Anda di halaman 1dari 1

St.

YOHANES PENGINJIL
BPK PKK Surabaya
Sekretariat : GRAHA SEP, RUKO RMI, BLOK E 20-21, Surabaya
TEL: 031-5043462, FAX: 031-5043065, Email : sekretariat@sepsurabaya.com

MISI EVANGELISASI
BAB IV : KERAJAAN ALLAH ( 1 )
Minggu ke : 8

Hari ke : 1
Pewarta Injil yang pertama adalah Yesus Kristus sendiri. Ia datang untuk mewartakan
suatu kerajaan dan keselamatan bagi seluruh umat manusia.
Bacaan : Luk 4 : 16 – 24 Mat 9 : 35 – 38

Hari ke : 2
Kerajaan Allah berarti Allah dengan segala ciptaanNya yang ada. Allah yang
menciptakan alam semesta beserta seluruh isinya.
Bacaan : I Taw 29 : 10 – 19

Hari ke : 3
Allah menciptakan manusia menurut gambar dan rupaNya. Berarti manusia
merupakan cermin kemuliaan Allah dan manusia mempunyai kesetaraan atau
hakekat sama dengan Allah, supaya manusia dapat memuliakan Allah.
Bacaan : Kej 1 : 26 – 30 ; 2 : 1 – 4

Hari ke : 4
Setelah manusia ( Adam dan Hawa ) jatuh dalam dosa maka manusia terpisah dari
Kerajaan Allah. Lalu Allah merencanakan pemulihan kerajaanNya melalui umat
pilihanNya.
Bacaan : Kej 3 : 1 – 24

Hari ke : 5
Bangsa Israel merupakan bangsa pilihan Allah, bangsa yang kudus dan menjadi
kerajaan imam.
Bacaan : Kel 19 : 1 – 9 Ul 7 : 6 – 11

Hari ke : 6
Kerajaan Allah merupakan kehadiran Bapa, Putera dan Roh Kudus yang
mencurahkan kasih dan anugrahNya bagi dunia melalui firmanNya yang hidup.
Bagaimana kita sebagai anak – anak Allah menanggapinya ?
Bacaan : Mat 13 : 1 – 23

Hari ke : 7
Dengan baptisan, orang Kristen dibenamkan ke dalam kematian Kristus dan
kebangkitanNya. Sehingga kita tidak lagi dikuasai dosa dan kedagingan, tapi hidup
dalam Roh.
Bacaan : Rm 8 : 1 – 11

Anda mungkin juga menyukai