Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL

KEGIATAN OLAHRAGA PERINGATAN HUT RI

Dosen Pembimbing :
Dr.Hj.Masyni.M.Pd

Disusun Oleh :
Herdiki Setiawan
(21112001303048)

INSTITUT KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN IKIP PGRI KALIMANTAN TIMUR


FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN KEPELATIHAN OLAHRAGA (PKO)
TAHUN 2021/2022
A. PENDAHULUAN

Tahun 2022 sekarang ini tak terasa 75 tahun kemerdekaan diraih oleh Bangsa Indonesia.
Sebagai bangsa yang merdeka, Negara Indonesia dapat dengan leluasa membangun dan
mengisi kemerdekaan tersebut dalam berbagai bidang. Sebagai generasi penerus nilai-nilai
perjuangan serta semangat mengisi kemerdekaan harus senantiasa diterapkan didalam setiap
gerak langkah kehidupan kita setiap hari.

Menjelang tanggal 17 Agustus bangsa Indonesia selalu mengadakan peringatan Hari Ulang
Tahun Kemerdekaan Indonesia sebagai rasa syukur kepada Allah SWT dan untuk menghargai
jasa para pahlawan serta untuk meningkatkan rasa patriotisme dan spirit perjuangan Bangsa
Indonesia.

Banyak cara yang dapat dilakukan untuk memperingati dan memaknai hari Kemerdekaan ini,
antara lain dengan kegiatan positif dan berbagai lomba yang bermanfaat. Oleh karena itu,
kegiatan ini merupakan salah satu momen yang tepat guna menyampaikan informasi kepada
masyarakat luas akan pentingnya Nasionalisme dan rasa cinta tanah air sehingga harapan
kedepan dengan sering diadakannya semacam ini jalinan persaudaraan dan persatuan antar
warga masyarakat dapat kokoh dan akhirnya Bangsa Indonesia ini dapat menjadi bangsa yang
kuat di masa yang akan datang.

Pada tahun 2022 ini peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia terasa sedikit berbeda,
karena Bangsa Indonesia diuji dengan bencana Pandemi. Namun bukan berarti kita tidak bisa
merayakannya. Dengan prinsip New Normal dan mematuhi protokol-protokol kesehatan, kita
masih bisa melakukan berbagai kegiatan. Salah satunya kompetisi olahraga untuk menyehatkan
badan.

Kegiatan olahraga merupakan salah satu kegiatan yang penting untuk menyehatkan kehidupan
masyarakat dan menumbuhkan daya kreatifitas dan prestasi warga masyarakat terutama saat
Pandemi. Dengan adanya olahraga dapat memupuk persaudaraan, kebersamaan, tanggung
jawab, sportifitas dan kreatifitas sesama pemuda sebagai generasi penerus bangsa.
B. DESKRIPSI KEGIATAN
Kegiatan ini mengedepankan kebersamaan warga antar generasi serta kegiatan yang bersifat
mengembangkan daya kreatifitas, ketrampilan, ketangkasan sportifitas dan rasa persaudaraan
antar sesama. Kegiatan ini akan dikemas dalam kegiatan kompetisi olahraga yang berupa :

1. Sepak bola antar RW

2. Bulu tangkis perorangan

3. Tenis meja Perorangan

C. MANFAAT DAN TUJUAN

Adapun manfaat dan tujuan kegiatan ini adalah sebagai berikut :

1. Meningkatkan Semangat juang dalam meraih prestasi diantara warga masyarakat dan
para pemuda
2. Peringatan HUT RI
3. Mempererat tali silaturahmi antar masyarakat
4. Memupuk semangat kebangsaan pada tanah air.
5. Membentuk jiwa dan raga yang sehat
6. Sebagai wadah dan sarana untuk mengukur kompetensi dan Skill masyarakat sehingga
menjadi Bintang Brilliant
7. Menjadi sarana pencarian atlet berprestasi dan di harapkan dapat menjadi duta dari Desa,
Kecamatan atau kabupaten dalam kegiatan olahraga di tingkat selanjutnya.
8. Sehat jasmani dan rohani
D. SASARAN KEGIATAN
Sasaran kegiatan ini adalah : para pelajar SMP, SMA atau sederajat dan masyarakat umum.
E. BENTUK KEGIATAN
Adapun bentuk kegiatan ini yaitu :
1. Sepak Bola Antar RW
Tekniknya adalah sebagai berikut :
a. Setiap RW mengirim timnya masing masing
b. Sistem yang digunakan adalah sistem poin, dimana juara diambil dari kesebelasan RW yang
mempunyai poin terbanyak. Tim yang menang mendapat 3 poin, jika seri masing-masing 1 poin
dan yang kalah tidak mendapat poin.
2. Bulu Tangkis

Tekniknya adalah sebagai berikut :


a. Pendaftaran dilakukan perorangan
b. Sistem gugur, peserta yang menang dapat ikut babak selanjutnya sedangkan yang kalah
tidak diperbolehkan ikut lagi.
3. Tenis Meja
Tekniknya adalah sebagai berikut :
a. Pendaftaran dilakukan perorangan
b. Sistem gugur, peserta yang menang dapat ikut babak selanjutnya sedangkan yang kalah
tidak bisa ikut lagi.
F. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN
1. Sepak Bola

Hari / Tanggal : Selasa, 17 Agustus 2022

Waktu : Pukul 15.00 WIB s/d 17.00 WIB

Tempat : Lapangan
2. Bulu Tangkis

Hari / Tanggal : Kondisional

Waktu : Pukul 19.00 WIB s/d 22.00 WIB

Tempat : Gedung Olahraga

3. Tenis Meja

Hari / Tanggal : Kondisional

Waktu : Pukul 19.00 WIB s/d 22.00 WIB

Tempat : Balai olahraga

G. SUSUNAN PANITIA

Guna mengsukseskan acara ini maka disusunlah kepanitiaan sebagaimana terlampir


Baca juga :
Proposal Perpustakaan Desa
Contoh Proposal Kegiatan Pemuda Desa
H. ALOKASI DANA
Besaran dana yang akan dipergunakan dalam kegiatan ini adalah sebagai berikut :
* Kepanitiaan
- Transportasi kegiatan Kepanitiaan Rp. 100.000,-

- Konsumsi kegiatan Rp. 250.000,-

- Peralatan (Sound System dll) Rp. 800.000,-

- ATK & Penggandaan proposal Rp. 270.000,-

- Dokumentasi Rp. 180.000,-

Jumlah Rp. 1.600.000,-

* Hadiah
1. Sepak Bola
Juara I : uang Pembinaan Rp. 500.000,-
Juara II : uang Pembinaan Rp. 400.000,-
Juara III : uang Pembinaan Rp. 300.000,-
Juara Harapan ; uang Pembinaan Rp. 200.000,-

2. Bulu Tangkis
Juara I : uang Pembinaan Rp. 300.000,-
Juara II : uang Pembinaan Rp. 250.000,-
Juara III : uang Pembinaan Rp. 200.000,-
Juara Harapan ; uang Pembinaan Rp. 150.000,-

3. Tenis Meja
Juara I : uang Pembinaan Rp. 300.000,-
Juara II : uang Pembinaan Rp. 250.000,-
Juara III : uang Pembinaan Rp. 200.000,-
Juara Harapan ; uang Pembinaan Rp. 150.000,-

Jumlah Rp 3.200.000,-

* Trophi

Trophy 3 set @ Rp. 300.000,- = Rp. 900.000,-

* Honor wasit/Juri
1. Sepak Bola 3 orang Rp. 600.000,-
2. Bulu Tangkis 2 orang Rp. 400.000,-
3. Tenis Meja 1 orang Rp 200.000,-
Jumlah Rp 1.200.000,-
Total Jumlah Keseluruhan Rp 6.000.000,-

Anggaran kegiatan tersebut berasal dari :


1. Kas
2. Bantuan masyarakat yang tidak mengikat
3. Sponsor/pihak luar

I. BENTUK SPONSORSHIP
Adapun bentuk sponsorship yang kami harapkan adalah :

1. Bantuan uang tunai


2. Support Acara dengan menyediakan pembicara, MC, wasit dan sebagainya
3. Support Konsumsi
4. Pemberian souvenir untuk hadiah, kenang-kenangan atau bentuk lainnya.
5. Support peralatan yang dibutuhkan.

HAK SPONSOR

Jika ada yang berminat untuk menjadi sponsor maka hak yang bisa diberikan adalah
sebagai berikut :

1. Publikasi melalui banner kegiatan yang memuat logo sponsor dan ditempatkan di tempat
tempat strategis.
2. Publikasi audio saat kegiatan
3. Pemasangan Spanduk perusahaan di lokasi kegiatan
4. Pencantuman logo sponsor di ID-Card panitia.

PENUTUP

Demikian proposal ini kami buat untuk dapat menjadi bahan pertimbangan dalam pelaksanaan
kegiatan. Besar harapana kami acara ini dapat terlaksana sebagaimana yang kita harapkan.
Atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai