Anda di halaman 1dari 2

Diagram batang

Diagram batang atau disebut juga diagram balok adalah visual data yang berbentuk persegi panjang yang
lebarnya sama dan dilengkapi dengan skala atau ukuran. Beberapa bentuk diagram antara lain: diagram
batang satu komponen atau lebih, diagram batang dua arah, diagram batang tiga dimensi, dan lain-lain
sesuai dengan variasinya atau tergantung kepada kegunaannya. Penyajian data dalam diagram batang
banyak digunakan untuk data yang bersifat kategori.
Contoh Penyajian data dalam diagram batang

Diagram Lingkaran
Diagram lingkaran adalah visual data yang berbentuk lingkaran yang telah dibagi menjadi beberapa
juring  (sektor) sesuai dengan data tersebut. Setiap sektor melukiskan kategori data yang terlebih dahulu
diubah ke dalam derajat dengan menggunakan busur derajat yang dinyatakan dalam persentase.
Penyajian data dalam bentuk diagram lingkaran didasarkan pada sebuah lingkaran yang dibagi menjadi
beberapa bagian sesuai dengan banyaknya kelas penyusunan. Penyajian data dalam diagram lingkaran
sangat cocok untuk data yang berbentuk kategori atau atribut dalam persentase.
Diagram Garis

Diagram garis adalah visual data yang berupa garis, diperoleh dari beberapa ruas
garis yang menghubungkan titik-titik pada bidang bilangan. Penyajian data dalam
diagram garis umumnya digunakan untuk menggambarkan keadaan data yang
serba terus atau berkesinambungan.  Seperti diagram batang, diagram garis
membutuhkan sumbu datar dan sumbu tegak yang saling tegak lurus. Sumbu datar
menyatakan waktu sedangkan sumbu tegaknya melukiskan kuantum data tiap
waktu.

Contoh Penyajian data dalam diagram garis

Anda mungkin juga menyukai