Anda di halaman 1dari 1

BAB I

PENDAHULUAN

Ileus adalah gangguan/hambatan pasase isi usus yang merupakan tanda


adanya obstruksi usus akut yang segera membutuhkan pertolongan atau tindakan.
Ileus timbul saat udara dan cairan sekresi tidak dapat keluar kearah distal karena
berbagai sebab baik karena faktor intrinsik maupun ekstrinsik (mechanical
obstruction) atau paralisis (non mechanical obstruction atau pseudo ileus).1

Ileus obstruksi yang disebabkan karena adhesi pascaoperasi ternyata


menimbulkan morbiditas dan mortalitas yang cukup tinggi, dan tidak sedikit juga
menimbulkan kerugian bagi pasien. Operasi yang paling banyak menyebabkan ileus
obstruksi adhesi pascaoperasi diperkirakan adalah operasi dengan manipulasi jaringan
terbanyak selama operasi terjadi dibawah colon transversum seperti appendektomi,
kolektomi dan operasi ginekologis.1

Ileus obstruksi pada negara-negara berkembang seperti Indonesia biasanya


masih menyerupai negara-negara maju pada awal abad 20 dengan penyebab
terbanyak adalah hernia inkarserata. Kemajuan operasi intraabdomen selama
beberapa tahun berikutnya meningkatkan frekuensi ileus obstruksi karena adhesi
pascaoperasi dan menurunkan frekuensi relatif hernia inkarserata sebagai penyebab
ileus obstruksi. Di masa depan operasi laparoskopik diharapkan dapat menurunkan
frekuensi ileus obstruksi karena adhesi pascaoperasi.1

Anda mungkin juga menyukai