Anda di halaman 1dari 3

DOKUMEN NEGARA PENILAIAN AKHIR TAHUN

SANGAT RAHASIA SBK/VIII/SMP-K.13/2021

PEMERINTAH KABUPATEN MAJALENGKA


DINAS PENDIDIKAN

PENILAIAN AKHIR TAHUN


TAHUN PELAJARAN 2020/2021

Mata Pelajaran : Seni Budaya dan Kesenian


Hari/Tanggal : Selasa, 8 Juni 2021
Waktu : Pukul 08.30 s.d. 09.30 / 11.00 s.d. 12.00 WIB
Petunjuk :
1. Gunakan pensil 2B untuk menghitamkan bulatan pada Lembar Jawaban Komputer (LJK);
2. Isialah nama peserta dan nomor peserta pada Lembar Jawaban Komputer (LJK);
3. Hitamkan bulatan di depan nama mata ujian pada LJK;
4. Tidak diijinkan menggunakan Kamus, HP, Kalkulator atau alat Bantu lainnya;
5. Periksalah pekerjaan anda sebelum diserahkan kepada Pengawas.

I. Pilihlah salah satu jawaban yang benar ( A, B, C, atau D ) di bawah ini !


1. Berdasarkan medianya, poster termasuk reklame ....
a. audio b. sosial c. visual d. audio visual

2. Pembuatan poster bertujuan untuk....


a. mengembangkan minat dan bakat c. media hiburan
b. memberikan informasi kepada khalayak ramai d. media berkesenian

3. Poster merupakan sarana untuk menyampaikan pesan kebaikan kepada orang orang. Pesan
disampaikan melalui....
a. gambar b. kata-kata c. gambar dan kata-kata d. kalimat yang panjang

4. Gambar poster merupakan karya seni rupa yang sering kita temui. Berikut ini yang termasuk gambar
poster adalah....

A b C d

5. Kata-kata dalam poster hendaknya....


a. serumit mungkin b. sesuka hati c. seartistik mungkin d. sesingkat mungkin

6. Pada pembuatan poster, penggunaan gambar dimaksudkan untuk....


a. menarik perhatian pembaca c. menambah kesan artistik poster tersebut
b. menambah makna dari poster d. sebagai pelengkap kata

7. Ciri utama desain poster adalah....


a. warnanya monoton c. desainnya penuh pesan moral
b. harus dipasang secara masal d. berwarna kontras sehingga menarik perhatian mata

8. Dalam sketsa sebuah poster, unsur seni rupa yang dominan adalah....
a. warna b. garis c. bentuk d. bidang

9. Alat yang digunakan untuk membuat poster secara digital adalah....


a. komputer b. kamera c. kuas d. pensil
10. Tahap pertama pembuatan poster adalah....
a. menentukan tema c. membuat gambar
b. menentukan media d. membuat kalimat
11.
Gambar poster di samping mengandung tema tentang.....
a. politik
b.kesehatan
c.pendidikan
d.niaga

12. Berdasarkan fungsinya, poster terdiri dari poster komersial dan poster sosial. Perbedaan poster
tersebut dapat dilihat dari kalimatnya. Berikut ini contoh kalimat poster komersial adalah....
a. Masa Depan Gemilang Tanpa Narkoba
b. Bersahabat dengan Alam, Cegah Bencana
c. “Odol” Pasta Gigi Terbaik dan Menyehatkan
d. Kebersihan Adalah Awal Hidup Sehat

13. Ciri utama dari komik adalah mempunyai sifat ....


a. Memiliki nilai tinggi c. Sederhana
b. Menarik perhatian mata d. Tidak banyak warna

14. Perhatikan gambar dibawah ini.

Gambar diatas merupakan penggalan dari sebuah cerita dalam bentuk gambar.Gambar tersebut
dinamakan...
a. Komik b. Poster c. Model d. Bentuk

15. Komik menurut fungsinya menyampaikan pesan secara singkat menggunakan...


a. Suara b. Sinyal c. Kata dan gambar d. Sandi

16. Orang yang membuat gambar komik disebut....


a. Pelukis b. Komikus c. Kartunis d. Pematung

17. 1. Menentukan topik dan tujuan


2. Membuat kalimat singkat dan mudah diingat
3. Menggunakan gambar
4. Menggunakan media yang tepat
Pada urutan diatas,merupakan salah satu bagian dalam membuat komik yang termasuk....
a. Langkah-langkah b. Urutan c. Syarat d. Prinsip-prinsip
18. Negara di asia yang terkenal menerbitkan berbagai macam komik yang bahkan menyebar sampai ke
seluruh dunia adalah....
a. Jepang b. Korea selatan c. Singapura d. Cina
19. Tokoh tokoh yang akan mengisi komik yang akan dibuat disebut....
a. Setting b. Karakter c. Plot d. Media
20. Untuk mewarnai komik sederhana dapat menggunakan....
a. Kuas b. Pensil c. Balpoin d. Pensil warna
21 . Karya seni yang cara penyampaiannya melalui media audio disebut ….
a seni rupa b seni musik c seni tari d seni teater

22. Berikut ini adalah salah satu hasil karya seni, yaitu …..
a artis b apresiator c instrumental d seniman

23. Orang yang mengapresiasi karya seni disebut ….


a Apresiator b apresiasi c menonton d Menghayati

24. Teknik pemenggalan kelompok kata dalam kalimat lagu adalah …


a Intonasi b phrasering c register d vibrasi

25. Ketepatan suatu nada (pitch) disebut…


a Artikulasi b resonansi c vibrasi d intonasi

26. Bentuk resonansi yang mampu memproduksi suara yang jelas, nyaring, dan merdu adalah …
a rongga perut b rongga dada c rongga mulut d rongga hidung

27. Jangkauan wilayah nada yang dimiliki seseorang disebut ….


a Ambitus b birama c melodi d tangga nada

28. Karakteristik cara menyanyikan lagu daerah yang berbeda dengan daerah lainnya disebut….
a Gaya local b Gaya individual c Gaya emosion d . Gaya periodikal

29. Grup Paduan Suara sedang menyanyikan lagu Indonesia Raya dengan satu jenis suara (melodi
pokok). Maka mereka menyanyi secara ….
a Aubade b vokal grup c solo d unisono

30. Seni suara yang berbentuk vocal maupun instrumental yang berlaras pelog dan salendro biasa
disebut ….
a Sinden b gamelan c karawitan d tataluan

31. Lagu Karatagan Majalengka mempunyai laras ….


a Diatonis Mayor b Madenda c Pelog d Salendro

32. Lagu Jali-Jali merupakan lagu khas daerah ….


a Bali b Betawi c Jogja d Sunda

33. Lagu khas daerah Jawa Barat yang dapat membangkitkan sikap patriotisme adalah….
a Bangbung Hideung c Manuk Dadali
b Halo-halo Bandung d Sorban Palid

34. Alat musik daerah nusantara khususnya di Jawa Barat lebih dikenal dengan istilah ….
a band b instrument c gamelan d waditra

35. Titi laras ‘da mi na’ merupakan hasil karya….


a Atik Sopandi b . Mang Koko c Rd. Machyar AK d Nano S

36. Alat musik yang hanya mempunyai 2 senar adalah ….


a Biola b gitar c kecapi d rebab

37. Di bawah ini yang bukan kelompok alat musik perkusi, adalah ….
a Bedug b drumb c saron d simbal

38. Buku atau lembaran kertas untuk menulis notasi dari sebuah komposisi musik disebut
a stage b partitur c katalog d conducting

39. Sajian pergelaran musik yang dihasilkan dari bunyi alat musik disebut …
a Instrumental b kanon c unisono d vokal

40. Di Bandung ada kelompok Saung Udjo yang menampilkan jenis musik....
a Angklung b calung c kaulinan barudak d kliningan

Anda mungkin juga menyukai