Anda di halaman 1dari 2

Nama : Mikael Nugraha Simanjuntak

Kelas : 2EB09
NPM : 21221168

1. Apa itu kerangka konseptual?Mengapa kerangka konseptual diperlukan dalam akuntansi


keuangan?
Jawab: Kerangka konseptual merupakan hubungan antara konsep satu dengan konsep
lainnya dari suatu masalah yang ingin diteliti dan didapatkan dari konsep ilmu yang
dipakai sebagai landasan penelitian. Kerangka konseptual dibutuhkan karena dapat
memberi arahan bagi penyusun standard an aturan koheren serta referensi dasar teori
akuntansi untuk menyelesaikan masalah praktik pelaporan keuangan.

2. Apa tujuan utama pelaporan keuangan?


Jawab: untuk memberikan suatu informasi mengenai posisi keuangan, kinerja keuangan,
arus kas entitas yang berguna bagi sebagian besar kalangan pengguna laporan keuangan
dalam pembuatan keputusan ekonomi.

3. Apa yang dimaksud dengan istilah :karakteristik kualitatif informasi akuntansi”?


Jawab: Merupakan ciri khas yang membuat informasi laporan keuangan yang berguna
bagi pemakai. Ada 4 karakteristik, yaitu dapat dipahami, relevan, keandalan, dan dapat
diperbandingkan.

4. Jelaskan secara singkat 2 kualitas dasar informasi akuntansi yang berguna!


Jawab:
- Relevansi
Lebih kepada membantu informasi akuntansi untuk proses pengambilan keputusan
keuangan. Contoh : perusahaan yang mengalami penjualan besar dalam kuartal
pertama dan menyajikan laporan kepada kreditur.

- Dapat diuji(Realibilitas)
Menunjukkan seberapa jauh informasi secara akurat mencerminkan sumber daya
perusahaan, perputaran modal, transaksi, dan lainnya.

5. Bagaimana materialitas(atau imaterialitas) terkait dengan penyajian laporan keuangan


yang benar? Faktor dan ukuran apa yang harus dipertimbangkan dalam menilai
materialitas salah saji dalam penyajian laporan keuangan?
Jawab: Dianggap material apabila salah menyatakan yang bisa memengaruhi pengguna
dalam membuat suatu keputusan atas dasar informasi keuangan yang telah dilaporkan.
Faktor – faktornya antara lain: Total laba biaya bersih, pemeriksaan rutin persyaratan
undang – undang, omset total asset, transaksi yang tidak normal dan berulang, dan masih
banyak lagi.
6. Apa yang meningkatkan kualitas karakteristik kualitatif? Apa peran meningkatkan
kualitas dalam kerangka konseptual?
Jawab: Yaitu dapat dipahami, relevan, keandalan, dan dapat diperbandingkan. Perannya
yaitu membuat teori akuntansi yang lengkap, menetapkan ruang lingkup dan tujuan
laporan keuangan, menjabarkan kualitatif dan finansial information dan elemen dasar
akuntansi.

Anda mungkin juga menyukai