Anda di halaman 1dari 3

LATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL SOAL KASUS A

KEMENTERIAN PERTANIAN REPUBLIK INDONESIA GENDA 3


TAHUN 2022

Tanggal : 22 Juni 2022


Durasi : 2 JP
Sifat : Tugas Individu Asynchronous
Tugas : Soal Essay Kasus

Perhatikan petunjuk berikut ini :


 Silakan mengisi jawaban setiap nomor terlebih dahulu, setelah itu lakukan simpan
file dengan cara klik tombol “simpan”
 Jawaban silakan di upload di kolabjar secara individu

Silakan Saudara cari dan cermati isu tentang pemindahan IKN yang dilakukan oleh pemerinta
h
1. Deskripsikan singkat pokok masalah dalam isu tersebut !
DRR RI dan Pemerintah telah mengesahkan RUU tentang Ibu Kota Negara (IKN) pada tangg
al 18 Januari 2022. Dengan begitu, Indonesia akan mempunyai IKN yang baru untuk mengga
ntikan Jakarta. Ide pemindahan Ibu Kota Negara sudah pernah dicetuskan sejak kedudukan Pr
esiden Soekarno hingga pada masa kedudukan beberapa presiden, namun belum pemindahan
IKN tidak terwujud karena berbagai alasan. Pemindahan IKN, baru serius digarap oleh Presid
en Joko Widodo dengan memutuskan untuk memindahkan IKN keluar pulau Jawa pada tangg
al 29 April 2019 yang dicantumkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengan Nasiona
l (RPJMN) 2020-2024. Urgensi pemindahan Ibu Kota Negara antara lain:
 Menghadapi tantangan masa depan, sesuai dengan visi Indonesia 2045 yaitu
Indonesia Maju, Indonesia akan masuk 5 besar dunia pda tahun 2045 dan Indonesia
diperkirakan akan keluar dari middle income trap. Maka dari itu, dibutuhkan
transformasi ekonomi yang didukung oleh hilirisasi industri yang dimulai yahu 2020-
2024. Pemindahan IKN dinilai akan dapat mendukung dan mendorong transsformasi
ekonomi tersebut
 IKN harus mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan merata termasuk di
Kawasan Timur Indonesia. Selama ini pembangunan hanya tersentralisasi di Jakarta
dan pulau Jawa. Kondisi ini kurang baik untuk pertumbuhan ekonomi Indonesia yang
diharapkan sustainable, tidak termanfaatkannya potensi daerah secara optimal, kurang
mendukung keadilan antara daerah, dan rentan terhadap persatuan dan kesatuan
bangsa. Oleh sebab itu IKN yang berlokasi di Kalimantan diharapkan “pusat
gravitasi” ekonomi baru di Indonesia termasuk di kawasan tengah dan timur
Indonesia. IKN baru diharapkan dapat menciptakan pusat-pusat pertumbuhan
ekonomi baru dan memaksimalkan potensi sumber daya daerah.
 Kondisi objektif Jakarta yang tidak cocok lagi sebagai IKN karena kepadatan
penduduknya, kemacetan Jakarta yang  parah, dan permasalahan lingkungan dan
geologi yang telah akut.

2. Menurut anda, bagaimana pemindahan IKN ditinjau dari Kedudukan dan Peran PNS Unt
uk Mendukung Terwujudnya Smart Governance sesuai dengan ketentuan peraturan peru
ndang – undangan, dari aspek Manajemen ASN ?
 Sebagai pelaksana kebijakan yang ditetapkan oleh pemerintah atau pimpinan instansi,
dengan adanya pemindahan IKN kita wajib mendukung keputusan tersebut dengan
catatan kita harus mengetahui asal usul munculnya ide pemindahan IKN dan alasan
pemindahan IKN, apakah alasan tersebut demi memajukan dan menyejahterakan
masyarakat Indonesia ataukan hanya untuk kpentingan golongan maupun kepentingan
politik.
 Adanya pemindahan IKN tentu saja berdampak pada layanan publik. Smart
Governance yang dicanangkan oleh pemerintah dimana peningkatan kinerja birokrasi
harus terus dilakukan melalui inovasi dan teknologi terpadu, mengharuskan ASN
untuk terus meningkatkan kompetensinya dan mampu beradaptasi dengan sistem yang
baru sehingga tidak mengurangi kualitas pelayanan publik untuk masayarakat.
 Pemindahan IKN mengakibatkan beberapa ASN yang bekerja di pusat pemerintahan
Jakarta harus pindah ke kantor baru, maka dari itu mereka harus menerima apabila
pindah ke pusat pemerintahan yang baru ataupun dipindahkan/ditempatkan ke daerah
lain.
 Seiring dengan alasan pemindahan IKN dilakukan adalah untuk mencapai visi
Indonesia Maju 2045, sebagai ASN harus menguatkan implementasi manajemen ASN
antara lain melalui penerapan manajemen talenta nasional ASN, peningkatan sistem
merit ASN, penyederhanaan eselonisasi, serta penataan jabatan fungsional
3. Menurut anda, bagaimana pemindahan IKN ditinjau dari Kedudukan dan Peran PNS Unt
uk Mendukung Terwujudnya Smart Governance sesuai dengan ketentuan peraturan peru
ndang – undangan, dari aspek Smart ASN ?
 Perwujudan Smart Governance secara otomatis harus melaksanakan smart ASN yaitu
salah satunya adalah dengan meningkatkan pelayanan sesuai dengan kemajuan
teknologi guna memudahkan masyarakat untuk menikmati layanan yang diberikan.
 Pemindahan IKN tidak hanya dilakukan oleh Indonesia saja, beberapa negara lain
juga pernah melakukan pemindahan IKN, dari situ sebagai ASN kita harus memiliki
wawasan global agar dapat mempelajari dampak yang dirasakan pada negara lain
yang telah melakukan pemindahan IKN sehingga kita dapat menghadapi
kemungkinan negatif yang akan kita temui nantinya dan mengadopsi hal-hal baik dari
pemindahan IKN
 Pemindahan IKN juga dapat menegambangkan kemampuan enterpreneurship kita,
karena di tempat yang baru kita dapat menggali potensi dan kesempatan berwirausaha
masih sangat besar. Selain sebagai ASN kita juga bisa menjadi wirausahawan yang
dapat membuka lapangan pekerjaan bagi warga negara lainnya.

Anda mungkin juga menyukai