Anda di halaman 1dari 3

Rumusan Masalah :

Bagaimana upaya yang dilakukan oleh BEI dalam meningkatkan tingkat literasi pasar
modal di Indonesia?

Resume :
Menyadari masih rendahnya tingkat literasi keuangan masyarakat Indonesia,
khususnya pasar modal, BEI meluncurkan empat terobosan dalam rangka inovasi
edukasi digital untuk pasar modal tanah air untuk meningkatkan tingkat literasi dan
inklusi di pasar modal. Empat terobosan tersebut terdiri dari IDX Virtual Tour 360,
Halaman Edukasi Investasi di Website BEI dan Modul Sekolah Pasar Modal Digital,
Kompetisi Galeri Investasi BEI: IDX GI-a-thon, serta konsep Galeri Investasi Edukasi
BEI dan Galeri Investasi Digital BEI.
IDX Virtual Tour 360 merupakan video berteknologi realitas maya yang dapat
diakses dari YouTube channel Indonesia Stock Exchange. Video tersebut memberikan
pengalaman berkunjung ke BEI dan Galeri Yuk Nabung Saham dengan sensasi ruang
yang nyata. Hal ini BEI lakukan untuk mengakomodasi keingintahuan dan antusiasme
para pelajar di seluruh Indonesia.
Halaman Edukasi Investasi pada Website BEI. Melalui halaman ini, calon
investor akan mendapatkan dasar-dasar pendidikan pasar modal yang dapat diakses
kapanpun di Website BEI. Setelah mendapatkan bekal edukasi, masyarakat juga dapat
membuka rekening efek melalui tautan ke website Anggota Bursa yang menyediakan
layanan pembukaan rekening efek secara daring.
Apresiasi Galeri Investasi BEI. Apresiasi tersebut berupa sebuah program
tantangan atau kompetisi digital, yaitu IDX GI-a-thon. Melalui IDX GI-a-thon, GI
BEI ditantang untuk melakukan beberapa hal. Antara lain, meningkatkan jumlah
kegiatan edukasi walaupun secara digital, meningkatkan jumlah investor, mendorong
aktivitas belajar berinvestasi melalui praktik transaksi saham dengan mengutamakan
analisis yang benar, mendorong penggunaan AKSes sebagai wujud Perlindungan
Investor, serta bersama-sama dengan BEI dan Anggota Bursa Mitra GI BEI
mengoptimalkan penggunaan platform Regional Development Information System.
Konsep Baru Galeri Investasi BEI. Terdiri dari dua konsep yaitu GIE BEI dan
GID BEI. GIE BEI merupakan kerjasama empat pihak, yaitu BEI, Perusahaan Efek
Anggota Bursa, GI BEI di Perguruan Tinggi/Non Perguruan Tinggi, dan pihak
sekolah (Sekolah Lanjutan Tingkat Atas atau setara). Nantinya, pihak yang
melakukan pengelolaan GIE BEI harus Pihak yang telah melakukan kerja sama dalam
pendirian GI BEI. Anggota Bursa Mitra GIE BEI juga akan sama dengan Anggota
Bursa Mitra GI BEI pendamping. Sedangkan GID BEI secara umum sama dengan GI
BEI, namun tidak memiliki ruangan fisik dan seluruh kegiatan dilakukan secara
virtual. Hak dan kewajiban GID BEI sama dengan GI BEI secara umum.
OJK juga turut hadir dan berpartisipasi dengan mengeluarkan berbagai kebijakan
strategis khususnya di bidang pasar modal. Sepanjang tahun 2020, OJK telah
mengeluarkan 35 kebijakan di pasar modal dalam merespon dampak pandemi Covid-
19.
Beberapa kebijakan digitalisasi juga telah dikeluarkan OJK di pasar modal dalam
rangka peningkatan transaksi, peningkatan jumlah investor dan kemudahan proses
perizinan, beberapa diantaranya, yaitu simplifikasi pembukaan rekening, di mana
pembukaan rekening efek tanpa perlu tanda tangan basah calon investor dan
prosesnya kurang lebih di bawah satu jam.
Selain itu, ada juga sistem elektronik Indonesia public offering atau e-IPO, sistem
ini membantu proses penawaran perdana menjadi lebih efisien, efektif dan transparan
melalui pendekatan teknologi informasi.
Sebagaimana halnya peningkatan literasi sekaligus edukasi yang selama ini
dilakukan bersama stakeholders pasar modal lainnya, BEI juga mendukung program
literasi dan edukasi yang dilakukan oleh Ajaib Sekuritas. Ajaib Sekuritas akan
menjalankan 1.000 acara edukasi literasi keuangan melalui Sekolah Pasar Modal
(SPM) dengan Kantor Perwakilan BEI di berbagai wilayah, dan pendirian Galeri
Investasi BEI. Kegiatan ini akan fokus pada daerah-daerah di Indonesia yang masih
memiliki tingkat literasi keuangan yang rendah.
Sejak Januari 2021, Ajaib Sekuritas tercatat sebagai broker saham terbesar ke-4
di Indonesia berdasarkan trading frequency. Sebagai platform investasi saham online
terpercaya bagi milenial Indonesia, Ajaib Sekuritas mengemban misi edukasi. Untuk
itu, Ajaib Sekuritas menginisiasi 1.000 Program Generasi Saham demi mendukung
upaya pasar modal, dalam hal ini BEI, dalam meningkatkan inklusi serta literasi
keuangan dalam negeri melalui edukasi.
SPM adalah program edukasi yang dilakukan secara berkala oleh BEI dan
tersebar di seluruh Indonesia. Masyarakat umum dapat menjadi peserta kegiatan
edukasi tanpa dipungut biaya. Lewat SPM peserta akan diajarkan pengetahuan dasar
pasar modal dan dibekali kemampuan melakukan analisa investasi untuk mengambil
keputusan berinvestasi di pasar modal.
Tujuan diselenggarakan program SPM ini adalah untuk meningkatkan
pengetahuan masyarakat seputar investasi. Diharapkan melalui SPM ini masyarakat
bisa lebih tertarik dalam berinvestasi di pasar modal. Setelah mengikuti SPM, peserta
akan mendapatkan sertifikat sebagai bukti telah menyelesaikan SPM.
Selain itu, Ajaib Sekuritas juga akan menginisiasi kelas edukasi daring atau
online serta serangkaian kegiatan edukasi lainnya bersama dengan BEI di lingkungan
akademisi.

Referensi :
Biananda, Beladina. 2021. Ajaib Sekuritas bersama BEI menginisiasi 1.000 program
generasi saham. https://keuangan.kontan.co.id/news/ajaib-sekuritas-bersama-
bei-menginisiasi-1000-program-generasi-saham (Diakses 13 April 2021)
Pratama, Aditya. 2021. Baru 4,9 Persen, Literasi Pasar Modal Terus Digenjot.
https://www.idxchannel.com/economics/baru-49-persen-literasi-pasar-modal-
terus-digenjot (Diakses 13 April 2021)
Ramadani, Pipit Eka. 2021. OJK: Tingkat Literasi dan Inklusi di Pasar Modal Masih
Jauh dari Harapan. https://www.liputan6.com/saham/read/4504596/ojk-
tingkat-literasi-dan-inklusi-di-pasar-modal-masih-jauh-dari-harapan (Diakses
13 April 2021)

Anda mungkin juga menyukai