Anda di halaman 1dari 1

TUGAS RASIO DUA BESARAN

1. Dalam waktu 3 jam Pak Ahmad dapat membuat 16 unit kerajinan. Jika Pak Ahmad ingin
membuat 80 unit kerajinan, ia membutuhkan waktu ….
2. Seorang peternak ayam memiliki persediaan makananuntuk 120 ekor ayam selama 5 hari.
Jika ia membeli 30 ekor ayam lagi, maka dengan jumlah persediaan makanan yang sama
cukup untuk memberi makan ayam-ayamnya selama ….
3. Sebuah benda mempunyai panjang 50 m dan lebar 20 m. Mempunyai bayangan dengan
panjang 10 cm. Berapakah lebar bayangan benda tersebut!
4. Perbandingan uang putri dan ayu 2 : 5. Jika jumlah uang keduanya adalah Rp. 87.500,00.
Maka uang putri adalah …
5. Sebuah lapangan berukuran 20 m x 18 m digambar pada peta dengan skala 1 : 200.
Berapakah luas lapangan pada peta?
6. Waktu yang dibutuhkan untuk membaca 300 kata adalah 1 menit. Untuk membaca 1 buah
buku cerita ialah membutuhkan waktu 4 jam. Andi mempunyai kecepatan membaca 400
kata per menit, berupa waktu yang dibutuhkan Andi untuk membaca cerita yang sama?
7. Tiga puluh orang dapat menyelesaikan pekerjaan dalam waktu 24 hari. Setelah 10 hari
bekerja, pekerjaan terhenti selama 4 hari. Jika ingin menyelesaikan pekerjaan tepat waktu,
maka harus menambah pekerja sebanyak ….
8. Perbandingan banyaknya kelereng Andika dan Bona adalah 2 : 3, sedangkan perbandingan
banyaknya kelereng Bona dan Ciko adalah 2 : 5. Jika jumlah kelereng mereka bertiga
adalah 75. Tentukan banyak kelereng Andika, Bona, dan Ciko.

SELAMAT MENGERJAKAN

Anda mungkin juga menyukai