Anda di halaman 1dari 6

Fakultas Hukum

Pusat Pendidikan dan Latihan

LEMBAR JAWAB PRAKTIKUM


Penyusunan Kontrak / F
MATA KULIAH / KELAS
HARI / TANGGAL Rabu, 23 Juni 2021
NAMA MAHASIWA / NIM
Anissa Ditya Ifada / 18410423
MATERI PRAKTIKUM
PRAKTIKUM KE Kontrak Utang Piutang
NAMA ASISTEN DOSEN
5 (Lima)
Davied Iben Jauhari, S.H.
BISMILLAHIRRAHMANIRRAHIM

PERJANJIAN HUTANG PIUTANG


ANTARA SUSI AMBARWATI DAN KOPERASI HIJAU PERMAI

Perjanjian utang piutang ini dibuat dan ditandatangani pada hari ini, Rabu, 23 Juni 2021 di
Koperasi Hijau Permai di JL. Anggrek No.25 RT.03, RW.02, Bantul, Daerah Istimewa
Yogyakarta., oleh dan antara :

Susi Ambarawati, 36 Tahun, Petani, beralamat di JL. Murai No.12 RT.03, RW.02, Bantul,
Daerah Istimewa Yogyakarta, dalam hal ini bertindak sebagai orang tua yang masih hidup
dan oleh karena itu mewakili anaknya yang masih dibawah umur bernama Asnawi Wijaya, 7
Tahun, Pelajar di SD Nusantara, Bantul, DIY, bertempat tinggal sama dengan saya,
berdasarkan Surat Penetapan Pengadilan Negeri Bantul No.52/Pdt.P/PN.Btl/2021 tertanggal
Senin 21 Juni 2021 yang kutipan resminya bermeterai cukup dilampirkan dalam perjanjian
ini.
Selanjutnya disebut sebagai ---DEBITUR---
-------------------------------------------------------DENGAN-------------------------------------------------------
1. Ahmad Rojali, 35 Tahun, Wiraswasta, bertempat tinggal JL. Anggrek No.30 RT.03,
RW.02, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
2. Kiki Purningsih, 30 Tahun, Wiraswasta, bertempat tinggal di JL. Anggrek No.28 RT.03,
RW.02, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
3. Suseno Admojo, 32 Tahun, Wiraswasta, bertempat tinggal di tinggal JL. Anggrek No.34
RT.03, RW.02, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Dalam hal ini bertindak dalam jabatannya berturut-turut selaku Ketua, Sekreataris,
Bendahara mewakili Koperasi Hijau Permai berkedudukan di JL. Anggrek No.25 RT.03,
RW.02, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta yang dalam hal ini, ketiganya sah mewakili
Koperasi Hijau Permai berdasarkan Pasal 2 ayat (3) akta pendiriannya yang dibuat
dihadapan Notaris Rahmad Ali, Sarjana Hukum, Megister Kenotariatan, Notaris di Daerah
Istimewa Yogyakarta tanggal 3 Maret 2018 nomor 14 yang telah mendapat pengesahan dari
Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor AHU-
0020287/05.Tahun 2018 tertanggal 13 Agustus 2018 serta telah dimuat dalam tambahan
berita negara Republik Indonesia tertanggal 20 Agustus 2018. Untuk melakukan Tindakan
hukum ini telah mendapat persetujuan dari para anggota koperasi sebagaimana dalam
risalah rapatnya No.45/KA/X/2020 tertanggal Kamis 10 Desember 2020 yang aktanya dibuat
dihadapan Rizky Ramadhan, Sarjana Hukum, Magister Kenotariatan, Notaris di Yogyakarta
guna memenuhi ketentuan Pasal 5 ayat (2) pada Akta Pendirian Koperasi ini.
Selanjutnya disebut sebagai ---KREDITUR---

Para pihak terlebih dahulu memberitahukan dan menerangkan sebagai berikut :


Bahwa debitur berkeinginan untuk meminjam uang kepada kreditur dengan tujuan untuk
keperluan sekolah anak serta tambahan modal usaha ternaknya
Bahwa kreditur dalam hal ini dapat meminjamkan uang kepada anggota koperasi dalam hal
ini kreditur untuk memenuhi kebutuhan debitur.

Bahwa untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, para pihak telah setuju dan sepakat
untuk mengatur perjanjian jual beli ini dengan ketentuan dan syarat-syarat yang sudah
saling diterima sebagai berikut :
PASAL 1
PINJAMAN
Pinjaman yang diajukan oleh Debitur kepada Kreditur adalah sebesar Rp. 100.000.000,-
(Seratus Juta Rupiah).
PASAL 2
JANGKA WAKTU
Jangka waktu utang piutang adalah 1 (satu) tahun terhitung ditandatanganinya perjanjian ini
yaiut sejak 23 Juni 2021 sampai 23 Juni 2022.
PASAL 3
PEMBAYARAN
(1) Debitur akan membayar utang pokok sebanyak 12 (dua belas) kali;
(2) Pembayaran sebagaimana dimaksud dalam Pasal 3 ayat (1) dibayarkan pada tanggal
10 setiap bulannya;
(3) Apabila tidak dibayarkan sebagaimana yang dimaksud Pasal 3 ayat (2) maka debitur
diberikan masa toleransi selama 7 hari;
(4) Pembayaran dilakukan secara tunai kepada Koperasi Hijau Permai.
PASAL 4
BUNGA
(1) Debitur wajib membayar bunga atas uang pinjaman tersebut sebesar 0,5% (nol koma
lima persen) per bulan hingga pelunasan keseluruhan hutang debitur dilakukan;
(2) Pembayaran bunga dibayarkan bersamaan dengan angsuran pokoknya.
PASAL 5
JAMINAN
Jaminan atas perjanjian ini adalah sebuah Sertifikat Hak Atas Tanah dengan jenis tanah
pekarangan seluas 350 m2 dengan Nomor 123/Bantul atas nama Asnawi Wijaya yang
terletak di Dusun Sukamaju, Kelurahan Sukaraja, Kecamatan Sumbarsari, Bantul, Daerah
Istimewa Yogyakarta.
PASAL 6
PENYERAHAN
Uang pinjaman diserahkan secara bersamaan dengan jaminan pada waktu
penandatangananan perjanjian yaitu 23 Juni 2021.
PASAL 7
PELANGGARAN
(1) Apabila Debitur tidak membayar sebagaimana jangka waktu yang ditentukan dalam
Pasal 3 ayat (3) maka dikenakan denda sebesar Rp. 100.000,- (seratus ribu rupiah)
per hari dari masa toleransi;
(2) Jika jangka waktu perjanjian ini habis dan hutang belum dilunasi maka Kreditur dapat
menjual jaminan dengan harga pasaran dan mengembalikan kelebihan uang dari
total pinjaman yang seharusnya dibayarkan kepada Debitur.
PASAL 8
PELUNASAN
(1) Pelunasan awal atas hutang pokok dan bunga diperkenankan sebelum masa
perjanjian ini berakhir; atau
(2) Pelunasan dapat dilakukan secara tunai pada saat berakhirnya masa perjanjian;
(3) Pelunasan yang dimaksud dalam Pasal 8 ayat (1) atau (2) diikuti dengan
pengembalian jaminan.

PASAL 9
PENYELESAIAN SENGKETA
(1) Apabila terjadi suatu perselisihan diantara Debitur dan Kreditur, maka diselesaikan
terlebih dahulu secara musyawarah;
(2) Jika tidak terjadi kesesuaian dalam musyawarah, perselisihan diselesaikan melalui
Pengadilan Negeri Bantul.

PASAL 10
PERUBAHAN PERJANJIAN
Perjanjian tidak dapat diubah dalam bentuk apapun tanpa terlebih dahulu mendapat
persetujuan tertulis dari kreditur dan debitur.

PASAL 11
HUKUM YANG BERLAKU
Perjanjian ini tunduk dan ditafsirkan sesuai dengan hukum Republik Indonesia.

PASAL 12
ATURAN PERALIHAN
Segala hal yang tidak atau belum cukup diatur dalam perjanjian ini, akan diputuskan atas
kesepakatan kedua belah pihak secara bersama-sama dengan tetap berpedoman pada
perjanjian ini dan menjadi bagian yang tidak terpisahkan.

Demikianlah perjanjian ini dibuat dalam dua rangkap bermeterai cukup, satu rangkap untuk
Kreditur dan satu rangkap lagi untuk Debitur yang masing-masing memiliki kekuatan hukum
yang sama serta ditandatangani oleh kedua belah pihak dengan disaksikan oleh dua orang
saksi

DEBITUR KREDITUR

SUSI AMBARWATI 1. AHMAD ROJALI

2. KIKI PURNINGSIH

3. SUSENO ADMOJO

Saksi Saksi

Rendi Firdaus Andito

Anda mungkin juga menyukai