalah
B. Istigfar dan takbir D. Isti’azah dan takbir
3. Perhatikan tabel di bawah ini !
Nomor pasangan ayat dan arti yang tepat pada tabel adalah ....
Ayat Artinya
A . 1 - b , 2 - a , 3 - d , 4 - e
Aku tidak akan menyembah tuhan yang
1 a
kamu sembah
2C. 1-c, 2-a, 3-b, 4-f, 5-d, 6-e b Katakanlah : Hai orang-orang kafir
B . 1 - d , 2 - c , 3 - e , 4 - a
Dan kamu tidak pernah pula menjadi
3 c
penyembah tuhan yang aku sembah
Dan kamu tidak akan pernah menyembah
4D. 1-a, 2-b, 3-c, 4-d, 5-e, 6-f d tuhan yang aku sembah
Dan aku tidak akan pernah menjadi
5 e
penyembah tuhan yang kamu sembah
6 f Untukmu agamu dan untukku agamaku
4. Allah melarang keras umat islam mencampur adukkan aqidah islam dengan ajaran agama
lain karena ....
A. Agama lain lebih tinggi dari agama islam
B. Agama lain menjadi dasar bagi agama islam
C. Agama lain sama saja dengan agama islam
D.Agama lain bertentangan dengan agama islam
5. Di bawah ini yang menunjukkan arti dari Q.S al-Kafirun ayat 6 adalah ....
A. Katakanlah : Hai orang-orang kafir
B. Aku tidak menyembah apa yang kamu sembah
C. Untukmu agamamu dan untukku agamaku
D. Dan kamu tidak menyembah apa yang aku sembah
6.
Hukum tajwid dari Q.S Al-Kafirun ayat 3 yang bergaris di bawah adalah ....
A. Idghom dan qalqalah sugra C. Iqlab dan Idghom
B. Ikhfa dan qalqalah kubra D. Izhar dan qalqalah sugra
7. Walaupun kita dilarang keras mencampur adukkan ajaran islam dengan ajaran lain, namun
kita juga diperintahkan untuk menghormati pemeluk agama lain. Saling menghargai antar
umat pemeluk agama disebut ....
A. Tanggung jawab B. Diskriminasi C. Toleransi D. Kepercayaan
8. , Kata yang bergaris di bawah mempunyai makna ....
A. Tuhan yang kamu sembah C. Tuhan yang aku sembah
B. Engkau menyembah tuhanku D. Aku tidak akan menyembah
9. Hancurnya alam semesta beserta isinya merupakan pengertian dari ....
A. Yaumul Baats B Yaumul Akhir C. Yaumul Mizan D. Yaumul Fasal
10. Perhatian pernyataan di bawah ini !
(1) Bencana tsunami di Aceh tahun 2004 begitu banyak menelan korban jiwa
(2) Pada hari itu gunung-gunung seperti buluyang dihambur-hamburkan
(3) Seluruh alam semesta beserta isinya akan hancur tanpa kecuali
(4) Pada akhir zaman semakin banyak terjadi bencana alam
A. (2) dan (3) B. (1) dan (3) C. (2) dan (4) D. (1) dan (4)
11. Banyak ayat al-Qur’an yang menjelaskan datangnya hari akhir, diantaranya adalah surah ....
A. Al-Kafirun B.Al-Ma’un C. Al-Qari’ah D. At-Tiin
12. Di antara tanda-tanda kecil kiamat adalah ....
A. Ditupnya terompet sangkakala oleh malaikat Israfil
B. Munculnya bangsa Ya’juz dan Ma’juz
C. Banyaknya perempuan yang menyerupai laki-laki atau sebaliknya
D. Datangnya penolong yang bernama Imam Mahdi
13. Datangnya Dajjal, matahari terbit dari sebelah barat, adalah termasuk tanda-tanda ....
A. Kiamat kecil B. Kiamat besar C. Akhir zaman D. Tsunami
14. Perhatikan beberapa pernyataan berikut !
(1) Pada hari itu manusia akan dibangkitkan dari kuburnya
(2) Pada hari itu nasib seluruh manusia akan diputuskan
(3) Pada hari itu seluruh amal manusia akan diputuskan
(4) Pada hari itu seluruh umat manusia akan dikumpulkan di Padang Mahsyar
Dari pernyataan di atas, yang termasuk pengertian nama akhir Yaumul Baats adalah ....
A. (1) B. (2) C. (3) D. (4)
15. Contoh peristiwa di bawah ini yang termasuk kiamat sugra adalah ....
A. Padang Mahsyar B. Surga C. Gempa bumi D. Neraka
16. Pernyataan berikut yang termasuk salah satu hikmah beriman pada hari akhir adalah ....
A. Melatih kesabaran dan ketabahan C. Menambah rasa syukur kepada Allah
B. Membiasakan rasa peduli sesama D. Semangat dalam mengerjakan ibadah
17. Nama-nama Allah yang baik disebut ....
A. Uswatun Hasanah B. Asmaul Husna C. Al-Amin D. Khulafaurrasyidin
18. Tujuan mengenal Asmaul Husna adalah untuk ....
A. Meyakini kebesaran dan kesempurnaan Allah C. Meyakini kemuliaan malaikat Allah
B. Meyakini kemulian rasul-rasul Allah D. Meyakini keberadaan kitab-kitab Allah
19. Allah Swt. memiliki nama-nama yang baik berjumlah 99, salah satunya Al-Muqtadir yang artinya....
A. Maha Dibutuhkan B. Maha Mendahulukan C. Maha kekal D. Maha Menentukan
20. Pernyataan di bawah ini yang merupakan contoh perilaku beriman pada Asmaul Husna As-Samad
yang artinya ....
A. Mendahulukan kepentingan umum C. Rendah hati dan tidak sombong
B. Menggali potensi dan ide-ide baru D. Menjadikan Allah tempat meminta
21.
Ayat Al-qur’an tentang Al-Muqtadir yang bergaris di bawah mempunyai arti ....
A. Jadilah ! Maka jadilah sesuatu itu C. Katakanlah: Dialah Tuhan yang satu
B. Tidak beranak dan tidak diperanakkan D. Dia yang Maha Pengasih dan Penyayang
22. Meyakini bahwa segala sesuatu yang diciptakan Allah pasti binasa, hanya Allah satu-satunya yang
kekal dan abadi, adalah contoh beriman pada Asmaul Husna ....
A. As-Samad B. Al-Baqi C. Al-Muqtadir D. Al-Muqaddim
23. Perhatikan contoh-contoh perilaku di bawah ini !
(1) Berlomba-lomba lebih dulu berbuat kebajikan
(2) Tidak melakukan perbuatan syirik
(3) Tidak menunda-nunda pekerjaan terutama belajar
(4) Bersifat rendah hati dan tidak sombong
Pernyataan di atas yang merupakan contoh beriman pada Asmaul Husna Al-Muqaddim adalah ...
A. (1) dan (3) B. (1) dan (4) C. (2) dan (3) D. (2) dan (4)
24. Mengeluarkan sebagian harta tertentu kepada yang berhak menerima dengan syarat tertentu adalah
pengertian dari ....
A. Puasa B. Shalat C. Zakat D. Syahadat
25. Zakat merupakan salah satu ibadah yang di dalamnya mengandung ajaran sosial, yaitu kepedulian
terhadap fakir miskin, zakat ada 2 macam yaitu ....
A. Zakat dagang dan harta rikaz C. Zakat mal dan zakat emas
B. Zakat fitrah dan zakat dagang D. Zakat mal dan zakat fitrah
26. Tujuan dari zakat mal adalah untuk mensucikan harta, sedangkan tujuan dari zakat fitrah adalah
mensucikan ....
A. badan B. jiwa C. najis D. hadast
27. Perhatikan syarat-syarat wajib zakat berikut !
(1) Pemilik harta beragama islam
(2) Punya kelebihan makanan
(3) Harta telah mencapai haul dan nisab
(4) Harta yang dizakati milik sendiri
Syarat wajib zakat pada zakat mal adalah ....
A. (1), (2), dan (3) B. (2), (3), dan (4) C. (1), (3) dan (4) D. (1), (2) dan (4)
28. Zakat yang dibayar setahun sekali, dari awal Ramadhan sampai sebelum shalat idul fitri disebut ....
A. Sedekah B. Infaq C. Zakat Mal D. Zakat Fitrah
29. Harta yang dibayarkan pada zakat fitrah adalah ....
A. Emas, perak dan barang berharga lainnya C. Hasil dari usaha perdagangan
B. Bahan makanan pokok yang mengenyangkan D. Hewan ternak, kecil maupun besar
30. Jenis harta yang harus dizakati pada zakat mal di antaranya ....
A. emas dan perak B. bonus hadiah C. hasil koperasi D. gaji
31. Batas atau jumlah minimal harta yang wajib di zakati di antaranya ....
A. Haul B. Muzakki C. Nisab D. Mustahik
32. Di antara mustahik zakat adalah ....
A. Fakir, miskin dan petani C. Pedagang dan pengusaha
B. Amil, muallaf dan pedagang D. Fakir, miskin, amil dan gharim
33. Keluarga Pak Syaiful terdiri dari isteri dan 2 orang anak, beliau akan membayar zakat fitrah berupa
beras. Zakat fitrah yang harus dikeluarkan Pak Syaiful adalah ....
A. 5 Kg B. 10 Kg C. 15 Kg D. 20 Kg
34. Nabi Muhammad Saw. adalah rasul yang dipenuhi dengan akhlak mulia dan terkenal dengan
kejujurannya sehingga diberi gelar al-Amin yang artinya ....
A. dapat dipercaya B. dapat diandalkan C. santun D. terkenal
35. Banyak ajaran nabi Muhammad Saw. yang menjadi teladan bagi umatnya. Nabi Muhammad Saw.
pernah mengajarkan 3 amalan yang sangat disukai Allah Swt. yaitu ....
A. Puasa, berbakti pada orang tua dan amanah
B. Shalat tepat waktu, berbakti pada orang tua dan jihad fisabilillah
C. Shalat tepat waktu, puasa ramadhan dan zakat
D. Berbakti pada orang tua, berlaku santun dan amanah
36. Salah satu contoh kepedulian dan kasih sayang nabi Muhammad Saw. pada lingkungan adalah ....
A. Menebang pohon sembarangan C. Membuang sampah sembarangan
B. Mempererat tali silaturrahim D. Tidak berlebihan menggunakan air ketika wudhu
37. Rahmatan Lil ‘Alamien artinya ....
A. Pembawa rahmat bagi alam semesta C. Contoh teladan terbaik
B. Orang yang sangat dipercaya D. Pembawa persaudaraan di alam semesta
38. Perilaku yang mencerminkan kasih sayang pada lingkungan adalah ....
A. Membakar lahan C. Menebang pohon sembarangan
B. Membuang sampah pada tempatnya D. Menolong teman yang kesusahan
39. Tujuan dakwah nabi Muhammad Saw. pada masyarakat jahiliyyah adalah menjadikan ....
A. Masyarakat sejahtera yang kaya raya C. Masyarakat yang berilmu tinggi
B. Masyarakat sejahtera berdasarkan agama tauhid D. Masyarakat yang pandai berperang
40. Sahabat nabi Muhammad Saw. yang meneruskan kepemimpinan beliau setelah wafat sering
disebut ....
A. Assabiqunal Awwalun B. Kaum Muhajirin C. Kaum Anshar D. Khulafaurrasyidin
41. Sahabat yang selalu setia mendampingi dakwah dan menemani nabi Muhammad Saw. ketika hijrah
berlindung di gua Tsur selama 3 hari adalah ....
A. Umar bin Khattab B. Abu bakar C. Usman bin Affan D. Ali bin Abi Thalib
42. Salah satu keberhasilan Abu Bakar Ash-Shiddiq selama menjadi khalifah adalah ....
A. Menyusun kalender hijriyah C. Menambah 4 takbir dalam shalat jenazah
B. Mendirikan banyak madrasah D. Mendirikan Baitul Mal
43. Sahabat Nabi Muhammad Saw. yang berani menegakkan yang haq dan bathil, sehingga mendapat
gelar Al-Faruq adalah ....
A. Umar bin Khattab B. Ali bin Abi Thalib C. Abu bakar D. Usman bin Affan
44. Perhatikan jasa-jasa sahabat nabi Muhammad Saw. berikut ini !
(1) Menumpas orang-orang yang mengaku nabi
(2) Menyusun kalender hijriyah
(3) Mendirikan Baitul Mal
(4) Menaklukkan beberapa Negara ke dalam islam
Jasa-jasa khalifah Umar bin Khattab ditunjukkan nomor ....
A. (2) dan (4) B. (1) dan (2) C. (1) dan (3) D. (3) dan (4)
45. Bentuk kedermawanan khalifah Usman bin Affan di antaranya ....
A. Menyedekahkan seluruh hartanya dalam perang Tabuk
B. Banyak memerdekakan budak yang disiksa tuannya karena masuk islam
C. Memberikan gandum yang diangkut 1000 ekor unta untuk orang yang kelaparan
D. Memperbaiki jalan yang rusak karena takut dimintai pertanggung jawaban
I. Jawablah Soal-Soal Berikut dengan Benar dan Tepat !
46. Perhatikan Q.S. Al-Kafirun ayat 6 di bawah ini !

Jelaskan kandungan pokok dari ayat di atas !


47. Meyakini datangnya hari akhir berarti meyakini bahwa segala sesuatu yang ada di alam semesta
akan hancur binasa, dan akan ada kehidupan sesudahnya dimana segala perbuatan kita akan
dipertanggung jawabkan. Jelaskan 2 (dua) hikmah beriman kepada hari akhir yang kamu ketahui !
48. Allah Swt. mempunyai nama-nama yang baik yang disebut Asmaul husna yang berjumlah 99.
Jelaskan 4 (empat) nama Allah Swt.dalam Asmaul Husna yang kamu pelajari beserta artinya !
49. Zakat adalah salah satu ibadah yang punya 2 tujuan, yaitu hubungan kepada Allah Swt. dan kepada
sesama manusia. Jelaskan 3 (tiga) hikmah mengeluarkan zakat yang kamu ketahui !
50. Umar bin Khattab adalah pemimpin yang sangat adil, tegas, pemberani, sederhana dan bertanggung
jawab. Berikan 1 (satu) contoh bentuk tanggung jawab Umar bin Khattab yang dapat dijadikan
keteladanan bagi kita.

Anda mungkin juga menyukai