Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL

PEMBERANGKATAN DIKSUSWATI 1 NASIONAL

PIMPINAN CABANG IKATAN MAHASISWA MUHAMMADIYAH

MAGELANG

2022
A. MUQADIMMAH
Kamu merupakan sebaik-baik umat yang dimunculkan untuk kepentingan
masyarakat, menyuruh mengerjakan yang ma’ruf mencegah dari yang munkar serta
beriman kepada Allah” (Q.S Ali Imran: 110)
Perkembangan zaman serta tekhnologi yang semakin pesat memberikan
banyak dampak terkhusus bagi kaum perempuan. Kondisi masa kini hampir
melibatkan perempuan dalam seluruh aktifitas di sektor kehidupan seperti pendidikan,
ekonomi, kesehatan, budaya, maupun politik. Fenomena ini telah membuktikan
adanya pergeseran peran dan fungsi perempuan kearah berkemajuan dengan salah
satu tanda tersebarnya gerakan emansipasi wanita. Namun dengan bermunculannya
gerakan-gerakan perempuan tak menjamin perempuan sudah terbebas dari segala
permasalahan yang ada. Dalam realitanya, perempuan masih rentan mengalami
permasalahan seperti diskriminasi sosial, kungkungan budaya patriarki hingga
pelecehan dan kekerasan seksual yang akhir-akhir ini marak ter-blowup oleh media.

Komisi Nasional Anti Kekerasan Terhadap Perempuan (Komnas Perempuan)


melaporkan ada sekitar 2.363 kasus yang terjadi pada tahun 2021 terkait kekerasan
seksual. Dalam menanggapi permasalahan diatas, IMMawati sebagai lokomotif calon
peradaban bangsa perlu menyadari akan peran pentingnya perempuan untuk perduli
serta merespon kasus kekerasan seksual yang bisa terjadi kepada semua gender.

Proses upaya menggali nalar kritis, membangun dan menggerakan sumber


daya perempuan yang berkualitas guna menghadapi zaman yang berkemajuan, serta
mencegah adanya tindak pelecehan seksual berbasis gender merupakan alasan Bidang
IMMawati bersama Korps IMMawati Kota Semarang mengadakan Pendidikan
Khusus IMMawati (DIKSUSWATI) I. Sehingga besar harapannya IMMawati
maupun IMMawan dapat berkolaborasi, sadar, serta tanggap untuk mencegah maupun
memerangi isu-isu kekerasan seksual berbasis gender.

B. DASAR KEGIATAN
1. Al-Qur’an dan As-Sunah AD/ART Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah
2. Panduan Sistem Perkaderan Ikatan dan Pedoman Gerakan IMMawati
3. Rapat Kerja Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Kota
Semarang Periode 2021/2022
4. Rapat Bidang IMMawati Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah
Kota Semarang Periode 2021/2022
C. TUJUAN KEGIATAN
1. Memberikan pemahaman kepada IMMawati dan IMMawan terkait isu-isu gender
2. Membentuk karakter IMMawati yang berkarakter tangguh, kritis, dan religious
serta memiliki pemahaman kesadaran gender berbasis nilai-nilai Islam dan
Muhammadiyah
3. Membentuk karakter IMMawan yang peka terhadap perempuan dan tanggap
dalam isu keperempuanan ditengah kasus kekerasan berbasis gender
4. Membentuk IMMawati dan IMMawan yang mampu menjadi pelopor dan pioner
yang peka terhadap isu-isu gender seperti kekerasan seksual
5.
D. NAMA DAN TEMA KEGIATAN
Nama : Pendidikan Khusus IMMawati 1 (DIKSUSWATI 1)
Tema : “Gerakan Perempuan Berkemajuan dalam Memberantas Kasus Kekerasan
Seksual Berbasis Gender”

E. PELAKSANAAN KEGIATAN

Hari, tanggal : Jumat – Ahad, 15-17 Juli 2022


Waktu : 10.00 – selesai
Tempat : PPTQM Luqman Al- Hakim, Semarang

F. KEPESERTAAN
Lintang Enjang Agatha Diaz ( Ketua Bidang Immawati PC IMM Magelang)
Umi Amanah ( Ketua Bidang Organisasi PC IMM Magelang)

G. SUSUNAN ACARA
Terlampir

H. ESTIMASI DANA
Terlampir

I. PENUTUP
Demikian proposal ini kami buat dengan harapan mendapat dukungan dan bantuan
yang optimal dari semua pihak, semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat,
taufik dan hidayah-Nya kepada kita semua agar selalu bisa istiqomah menuju ridha-
Nya, Aamiin.

Magelang, 7 Juli 2022


Mengetahui
PC IMM Magelang

Ketua Umum Sekretaris Umum

M. Novi Kusuma Anggraini


Miqdam Al Hikam NIA. 11.021.3656
NIA. 11.021.3643
ESTIMASI DANA PEMBERANGKATAN

Anggaran Masuk

PDM Kabupaten Magelang Rp. 600.000


1.LazizMU Kabupatem Magelang Rp. 250.000
2.Kas pc imm Rp. 150.000
Total Pemasukan Rp. 1.000.000

Anggaran Keluar

NO Rincian jml Satuan vol Harga satuan Biaya


1. SWP 2 Orang 1 125.000 Rp.250.000
2. SWO 1 Orang 1 150.000 Rp. 150.000
3. Transport 2 Orang 1 200.000 Rp. 400.000
4. Konsumsi perjalanan 2 Paket 1 100.000 Rp. 200.000
Total Rp.1.000.000

Magelang 7 Juli 2022

Bendahara Umum

Hasna Nur Afifah

NIA,-

Anda mungkin juga menyukai