Anda di halaman 1dari 3

PROPOSAL

PERINGATAN TAHUN BARU ISLAM 1441 H. / 2019 M.


YAYASAN TA'MIR MASJID MANYAR (YA-TAMAM)
MANYAR – GRESIK

A. LATAR BELAKANG
Perkembangan dan moderenisasi zaman adalah suatu hal yang tidak bisa kita hindarkan. Arus
globalisasi yang semakin deras menuntut generasi muda berlari kencang mengikuti perkembangaan
zaman yang semakin pesat.

Perkembangan zaman yang begitu pesat membuat generasi muda harus benar-benar pandai
dalam memilih dan memilah mana yang positif dan mana yang negatif agar tidak terjadi degradasi
moral,akhlak dan nilai – nilai agama.

Untuk itulah diperlukan kegiatan-kegiatan positif dalam menyalurkan aspirasi-aspirasi, hoby,


bakat dan lain sebagainya, agar generasi muda mampu mengembangkan potensi yang ada dalam
dirinya dan terhindar dari degradasi moral, akhlak dan nilai-nilai agama.

Untuk menjembatani hal itu diperlukan suatu wadah sebagai motor yang bisa membawa
generasi muda ke arah yang positif dan tetap memegang teguh nilai-nilai agama sehingga
menjadikan dirinya sebagai generasi muda yang berakhlak mulia dan menjunjung tinggi nilai-
nilai agama dan menjaga moral bangsa.

Sehubungan dengan agenda kegiatan tersebut Yayasan Ta'mir Masjid Manyar (Ya-Tamam)
bermaksud mengadakan kegiatan Peringatan Hari Besar Islam Tahun Baru 1441 H.

B. DASAR KEGIATAN
1. Al Qur’an dan Al Hadist.
2. AD/ART Ya-Tamam Pasal 6
3. Program Kerja Pengurus Ya-Tamam Bidang Sosial Kemasyarakatan
C. MAKSUD DAN TUJUAN
Maksud dan tujuan dari kegiatan ini adalah :
1.      Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
2.      Turut mensyiarkan Peringatan Tahun Baru Islam 1441 H.
3.      Meningkatkan Ukhuwah Islamiyah dan Silaturahim.
4.      Menumbuhkan syi’ar Islam.
5.      Meningkatkan partisipasi dan kepedulian sosial masyarakat terhadap majelis.
6. Turut menjaga dan mengembangkan potensi generasi muda yang berpegang teguh pada nilai-
nilai agama agar menjadi generasi muda  yang berbakti kepada agama dan bangsa.
D. TEMA KEGIATAN

Peringatan Tahun Baru Hijriah merupakan “Momentum Perubahan Menuju Generasi Muda
Yang Dinamis Berakhlak Mulia, Menjunjung Tinggi Nilai-Nilai Agama dan Menjaga
Moral Bangsa”

E. JENIS KEGIATAN
Jenis Kegiatan yang akan diselenggarakan adalah sebagai berikut :
1. KHITANAN UMUM
2. PARADE ARAK-ARAKAN DRUM BAND & SEPEDA HIAS
3. LAILATUL HADRAH ISHARI

E. PESERTA
Kegiatan ini akan diikuti oleh Masyarakat Umum

F. PELAKSANAAN
Kegiatan ini insya Allah akan dilaksanakan pada :
1. KHITANAN UMUM
Hari : Ahad Pagi
Tanggal : 01 September 2019 M. / 01 Muharram 1441 H.
Jam : 07.00 Wib. s/d. Selesai
Tempat : Halaman Masjid Jami’ Manyar

2. PARADE ARAK-ARAKAN KHITAN, DRUM BAND & SEPEDA HIAS


Hari : Ahad Pagi
Tanggal : 01 September 2019 M. / 01 Muharram 1441 H.
Jam : 07.00 Wib. s/d. Selesai
Tempat : Sepanjang Jalan Kyai Sahlan Manyar-Gresik

3. LAILATUL HADRAH ISHARI


Hari : Ahad Malam Senin
Tanggal : 01 September 2019 M. / 01 Muharram 1441 H.
Pukul : 19.30 Wib. s/d. Selesai
Tempat : Serambi Masjid Jami’ Manyar
G. SUSUNAN KEPANITIAAN INTI
PENANGGUNGJAWAB : Pengurus Yayasan Ta'mir Masjid Manyar
KETUA : Ishomul Yaqin
SEKRETARIS : Adi Putra Rahmatulah
WAKIL SEKRETARIS : M. Ulin Nuha
BENDAHARA : H. Hasan Hamdi

H. RENCANA ANGGARAN
1. Kesekretariatan Rp. 1.000.000.-
2. Humas Rp. 700.000.-
3. Publikasi & Sosialisasi Rp. 800.000.-
4. Dekorasi Rp. 2.500.000.-
5. Dokumentasi Rp. 1.000.000.-
6. Akomodasi
- Kegiatan Khitanan Rp. 13.000.000.-
- Parade Drum Band & Sepeda Hias Rp. 2.500.000.-
- Lailatul Hadrah Ishari Rp. 3.500.000.-
7. Transportasi
-Khitanan Umum Rp. 3.500.000.-
-Parade Drum Band & Sepeda Hias Rp. 2.000.000.-
- Lailatul Hadrah Ishari Rp. 8.000.000.-
8. Perlengkapan
-Sound System Rp. 4.000.000.-
-Meja & Kursi Rp. 1.500.000.-
-Terop Rp. 2.000.000.-
-Lampu Rp. 800.000.-
-Amben + Kelambu Rp. 1.000.000.-
9. Konsumsi :
- Konsumsi Kegiatan Khitanan Umum Rp. 2.500.000.-
- Parade Drum Band & Sepeda Hias Rp. 4.000.000.-
- Hadrah Ishari @20.000 x 1.200 Peserta Rp. 24.000.000.-
10. Keamanan Rp. 1.000.000.-
11. Lain-lain Rp. 500.000.-
Jumlah Rp. 79.800.000.-

H. SUMBER DANA
Sumber Dana adalah sumber pendanaan kegiatan ini yang berasal dari :
1. Aghniyaul Muslimin-Muslimat Manyar Kompleks
2. Perusahaan/Instansi yang peduli terhadap kegiatan ini, Tanpa adanya suatu ikatan dan atau
kewajiban yang harus dilaksanakan oleh panitia penyelenggara kegiatan ini.

Panitia Pelaksana
Peringatan Tahun Baru Islam Tahun 1441 H. / 2019 M.
Yayasan Ta’mir Masjid Manyar (Ya-Tamam)

Ketua Sekretaris

ACH. CHAKAM ADI PUTRA RAH

Anda mungkin juga menyukai