Anda di halaman 1dari 2

16 Tips untuk Menjadi Pembicara Handal

Menjadi seorang pembicara di depan umum memerlukan berbagai macam


teknik dan seni agar bisa menarik audience. Menjadi pembicara di depan umum
yang handal tentunya tidak bisa begitu saja diperoleh tanpa melewati jam
terbang serta pengalaman yang tinggi. Bagi Anda yang saat ini berprofesi
sebagai seorang yang menuntut public speaking sebagai keterampilan utama
Anda, berikut adalah 16 tips untuk menjadi pembicara handal yang dikirimkan
oleh Olivia Stefanino dari Professional Speakers Association.

1. Mantapkan kredibilitas Anda dan diri Anda sebagai “penguasa” dari topik
pembicaraan. Yakinkan bahwa Anda menguasai topiknya. Jelaskan kepada
audience mengapa mereka harus mendengarkan dan percaya kepada Anda.
Lakukan ini dengan tidak lebih dari tiga kalimat.

2. Pahamilah bahwa dengan persiapan yang cukup, Anda menghargai audience


Anda secara efektif. Anda seperti berkata “Anda semua penting bagi Saya
sehingga Saya memutuskan untuk meluangkan waktu mempersiapkan ini
semua.” Mengatakan bahwa Anda tidak punya waktu untuk mempersiapkan
diri, atau meminta maaf di muka karena merasa tidak siap, adalah tindakan yang
ofensif, membuat Anda terlihat malas dan tidak profesional. Jangan meminta
maaf atas siap-tidaknya Anda.

3. Jika hal tak terduga terjadi, dan Anda merasa gamang, maka gamanglah –
tapi jangan ceritakan kepada audience. Anda tidak akan mendapat simpati dari
mereka; dan lagi-lagi, Anda akan terlihat tidak profesional.

4. Jangan pernah, memulai pembicaraan dengan mengatakan bahwa Anda


gugup, atau bahwa Anda belum pernah melakukan hal ini sebelumnya… Anda
hanya akan menarik perhatian mereka ke hal-hal yang semestinya tidak Anda
perlihatkan. Percayalah, audience Anda akan segera mulai mencari bukti-bukti
untuk mendukung pernyataan Anda itu.

5. Bernafaslah! Gugup dapat membuat Anda berat bernafas – yang tidak akan
mendukung getaran dan proyeksi suara Anda. Segelas air minum di dekat Anda
akan bisa membantu. Dan kala Anda meneguknya, Anda mungkin akan terlihat
percaya diri.

6. Jadilah enerjik. Sebelum Anda bicara, Anda bisa membayangkan bahwa


audience sangat puas dengan presentasi Anda. Cara yang paling mudah, bacalah
lagi SMS-SMS yang menyenangkan di HP Anda. Ini akan membuat Anda
merasa lebih berenergi.
7. Gunakan suara dari perut Anda dan bukan dari dada Anda. Proyeksi suara
Anda akan lebih baik. Anda hanya bisa melakukannya jika Anda rileks. Dengan
ini, Anda terdengar lebih percaya diri. Anda bisa melatih ini – tentu saja di
rumah – dengan menekan perut Anda ke tembok dan berbicaralah dengan cukup
keras. Anda akan merasakan bagaimana seharusnya.

8. Perhatikan makanan Anda sebelum berbicara. Para pembicara, punya


“manajemen MCK” mereka sendiri. Sehari sebelumnya, jangan pernah makan
pempek palembang super pedas misalnya. Jangan pula memakan makanan yang
buruk untuk suara, coklat atau gorengan misalnya.

9. Berdirilah saat bicara. Ini, dengan segera membuat Anda merasa punya
otoritas.

10. Duduklah di posisi yang dominan. Bukankah Anda pembicaranya?

11. Ketahuilah bahwa kesan pertama sangat diperhitungkan. Dan Anda, tidak
akan mendapat kesempatan kedua untuk melakukannya.

12. Berinvestasilah untuk pakaian dengan warna yang paling cocok untuk Anda.
Sepatu dengan jempol yang nongol menimbulkan kesan kurang profesional.
Usahakan menghindari kaus kaki dengan warna putih atau abu-abu, mendingan
hitam sekalian.

13. Berpakaianlah yang sesuai dengan pesan yang ingin Anda sampaikan dan
sesuai pula dengan audience yang akan mendengarkan.

14. Jangan jadi Tony Blair! Gunakan deodoran atau parfum yang tidak
meninggalkan bercak pada pakaian Anda. Ini soal kecil, tapi Tony Blair pun
bermasalah karenanya.

15. Waspadalah bahwa berkomunikasi dengan orang lain adalah lebih dari
sekedar perkataan Anda. Faktanya, hanya 7% dari kata-kata Anda yang
“dianggap” orang. Sisanya, hanya dipahami dari tekanan suara dan bahasa
tubuh Anda.

16. Ingatlah bahwa pikiran utama audience Anda adalah “apa yang bisa saya
ambil dari sini?” Berikan jawaban ini saat Anda memperkenalkan diri. Mereka
akan menyorongkan badannya sampai ke pinggir kursi untuk mendengar Anda.

Semoga manfaat

Anda mungkin juga menyukai