Anda di halaman 1dari 2

RSUD dr.

RUBINI PENYIMPANAN VAKSIN COVID-19 DALAM


MEMPAWAH REFRIGERATOR SUHU -700C
DI RUMAH SAKIT

No. Dokumen No. Revisi Halaman


1/2

Ditetapkan :
Direktur RSUD dr. Rubini Mempawah

SPO Tanggal Terbit

dr. DAVID V.P SIANIPAR, M.Kes


NIP. 19720705 200112 1 003
Pengertian Vaksin adalah produk biologis yang sangat mudah rusak dan
kehilangan potensi bila tidak di kelola dengan benar.
Penyimpanan vaksin bertujuan untuk menjaga kualitas vaksin tetap
terjaga saat sudah diterima oleh sasaran.
Tujuan Sebagai acuan penerapan langkah-langkah untuk menjamin kualitas
vaksin selama penyimpanan.
Kebijakan SK Direktur RSUD dr. Rubini Mempawah Nomor ………. Tahun
2021 tentang Penyimpanan Vaksin Covid-19 dalam refrigerator
Suhu -700C
Alat danBahan Alat dan bahan:
1. Ultra Cold Chain (UCC)
2. Arktek + PCM
3. Dry ice + thermoshippers
4. Cool pack / kotak dingin cair
5. Alat pemantauan paparan suhu beku (Freeze Tg)
6. Alat Pemantau paparan suhu panas (Vaccine Cold Chain
Monitor, VCCM)
7. Thermometer
8. Grafik catatan suhu
9. Petunjuk pembacaan VVM (poster,leaflet)
Prosedur 1. Penyimpanan jenis vaksin COVID-19 ini membutuhkan sarana
Ultra Cold Chain (UCC) . ruang penyimpanan harus terhindar
dari paparan sinar matahari langsung.
2. Sarana UCC yang dimaksud adalah Freezer dengan suhu sangat
rendah (Ultra Low Temperature/ULT) dan alat transportasi
vaksin khusus.
3. Alat transportasi vaksin UCC (berupa container pasif) terdiri
dari dua yaitu Arktek menggunakan kotak dingin berupa PCM
(Phase-Change Materials) dan thermoshipper menggunakan
dry ice. PCM dan dry ice berfungsi mempertahankan suhu
dingin.
4. Pada lokasi yang menjadi pusat penyimpanan UCC (UCC Hub)
dibutuhkan sarana yaitu:
a. Freezer ULT ukuran besar -85 derajat celcius (500 sampai
dengan 700 liters, kapasitas muatan sampai dengan 25,000
vial).
b. Freezer ULT ukuran kecil -85 derajat celcius sebagai
cadangan dan menyimpan paket PCM pada -85 derajat
celcius.
5. Pada lokasi yang menjadi pusat penyimpanan jarak jauh
dibutuhkan sarana yaitu:
a. Freezer ULT -85 derajat celcius kecil (masing-masing 70
liters)
b. Alat transportasi vaksin khusus (Arktek) untuk
penyimpanan jangka pendek (hingga 5 hari) dengan suhu-
70 derajat celcius
6. PCM terdiri dari beberapa jenis, yaitu:
a. PCM khusus freezer ULT (-800C) untuk UCC dimana isi
kemasan dengan cairan PCM dan bekukan sebelumnya pada
-200C. selesaikan pembekuan pada ULT pada -850C
setidaknya selama 24 jam. Digunakan untuk transportasi
dan penyimpanan sementara.
b. Cairan CO2/dry ice (-780C) untuk UCC. Simpan pada suhu
-800C menggunakan freezer ULT atau container khusus.
Digunakan untuk transportasi dan penyimpanan sementara.
c. Air/es (00C) untuk cold chain tradisional. Isi packs dengan
air dan bekukan pada suhu -10C. digunakan untuk menjaga
vaksin tetap dingin selama transportasi atau selama sesi
pelayanan.
7. Petugas harus menggunakan APD berupa cryogenic gloves
dalam melakukan penataan dan pengambilan vaksin
Unit Terkait 1. Instalasi Farmasi Rumah Sakit
2. Gudang Farmasi
3. Semua Unit Terkait

Anda mungkin juga menyukai