Anda di halaman 1dari 14

CRITICAL BOOK REVIEW

“PSIKOLOGI PENDIDIKAN”

DOSEN PENGAMPU:

Armita Sari, M.Pd.

Disusun oleh:

ANGGIE FERDIA CHANDRA NASUTION

NIM: 2203342013

KELAS: A

PRODI PENDIDIKAN MUSIK

FAKULTAS FAKULTAS BAHASA DAN SENI

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN 2021

i
KATA PENGANTAR

Pujidan syukur kita panjatkan atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas berkat dan
kasih karunia-Nya saya dapat menyelesaikan Critical Book Review ini. Saya juga
berterimakasih kepada dosen pengampu kami – Ibu Armita Sari, M.Pd. Tujuan penulisan
makalah ini adalah untuk memenuhi tugas mata kuliah Psikologi Pendidikan.

Critical Book Review ini dituliskan untuk memberikan pemahaman dan ilmu yang kita
dapatkan pada dua buku atau lebih dengan harapanpan dapat membantu mempermudah
pembaca dalam memahaminya. Semoga para pembaca dapat mengkaji dan memahami setiap
penjelasan dalam Critical Book Review ini.

Saya menyadari bahwa dalam penyusunan CBR ini masih banyak kekurangan baik
pada tulisan maupun materi. Untuk itu saya mengharapkan kritik dan saran yang membangun
dari para pembaca maupun pendengar untuk memperbaiki CBR ini kedepannya. Saya
berharap makalah ini dapat berguna bagi pembaca. Akhir kata saya mengucapkan banyak
TerimaKasih.

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR...............................................................................................................

DAFTAR ISI...............................................................................................................................

BAB I..........................................................................................................................................

PENDAHULUAN......................................................................................................................

A. RASIONALISASI PENTINGNYA CBR.............................................................................

B. TUJUAN CBR......................................................................................................................

C. MANFAAT CBR..................................................................................................................

D. INDENTITAS BUKU...........................................................................................................

BAB II........................................................................................................................................

RINGKASAN ISI BUKU..........................................................................................................

A. Ringkasan isi buku..................................................................................................................

BAB III......................................................................................................................................

PEMBAHASAN.......................................................................................................................

A. KELEBIHAN DAN KEKURANGAN BUKU................................................................

BAB IV.....................................................................................................................................

PENUTUP................................................................................................................................

A. KESIMPULAN....................................................................................................................

B. SARAN................................................................................................................................

DAFTAR PUSTAKA...............................................................................................................

iii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Rasionalisasi Pentingnya CBR

Critical Book Report merupakan salah satu dari 6 penugasan KKNI. Tugas ini sangat
berguna untuk menunjang mahasiswa menganalisis dan mengkritik buku yang telah
mereka baca sebagai referensi ilmu pengetahuan mereka.

B. Tujuan CBR

Critical Book Report ini dibuat untuk memenuhi tugas Mata Kuliah Pengetahuan Seni
Musik, agar mahasiswa lebih kritis dengan referensi ilmu pengetahuan yang
diperolehnya..

C. Manfaat CBR

Adapun manfaat dari tugas Critical Book Review ini adalah agar mahasiswa lebih
mendalami setiap buku sebagai referensi ilmu pengetahuannya, melatih analisis dan
pemahaman, memperbanyak referensi buku bacaan dan melatih mahasiswa yang
berperan sebagai penulis untuk menjadi kritis.

1
D. Identitas Buku

a. Identitas Buku Utama

1.Judul Buku : Psikologi Pembelajaran


2. Kota terbit : Jakarta
3. Halaman : 208
4. Penulis : Subini, Nini.
5. Tahun Terbit : 2020
6. Penerbit : Mentari Pustaka
7. Cetakan : Pertama
9. ISBN : 978-0-13-707195-1

b. Identitas Buku Pembanding I

1.Judul Buku : Psikologi Perkembangan Anak dan Remaja


2. Kota terbit : Jakarta
3. Halaman : 263
4. Penulis : Singgih D. Gunarsa
5. Tahun Terbit : 2008
6. Penerbit : PT. BPK Gunung Mulia
7. Cetakan : Ketigabelas
9. ISBN : 978-979-415-099-3

2
3
BAB II
RINGKASAN ISI BUKU

A. Ringkasan Buku Utama

Psikologi dapat diartikan sebagai suatu ilmu pengetahuan yang menyelidiki dan membahas
tentang tingkah laku manusia baik selaku individu maupun kelompok, dalam hubungannya
dengan lingkungan. Mengingat begitu luasnya ilmu psikologi, maka pembelajaran psikologi
dibagi dalam beberapa kelompok, antara lain: psikologi perkembangan, psikologi sosial,
psikologi industri, psikologi klinis. Pada buku dengan jumlah 7 bab ini membahas konteks
pendidikan di mata psikologi, tentang bagaimana saja hubungan antara pelajar dan pendidik
atau sebaliknya. Buku yang ditulis Nini Subini ini mempunyai daya tarik sendiri, terlebih
pada isinya yang terkesan lebih mudah dipahami ketimbang buku lainnya.

BAB I (Pendahuluan)

Pembelajaran adalah suatu proses yang dilakukan oleh individu untuk memperoleh suatu
perubahan perilaku yang baru secara keseluruhan, sebagai hasil dari pengalaman individu itu
sendiri dalam interaksi dengan lingkungannya. Pada bab ini, dasar kita akan dibangun
mengenai psikologi pendidikan.

BAB II (Karakteristik Peserta Didik)

Setiap individu memiliki ciri dan sifat atau karakteristik bawaan (heredity) dan karakteristik
yang diperoleh dari pengaruh lingkungan. Banyak faktor yang memengaruhi karakteristik dan
kemampuan seseorang. Di antaranya adalah:
􀁹 Faktor status sosial keluarga
􀁹 Faktor budaya
􀁹 Faktor praktik mendidik anak
􀁹 Faktor urutan kelahiran
􀁹 Latar belakang keluarga

Seorang pendidik harus mengerti karakteristik kepribadian anak didiknya.

4
BAB III (Ragam Kesulitan Belajar Peserta Didik)
Pendidikan merupakan usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan
proses pembelajaran agar siswa secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki
kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta
keterampilan yang diperlukan dirinya dan masyarakat.

BAB IV (Belajar dan Proses Belajar)


Belajar adalah proses perubahan tingkah laku dan ilmu pengetahuan. Proses belajar menjadi
satu sistem dalam pembelajaran. Adapun sistem pembelajaran terdiri dari beberapa
komponen yang saling berinteraksi satu sama lain, yaitu: guru, siswa, tujuan, materi, media,
metode, dan evaluasi.

BAB V (Teori belajar dan Penerapannya Dalam Pembelajaran)


Istilah belajar dan pembelajaran memiliki keterkaitan yang sangat erat dan tidak dapat
dipisahkan satu dengan yang lain dalam proses pendidikan. Belajar merupakan proses
perubahan tingkah laku individu (siswa) untuk menyesuaikan diri dengan lingkungannya.
Dan pembelajaran adalah merupakan kegiatan yang dilakukan untuk menciptakan suasana
atau memberikan pelayanan agar siswa belajar.

Perbedaannya terletak pada penekanannya, belajar lebih menekankan tentang siswa dan
proses yang menyertai dalam rangka perubahan tingkah lakunya. Sedangkan pembelajaran
lebih menekankan pada guru dengan segala proses yang menyertai untuk melakukan
perubahan perilaku terhadap seseorang.

Seperangkat pernyataan umum yang digunakan untuk menjelaskan kenyataan mengenai


belajar disebut dengan teori belajar. Ada banyak teori belajar dalam pendidikan. Dalam
kesempatan ini akan membahas tentang 3 teori belajar yaitu teori belajar behavioristik, teori
belajar kognitif dan teori belajar humanistik.

5
BAB VI (Tujuan Pembelajaran)

Tujuan pembelajaran atau instructional objective adalah perilaku hasil belajar yang
diharapkan terjadi, dimiliki, atau dikuasai oleh peserta didik setelah mengikuti kegiatan
pembelajaran tertentu.

B. Ringkasan Buku Pembanding I

Pengertian dan definisi Psikologi Pendidikan dapat dilihat dari dua sudut yakni etimologi
dan terminologi. Menurut etimologi (asal usul kata) Psikologi Pendidikan dapat dijabarkan
dalam dua kata yakni “Psikologi” dan “Pendidikan”. Psikologi pertama secara etimologi
adalah istilah hasil peng-Indonesia-an dari bahasa asing, yakni bahasa Inggeris “Psychology”.
Istilah psychologi sendiri bersal dari kata kata Yunani ”Psyche”, yang dapat diartikan
sebagai roh, jiwa atau daya hidup, dan “logis” yang dapat diartikan ilmu. Kedua secara
terminologi (istilah) maka psikologi berarti ilmu jiwa atau ilmu yang memperlajari atau
menyelidiki pernyataan pernyataan (A.Sujanto,1985:1).

Hal inilah yang akan dibahas lebih dalam pada buku ini. Secara keseluruhan, buku ini bisa
dikatakan selangkah lebih dewasa dalam penulisan teks ketimbang buku utama. Hal ini tidak
bisa dilepaskan dari dua sub-topik yang akan menjadi perbincangan sepanjang halaman buku,
yakni menyangkut mengenai Psikologi Pendidikan bagi Anak dan Remaja.

BAB III

PEMBAHASAN

6
A. Kelebihan dan Kekurangan Buku Utama

1. Kelebihan Buku

Pembaca akan lebih mudah paham mengenai topik yang dibahas mengingat buku ini
disusun dengan konten lebih ringkas ketimbang buku sejenisnya. Buku setebal 200an
halaman ini akan serasa seperti 50 halaman saja ketika selesai dibaca. Satu nilai lebih buku
ini adalah bagaimana penulis menyusun inti dari tiap gagasan di setiap paragraf yang kita
temui. Dengan kata lain, hampir tidak ditemui contoh-contoh atau pemborosan kata-kata
yang keliru.

2. Kekurangan Buku

Tergolong buku yang susah ditemui di pasaran dan internet.

B. Kelebihan dan Kekurangan Buku Pembanding I

1. Kelebihan Buku

Meskipun di sampul buku terdapat penulis dua penulis utama, ternyata buku
ini tidak ditulis dan ditangkap dari pemikiran dua orang saja. Buku ini justru
merupakan buku perpaduan dari setiap dosen UKI Toraja. Bahan penulisan buku
ini adalah persiapan dan hasil diskusi di kelas ketika penulis mengajar mata kuliah
profesi kependidikan. Oleh sebab itu, di setiap bab nya kita dapat merasakan
beragam gagasan yang serasa tidak mungkin dirangkum oleh satu orang saja. Buku
ini kaya akan topik berbobot yang mampu menyaingi buku-buku sejenis lainnya.
Selain karena metode penulisannya yang ringkas dan padat, buku ini tersedia
dalam versi digital di internet.

2. Kekurangan Buku

Ada banyak pemilihan kata, istilah, dan akronim yang cenderung susah dipahami
dengan cepat.

C. Kelebihan dan Kekurangan Pembanding II

7
1. Kelebihan Buku

Sejauh ini merupakan buku paling atraktif pada daftar buku profesi kependidikan
yang saya review. Sengaja saya letakkan sebagai buku kedua yang direview
dikarenakan isi dari buku ini lebih dewasa untuk mengenal lebih jauh seluas apa
cakupan psikologi pendidikan itu. Pemilihan bahasa dan tata letak topik cenderung
sederhana, lebih ringkas, dan untuk beberapa halaman kita dapat menyadari bahwa
tiap paragraf adalah inti dari pembahasan. Judul bab bahkan dibuat tidak begitu
kompleks dan terkesan pendek. Tidak lupa dari semua buku yang saya review,
buku ini lebih terkesan bersahabat jika ditilik dari sampulnya yang terkesan segar
dan ringan.

2. Kekurangan Buku

Kita tidak dapat menemui berbagai istilah kompleks seperti yang terdapat di buku
utama. Satu hal lagi adalah buku ini tergolong buku yang sulit dijumpai mengingat
tahun terbitnya.

8
BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan

a) Apapun yang dikemukakan oleh para ahli tentang psikologi pendidikan, dapat disimpulkan
bahwa psikologi pendidikan adalah cabang dari psikologi yang dalam penguraian dan
penelitiannya lebih menekankan pada sebuah pertumbuhan dan perkembangan anak, baik
fisik maupun mental, yang sangat erat hubungannya dengan masalah pendidikan terutama
yang mempengaruhi proses dan keberhasilan belajar.
b) Uraian kesejarahan yang khusus berkaitan dengan psikologi pendidikan konon pernah
dilakukan alakadarnya oleh beberapa orang ahli seperti Boring dan Murphi pada tahun 1929
dan Burt pada tahun 1957, tetapi terbatas untuk psikologi pendidikan yang berkembang
diwilayah inggris (David, 1972). Sudah tentu riwayat psikologi pendidikan yang mereka tulis
itu tidak dapat kita jadikan acuan bukan karena keterbatasan wilayah pengembangan saja,
melainkan juga telah kadaluarsanya karya-karya tulis tersebut.
c) Menurut Muhibbin Syah objek psikologi pendidikan itu terbagi 2, yaitu: 1. Siswa, yaitu
orang-orang yang belajar, termasuk pendekatan strategi, faktor dan memengaruhi, dan
prestasi yang dicapai. 2. Guru, yaitu orang-orang yang berkewajiban atau bertugas mengajar
termasuk metode, model, strategi dan lain-lain yang berhubungan dengan aktivitas penyajian
materi pelajaran.
d) Manfaat mempelajari psikologi pendidikan 1. Untuk Mempelajari Situasi Dalam Proses
Pembelajaran a. Memahami Perbedaan Individu (Peserta Didik) b. Penciptaan Iklim Belajar
yang Kondusif di Dalam Kelas c. Pemilihan Strategi dan Metode Pembelajaran d.
Memberikan Bimbingan Kepada Peserta Didik e. Mengevaluasi Hasil Pembelajaran 2. Untuk
Penerapan Prinsip-prinsip Belajar Mengajar a. Menetapkan Tujuan Pembelajaran b.
Penggunaan Media Pembelajaran c. Penyusunan Jadwal Pelajaran
e) Secara garis besar, banyak ahli yang membatasi pokok-pokok bahasan psikologi
pendidikan menjadi tiga macam.
1. Pokok bahasan mengenai “belajar”, yang meliputi teori-teori, prinsip-prinsip, dan ciri khas
perilaku belajar siswa, dan sebagainya.
2. Pokok bahasan mengenai “proses belajar”, yakni tahapan perbuatan dan peristiwa yang
terjadi dalam kegiatan belajar siswa.
3. Pokok bahasan mengenai “situasi belajar”, yakni suasana dan keadaan lingkungan baik
bersifat fisik maupun nonfisik yang berrhubungan dengan kegiatan belajar siswa. Sementara
itu, Samuel Smith sebagaimana yang dikutip Suryabrata (1984), menetapkan 16 topik
cakupan pembahasan psikologi yang rinciannya sebagai berikut:
1. Pengetahuan tentang psikologi pendidikan (the science of educational psychology).

9
2. Hereditas atau karakteristik pembawaan sejak lahir (heredity).
3. Lingkungan yang bersifat fisik (physical structure).
4. Perkembangan siswa (growth).
5. Proses-proses tingkah laku (behavior process).
6. Hakikat dan ruang lingkup belajar (nature and scope of learning).
7. Factor-faktor yang memengaruhi belajar (factors that condition learning).
8. Hukum-hukum dan teori-teori belajar (laws and theories of learning).
9. Pengukuran, yakni prinsip-prinsip dasar dan batasan-batasan pengukuran/evaluasi
(measurement: basic principle and definitions).
10. Transfer belajar, meliputi mata pelajaran (transfer of learning: subject matters).
11. Sudut-sudut pandang praktis mengenai pengukuran (practical aspect of measurement).
12. Ilmu statistik dasar (element of statistics).
13. Kesehatan rohani (mental hygiene)
14. Pendidikan membentuk watak (character education).
15. Pengetahuan psikologi tentang mata pelajaran sekolah menengah (psychology of
secondary school subjects).
16. Pengetahuan psikologi tentang mata pelajaran sekolah dasar (psychology of elementary
school subject).

B. Saran

1. Dalam penerapan metode pembelajaran terhadap peserta didik harus disesuaikan


dengan kondisi siswanya.
2. Sebagai seorang yang dijadikan contoh haruslah berbuat penuh pertimbangan
karena sebagai figur anak-anak dan peserta didik.
3. Sebaiknya bagi calon tenaga pendidik tidak menjadikan makalah ini sebagai satu-
satunya referensi dan bahan ajar.

10
DAFTAR PUSTAKA

1. Psikologi Pembelajaran (2020)


2. Psikologi Perkembangan Anak dan Remaja (2008)

11

Anda mungkin juga menyukai