Anda di halaman 1dari 25

Fungsi dan Kedudukan Bahasa

Indonesia
Pertemuan kedua

1
Fungsi Bahasa secara Umum
Secara umum bahasa mempunyai empat fungsi,
yaitu sebagai:
(1) alat informasi dan komunikasi,
(2) alat untuk mengungkapkan perasaan atau
mengekspresikan diri,
(3) Alat beradaptasi dan berintegrasi sosial,
(4) alat kontrol sosial.

2
Fungsi Bahasa secara Khusus
1. Sebagai alat untuk mengadakan hubungan
dalam pergaulan sehari-hari.
2. Sebagai alat untuk memproduksi karya seni
dan sastra.
3. Sebagai alat untuk mempelajari bahasa-
bahasa kuno.
4. Sebagai alat untuk mengeksploitasi IPTEK
(ilmu pengetahuan dan teknologi).

3
Kedudukan Bahasa Indonesia
• Bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional

• Bahasa Indonesia sebagai bahasa negara

4
Bahasa Indonesia
sebagai Bahasa Nasional
• Di dalam kedudukannya sebagai bahasa
nasional, bahasa Indonesia berfungsi
sebagai:
1. Lambang kebanggaan kebangsaan
2. Lambang identitas nasional
3. Alat perhubungan antarwarga,
antardaerah, dan antarbudaya
4. Alat pemersatu bangsa
5
1. Lambang Kebanggaan
Kebangsaan
• Bahasa Indonesia mencerminkan nilai-nilai
sosial budaya yang mendasari rasa
kebangsaan.
• Melalui bahasa Indonesia bangsa Indonesia
menyatakan harga diri dan nilai-nilai budaya
yang dijadikan pegangan hidup.
• Atas dasar kebanggaan ini, bahasa Indonesia
harus senantiasa kita bina, pelihara, dan kita
kembangkan.
6
2. Lambang Identitas Nasional
• Sebagai lambang identitas nasional, bahasa indonesia
kita junjung di samping bendera dan lambang
negara.
• Di dalam melaksanakan fungsinya, bahasa Indonesia
harus memiliki identitas sendiri sehingga serasi
dengan lambang kebangsaan yang lain.
• Bahasa Indonesia dapat memiliki identitasnya hanya
apabila masyarakat pemakainya membina dan
mengembangkannya sedemikian rupa sehingga
bersih dari unsur – unsur bahasa lain, baik daerah
maupun bahasa asing.

7
3. Alat perhubungan antarwarga,
antardaerah, dan antarbudaya
• Berkat adanya bahasa nasional Indonesia, kita
dapat berhubungan satu dengan yang lain
sedemikian rupa sehingga kesalahpahaman
sebagai akibat perbedaan latar belakang sosial
budaya dan bahasa tidak perlu dikhawatirkan.
• Kita dapat bepergian dari pelosok yang satu ke
pelosok yang lain di Indonesia hanya
memanfaatkan bahasa Indonesia sebagai satu-
satunya alat komunikasi.

8
4. Alat Pemersatu Bangsa
• Bahasa Indonesia memungkinkan berbagai
suku bangsa di Indonesia mencapai keserasian
hidup sebagai bangsa yang bersatu dengan
tidak perlu meninggalkan identitas kesukuan
dan kesetiaan kepada nilai-nilai sosial budaya
serta latar belakang bahasa daerah yang
bersangkutan.
• Dengan bahasa nasional, kita dapat meletakkan
kepentingan nasional di atas kepentingan
daerah atau golongan.

9
Bahasa Indonesia sebagai
Bahasa Negara
• Sesuai dengan bunyi UUD 1945 Bab XV
pasal 36 : Bahasa Negara adalah Bahasa
Indonesia, maka kedudukan bahasa sebagai
bahasa negara adalah :
1. Bahasa resmi kenegaraan
2. Bahasa pengantar dalam dunia pendidikan
3. Alat perhubungan pada tingkat nasional
4. Alat pengembangan kebudayaan, ilmu
pengetahuan dan teknologi
10
1. Bahasa Resmi Kenegaraan
• Bahasa Indonesia dipakai dalam segala
upacara, peristiwa, dan kegiatan kenegaraan
baik secara lisan maupun tulis.
• Termasuk ke dalam kegiatan-kegiatan itu
adalah, penulisan dokumen-dokumen dan
keputusan-keputusan serta surat-surat yang
dikeluarkan oleh pemerintah dan badan-badan
kenegaraan lainnya, serta pidato-pidato
kenegaraan ditulis dalam bahasa Indonesia.

11
2. Bahasa Pengantar dalam Dunia
Pendidikan
• Bahasa Indonesia merupakan bahasa
pengantar di lembaga-lembaga pendidikan
baik negeri maupun swasta mulai dari taman
kanak-kanak sampai dengan perguruan
tinggi di seluruh Indonesia.

12
3. Alat Perhubungan pada Tingkat
Nasional
• Bahasa Indonesia dipakai bukan sebagai alat
komunikasi timbal balik antar pemerintah
dan masyarakat luas, dan bukan saja sebagai
alat perhubungan antardaerah dan
antarsuku, melainkan juga sebagai alat
perhubungan di dalam masyarakat yang
sama latar belakang sosial budaya dan
bahasanya.

13
4. Alat pengembangan kebudayaan,
ilmu pengetahuan dan teknologi
• Bahasa Indonesia adalah satu-
satunya alat yang memungkinkan
kita membina dan mengembangkan
kebudayaan nasional dan
identitasnya sendiri, yang
membedakannya dari kebudayaan
daerah.
14
4. Alat pengembangan kebudayaan,
ilmu pengetahuan dan teknologi
• Penyebaran ilmu pengetahuan dan teknologi
baik melalui penulisan maupun
penerjemahan buku-buku teks serta
penyajiannya di lembaga-lembaga
pendidikan maupun melalui penulisan buku-
buku untuk masyarakat umum dan melalui
sarana-sarana lain di luar lembaga-lembaga
pendidikan dilaksanakan dengan
menggunakan bahasa Indonesia.
15
Peranan Masyarakat terhadap Bahasa Indonesia

1. Bangga menggunakan bahasa Indonesia


2. Bangga belajar bahasa Indonesia
3. Bangga mengajarkan bahasa Indonesia
4. Bangga melestarikan bahasa Indonesia

16
17
KUIS
1. Wartawan menyampaikan berita di
surat kabar dan berita, adalah fungsi
bahasa sebagai....

18
2. Bahasa sebagai alat untuk
mempelajari bahasa-bahasa kuno
adalah fungsi bahasa secara...

19
3. Bahasa Indonesia mencerminkan
nilai–nilai sosial budaya yang
mendasari rasa kebangsaan, adalah
kedudukan bahasa sebagai….

20
4. Bahasa Negara adalah Bahasa
Indonesia, terdapat pada UUD 1945
BAB... pasal....

21
5. Bahasa indonesia kita junjung di
samping bendera dan lambang negara,
adalah kedudukan bahasa sebagai….

22
6. Dengan bahasa nasional, kita dapat
meletakkan kepentingan nasional di
atas kepentingan daerah atau
golongan adalah kedudukan bahasa
sebagai....

23
7. Bahasa Indonesia dipakai dalam
segala upacara, peristiwa, dan kegiatan
kenegaraan baik secara lisan maupun
tulis merupakan kedudukan bahasa
sebagai….

24
8. Penulisan buku-buku untuk
masyarakat umum merupakan
kedudukan bahasa sebagai….

25

Anda mungkin juga menyukai