Anda di halaman 1dari 6

PRETEST

PELATIHAN MATERI UTBK


TPS BAHASA INDONESIA
MAN 3 PEKANBARU

25—26 Februari 2022

SUBTES
(Penalaran Umum)
(Pemahaman Bacaan dan Menulis)
(Pengetahuan dan Pemahaan Umum)

Disusun oleh

Andi Asrizal,S.S.,M.Hum.
Penalaran Umum
Teks 1
Jakarta menjadi pasar terbesar kendaraan bermotor di Indonesia. Di sisi lain, Ibu Kota
tersebut menjadi tempat orang “membakar“ uang di jalan. Peningkatan produksi dan penjualan
kendaraan bermotor bak pisau bermata dua. Penambahan jumlah kendaraan mobil dan motor tak
sebanding dengan pembangunan infrastruktur jalan. Berdasarkan survei Kementerian Pekerjaan
Umum dan Perumahan Rakyat pada 2015, perbandingan jalan di Jakarta sudah mencapai 2.077 unit
kendaraan per satu kilometer jalan. Pada saat bersamaan, pemerintah masih terus menggenjot
produksi mobil untuk pasar dalam negeri. Salah satunya adalah program yang bernama Kendaraan
Bermotor Roda Empat yang Hemat Energi dan Harga Terjangkau. Pemerintah membebaskan Pajak
Penambahan Nilai Barang Mewah untuk kendaraan tersebut. Tujuannya adalah agar produksi
meningkat dan pasar menggeliat.
Peningkatan penjualan kendaraan roda empat juga menjadi permasalahan tersendiri sebagai
penyumbang kemacetan. Penjualan kendaraan roda empat nasional sepanjang 2018 memang
menembus angka 1,15 juta unit atau mencapai target dari yang semula diproyeksikan Gabungan
Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo). Adapun angka penjualan tersebut juga tercatat
tumbuh 7,4% dibandingkan dengan realisasi penjualan 2017 sebesar 1,07 juta unit kendaraan. Dengan
realisasi penjualan kendaraan 2018 sebesar 1,15 juta unit, industri otomotif pun mulai menunjukkan
geliat sebab sejak tiga tahun terakhir, penjualan kendaraan relatif stagnan di kisaran 1 juta unit.
Sebelumnya, puncak penjualan mobil Indonesia terjadi pada 2013 lalu dengan angka
mencapai 1,23 juta unit. Setelah itu, pada 2014 penjualan turun menjadi 1,20 juta unit dan pada 2015
terus merosot hingga 1,01 unit. Pada 2016, penjualan kendaraan tercatat sebanyak 1,06 juta unit
kemudian meningkat tipis menjadi 1,07 juta unit di 2017.

Tingkat Penjualan Kendaraan Bermotor


Roda Empat (dalam juta)
1.5
1
0.5
0
2013 2014 2015 2016 2017 2018

1 Berdasarkan paragraf 1, manakah 2 Berdasarkan grafik di atas, pada tahun


pernyataan di bawah ini yang benar? berapakah terjadi penurunan jumlah
(A) Jakarta menjadi pasar terbesar penjualan kendaraan bermotor roda
kendaraan bermotor di ASEAN. empat?
(B) Kementerian Pekerjaan Umum dan (A) 2013.
Perumahan Rakyat pada 2015 (B) 2015.
melakukan survei tentang pajak (C) 2016.
kendaraan. (D) 2017.
(C) Peningkatan produksi menjadi tujuan (E) 2018.
pemerintah dalam membebaskan pajak
kendaraan bermotor. 3 Berdasarkan teks di atas, apabila tahun
(D) Perbandingan jalan di Jakarta sudah depan pemerintah masih terus
mencapai 2.707 unit kendaraan per membebaskan Pajak Penambahan Nilai
satu kilometer jalan. Barang Mewah untuk kendaraan, manakah
(E) Penambahan jumlah kendaraan mobil di bawah ini simpulan yang PALING
dan motor tak sebanding dengan MUNGKIN benar?
pembangunan infrastruktur jalan.

Pelatihan Materi UTBK TPS Bahasa Indonesia MAN 3 Pekanbaru


25—26 Februari 2022
(A) Penjualan kendaraan bermotor akan (E) Menggeliatnya penjualan kendaraan
mengalami stagnansi pada tahun roda empat menjadi satu-satunya
depan. penyumbang kamacetan.
(B) Akan terjadi anomali penurunan
penjualan kendaraan bermotor. 5 Manakah di bawah ini pernyataan yang
(C) Penjualan kendaraan bermotor akan PALING MUNGKIN tepat berdasarkan
melebihi angka 1 juta unit. teks dan grafik di atas?
(D) Pembangunan infrastruktur jalan akan (A) Pemerintah seharusnya tidak perlu lagi
terus dipertambah. membebaskan pajak kendaraan
(E) Penjualan kendaraan bermotor akan bermotor karena industri otomotif
terus meningkat setiap tahunnya. akan tetap berjalan baik.
(B) Peningkatan penjualan kendaraan
4 Berdasarkan paragraf 2, manakah bermotor membuktikan bahwa tingkat
pernyataan berikut ini yang PALING ekonomi masyarakat semakin baik.
benar? (C) Setiap tahun angka kemacetan akan
(A) Penjualan kendaraan roda empat di semakin parah seiring dengan
awal 2018 sudah mencapai target peningkatan jumlah kendaraan
Gaikindo. bermotor.
(B) Jumlah penjualan kendaraan roda (D) Langkah pemerintah dalam
empat pada 2018 meningkat daripada meningkatkan produksi dan pasar
tahun sebelumnya. harus disertai dengan pembatasan
(C) Peningkatan penjualan kendaraan roda penjualan kendaraan bermotor.
empat pada 2018 mencapai 1,15% (E) Naiknya tingkat penjualan membuat
(D) Selama tiga tahun sebelum 2018, kendaraan roda empat bukan lagi
penjualan kendaraan stabil di angka termasuk barang mewah di Indonesia.
1,15 juta unit.

Pemahaman Bacaan dan Menulis


Bacalah tulisan berikut, kemudian jawablah soal-soal yang tersedia dengan memilih jawaban yang
tepat di antara pilihan jawaban A, B, C, D, atau E!

Teks 2
[…]
¹Minat baca masyarakat Indonesia yang disebut masih rendah bila dibandingkan negara lain.
²Dari data Perpustakaan Nasional tahun 2017, frekwensi membaca orang Indonesia rata-rata hanya
tiga sampai empat kali per minggu. ³[…], dari sisi kuantitas bacaan, jumlah buku yang dibaca rata-rata
hanya lima hingga sembilan buku per tahun.
4
Minat baca masyarakat di daerah terpencil masih kurang karena minimnya buku yang
dimiliki. 5Di sisi lain, masyarakat yang tinggal di perkotaan pun minat bacanya rendah karena lebih
tertarik bermain internet. 6Padahal, peningkatan kapasitas sumber daya manusia erat kaitannya dengan
kemampuan literasi. 7Oleh karena itu, perpustakaan berperan penting untuk menyediakan sumber
bacaan.
(Dikutip dengan perubahan dari cnnindonesia.com)

6. Judul yang paling tepat untuk melengkapi (E) “Perbandingan Minat Baca
tulisan di atas adalah …. Masyarakat Indonesia dengan Negara
(A) “Minat Baca Masyarakat Indonesia Lain”
Masih Rendah”
(B) “Minat Baca Masyarakat di Daerah 7. Perbaikan kalimat ke-1 teks di atas adalah
Terpencil dan Perkotaan” …
(C) “Pentingnya Perpustakaan untuk (A) Minat baca masyarakat Indonesia
Meningkatkan Minat Baca” disebut masih rendah bila
(D) “Hambatan Masyarakat Indonesia dibandingkan negara lain.
Kurang Minat Membaca”

Pelatihan Materi UTBK TPS Bahasa Indonesia MAN 3 Pekanbaru


25—26 Februari 2022
(B) Minat baca masyarakat Indonesia (D) Minat baca masyarakat Indonesia
disebut masih rendah apabila disebut masih rendah apabila
dibandingkan negara lain. dibandingkan dengan negara lain.
(C) Minat baca masyarakat Indonesia (E) Minat baca masyarakat Indonesia yang
disebut masih rendah bila disebut masih rendah apabila
dibandingkan dengan negara lain. dibanding negara lain.
(D) Minat baca masyarakat Indonesia
disebut masih rendah apabila 9. Kata serapan yang salah digunakan pada
dibandingkan dengan negara lain. teks di atas adalah ….
(E) Minat baca masyarakat Indonesia yang (A) kuantitas
disebut masih rendah apabila (B) internet
dibanding negara lain. (C) kapasitas
(D) literasi
8. Perbaikan kalimat ke-1 teks di atas adalah (E) frekwensi

(A) Minat baca masyarakat Indonesia 10. Konjungsi yang tepat untuk mengisi titik-
disebut masih rendah bila titik pada kalimat ke-3 teks di atas adalah
dibandingkan negara lain. ….
(B) Minat baca masyarakat Indonesia (A) sementara
disebut masih rendah apabila (B) sedangkan
dibandingkan negara lain. (C) sementara itu
(C) Minat baca masyarakat Indonesia (D) namun
disebut masih rendah bila (E) tetapi
dibandingkan dengan negara lain.

Tulisan berikut diikuti oleh enam butir pertanyaan. Pertimbangkan, apakah kata atau kalimat pada
setiap nomor bercetak tebal TIDAK PERLU DIPERBAIKI (A) atau diganti dengan pilihan lain yang
tersedia (B, C, D, atau E).

Teks 3
Kesenjangan sosial adalah suatu keadaan/kondisi yang tidak seimbang dalam kehidupan sosial
masyarakat, baik individu maupun kelompok, 11di mana terjadi ketidakadilan/ketidaksetaraan
distribusi hal-hal yang dianggap penting dalam suatu masyarakat. Kesenjangan sosial sering dikaitkan
dengan adanya perbedaan yang nyata dari segi finansial masyarakat 12mencakup kekayaan harta,
kekayaan barang dan jasa, serta yang lainnya. Kesenjangan sosial pada aspek ekonomi masyarakat,
misalnya, dapat dilihat dari keberadaan peluang dan manfaat yang tidak sama untuk posisi sosial
yang berbeda dalam masyarakat. 13Selain itu, kesenjangan sosial juga dapat ditandai dengan tidak
seimbangnya barang 14atau jasa, imbalan, kekayaan, kesempatan, dan hukum yang didapatkan 15tiap
individu masing-masing.

11. 13.
(A) TIDAK PERLU DIPERBAIKI (A) TIDAK PERLU DIPERBAIKI
(B) yang di dalamnya (B) Di samping itu
(C) yang mana (C) Selanjutnya
(D) apa yang (D) Di antaranya
(E) bagaimanapun (E) Kemudian

12. 14.
(A) TIDAK PERLU DIPERBAIKI (A) TIDAK PERLU DIPERBAIKI
(B) yang mencakup (B) dan
(C) tercakup (C) serta
(D) yang tercakup (D) juga
(E) cakupannya (E) maupun

Pelatihan Materi UTBK TPS Bahasa Indonesia MAN 3 Pekanbaru


25—26 Februari 2022
15. (C) masing-masing
(A) TIDAK PERLU DIPERBAIKI (D) setiap individu
(B) setiap individual (E) masing-masing individu
Pengetahuan dan Pemahaman Umum
Teks 4
Era reformasi yang diawali dengan krisis moneter tahun 1998 merupakan bukti kuatnya
pengaruh globalisasi terhadap dinamika kehidupan nasional. Sejak era reformasi digulirkan tahun
1998, dari perspektif kehidupan demokrasi, kehidupan politik nasional mengalami kemajuan yang
sangat signifikan. Kebebasan dan keterbukaan dalam menyampaikan pendapat menjadi ciri kehidupan
masyarakat sehari-hari. Di satu sisi, pencapaian ini tentu saja merupakan kemajuan dan prestasi besar
bagi bangsa. Namun, di sisi lain, tidak dapat disangkal bahwa keseharian kehidupan masyarakat telah
diwarnai pola pikir, pola sikap, dan pola tindak individualistis dan kelompok.
Masyarakat luas, dalam berbagai tataran, telah mengadopsi nilai-nilai baru yang belum
sepenuhnya dipahami serta diyakini kebenaran dan kesesuaiannya dengan karakter bangsa. Sementara
itu, nilai-nilai luhur bangsa dianggap sebagai nilai lama yang usang dan sudah tidak relevan dengan
semangat reformasi yang sarat dengan semangat perubahan. Semangat perubahan telah diartikan
secara hitam-putih, bahkan cenderung pragmatis tanpa memperhatikan dampak yang diakibatkannya.

16. Yang menjadi gagasan utama paragraf


pertama pada teks 4 tersebut adalah …. 18. Hubungan kata individualistis dan
(A) faktor penyebab terjadinya era kelompok dapat dianalogikan dengan ....
reformasi (A) jamak dan tunggal
(B) akibat positif dan negatif era reformasi (B) banyak dan sedikit
(C) tanggapan terhadap era reformasi (C) pulang dan pergi
(D) iklim demokrasi pada era reformasi (D) hari dan bulan
(E) pola pikir masyarakat pada era (E) bangun dan tidur
reformasi
19. Kepaduan antarkalimat pada paragraf
17. Arti kata perspektif pada teks di atas kedua dinyatakan dengan pola hubungan
adalah …. ….
(A) cara melukiskan suatu benda (A) penjelasan
(B) yang terlihat oleh mata dengan tiga (B) pertentangan
dimensi (C) perbandingan
(C) sudut pandang (D) perincian
(D) pandangan sudut (E) pembuktian
(E) sisi melihat

20. Frasa nilai-nilai baru sama bentuknya dengan frasa ....


(A) tali plastik
(B) pohon pinus
(C) samudra luas
(D) angka delapan
(E) sedang gelisah

Teks 5
Indonesia dan dunia kini tengah menghadapi dua isu besar terkait perubahan iklim, yakni
semakin menipisnya lapisan ozon dan kondisi emisi gas rumah kaca yang kian mencemaskan. Meski
keduanya memiliki dampak yang berbeda, ada satu persamaannya, yakni berasal dari kebiasaan
manusia yang mengabaikan lingkungan hidup.
Lapisan ozon selama ini berfungsi sebagai penyaring sinar ultraviolet (UV) yang masuk ke
bumi. Menipisnya lapisan tersebut menjadikan sinar UV yang masuk ke bumi menjadi tidak
terbendung. Padahal, unsur radikal pada sinar UV itu dapat membahayakan manusia.
Penipisan lapisan ozon terjadi akibat penggunaan perlengkapan rumah tangga yang
mengandung chloroflourocarbon (CFC) dari manusia. CFC tersebut umumnya berasal dari kebocoran

Pelatihan Materi UTBK TPS Bahasa Indonesia MAN 3 Pekanbaru


25—26 Februari 2022
alat pendingin, seperti lemari pendingin dan pendingin ruangan atau penggunaan spray. Kebocoran
CFC biasanya terjadi pada produk pendingin yang sudah lama digunakan.
(Diadaptasi dari kompas.com)
21. Pernyataan yang tidak sesuai dengan (D) Unsur radikal pada sinar UV itu dapat
bacaan di atas adalah … membahayakan manusia.
(A) Sinar UV yang masuk ke bumi (E) Kebocoran CFC biasanya terjadi pada
menjadi tidak terbendung akibat produk pendingin yang sudah lama
kebocoran alat pendingin. digunakan.49
(B) Kerusakan perlengkapan rumah tangga
yang mengandung CFC dapat merusak 23. Kata radikal pada paragraf kedua
lapisan ozon. mengandung arti ....
(C) Masuknya sinar UV ke bumi yang (A) secara mendasar
tanpa disaring lapisan ozon sangat (B) amat keras
berbahaya bagi manusia. (C) maju dalam berpikir
(D) Kebiasaan manusia yang mengabaikan (D) gugus atom yang bereaksi
lingkungan berpengaruh terhadap (E) unsur kimia
emisi gas rumah kaca.
(E) Lapisan ozon sangat berguna untuk 24. Frasa pendingin ruangan sama bentuknya
melindungi manusia dari bahaya dengan frasa ....
radikal sinar UV. (A) pemanis buatan
(B) penyapu terampil
22. Kalimat Indonesia dan dunia kini tengah (C) pemeriksa tugas
menghadapi dua isu besar terkait (D) pengering rambut
perubahan iklim memiliki pola dasar yang (E) penanak nasi
sama dengan kalimat ....
(A) Ada satu persamaannya, yakni berasal 25. Gagasan pokok setelah paragraf ketiga
dari kebiasaan manusia yang pada bacaan di atas adalah ….
mengabaikan lingkungan hidup. (A) ancaman perubahan iklim
(B) Lapisan ozon selama ini berfungsi (B) pentingnya lapisan ozon
sebagai penyaring sinar ultraviolet. (C) bahaya radiasi bagi kehidupan manusia
(C) Menipisnya lapisan tersebut (D) upaya menghindari perubahan iklim
menjadikan sinar UV yang masuk ke (E) pengaruh emisi gas rumah kaca
bumi menjadi tidak terbendung.
Semoga Sukses

Pelatihan Materi UTBK TPS Bahasa Indonesia MAN 3 Pekanbaru


25—26 Februari 2022

Anda mungkin juga menyukai