Anda di halaman 1dari 5

PENILAIAN TENGAH SEMESTER

MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS VIII

I. Berilah Tanda silang Pada Lembar Jawab sesuai huruf A,B, C atau D yang Ananda anggap benar!
1. Teks eksplanasi adalah ….
A. Teks yang memuat informasi yang berupa fakta
B. Teks yang beri penjelasan tentang suatu kegiatan
C. Teks yang menjelaskan tentang suatu fenomena alam,social, ataupun budaya
D. Teks yang berisi hasil observasi
2. Struktur teks eksplanasi adalah….
A. Identifikasi fenomena- rangkaian kejadian-ulasan
B. Identifikasi fenomena-interpretasi-rangkaian kejadian
C. Rangkaian kejadian- interpretasi- ulasan
D. Interpretasi- identifikasi fenomena- rangkaian kejadian
3. Rincian atas kejadian yang relevan dengan fenomena dan disusun dengan pola kausalitas atau
kronologis adalah bagian struktur….
A. Identifikasi fenomena C. Interpretasi
B. Rangkaian kejadian D. Ulasan
4. Bacalah teks eksplanasi berikut untuk soal no 4-5

Air merupakan sumber daya alam yang sangat penting bagi makhluk
hidup. Terjadinya hujan sangat dipengaruhi oleh konveksi di atmosfer
bumi dan lautan. Konveksi adalah proses pemindahan panas dari suatu
daerah ke daerah lainnya. Air yang ada di permukaan bumi mengalami
proses penguapan akibat adanya panas sinar matahari. Air tersebut
menguap ke udara dan akhirnya terus bergerak menuju langit.

Gagasan pokok teks eksplanasi tersebut adalah ….


A. Air merupakan sumber daya alam yang penting bagi makhluk hidup
B. Terjadinya hujan sangat dipengaruhi oleh konveksi di atmosfer
C. Air yang ada di permukaan bumi mengalami proses penguapan
D. Air tersebut menguap ke udara dan bergerak menuju langit
5. Pola pengembangan yang digunakan pada teks eksplanasi di atas adalah …
A. Pola kronologis B. Pola Kausalitas C. Pola proses D. Pola waktu
6. Kata benda rujukan pada teks tersebut adalah ….
A. Atmosfer B. Penguapan C. Air D. Hujan
7. Kata istilah sesuai dengan teks eksplanasi tersebut adalah …..
A. Air B. Hujan C. Matahari D. Konveksi
8. Berikut yang merupakan konjungsi kausalitas adalah …..
A. Sebab, setelah itu, seperti C. Lalu, pada akhirnya, kemudian
B. Seperti, sehingga, kemudian D. Sebab, karena, sehingga
9. Berikut ini ciri-ciri teks eksplanasi, kecuali ….
A.  struktur terdiri atas pernyataan umum, deretan penjelas, dan penutup
B.  memuat informasi sesungguhnya/fakta
C.  memuat informasi yang bersifat keilmuan
D.  menjelaskan suatu kondisi atau fenomena
E.  berisi langkah-langkah kerja
10. Bioteknologi adalah istilah yang berasal dari bahasa latin yang terdiri atas kata bio yang berarti
“hidup” dan teknos yang berarti “teknologi” serta logos yang berarti “ilmu.” Selanjutnya
bioteknologi diartikan sebagai kajian ilmu terapan yang konsen terhadap rangkaian proses biologis
dalam rangka menghasilkan barang dan jasa yang menerapkan prinsip sains. Perkembangan
bioteknologi tak hanya didasarkan pada cabang keimuan biologi saja, namun juga pada disiplin ilmu
terapan lainnya semisal biologi molekuler, komputer, biokimia, genetika, kimia, mikrobiologis,
matematika, dan lain sebagainya.
Pernyataan di bawah ini yang sesuai dengan teks di atas ialah …
A. Bioteknologi adalah cabang dari keilmuan biologi

B. Bioteknologi bukanlah keilmuan murni

C. Bioteknologi diciptakan untuk mencari keuntungan

D. Bioteknologi adalah hasil penerapan teknologi terhadap prosesi biologis

11. Langkah pertama dalam menyusun teks eksplanasi adalah ….


A. Mengembangkan kerangka karangan C. Menentukan Topik
B. Menyunting ejaan karangan D. Mengumpulkan bukti/fakta

12. Proklamasi kemerdekaan Indonesia merupakan peristiwa bersejarah. Peristiwa harus diumumkan ke
seluruh penjuru dunia. …………….., beberapa saat setelah proklamasi itu dibacakan oleh
Soekarno-Hatta, berbagai usaha dilakukan oleh para pejuang. Konjungsi yang tepat agar teks terebut
padu adalah….
A. sebab B. Oleh karena itu C. Kemudian D. Sehingga
13. Bagian akhir / penutup dari sebuah teks eskplanasi disebut sebagai … 
A. Reorientasi B. Koda C. Konklusi D. Interpretasi
14. Karakteristik atau ciri dari teks eksplanasi ialah …
A. Isinya memuat fakta C. Adanya langkah prosedur
B. Muatannya didasarkan pada pendapat / opini D. Memuat unsur kekonyolan
15. Berikut ini ciri-ciri teks eksplanasi, kecuali ….
A. struktur terdiri atas pernyataan umum, deretan penjelas, dan penutup
B. memuat informasi sesungguhnya/fakta
C. memuat penjelasan tentang langkah-langkah kerja
D. menjelaskan suatu kondisi atau fenomena
16. Urutan struktur teks ulasan yang benar adalah…..
A. Identitas karya-Orientasi-sinopsis-analisis-evaluasi
B. Identitas karya- Orientasi-evaluasi-sinopsis
C. Orientasi-identitas karya-evaluasi-sinopsis
D. Evaluasi-identitas karya-sinopsis-Orientasi
17. Ringkasan yang menggambarkan pemahaman penulis terhadap isi suatu karya yang diulas adalah …
A. Identitas Karya B. Orientasi C. Sinopsis D.Analisis
18. Berikut yang tidak terdapat pada bagian identitas karya adalah….
A. Judul Karya B. Pengarang C. Penerbit D. Alur cerita
19. Berikut yang bukan kaidah kebahasaan teks ulasan adalah ….
A. Menggunakan Konjungsi penerang C. Menggunakan kata kiasan
B. Menggunakan konjungsi Temporal D. Menggunakan pernyataan yang berupa saran
20.Novel ini banyak memberikan pelajaran pada pembacanya, antara lain, bahwa kita harus pandai
bergaul dengan orang lain. Teks ulasan tersebut menggunakan konjungsi…..
A. Penyebab B. Temporal C. Penerang D. Akibat
21. Berikut yang bukan merupakan Tujuan dari teks ulasan adalah …..
A. Menjelaskan sebuah proses kejadian
B. Mengetahui sebuah karya
C. Memberikan informasi kepada pembaca untuk memutuskan karya tersebut layak/tidak dibeli
D. Mengulas kelemahan dan kelebihan sebuah karya
22.
Film “laskar pelangi” adalah sebuah adaptasi dari novel Andrea Hirata
dengan judul yang sama. Film ini berlokasi di Belitong, Sumatra. Film
ini diawali dengan tokoh ikal dewasa yang kembali ke tanah
kelahirannya setelah merantau

Berdasarkan kutipan teks tersebut merupakan struktur bagian ……


A. Identitas karya B. Orientasi C. Analisis D. Sinopsis
23.  Perhatikan data buku berikut!
Judul: Jangan Mau Jadi Pembolos
Penulis: Edi Warsidi
Penerbit: CV Alibaba, Manokwari
Tahun: 2010
Keunggulan:
Penampilannya lugas dan gaya bahasanya sehari-hari
Kelemahan:
Sampul buku kurang sesuai

Teks ulasan yang tepat berdasarkan data buku tersebut adalah …


A.  Buku Jangan Mau Jadi pembolos karya Edi Warsidi dengan penerbit CV Alibaba, Manokwari,
tahun 2010 ini, cukup berhasil mengemas penyampaiannya. Penampilannya yang lugas dan gaya
bahasa sehari-hari menambah daya tarik. Sayangnya sampul buku kurang sesuai.

B.  Buku karya Edi Warsidi dengan penerbit CV Alibaba, Manokwari, tahun 2010 ini, cukup berhasil
mengemas penyampaiannya. Penampilannya yang lugas dan gaya bahasanya yang sehari-hari
menambah daya tarik. Sampul buku pun sesuai.

C.  Buku karya Edi Warsidi dengan penerbit CV Alibaba, Manokwari, tahun 2010 ini, cukup berhasil
mengemas penyampaiannya. Penampilannya yang lugas dan gaya bahasanya yang sehari-hari
menambah daya tarik. Sayangnya sampul buku kurang sesuai dan membuat pembaca jenuh.

D.  Buku Jangan Mau Jadi pembolos karya Edi Warsidi dengan penerbit CV Alibaba, Manokwari,
tahun 2010 ini, kurang berhasil mengemas penyampaiannya. Penampilannya yang lugas dan gaya
bahasa sehari-hari menambah daya tarik. Sayangnya sampul buku kurang sesuai.
24. (1) Buku berjudul Tidur Berbantal Koran merupakan autobiografi pengarangnya, yaitu N. Mursidi.
Semua pengalaman N. Mursidi mulai menjadi penjaja koran hingga menjadi penulis dan wartawan
ibu kota disajikan dengan jelas dalam autobiografi ini.
(2) Sampul buku ini cukup menarik. Tulisan disajikan secara mengalir dan diselingi cerita-cerita
pengalaman menarik dan lucu. Bahasa yang digunakan pun mudah dicerna.
(3) Satu-satunya kritik terhadap buku ini tertuju pada label yang diberikan penerbit. Pada sampul
buku ini tertulis “Sebuah Novel”, padahal pada bagian pendahuluan disebutkan autobiografi.
(4) Singkatnya, buku ini akan mendorong pembaca untuk tidak menyerah dalam menggapai mimpi
walau seribu kesulitan dan tantangan menghadang.
Pernyataan berupa keunggulan karya terdapat pada nomor ….

A. (1) B. (2) C. (3) D. (4)

25. Hijrah Cinta adalah sebuah film produksi MVP Pictures yang bercerita tentang kisah hidup Uje. Mulai
menjalani kehidupan gelap hingga berpulang ke Ilahi karena kecelakaan. Para pemain, Alfie Alfandy
(Uje), Revalina S. Temat (Pipik), Valentino (Gugun Gondrong), dan Wieke Widowaty (Umi Tatu)
mampu berperan apik menyajikan sebuah kisah nyata yang menjadi nyata.
Simpulan isi teks tersebut adalah…
A.  Film kehidupan Ustaz Uje menjadi film dakwah yang menggetarkan.
B.  Masih jarang film Indonesia yang mengangkat tentang kehidupan pendakwah.
C.  Film ini akan menjadi alternatif film biografi yang menyentuh hati.
D.  Film tentang Ustaz Uje ini didukung oleh para pemain jempolan.
26. (1) Film ini juga dapat ditonton oleh semua umur karena tidak ada satupun adegan kekerasan atau
sensual. (2) Diharapkan di waktu mendatang, semakin banyak produser film Indonesia yang
termotivasi untuk membuat film dengan kualitas yang sama, bahkan bisa melebihi film Laskar
Pelangi. (3) Film Laskar Pelangi layak disebut sebagai salah satu film terbaik Indonesia sepanjang
masa. (4) Meskipun film ini diproduksi pada tahun 2008, Laskar Pelangi masih layak untuk ditonton
kapanpun secara berulang-ulang.
Urutan teks tersebut agar menjadi teks ulasan yang baik adalah...
A. (3)-(4)-(1)-(2) B. (1)-(2)-(4)-(3) C. (1)-(4)-(3)-(2) D. (3)-(1)-(4)-(2)
27. Dibandingkan dengan karya sastra sejenis lainnya, novel ini kurang berbobot. Lukisan perwatakan
kurang begitu mendalam, jalan ceritanya terkesan mendatar saja, tidak ada hal-hal yang menarik
perhatian pembaca.
Penggalan teks ulasan di atas merupakan bagian...
A. Simpulan teks B. Kelemahan teks C. Latar teks D. Keunggulan teks
28. Buku kumpulan puisi berjudul Rumah Penuh Bunga: Kumpulan Puisi untuk Siswa SMP/MTs
merupakan jawaban atas kelangkaan antologi puisi untuk anak SMP. […] Buku kumpulan puisi ini
akan membuat pembaca akrab dengan puisi. Sayang kualitas cetakan kurang bagus karena hanya
memakai kertas buram. Kalimat berisi keunggulan buku untuk melengkapi teks tersebut adalah …
A.  Bahasanya mudah dipahami. C.  Banyak kata serapan dari bahasa asing.
B.  Tema yang diangkat seputar kehidupan pesantren. D.  Cerita menggunakan alur maju.
29. Perhatikan kalimat berikut!
Di dalam novel Dylan dijelaskan bahwa Milea jatuh cinta pada Dylan karena sifatnya yang romantis
dan unik. Unsur kebahasaan pada kalimat tersebut adalah ….
A.  konjungsi penyebab C.  konjungsi temporal
B.  konjungsi penerang D.  kalimat saran
30. Berikut ini yang tidak termasuk langkah-langkah menulis teks ulasan karya sastra adalah...
A. Menentukan jenis karya sastra yang akan diulas
B. Menilai isi karya sastra yang diulas
C. Menaksir jumlah buku percetakan
D. Menentukan bagian yang menarik dari karya satra

II. URAIAN
1. Apa yang dimaksud teks eksplanasi ?
2. Jelaskan struktur teks eksplanasi!
3. Buatlah contoh teks eksplanasi dengan pola pengembangan kausalitas !
4. jelaskan struktur teks ulasan !
5. Buatlah contoh kalimat yang menyatakan keunggulan sebuah karya !

Anda mungkin juga menyukai