Anda di halaman 1dari 2

Soal

Anda adalah seorang apoteker yang akan mendirikan apotik di suatu daerah yang
sudah ada apotek sebelumnya. Apakah strategi anda agar dapat bersaing
berdasarkan marketing mix?

Jawaban

Marketing mix 4P

1. Product (Produk)
2. Price(harga)
3. Promotion (promosi)
4. Plance (tempat)

1) Produk
Produk yang ditawarkan lebih beragam dan bervariasi serta melakukan reset di
daerah tersebut mengenai penyakit yang paling sering terjadi di daerah tersebut
sehingga tidak terjadi kekosongan obat dan juga tidak terjadi penumpukkan
obat yang jarang di beli. Untuk pengadaan obat dilakukan dengan distributor
obat yang telah memiliki kualifikasi. Pemilihan distributor agar dapat
menjamin kualitas produk obat yang dikomsumsi pasien aman dan berkhasiat.
2) Harga
Harga yang ditawarkan menyesuaikan dengan harga pasaran dan juga harga
yang ditetapkan berdasarkan harga neto apotek ditambah pajak penambahan
nilai. Harga yang diberikan juga dapat menjamin mutu produk dari distributor
resmi serta pelayanan tenaga kefarmasian dan kenyamanan tempat yang sudah
terstandar.
3) Promosi
Promosi yang dilakukan berupa pelayanan komsumen, menjamin mutu produk
yang diberikan, kelengkapan produk yang dijual. Serta melakukan promsi
melalui poster dan brosur untuk obat generic, suplemen dan vitamin. Di
tambah dengan kemajuan teknologi dan banyaknya konsumen yang aktif di
sosial media sehingga salah satu cara untuk melakaukan promosi adalah
dengan menggunakan whattsapp, Instagram dan facebook. Serta pemastikan
papan nama apotek terlihat jelas oleh masyarakat.
4) Tempat
Tempat atau lokasi yang digunakan merupakan lokasi yang strategis dan efisen
karena bertempat dipinggir jalan dan dekat dangan perumahan masyarakat.
Gedung apotek juga di lengkapi dengan ruang tunggu yang memiliki fasilitas
berupa kursi yang nyaman, TV dan AC. Juga memiliki WC yang bersih, Serta
memiliki ruang parkir yang luas dan mengratiskan parkiran.

Anda mungkin juga menyukai