Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN KENDAL

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SD NEGERI 2 KOROWELANGANYAR
Jln. Laut Jomblom Desa Korowelanganyar Cepiring  51352

PENILAIAN TENGAH SEMESTER ( PTS )


SEMESTER II TAHUN 2019/2020
Tema : 6. Panas dan Perpindahanya Kelas : V ( Lima )
Mupel : PPkn, B.indonesia, IPA Nama/No : ..................... / .....
KD SOAL NA
1. Yang merupakan hak sebagai anak di rumah adalah ....
a. mendapat penilaian hasil belajar
b. mendapat perlakuan adil dari guru
c. mendapat kasih sayang orang tua
d. menempati kelas yang bersih dan layak
2. Menghadiri acara kebudayaan merupakan perbuatan yang menunjukkan tanggung jawab
atas ....
a. persatuan dan kesatuan bangsa
b. pemahaman terhadap Pancasila
c. pengamalan sila-sila Pancasila
d. kelestarian budaya bangsa
3. Dondo dan keluarga menjalankan kegiatan keagamaan sesuai keyakinan.
Mereka menunjukkan sikap bertanggung jawab mengamalkan sila Pancasila, terutama
sila ....
a. pertama
b. kedua
c. ketiga
d. keempat
4. Saat bekerja sama kita harus saling menghargai dan rela berkorban.
Berikut ini hal-hal yang harus kita lakukan, kecuali ....
PPK a. menghargai perbedaan pendapat
n b. menghargai perbedaan kemampuan
3.2 c. mendahulukan kepentingan bersama
d. mendahulukan kepentingan pribadi
5. Sebagai warga Negara Republik Indonesia, hak dan kewajiban warga negaranya diatur di
dalam ....
a. Peraturan Pemerintah
b. Undang-Undang Dasar 1945
c. Keputusan Presiden
d. Norma-Norma Hukum
6. Berikut ini penyebab masalah sampah di masyarakat, kecuali ....
a. Warga membuang sampah di tempat terbuka.
b. Memanfaatkan tempat sampah yang disediakan.
c. Warga membuang sampah di pinggir jalan.
d. Warga membuang sampah di sungai.
7. Pembeli dan pengguna jasa memiliki kewajiban yang sama yaitu ... barang/jasa yang
digunakan.

8. Yang berkewajiban menghitung total belanja di toko adalah ....


9. Meningkatnya tindak kejahatan merupakan masalah sosial yang dapat disebabkan oleh
banyaknya ....
10. Apakah yang dimaksud dengan kewajiban?

Teks eksplanasi berikut digunakan untuk menjawab 3 soal di bawahnya.


Perhatikan teks eksplanasi berikut!
Manusia dan Lingkungan Alam
Manusia dan lingkungan alam saling berkaitan. Manusia tidak bisa hidup tanpa lingkungan
alam.Manusia berinteraksi dengan lingkungan alam untuk memenuhi kebutuhan hidup.
Bentuk interaksi manusia dengan lingkungan alam terlihat dalam bidang pertanian,
perkebunan, perikanan, dan peternakan.
Interaksi manusia dengan alam tidak semua berdampak baik bagi lingkungan. Banyak
perilaku manusiayang justru merusak lingkungan. Misalnya, membuang sampah di sungai
dan laut akan menyebabkan makhluk hidup di dalamnya terganggu. Perilaku merusak
lingkungan juga dapat membahayakan diri
manusia.
11. Gagasan pokok paragraf pertama teks eksplanasi tersebut adalah ....
a. dampak interaksi manusia dan alam
b. bidang interaksi manusia dan alam
c. interaksi manusia dan lingkungan alam
d. contoh perilaku manusia yang merusak lingkungan
12. Kata kunci paragraf kedua teks eksplanasi tersebut adalah ....
a. dampak buruk, interaksi manusia dan lingkungan alam
b. perilaku manusia, bidang pertanian
c. kebutuhan hidup, interaksi manusia dan lingkungan alam
d. dampak buruk, kebutuhan hidup
13. Bentuk interaksi manusia dan lingkungan alam pada teks eksplanasi tersebut antara lain ....
B. a. bidang pertanian, pendidikan, perikanan, dan peternakan
Indo b. bidang pertanian, perkebunan, perikanan, dan peternakan
3.4 c. bidang perkebunan, perikanan, perdagangan, dan peternakan
d. bidang pertanian, perkebunan, perikanan, dan pembangunan
Teks berikut digunakan untuk menjawab 3 soal di bawahnya.
Perhatikan teks berikut!
Dewasa ini, pencemaran udara yang ditimbulkan oleh gas buangan kendaraan bermotor
semakin parah. Hal ini dapat dilihat dengan munculnya kabut tipis yang terbentuk dari
kumpulan gas buangan kendaraan bermotor. Setiap tahun, jumlah kendaraan bermotor terus
meningkat. Keadaan ini diperparah dengan terjadinya kemacetan di jalur-jalur utama di
kota besar, seperti Jakarta. Gas buangan kendaraan sangat membahayakan masyarakat,
terutama para pengguna jalan raya. Gangguan yang sering dialami adalah sesak napas. Hal
ini terjadi karena adanya penyempitan rongga paru-paru. Apabila hal ini tidak diatasi,
anggota masyarakat yang mengalami gangguan pernapasan karena pencemaran udara akan
semakin meningkat.
14. Kalimat tanya yang jawabannya terdapat pada paragraf tersebut adalah ....
a. Siapa yang bertanggung jawab terhadap terjadinya pencemaran udara?
b. Apa bukti bahwa pencemaran udara di Kota Jakarta semakin meningkat?
c. Apa usaha pemerintah untuk mengatasi pencemaran udara?
d. Bagaimana cara mengatasi terjadinya pencemaran udara di Kota Jakarta?
15. Kalimat yang sesuai dengan isi paragraf pada teks tersebut adalah ....
a. Pencemaran udara mengakibatkan jumlah kendaraan motor setiap tahunnya terus
meningkat.
b. Pencemaran udara bisa diatasi dengan pemberian alternatif bahan bakar gas.
c. Jalur utama yang mengalami pencemaran udara selalu mengakibatkan kemacetan.
d. Pencemaran udara yang diakibatkan gas buangan kendaraan mengakibatkan gangguan
pernapasan.
16. Paragraf tersebut termasuk teks eksplanasi yang membahas fenomena ....
a. budaya
b. agama
c. alam
d. sosial
17. Kata kunci pada teks bisa kita tentukan setelah ... teks.
18. Pada umumnya, teks eksplanasi berisi informasi yang sesuai dengan ... dan ....
Perhatikan paragraf berikut!
Energi panas dapat merambat atau berpindah dari satu tempat ke tempat lain. Perambatan
energi panas tersebut memerlukan media perantara sebagai penghantar panas. Kita dapat
menemukan benda-bendayang dapat menghantarkan energi panas dengan baik. Benda-
benda yang dapat menghantarkan energi panas disebut konduktor. Namun, ada pula benda-
benda yang kurang baik sebagai penghantar energi panas. Benda yang kurang baik
menghantarkan energi panas disebut isolator.
19. Pokok pikiran paragraf tersebut adalah ....
Perhatikan paragraf berikut!
Tanggung jawab adalah keadaan untuk menerima akibat dari perbuatan, baik yang
dilakukan sendiri maupun bersama orang lain. Kita sebagai warga negara memiliki
tanggung jawab terhadap bangsa dan negara. Tanggung jawab warga negara berhubungan
dengan perannya di dalam masyarakat. Tanggung jawab dapat kita tunjukkan saat
menggunakan hak dan melaksanakan kewajiban sebagai warga negara.
20. Tentukan kata kunci dan gagasan pokok paragraf tersebut!

1. Benda yang terkena panas maka suhunya akan ....


a. naik
b. turun
c. tetap
d. dingin
2. Pemasangan kaca jendela dibuat sedikit lebih kecil dari bingkainya, hal ini bertujuan
untuk ....
a. memudahkan pemasangan
b. memudahkan pembongkaran
c. memberi tempat ruang pemuaian
d. memberi tempat masuknya udara
3. Satuan panas yaitu ....
a. derajat
b. kalori
c. termometer
d. kalorimeter
4. Terjadinya angin darat dan angin laut merupakan contoh perpindahan panas dengan cara ....
IPA a. konduksi
3.6 b. kontraksi
c. konveksi
d. radiasi
5. Benda yang dapat menghambat terjadinya perpindahan panas antara lain ....
a. kayu
b. kaca
c. besi
d. tembaga
6. Dinding termos dibuat rangkap dan ruang di antaranya dibuat hampa udara agar ....
a. tidak terjadi perpindahan panas secara konveksi
b. tidak terjadi perpindahan panas secara radiasi
c. volume air menjadi lebih banyak
d. ruang termos suhunya tetap
7. Perubahan yang menyebabkan benda mengalami pertambahan ukuran atau volume apabila
terkena suhu yang tinggi disebut ....
8. Kegiatan merebus air hingga mendidih adalah contoh perpindahan panas secara ....
9. Perpindahan panas secara konduksi hanya terjadi pada zat ....
10. Sebutkan tiga cara perpindahan panas!
PEMERINTAH KABUPATEN KENDAL
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
SD NEGERI 2 KOROWELANGANYAR
Jln. Laut Jomblom Desa Korowelanganyar Cepiring  51352

PENILAIAN TENGAH SEMESTER ( PTS )


SEMESTER II TAHUN 2019/2020
Tema : 6. Panas dan Perpindahanya Kelas : V ( Lima )
Mupel : IPS, SBdP Nama/No : ..................... / .....
KD SOAL NA
1. Hasil interaksi manusia dengan lingkungan alam dari kegiatan penambangan adalah ....
a. mudah mendapatkan susu, telur, dan daging
b. mencegah terjadinya tanah longsor
c. mudah mendapatkan sayuran segar
d. mudah mendapatkan minyak bumi
2. Menggunakan pupuk alam dari kotoran hewan merupakan cara untuk menanggulangi
dampak interaksi di bidang ....
a. peternakan
b. perikanan
c. pertanian
d. pertambangan
3. Hasil interaksi manusia dengan lingkungan alam dari kegiatan bercocok tanam adalah ....
a. mudah mendapatkan ikan segar
b. mudah mendapatkan susu dan daging
c. mencegah terjadinya tanah longsor
d. mudah mendapatkan sayuran segar
4. Ayah Andi bekerja menangkap ikan di laut. Jadi, pekerjaan Ayah Andi adalah .....
IPS a. nelayan
3.2 b. juru lelang
c. pedagang besar
d. penyedia alat transportasi
5. Kegiatan memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap aneka jenis ikan dilakukan di
daerah .... a. pantai
b. dataran tinggi
c. dataran rendah
d. pegunungan
6. Objek wisata memetik buah langsung dari pohonnya biasanya terdapat di daerah ....
a. dataran tinggi
b. dataran rendah
c. pantai
d. pasar
7. Hasil penjualan ikan digunakan oleh nelayan untuk ....
8. Yang berkewajiban menghitung total belanja di toko adalah ....
9. Kegiatan ekonomi berupa menanam padi biasa dilakukan masyarakat di daerah ....
10. Sebutkan tiga contoh bentuk interaksi manusia dengan lingkungan alam di daerah dataran
rendah!
SBdP 1. Lagu berjudul Cing Cangkeling berasal dari daerah ....
3.1 a. Jawa Barat
b. Jawa Tengah
c. Jawa Timur
d. Jakarta
2. Kesan yang didapatkan saat mendengarkan lagu Cing cangkeling adalah ....
a. sedih
b. haru
c. gembira
d. duka
3. Lagu berikut bertangga nada pentatonis slendro, kecuali ....
a. Cublak-Cublak Suweng
b. Lir-ilir
c. Cing Cangkeling
d. Gambang Suling
Perhatikan gambar berikut.

4. Nama alat musik daerah pada gambar di atas adalah ....


5. Lagu Macepet-Cepetan berasal dari daerah ....adalah ....
6. Sebutkan dua jenis tangga nada pentatonis!

1. Pola lantai vertikal yaitu posisi penari membentuk garis ....


a. lurus
b. lengkung
c. sudut
d. melingkar
2. Pola lantai tari Sekapur Sirih yaitu ....
a. membentuk lingkaran
b. garis lengkung ke depan
SBdP c. garis lengkung ke belakang
3.2 d. membentuk angka delapan
3. Tari Bedhaya Semang berasal dari darah ....
a. Bali
b. Yogyakarta
c. Cirebon
d. Papua
4. Tari pendet berasal dari daerah ....
5. Pola lantai angka delapan merupakan variasi pengembangan dari pola lantai garis ....
6. Sebutkan pola lantai yang terbentuk dari pengembangan pola lantai garis lurus!
1. Gambar cerita yang dibuat dengan teknik blok sebaiknya menggunakan ....
a. krayon
b. cat minyak
c. tinta bak
d. cat air
2. Teknik pewarnaan basah menggunakan pengencer berupa ....
a. air
b. minyak
c. lem
d. susu
3. Perhatikan gambar berikut.

SBdP
3.3

4. Gambar di atas dibuat dengan teknik ....


a. arsir
b. blok
c. sapuan basah
d. cetak
5. Teknik arsir diterapkan jika kita menggambar cerita dengan ....
6. Pensil merupakan contoh alat gambar yang digunakan pada teknik pewarnaan ........
7. Made dan Uni mewarnai gambar cerita bersama-sama. Made menggunakan krayon,
sementara Uni menggunakan spidol. Jelaskan yang dimaksud dengan spidol!

Anda mungkin juga menyukai