Anda di halaman 1dari 4

Tugas Latihan

Studi Kelayakan Proyek

NAMA : AGUS AFRIYADI

NPM : 19103160201334

KELAS : AIK JMSP

SEMESTER :5

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAMBI


TAHUN ANGKATAN 2019
SOAL :

1. Apakah yang dimaksud dengan AMDAL ?

Jawaban :

Analisis Mengenai Dampak Lingkungan Hidup yang disebut Amdal adalah


Kajian mengenai dampak penting pada Lingkungan Hidup dari suatu usaha
dan/atau kegiatan yang direncanakan untuk lingkungan sekitarnya digunakan
sebagai prasyarat pengambilan keputusan tentang penyelenggaraan usaha
dan/atau kegiatan serta termuat dalam Perizinan Berusaha atau persetujuan
Pemerintah Pusat atau Pemerintah Daerah.

Masalah terkait dampak lingkungan ini perlu dianalisis di dalam tahap


perencanaan sebagai suatu acuan dasar yang perlu digunakan sebelum
melakukan suatu proyek kerjaan. Yang dimaksud lingkungan hidup di sini adalah
aspek abiotik, biotik dan kultural. Dasar hukum AMDAL di Indonesia
adalah Peraturan Pemerintah No. 27 Tahun 2012 tentang "Izin Lingkungan
Hidup" yang merupakan pengganti PP 27 Tahun 1999 tentang Amdal. Amdal
telah dilaksanakan sejak 1982 di Indonesia.

Umumnya, analisis ini dilakukan saat suatu proyek baru akan dikerjakan.
Dalam hal ini, AMDAL lebih bersifat menyeluruh dan mencakup dampak biologi,
sosial, fisika, kimia, ekonomi, dan juga budaya. Jadi, AMDAL tidak hanya fokus
dalam lingkungan hidup yang ada disekitarnya saja, tapi juga pada komponen
lain yang ikut terlibat di dalamnya.

Berdasarkan analisis ini dapat diketahui secara lebih jelas dampak besar dan
penting terhadap lingkungan hidup, baik dampak negatif maupun dampak positif
yang akan timbul dari usaha dan/atau kegiatan sehingga dapat dipersiapkan
langkah untuk menanggulangi dampak negatif dan mengembangkan dampak
positif.

Kegiatan yang kemungkinan dapat menimbulkan dampak besar dan penting


terhadap lingkungan hidup meliputi :
a. Pengubahan bentuk lahan dan bentang alam.
b. Eksploitasi sumber daya alam baik yang terbaharui maupun yang tak
terbaharu.

c. Proses…..
c. Proses dan kegiatan yang secara potensial dapat menimbulkan pemborosan,
pencemaran dan kerusakan lingkungan hidup, serta kemerosotan sumber
daya alam dalam pemanfaatannya.
d. Proses dan kegiatan yang hasilnya dapat mempengaruhi lingkungan alam,
lingkungan buatan, serta lingkungan sosial dan budaya.
e. Proses dan kegiatan yang hasilnya akan dapat mempengaruhi pelestarian
kawasan konservasi sumber daya dan/atau perlindungan cagar budaya.
f. Introduksi jenis tumbuh-tumbuhan, jenis hewan, dan jenis jasad renik.

Prinsip-prinsip AMDAL antara lain:


a. AMDAL bagian integral dari Studi Kelayakan Kegiatan Pembangunan.
b. AMDAL bertujuan menjaga keserasian hubungan antara berbagai kegiatan
agar dampak dapat diperkirakan sejak awal perencanaan. Pelingkupan KA
ANDAL ANDAL RKL RPL
c. AMDAL berfokus pada analisis: Potensi masalah, Potensi konflik, Kendala
sumber daya alam, Pengaruh kegiatan sekitar terhadap proyek.
d. Dengan AMDAL, pemrakarsa dapat menjamin bahwa proyeknya bermanfaat
bagi masyarakat, aman terhadap lingkungan.

2. Bagaimana hubungan AMDAL dengan studi kelayakan ?

Jawaban:

Alasan terpenting mengapa diperlakukannya AMDAL dalam melakukan


studi kelayakan dari suatu bisnis adalah karena dalam undang-undang dan
peraturan pemerintah telah tentang bagaimana harus melanjutkan bisnis dengan
tetap menghormati dan menjaga lingkungan dari dampak buruk operasi proyek
atau kegiatan dari industri maupun dari kegiatan-kegiatan yang dimungkinkan
akan dapat menyebabkan terjadinya kerusakan lingkungan hidup. Dengan kata
lain AMDAL merupakan perwujudan dari pemerintah UU dan PP Pemerintah.

Alasan diperlukannya AMDAL dalam studi kelayakan adalah :


a. Karena undang-undang dan peraturan pemerintah menghendaki dengan
demikian
b. AMDAL harus dilakukan agar kualitas lingkungan tidak rusak dengan adanya
proyek-proyek.
c. Beberapa peran AMDAL adalah sebagai berikut :

1) Peran….
1) Peran AMDAL dalam pengelolaan Lingkungan
Peran amdal dalam pengelolaan lingkungan untuk menghindari kerusakan
lingkungan hidup sehingga dapat membantu menjaga kenyamanan dan
keselamatan masyarakat sekita pembangunan, menetukan prioritas
peminjaman sesuai misi yang akan dijalankan. Amdal ini juga dapat
meenghindari duplikasi proyek yang sebenarnya tidak diperlukan,
membantu melihat masalah-masalah
lingkungan sehingga pembangunan dapat dilaksanakan lebih terencana
dan menghindari masalah yang bisa dihindari.

2) Peran AMDAL dalam pengelolaan proyek.


AMDAL merupakan salah satu studi kelayakan lingkungan yang
disyaratkan untuk mendapatkan perizinan selain aspek-aspek studi
kelayakan yang lain seperti aspek teknis dan ekonomis. Seharusnya
AMDAL dilakukan bersama-sama, dimana masing-masing aspek dapat
memberikan masukan untuk aspek-aspek lainnya sehingga penilaian
yang optimal terhadap proyek dapat diperoleh.
Kenyataan yang biasa terjadi adalah bahwa hasil studi kelayakan untuk
aspek lingkungan tidak dapat menghasilkan kesesuaian didalam studi
kelayakan untuk aspek lainnya. Bagian AMDAL yang diharapkan oleh
aspek teknis dan ekonomis biasanya adalah sejauh mana keadaan
lingkungan dapat menunjang perwujudan proyek, terutama sumber daya
yang diperlukan proyek seperti air, energi,manusia, dan ancaman alam
sekitar.

3) Amdal sebagai dokumn penting. Laporan AMDAL merupakan dokumen


penting sumber informasi yang detail. Mengenai keadaan lingkungan
pada waktu penelitian proyek dan gambar keadaan lingkungan dimasa
setelah proyek dibangun. Dokumen ini juga penting untuk evaluasi, untuk
membangun proyek yang lokasinya berdekatan dan dapat digunakan
sebagai alat legalitas.

Anda mungkin juga menyukai

  • Sistem Muskuloskeletal
    Sistem Muskuloskeletal
    Dokumen17 halaman
    Sistem Muskuloskeletal
    Agus Afriyadi
    Belum ada peringkat
  • JUDUL
    JUDUL
    Dokumen45 halaman
    JUDUL
    Agus Afriyadi
    Belum ada peringkat
  • Dehidrasi
    Dehidrasi
    Dokumen29 halaman
    Dehidrasi
    Agus Afriyadi
    Belum ada peringkat
  • Tugas 7
    Tugas 7
    Dokumen13 halaman
    Tugas 7
    Agus Afriyadi
    Belum ada peringkat
  • Tugas 6
    Tugas 6
    Dokumen21 halaman
    Tugas 6
    Agus Afriyadi
    Belum ada peringkat
  • Tugas Patologi
    Tugas Patologi
    Dokumen13 halaman
    Tugas Patologi
    Agus Afriyadi
    Belum ada peringkat
  • Tugas 5
    Tugas 5
    Dokumen24 halaman
    Tugas 5
    Agus Afriyadi
    Belum ada peringkat
  • Tugas 8
    Tugas 8
    Dokumen18 halaman
    Tugas 8
    Agus Afriyadi
    Belum ada peringkat
  • Kelompok 1 - Aspek Ekonomi
    Kelompok 1 - Aspek Ekonomi
    Dokumen19 halaman
    Kelompok 1 - Aspek Ekonomi
    Agus Afriyadi
    Belum ada peringkat
  • Agus Afriyadi Tugas Makalah
    Agus Afriyadi Tugas Makalah
    Dokumen14 halaman
    Agus Afriyadi Tugas Makalah
    Agus Afriyadi
    Belum ada peringkat