Anda di halaman 1dari 2

Konsep dan pelaksanaan penilaian kelas

 Konsep penilaian kelas


a. Pengertian penilaian kelas
Pengertian penilaian kelas adalah penilaian yang dilakukan guru, baik yang mencakup
aktivitas penilaian untuk mendapatkan nilai kualitatif maupun kuantitatif. Penilaian kelas
dilakukan terutama untuk memperoleh informasi tentang hasil belajar siswa yang dapat
digunakan sebagai diagnosis dan masukan dalam membimbing siswa serta menetapkan
tindak lanjut yang perlu dilakukan guru dalam rangka meningkatkan pencapaian kompetensi
siswa. Penilaian dilakukan tidak hanya untuk mengungkap hasil belajar ranah kognitif tetapi
juga mengungkap hasil belajar ranah afektif dan psikomotor.
Penilaian kelas adalah suatu bentuk kegiatan guru yang terkait dengan pengambilan
keputusan tentang pencapaian kompetensi atau hasil belajar peserta didik yang mengikuti
proses pembelajaran tertentu. Untuk itu, diperlukan data sebagai informasi yang diandalkan
sebagai dasar pengambilan keputusan. Dalam hal ini, keputusan berhubungan dengan sudah
atau belum berhasilnya peserta didik dalam mencapai suatu kompetensi.
Penilaian kelas mengacu kepada kriteria atau patokan, artinya interpretasi hasil penilaian
bergantung pada sejauh mana siswa mencapai atau menguasai kriteria atau patokan yang
telah ditentukan. Kriteria atau patokan itu dirumuskan dalam kompetensi pada kurikulum
berbasis kompetensi (2004). Dengan demikian orientasi penilaian berubah dari berorientasi
diskriminasi siswa – yang membandingkan siswa dengan siswa lain, menentukan ranking
prestasi siswa dalam satu kelas atau mengelompokkan siswa dalam satu kelas berdasarkan
prestasi belajar – kepada yang berorientasi diferensiasi siswa – menentukan apakah atau
sejauh mana siswa sudah menguasai kompetensi yang telah ditetapkan dalam kurikulumdan,
memberikan remedial atau pengayaan bagi siswa tertentu berdasarkan hasil penilaian
diagnostik.
Penilaian kelas harus bersifat otentik, artinya penilaian terintegrasi dalam proses
pembelajaran dengan menggunakan berbagai metoda dan teknik yang sesuai dengan tujuan
dan proses serta pengalaman belajar siswa agar tujuan dan fungsi penilaian lebih efektif bagi
perbaikan belajar siswa.
Penilaian kelas dapat dilakukan dengan berbagai cara yaitu: tertulis, lisan, produk, portofolio,
unjuk kerja, dan tingkah laku.
b. Pengertian evaluasi, penilaian, pengukuran, dan tes

1. mengetahui kelemahan dan peringkat anaknya, mendorong orang tua peserta didik
untuk melakukan bimbingan kepada anaknya.
2. melibatkan orang tua peserta didik untuk melakukan diskusi dengan guru atau sekolah
dalam hal perbaikan kelemahan peserta didik.
c. Pengertian evaluasi, penilaian, pengukuran dan tes
 Pengertian evaluasi
Kegiatan identifikasi untuk melihat apakah suatu program yang telah direncanakan telah
tercapai atau belum, berharga atau tidak, dan dapat pula untuk melihat tingkat efisiensi
pelaksanaannya. Evaluasi berhubungan dengan keputusan nilai (value judgement).
 Pengertian penilaian
Penilaian menurut Permendikbud No. 23 Tahun 2016 adalah proses pengumpulan
dan pengolahan informasi untuk mengukur pencapaian hasil belajar peserta didik.
Proses tersebut dilakukan melalui berbagai teknik penilaian, menggunakan
berbagai instrumen, dan berasal dari berbagai sumber agar lebih komprehensif.
Penilaian harus dilakukan secara efektif.
Asesmen adalah proses mengumpulkan informasi dan membuat keputusan berdasarkan
informasi itu (Blaustein, D. et.al ,1999)
 Pengukuran
Proses pemberian angka atau usaha memperoleh deskripsi numerik dari suatu tingkatan
dimana seorang siswa telah mencapai karakteristik tertentu. Hasil pengukuran
berhubungan dengan proses pencarian atau penetuan nilai kuantitatif.
 Tes
Cara penilaian yang dirancang dan dilaksanakan kepada siswa pada waktu dan tempat
tertentu serta dalam kondisi yang memenuhi syarat-syarat tertentu yang jelas.
d. hubungan antara penilaian dengan K13
 pelaksanaan penilaian kelas
a. penilaian internal dan eksternal
b. persyaratan pelaksanaan penilaian kelas
c. penilaian Kemampuan Dasar mata pelajaran

DAFTAR PUSTAKA
http://staffnew.uny.ac.id/upload/132296141/pengabdian/pelatihan-di-man-3-yk.pdf
https://www.academia.edu/40468483/KONSEP_DASAR_PENILAIAN_KELAS
http://file.upi.edu/Direktori/FPMIPA/JUR._PEND._FISIKA/195803011980021-
PARSAORAN_SIAHAAN/Presentasi_Kuliah/Pengertian_dasar_Evaluasi_dll-DOMAIN_BELAJAR.pdf

Anda mungkin juga menyukai