Anda di halaman 1dari 13

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN DANA


PEMBANGUNAN RUMAH BETANG
PASUKAN PERAJAH MOTANOI INDONESIA
DI DESA PENYANG KM.48 KABUPATEN KOTAWARINGIN TIMUR
PROVINSI KALIMANTAN TENGAH
TAHUN 2021
DAFTAR ISI

I. PENDAHULUAN

II. WAKTU DAN TEMPAT

III. RINCIAN ANGGARAN BIAYA

IV. PENUTUP

V. LAMPIRAN
I. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Rumah Betang adalah rumah adat di Kalimantan yang menjadi tempat tinggal suku
Dayak yang ada di seluruh Pulau Kalimantan. Lazimnya Rumah Betang dapat banyak
dilihat di perkampungan suku Dayak yang berada di sekitar hulu sungai. Pembangunan
Rumah Betang merupakan inisiatif dari Pasukan Perajah Motanoi Indonesia yang
disepakati bersama sebagai sarana berkumpulnya pasukan saat melakukan kegiatan rapat,
upacara, serta kegiatan kebersamaan lainnya dengan tetap mengikuti aturan protokol
kesehatan.

B. Tujuan
Tujuan dari kegiatan “Membangun Rumah Betang” ini adalah untuk menampung
seluruh anggota Pasukan Perajah Motanoi Indonesia pada setiap kegiatan-kegiatan
kebersamaan seperti rapat, upacara, dan kegiatan lainnya dengan tetap mengikuti aturan
protokol kesehatan.

C. Kemanfaatan
Manfaat dari Rumah Betang Pasukan Perajah Motanoi Indonesia yaitu sebagai sarana
untuk melakukan kegiatan-kegiatan kebersamaan pasukan seperti rapat, upacara, pelatihan
dan kegiatan lainnya dengan tetap mengikuti aturan protokol kesehatan.

D. Tahapan Kegiatan
Tahapan kegiatan pembangunan Rumah Betang Pasukan Perajah Motanoi Indonesia
yang direncanakanan sebagai berikut:
1. Identifikasi kebutuhan pendirian;
2. Pengadaan bahan perlengkapan, peralatan dan konsumsi;
3. Pelaporan penggunaan anggaran dan;
4. Dokumentasi.

E. Bentuk Bantuan
Bentuk bantuan yang diperlukan untuk pembangunan Rumah Betang Pasukan Perajah
Motanoi Indonesia adalah dalam bentuk swadaya dari anggota Pasukan Perajah Motanoi
dan bantuan dana atau bantuan dana sosial. Bantuan dana yang diperlukan berdasarkan
Rincian Anggaran Biaya (RAB) ini akan dipergunakan dengan penuh tanggung jawab dan
dipergunakan dengan sebaik-baiknya untuk pembangunan Rumah Betang Pasukan Perajah
Motanoi Indonesia, dengan sistem pengelolaan berasaskan kerjasama pasukan untuk
melaksanakan kegiatan.
Seluruh bantuan langsung diserahkan kepada Bendahara melalui rekening Bank
Kalteng, atas nama : PERAJAH MOTANOI, dengan nomor rekening : 300.0202.05452-
2. Atau dapat langsung menghubungi nomor kontak berikut :
1. M. Taufik (0823-4603-6116)
2. Oktalius (0858-4909-0003)
3. Sulpius Serinus (0813-5179-4641)

II. WAKTU DAN TEMPAT

Kegiatan pembangunan Rumah Betang dilaksanakan di Desa Penyang, Kecamatan


Telawang, Kabupaten Kotawaringin Timur, Provinsi Kalimantan Tengah. Waktu dan
tempat pembangunan Rumah Betang dimulai pada tanggal 17 Juli 2021- selesai.
III. RINCIAN ANGGARAN BIAYA

Rincian Anggaran Biaya (RAB) Pembangunan Rumah Betang Pasukan Perajah


Motanoi Indonesia di Desa Penyang KM 48, Kecamatan Telawang, Kabupaten
Kotawaringin Timur, Provinsi Kalimantan Tengah, sebagai berikut :

No. Bahan / Material Banyaknya Satuan Total biaya (Rp.)


1. Papan Ulin uk.
18cm×2cm×4m 35 Kubik 227.500.000

2. Tiang Betang dari kayu ulin


bulat 75 Pcs (Batang) 225.000.000

3. Kayu Balok Ulin Uk.


10cm×10cm×4m 400 Pcs (balok) 100.000.000

4. Kayu Balok Ulin Uk.


5cm×10cm×4m 300 Pcs (balok) 66.000.000

5. Kayu Kasau Uk.


5cm×5cm×4m 400 Pcs 20.000.000

6. Daun Pintu 8 Pcs 28.000.000


7. Daun jendela 85 Pcs 85.000.000
8. Engsel Pintu dan Jendela 195 Pcs 4.875.000
9. Handel Pintu dan kunci 8 Pcs 1.500.000
10. Pegangan jendela, kunci, dan
penyangga jendela 85 Set 8.500.000

11. Sirap 150 Ikat 30.000.000


12. Kayu Reng 700 Pcs 5.000.000
13. Seng 200 Pcs (Lembar) 10.000.000
14. Pasir 15 Ret 6.000.000
15. Batu Koral 15 Kubik 7.000.000
16. Batu batako 500 Pcs 850.000
17. Semen 40 Sack 2.250.000
18. Cat kayu 25 kg 45 Kaleng 33.750.000
19. Paku Ulin 100 Kg 3.000.000
20. Paku Sirap 5 Kg 100.000
21. Paku Reng 5 Kg 25.000
22. Paku Kasau 5 Dus 3.700.000
23. Baut 12 × 20 300 Pcs 9.000.000
24. Profil tank 1200 liter 4 Unit 5.800.000
25. Mesin pompa air (Jet Pump) 1 Unit 2.500.000
26. Kloset jongkok 2 Pcs 600.000
27. Drum plastik 200 liter 4 Unit 1.600.000
28. Pipa air uk. 3 inch 30 Pcs 900.000
29. Pipa air uk. 2 inch 50 Pcs 1.250.000
30. Pipa PVC uk. 4inch 2 Pcs 200.000
31. Lem pipa, sambungan pipa,
1 set 2.000.000
keran air
32. Pemasangan instalasi listrik
10.000.000
dengan PLN
33. Kabel listrik, lampu, terminal
1 set 10.000.000
kabel, fitting lampu
34. Upah tukang 80.000.000
35. Biaya tak terduga 10.000.000
Total biaya pembangunan Rumah Betang 1.001.900.000

Sampit, 17 Juli 2021

MENGETAHUI :
BENDAHARA PANITIA
PASUKAN PERAJAH MOTANOI

M. TAUFIK
IV. PENUTUP

Demikian proposal ini disusun dan direncanakan dengan sebenar-benarnya, besar harapan
kami agar usulan ini dapat dipertimbangkan dan menjadi sarana yang baik untuk kemajuan
dan pelestarian nilai–nilai budaya dan tradisi masyarakat adat Dayak Provinsi Kalimantan
Tengah, yang selaras dalam mempertahankan dan melestarikan nilai-nilai budaya sebagai
identitas bangsa Indonesia tercinta, terima kasih. Salam budaya.

Sampit 17 Juli 2021

MENGETAHUI :
KETUA PANITIA
PERAJAH MOTANOI
INDONESIA

OKTALIUS
LAMPIRAN

Lampiran 1. Riwayat Singkat Tentang Pasukan Perajah Motanoi


PASUKAN PERAJAH MOTANOI INDONESIA didirikan di Sampit pada tanggal
17 September 2019 dengan jangka waktu yang tidak terbatas. PASUKAN PERAJAH
MOTANOI INDONESIA berkedudukan di Kota Sampit Provinsi Kalimantan Tengah dan
melaksanakan kegiatannya di seluruh wilayah hukum Republik Indonesia dan Wilayah
Hukum Negara lainnya di Pulau Kalimantan dengan mendirikan perwakilan di tingkat
Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan sampai ke tingkat Desa/Kelurahan serta mendirikan
komisariat di Luar Negeri.
PASUKAN PERAJAH MOTANOI INDONESIA berazaskan Pancasila dan
Undang-Undang Dasar 1945 sebagai landasan hukum. PASUKAN PERAJAH MOTANOI
INDONESIA dalam seluruh aktivitasnya berjiwa memperjuangkan nilainilai
kemanusiaan, keadilan, kebebasan dan persaudaraan berdasarkan prinsip hidup di Rumah
Betang yang menjunjung tinggi kekeluargaan, kebersamaan, kedamaian, toleransi,
harmonis dalam perbedaan, demokratis, jujur, adil dan taat hukum.
PASUKAN PERAJAH MOTANOI INDONESIA bertujuan untuk mewujudkan
pribadi Pemuda Dayak yang beriman Kepada Tuhan, beradat, beretika, berbudi luhur,
berilmu, cakap dan bertanggung jawab dalam mengamalkan ilmunya serta komitmen
menjaga ideologi Pancasila dan memperjuangkan cita-cita kemerdekaan Indonesia; untuk
mewujudkan persamaan hak masyarakat adat Dayak dalam semua sektor kehidupan di
tengah masyarakat dunia; untuk mempertahankan dan menegakkan keberadaan
masyarakat adat Dayak sebagai pemilik dan penduduk asli PULAU KALIMANTAN dan
untuk mempertahankan adat tradisi budaya leluhur masyarakat adat Dayak.
Lampiran 2. Gambar Lokasi Pembangunan Rumah Betang Pasukan Perajah Motanoi

Lampiran 3. Sketsa Rencana Pembangunan Rumah Betang


Lampiran 4. Susunan Kepanitiaan Pembangunan Rumah Betang Pasukan Perajah
Motanoi Indonesia

SUSUNAN PANITIA
PEMBANGUNAN RUMAH BETANG
PASUKAN PERAJAH MOTANOI INDONESIA
TAHUN 2021

Pelindung : Kombes. Pol. ANDREAS WAYAN WICAKSONO,


S.I.K. (Pembina)
SULPIUS SERINUS R.B. (Ketua Umum)

Penanggung Jawab : JOSEPHINE PUJI STYORINI (Sekretaris Umum)

Ketua Panitia : OKTALIUS


Sekretaris : YONATAN LAHASA
Bendahara : M. TAUFIK
Seksi Pembangunan : SARDIONO (Koordinator)
Seksi Perlengkapan : RAFIK (Koordinator)
Seksi Dokumentasi : RUSUHDI (Koordinator)
Seksi Usana Dana : IYO (Koordinator)
Seksi Keamanan : CHIMING (Koordinator)

Ditetapkan di : Sampit
Pada Tanggal : 17 Juli 2021

DPP Perajah Motanoi Indonesia,

Ketua Umum Sekretaris Umum

SULPIUS SERINUS R.B. JOSEPHINE PUJI STYORINI


DAFTAR NAMA DONATUR

JUMLAH TANDA
NO. NAMA DONATUR
(Rp) TANGAN
NO. NAMA DONATUR JUMLAH TANDA TANGAN
(Rp)

Anda mungkin juga menyukai