Anda di halaman 1dari 2

16 Desember 2021

No : 134/AFI-YO/XII/2021
Hal : Surat Permohonan Memorandum of Understanding (MoU)

Kepada Yth.
Bapak Prof. Fathul Wahid, S.T., M.Sc., Ph.D.
Rektor Universitas Islam Indonesia
di Yogyakarta

Dengan Hormat,

Dalam rangka untuk meningkatkan kinerja dan mutu perguruan tinggi, diperlukannya
kerja sama antar perguruan tinggi yang diharapkan dapat menciptakan sinergi guna pencapain
tujuan masing-masing pihak. Adapun tujuan lain dilaksanakannya kerja sama diharapkan
mampu menguntungkan perguruan tinggi dalam hal promosi, reputasi, kepercayaan,
networking, kontribusi bagi masyarakat dan industri serta menimbulkan kepercayaan diri
mahasiswa.

Berkaitan dengan hal tersebut, bersama ini kami Akademi Farmasi Indonesia
Yogyakarta bermaksud untuk dapat mengajukan kerja sama dengan Universitas Islam
Indonesia dalam hal Tri Dharma Perguruan Tinggi. Kami berharap dengan kerjas ama ini,
maka akan banyak menambah wawasan sivitas akademika dan dapat menguntungkan kedua
belah pihak yang bekerjasama. Adapun draft Memorandum of Understanding (MoU) kami
mengikuti ketentuan yang berlaku di Universitas Islam Indonesia.

Demikian kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

Hormat Kami,
Direktur

apt. Andi Wijaya, S.Far., M.Farm.


NIY. 031031984062
Tembusan:
1. Direktorat Kemitraan/Kantor Urusan Internasional
Universitas Islam Indonesia
2. Arsip

Konfirmasi bagian UPT Kerjasama :


Contact Person Ibu Dhena Padmasari, A.Md. Farm (0812 9586 7436)
Email cooperation@afi.ac.id

Anda mungkin juga menyukai