Anda di halaman 1dari 10

PEMERINTAH KABUPATEN KEBUMEN

KORDINATOR WILAYAH BIDANG PENDIDIKAN


KECAMATAN PETANAHAN
SD NEGERI .................................................
Alamat : …………………………………………………………

PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS) SEKOLAH DASAR


TAHUN PELAJARAN 2019/ 2020

Tema : 8. Bumiku
Sub Tema : 1 , 2 , dan 3
Kelas / Semester : VI / I
Hari / Tanggal :
Waktu :
Petunjuk Umum :
1. Tulislah nama dan nomor urut di sudut kanan pada lembar jawab!
2. Bacalah setiap soal dengan cermat dan teliti!
3. Kerjakanlah terlebih dahulu soal-soal yang kamu anggap paling mudah!
4. Teliti kembali pekerjaanmu sebelum kau serahkan pada guru / pengawas!

PPKn KD 3.2. Menganalisis pelaksanaan kewjiban, hak, dan tanggung jawab sebagai
warga negara beserta dampaknya dalam kehidupan sehari-hari
I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang paling
benar !
1. Pelaksanaan hak dan kewajiban sebagai warga negara yang baik adalah ....
a. mengutamakan menuntut hak
b. menuntut hak melaksanakan sedikit kewajiban
c. melaksanakan kewajiban setelah haknya diterima
d. melaksanakan kewajiban dan menerima hak secara seimbang

2. Kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatannya yang disengaja dan tidak
disengaja disebut ….
a. kewajiban c. tanggungjawab
b. toleransi d. tenggangrasa

3. Hasan setiap hari Jumat pergi ke masjid untuk melaksanakan shalat jumat. Sikap
Hasan adalah wujud ketaatannya pada agama. Hak menjalankan ibadah sesuai agama
yang diyakininya diatur dalam pasal ….
a. 27 ayat (2) c. 29 ayat (2)
b. 28 A d. 30 ayat (1)

4. Pasal 27 ayat (1) UUD 1945 merupakan dasar hukum kewajiban warga negara
untuk….
a. membela negara dalam keadaan genting
b. menjunjung hukum dan pemerintahan
c. menjaga pertahanan dan keamanan negara
d. menghormati hak asasi manusia

5. Salah satu hak anak di sekolah adalah ….


a. membaca dan meminjam buku di perpustakaan
b. memakai helm saat membonceng sepeda motor ke sekolah
c. setelah mengerjakan tugas tidak mendapatkan nilai
d. mendapat perlakuan istimewa dari guru kelasnya
6. Perhatikan tabel di bawah ini!
No. Kegiatan
I Mengikuti perlombaan
II Mengikuti upacara
III Ikut berorganisasi
IV Menjaga sikap saat belajar
V Berpenampilan rapi
VI Memakai fasilitas sekolah
Berdasarkan tabel di atas yang merupakan kewajiban anak di sekolah adalah ….
a. I, III, dan V c. II, IV, dan VI
b. II, IV, dan V d. III, V, dan VI

II. Isilah titik-titik di dibawah ini dengan jawaban yang tepat !


7. Saudara Damar datang dari Kalimantan. Ia ingin menginap di rumah Damar selama
dua minggu. Kewajiban Damar sebagai anggota masyarakat adalah … .
8. Setiap awal bulan di Desa Mekarsari ada penimbangan posyandu. Hal itu
menunjukkan bentuk hak batita untuk mendapatkan … .
9. Keluarga Selvi akan mengadakan piknik. Ayah memimpin musyawarah keluarga.
Selvi mengusulkan piknik ke Pantai Menganti. Selvi berhak untuk … .
10. Nabila hanya tinggal bersama ibunya. Hari itu ibunya sakit sehingga tidak bisa
memasak seperti biasanya. Kewajiban Nabila adalah … .

III.Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan uraian yang jelas dan benar !
11. Sebutkan 3 kewajiban warga negara yang diatur dalam UUD 1945 beserta pasal-
pasalnya!
12. Sebutkan 3 hak anak di rumah !

Bahasa Indonesia KD 3.7 Memperkirakan informasi yang dapat diperoleh dari teks
nonfiksi sebelum membaca (hanya berdasarkan membaca judulnya).
I. Berilah tanda silang (x) pada huruf A, B, C, atau D di lembar jawab sesuai dengan
jawaban yang benar !
13. Informasi yang diperoleh dari bacaan dengan judul “ Akibat Rotasi Bumi” adalah …
A. Australia adalah salah satu negara yang memiliki empat musim.
B. Manusia bekerja pada siang hari dan istirahat di malam hari.
C. Terlihatnya rasi bintang yang berbeda-beda di setiap bulan.
D. Pada bulan Juli matahari tampak berada di sebelah utara.

Perhatikan teks!
Memasuki musim hujan, terjadi peningkatan curah hujan di berbagai wilayah
di Indonesia. Tidak dapat dipungkiri banjir pun melanda di beberapa tempat. Berbagai
faktor penyebab banjir berulang dari tahun ke tahun. Rendahnya kesadaran
masyarakat untuk menjaga lingkungan, penebangan liar, serta pembangunan
pemukiman tanpa mengindahkan topografi wilayah merupakan menyebab bencana
tersebut. Pendangkalan dan penyempitan badan sungai membuat sungai meluap. Hal
ini disebabkan oleh faktor alam. Namun ada pula ulah manusia yang mempercepat
terjadinya hal ini.

14. Simpulan dari bacaan di atas adalah ….


A. Ulah manusia menyebabkan banjir dan bencana alam di berbagai wilayah .
B. Kita harus mencegah agar bencana banjir tidak melanda berbagai wilayah
C. Penyebabkan terjadinya banjir adalah faktor alam dan faktor manusia
D. Pendangkalan dan penyempitan badan sungai membuat sungai meluap
15. Judul yang tepat untuk bacaan di atas adalah ….
A. Bencana Banjir C. Sungai yang Meluap
B. Bencana Tanah Longsor D. Penyebab Banjir

16. Bacalah paragraf berikut!


Sistem drainase yang buruk di wilayah Jakarta menyebabkan banjir melanda
di berbagai wilayah kota tersebut. Bila hujan lebat terjadi dalam dua atau tiga hari
tanpa henti, dapat di pastikan beberapa wilayah di Jakarta mengalami banjir.
Banyaknya sampah turut menyebabkan air sulit mengalir. Banjir pun dapat
berlangsung dalam beberapa hari. Akibatnya masyarakat tidak dapat melakukan
aktivitas seperti biasa.
Gagasan utama paragraf di atas adalah ….
A. sistem drainase yang buruk menyebabkan banjir
B. sampah turut menyebabkan banjir lama surut
C. hujan lebat yang terjadi akan menyebabkan Jakarta banjir
D. masyarakat mengalami banyak kerugian akibat banjir

Perhatikan teks untuk nomor 5 dan 6


(1) Dalam upaya pencegahan pencemaran udara, hutan mampu menangkal
polutan gas ataupun butiran padat. (2) Hasil penelitian menunjukkan bahwa volume
udara yang mengandung polusi gas zon sebesar 150 ppm gas ternyata 99% terserap
oleh hutan dalam waktu 8 jam. (3) Kompleks industry yang mengeluarkan polutan
belerang dioksida di Uni Rusia ternyata berkurang dengan adanya jalur vegetasi kayu
selebar 500 m yang mengelilingi kawasan industri tersebut. (4) Tumbuhan berkayu
ataupun pohon memang diandalkan dalam penyelamatan keadaan lingkungan yang
belum akut.

17. Ide pokok paragraf di atas adalah ….


A. Pencegahan pencemaran C. Polusi akibat industri
B. Penyelamat lingkungan D. Manfaat hutan

18. Kalimat yang berisi fakta terdapat pada nomor ….


A. 1 dan 2 C. 2 dan 3
B. 1 dan 3 D. 3 dan 4

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar !


19. Perhatikan pernyataan-pernyataan di bawah ini !
1) Pembalakan liar dapat menimbulkan bencana.
2) Banyak gunung api yang menghasilkan abu vulkanik.
3) Berbagai macam jenis pertanian berkembang dengan baik di Indonesia.
4) Indonesia memiliki 2 musim yaitu kemarau dan peghujan
5) Komoditas pertanian dapat tumbuh dan berkembang dengan baik
6) Banjir dan tanah longsor menimbulkan banyak kerugian bagi kita
Pernyataan yang sesuai dengan judul “Indonesia Negeri yang Subur” terdapat pada
nomor ….
20. Letak Indonesia berada di garis katulistiwa. Hal ini menyebabkan Indonesia
mempunyai iklim tropis. Selain itu Indonesia juga memiliki 2 musim yang bergantian
sepanjang tahun, yaitu … dan ….
21. Kata kunci dari paragraph di atas adalah ….
22. Sistem drainase yang buruk di wilayah Jakarta menyebabkan banjir melanda di
berbagai wilayah kota tersebut. Arti kata yang tercetak miring pada kalimat di atas
adalah ….
III.Jawablah dengan uraian yang tepat !
Bacalah dengan teliti teks untuk no 11 dan 12!
Atmosfer dikenal sebagai udara yang berada di sekitar kita hingga ketinggian kira-
kira 1.000 kilometer. Atmosfer terdiri dari 6 lapisan yaitu troposfer, mesosfer, termosfer,
ionosfer, dan eksosfer. Lapisan atmosfer mempunyai ketebalan yang berbeda-beda di tiap
wilayah di atas bumi. Di atas kutub lapisan ini sekitar 9 km. Semakin dekat dengan
daerah katulistiwa lapisan ini semakin tebal hingga mencapai 15 km. Perbedaan ketebalan
ini disebabkan oleh rotasi bumi, yang berakibat terjadinya perbedaan kondisi cuaca antara
kutub dan katulistiwa.

23. Tuliskan 3 kalimat penjelas paragraf di atas!


24. Tulislah informasi penting dari paragraf di atas!

Bahasa Indonesia KD 3.8 Menggali informasi yang terdapat pada teks nonfiksi
I. Berilah tanda silang (x) pada huruf A, B, C, atau D di lembar jawab sesuai dengan
jawaban yang benar !
25. Peristiwa bencana alam yang baru saja terjadi di wilayah Indonesia adalah tanah
longsor. Peristiwa tersebut menimbulkan banyak korban, baik korban harta maupun
nyawa. Banyaknya lahan gundul akibat pembalakan liar merupakan salah satu
penyebabnya. Selain itu tingginya curah hujan di daerah tersebut diyakini menjadi
salah satu pemicunya. Meski banyak factor yang menyebabkan tanah longsor, tetap
penyabab utamanya yaitu “grafitasi” yang mempengaruhi lereng yang curam.
Ide pokok paragraf di atas adalah ….
A. bencana tanah longsor C. curah hujan yang tinggi
B. pembalakan liar D. lereng yang curam

Perhatikan teks bacaan untuk no 2 dan 3!


Laut sangat penting bagi perekonomian Indonesia. Banyak sumber kekayaan
alam yang diperoleh dari hasil laut. Masyarakat Indonesia khususnya para nelayan
memenuhi kebutuhan hidupnya bergantung pada hasil laut. Ikan, udang, teripang,
mutiara, dan rumput laut adalah jenis-jenis komoditas yang dapat diperoleh. Dengan
mencari nafkah di laut, para nelayan dapat mencukupi kebutuhan hidup keluarganya.

26. Simpulan dari paragraf di atas adalah ….


A. Indonesia kaya akan ikan, udang, dan rumput laut
B. Banyak warga yang bergantung pada hasil laut
C. Laut Indonesia berpengaruh pada ekonomi masyarakat
D. Perekonomian Indonesia hanya dari hasil laut

27. Kalimat utama pada paragraf di atas adalah ….


A. Nelayan dapat mencukupi kebutuhan hidup keluarganya
B. Nelayan memenuhi kebutuhan hidupnya bergantung pada laut
C. Sumber kekayaan alam Indonesia diperoleh dari hasil laut
D. Laut sangat penting bagi perekonomian Indonesia

28. Bacalah dengan teliti teks berikut!


Bencana di musim penghujan yang terjadi akhir-akhir ini di beberapa wilayah
Indonesia menyebabkan banyaknya bahan kebutuhan pokok yang harganya
melonjak. Hal ini disebabkan karena produksi dan distribusi barang kebutuhan
tersebut menjadi terganggu. Banyak jalan dan jembatan yang rusak mengakibatkan
pengiriman tidak lancar. Mewabahnya virus corona turut menjadi langkanya bahan
kebutuhan pokok di pasaran. Masyarakat banyak yang berbelanja dengan jumlah yang
banyak. Mereka khawatir akan tertular virus ini apabila sering berada di tempat umum
atau terbuka.
Gagasan pokok paragraf di atas adalah ….
A. harga kebutuhan pokok di pasar tradisional
B. penyebab naiknya harga bahan pokok
C. kelangkaan bahan pokok karena hari raya
D. masyarakat khawatir dengan wabah corona

Perhatikan teks berikut untuk nomor 29 dan 30.


Grujugan merupakan salah satu desa penghasil kerajinan “tudung” atau caping
di wilayah Kecamatan Petanahan. Hampir semua orang mengenal caping, bahkan
komoditas ini sudah di pasarkan ke seluruh wilayah Indonesia terutama ke Pulau
Sumatera, Bali, Kalimantan, dan Sulawesi bahkan juga sudah menembus pasar ekspor
ke Malaysia. Banyak model caping yang di produksi oleh masyarakat Grujugan.
Bahkan tampilan caping Grujugan sekarang sudah artistik karena dicat dengan warna
dan motif baik yang menarik.

29. Gagasan utama paragraf tersebut adalah ….


A. desa penghasil caping di petanahan
B. pemasaran komoditas caping
C. model dan motif hiasan kerajinan “tudung”
D. Grujugan penghasil kerajinan “tudung”

30. Arti kata yang bercetak tebal pada paragraf di atas adalah ….
A. indah C. bernilai seni
B. menarik D. bernilai jual

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar !


Perhatikan teks berikut untuk no 7 s.d 9!
Gerhana matahari total tidak bisa dilihat secara langsung dengan mata
telanjang. Akibatnya bisa merusak retina mata karena sinar ultraviolet (sinar UV) .
Melihat gerhana matahari total yang terlalu lama dapat meningkatkan jumlah radiasi
sinar UV yang mendarat di retina dan membuat mata lebih rentan mengalami
kerusakan mata. Kondisi ini dikenal dengan fotokeratitis. Biasanya muncul beberapa
jam setelah kerusakan terjadi dan menyebabkan produksi air mata berlebihan, mata
merah dan meradang. Bahkan dapat menyebabkan kebutaan.
Kacamata hitam tidak cukup melindungi mata Anda dari pancaran sinar UV
yang dipantulkan sinar matahari saat terjadi gerhana total. Baiknya Anda
menggunakan kacamata atau filter kamera yang dirancang khusus untuk gerhana
matahari. Lensa khusus ini dapat mengurangi intesitas cahaya yang masuk ke mata
hingga ke taraf aman.
31. Kalimat utama paragraf pertama pada teks di atas adalah ….
32. Ide pokok paragraf di atas adalah ….
33. Gerhana matahari total tidak bisa dilihat secara langsung dengan mata telanjang
karena ….

Teks untuk nomor 10 s.d 12


Sungai Bengawan Solo terlihat berwarna hitam kebiruan jika musim kemarau.
Tak jarang juga ditemui sampah bertebaran di sekitar aliran sungai. Sungai Bengwan
Solo memang sudah tercemar. Banyak warga yang menjadikan sungai ini sebagai
tempat sampah. Tak jarang pula limbah dari pabrik maupun limbah rumah tangga
yang dialirkan ke aliran sungai ini.
34. Gagasan utama teks di atas adalah ….
III.Jawablah dengan uraian yang tepat !
35. Mengapa Sungai Bengawan Solo tercemar ?
36. Bagaimana keadaan masyarakat di sekitar Sungai Bengawan Solo apabila pencemaran
di sungai tersebut tidak segera diatasi ?

IPA KD 3.8. Menjelaskan peristiwa rotasi dan revolusi bumi serta terjadinya gerhana
bulan dan gerhana matahari.
I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang paling
benar !
37. Gerak perputaran bumi pada porosnya disebut ....
A. Revolusi C. kala revolusi
B. Rotasi D. kala rotasi

38. Salah satu dampak dari gerak rotasi bumi adalah ….


A. gerak semu tahunan matahari
B. adanya pasang surut air laut
C. adanya pemepatan di daerah kutub
D. terjadinya gerhana bulan penumbra

39. Perhatikan tabel!


No Wilayah
I Kalimantan Barat
II Kalimantan Selatan
III Kalimantan Utara
IV Maluku
V Sulawesi
VI Gorontalo
Wilayah yang termasuk daerah Waktu Indonesia Tengah (WITA) adalah … .
A. I, II, III, dan IV C. II, III, IV, dan VI
B. I, II, IV, dan V D. II, III, V, dan VI

40. Waktu yang dibutuhkan bumi untuk satu kali berevolusi adalah … hari
A. 354, 25 C. 364, 25
B. 355, 25 D. 365,25

41. Akibat bulan bergerak mengelilingi matahari adalah … .


A. terjadinya siang dan malam
B. adanya fase-fase bulan
C. adanya perbedaan musim
D. gerak semu tahunan matahari

42. Perhatikan gambar !

Daerah yang terletak pada posisi nomor 2 akan mengalami ….


a. gerhana bulan total c. gerhana bulan penumbra
b. gerhana bulan sebagian d. tampak bulan purnama
II. Isilah titik-titik di dibawah ini dengan jawaban yang tepat !
43. Wilayah Indonesia berada di sebelah timur Greenwich bujur 0 derajat. Wilayah
Indonesia membentang sejauh 46 derajat bujur timur yaitu 141 - 95 derajat BT dan
ada 3 bujur standar untuk WIB (105), WITA (120), dan WIT (135).
Jika di kota Greenwich pukul 08.00 maka di Pulau Bali pukul … .
44. Terlihatnya rasi bintang yang berbeda-beda setiap bulannya karena pengaruh
adanya….
45. Kondisi saat air laut naik atau pasang naik terjadi dua kali yaitu pada saat...dan ….
46. Negara-negara di belahan utara dan selatan seperti Eropa, Amerika bagian utara, dan
Australia mengalami 4 musim yaitu … , … , …, dan … .

III.Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan uraian yang jelas dan benar !
47. Lengkapilah tabel perbedaan gerhana matahari dan gerhana bulan berikut ini!
No Hal Gerhana Matahari Gerhana Bulan
1. Waktu terjadinya ... …
2. Kedudukan … …
3. Lama gerhanan … …

48. Sebutkan 3 perbedaan tahun kabisat pada kalender masehi dan kalender hijriyah!

IPS KD 3.1
I. Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C atau D yang kamu anggap benar !
49. Salah satu warisan budaya ASEAN yang berada di negara Singapura adalah Cagar
Alam ....
A. Bukit Timah Nature Reserve C.
Bukit Panjang Nature Reserve
B. Bukit Gombok Nature Reserve D.
Bukit Tinggi Nature Reserve

50. Batas bagian timur negara Thailand adaah....


A.Myanmar dan Laut Andaman C. Laos dan Vietnam
B. Laos dan Kamboja D. Myanmar dan Lina Selatan

51. Lagu kebangsaan Negara Vietnam adalah ...


A. Majulah Thailand C. Pheng Chart
Thai
B. Dap Prampi Mesa Chokchey D. For Ward Soldier

52. Kerja sama ASEAN di bidang ekonomi adalah . . . .


A. AFTA C. APEC
B. ACO D. OPEC

53. Ao Dai pakaian tradisional wanita dari negara . . . .


A. Kamboja C. Thailand
B. Laos D. Vietnam

54. Di bawah ini yang tidak ternasuk faktor pendorong Singapura menjadi negara paling
modern dan paling maju di Asia Tenggra yaitu. . . .
A. situasi keamanan dan politik Negara
Singapura relative stabil
B. Singapura mempunyai sarana dan prasarana pelabuhan dan penerbangan bertaraf
internasional
C. Singapura mempunyai letak strategis
D. Singapura mempunyai SDA melimpah

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan tepat!


55. Negara di kawasan Asia Tenggara yang tidak berbatasan dengan laut adalah . . . .
56. Bukit Timah Nature Reserve adalah cagar alam yang terdapat di negara … .
57. Negara yang pernah dikenal dengan sebutan Negeri Gajah Putih adalah … .
58. Pengiriman Duta dan Konsul adalah kerja sama ASEAN di bidang ... .

III.Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan benar !


59. Tulislah 3 nama lain dari Thailand !
60. Sebutkan 3 tujuan wisata budaya di Indonesia !

SBDP KD 3.2
I. Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C atau D di depan jawaban yang benar !
61. “Ambilkan Bulan, Bu” adalah lagu anak-anak ciptaan . . . .
A. C. simanjuntak C. Ully Hari Rusadi
B. A.T Mahmud D. Papa T. Bob
62. Lagu yang menceritakan tentang rasa kagum atas keadaan desa yang sellau
dirindukan oleh sang pencipta lagu adalah . . . .
A. Desaku Yang Kucinta C. Aku
Cinta Lingkungan
B. Ambilkan Bulan, Bu D. Bersih
dan Sehat
63. Sebuah bentuk dari susunan nada-nada yang terpusat pada satu nada dasar disebut. . . .
A. nada dasar C. melodi
B. tangga nada D. harmoni
64. Tangga nada minor diawali dan diakhiri dengan nada ...
A. do C. la
B. fa D. si
65. Tangga nada dengan jarak 1-1-1/2-1-1-1-1/2 adalah tangga nada ...
A. minor C. melodis
B. harmonis D. mayor
66. Lagu “Bersih dan Sehat” bertangga nada ...
A. melodis C. mayor
B. minor D. harmonis
II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban singkat !
67. Desaku yang Kucinta adalah lagu ciptaan . . .
68. Jarak antara nada satu ke nada berikutnya disebut ...
69. 1-1/2-1-1-1/2-1-1 adalah tangga nada ...
70. Tangga nada mayor diawali dan diakhiri dengan nada ...

III.Jawablah pertanyaaan berikut dengan jawaban yang tepat !


71. Apa makna lagu “Desaku Yang Kucinta ?”
72. Apa yang dimaksud dengan nada melodi?

KD 3.3
I. Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C atau D di depan jawaban yang benar !
73. Tari Bedhaya Ketawang adalah tari yang dilakukan secara . . . .
A. solo C. sendiri
B. tunggal D. kelompok
74. Tari klasik yang mempunyai arti tarian yang telah mencapai kristalisasi keindahan
yang tinggi dan sudah ada sejak zaman masyarakat feodal serta lahir dan tumbuh di
kalangan istana adalah tari . . . .
A. Tari Serimpi C. Tari Pakarena
B. Tari bedhaya Ketawang D. Tari
Gantar

75. Tari Pakarena adalah tari yang berasal dari . . . .


A. Sumatra Barat C. Sulawesi
Selatan
B. Kalimantan Tengah D.
Sulawesi Utara

76. Tari yang merupakan tarian sakral yang suci atau bersih karena menyangkut
pemujaan dan persembahan kepada . . . .
A. Sang Pencipta C. anak
kesayangan
B. Sang Pemuja D. benda Keramat

77. Tarian yang dilakukan oleh dua orang penari laki-laki dan perempuan disebut ...
A. Tari tunggal C. Tari
berpasangan
B. Tari kelompok D. Tari tradisional
78. Tari klasik awal mulanya berkembang di lingkungan ...
A. nelayan C. perkotaan
B. pedesaan D. keraton

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban singkat !


79. Tari dari Kalimantan Timur yang menggunakan tongkat untuk menari adalah . . . .
80. Tari yang dilakukan secara masal disebut tari ...
81. Sifat tari yang mengarah pada nilai luar diri adalah salah satu dari sifat tari tunggal
yaitu ... .
82. Tari Topeng (Jawa Barat) berdasarkan koreografinya termasuk jenis tari... .

III. Jawablah pertanyaaan berikut dengan jawaban yang tepat !


83. Tulislah 3 tarian daerah yang dilakukan secara kelompok !
84. Sebutkan 3 unsur penting tari !

KD 3.1

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C atau D di depan jawaban yang benar !
85. Kain rentang yang berisi slogan, propaganda, atau berita yang perlu diketahui umum
disebut . . . .
A. brosur C. spanduk
B. embalase D. iklan
86. Brosur merupakan reklame yang dibuat pada . . . .
A. buku C. selembar kain
B. radio D. selembar kertas
87. Reklame yang berisi tulisan / gambar yang dipasang menggunakan tiang besar, kuat,
dan semi permanen disebut . . . .
A. iklan C. baliho
B. embalase D. poster
88. Pemberitahuan kepada khalayak ramai mengenai barang atau jasa melalui media
massa disebut ...
A. iklan C. baliho
B. embalase D. poster
89. Kita sering melihat reklame di televisi, berarti pemasang reklame sudah
memanfaatkan salah satu media untuk reklamenya yaitu media...
A. audio C. audio visual
B. televisi D. audio
90. Mendesain poster dengan komputer merupakan pembuatan poster dengan teknik ...
A. cetak C. pres
B. manual D. digital

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban singkat !


91. Reklame yang ditempatkan langsung pada kemasan produk disebut . . . .
92. Pengeras suara termasuk jenis media ... .
93. Reklame adalah media ... dan pemberitaan.
94. Reklame berasal dari bahasa ....

III.Jawablah pertanyaaan berikut dengan jawaban yang tepat !


95. Jelaskan tentang media visual dan berikan 2 contoh alatnya!
96. Sebutkan 3 ciri reklame yang baik!

Anda mungkin juga menyukai