Anda di halaman 1dari 4

TATA IBADAH JEMAAT EBEN HAEZER BURASIA

MINGGU, 13 NOVEMBER 2022


Tema: “Surya Kebenaran akan Terbit”
“La berre' tu mata allo kamaloloan”
BERHIMPUN MENGHADAP ALLAH
1. Persiapan
PL Sebuah sukacita ketika kita kembali dikenanNya mengalami kasih karunia
melalui ibadah saat ini. Dalam kesetiaanNya, Allah selalu menuntun kita
agar menjadi pribadi yang setia dan taat dalam mengerti kehendakNya.
Wujud ketaatan dengan memenuhi panggilan beribadah saat ini. Marilah
kita bertempik sorak seraya menaikkan madah pujian dalam ibadah
Minggu saat ini, dengan sebuah tema “Surya Kebenaran akan Terbit”.
2. Prosesi (Berdiri)
J Menyanyi “Tuhan Allah Hadir” (Kj17:1,3)
Tuhan Allah hadir pada saat ini.
Hai sembah sujud disini.
Diam dengan hormat, tubuh serta jiwa, tunduklah menghadap Dia.
Marilah, umatNya, hatimu serahkan dalam kerendahan.
Surya Mahasuci biarlah cahyaMu
hangat menyentuh wajahku.
Bagai kuntum bunga, bila disinari,
memekar ke matahari,
‘ku telah berserah: biar Kau berkarya
dalam segalanya.
3.Votum
PF Ibadah ini berlangsung dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus
J 5 6’|5 6’|z5x c4| 3 .+
Amin, amin, a - min.
4. Salam
PF Salam dari segala orang kudus. Kasih karunia Tuhan Yesus Kristus, dan
kasih Allah, dan persekutuan Roh Kudus menyertai kamu sekalian.
J dan menyertaimu juga.
5. Bermazmur
PL+J Membaca Mazmur 98:1-9 (PL Tegak J Miring)
Mazmur. Nyanyikanlah nyanyian baru bagi TUHAN, sebab Ia telah melakukan
perbuatan-perbuatan yang ajaib; keselamatan telah dikerjakan kepada-Nya
oleh tangan kanan-Nya, oleh lengan-Nya yang kudus.
TUHAN telah memperkenalkan keselamatan yang dari pada-Nya, telah
menyatakan keadilan-Nya di depan mata bangsa-bangsa.
Ia mengingat kasih setia dan kesetiaan-Nya terhadap kaum Israel, segala ujung
bumi telah melihat keselamatan yang dari pada Allah kita.
Bersorak-soraklah bagi TUHAN, hai seluruh bumi, bergembiralah, bersorak-
sorailah dan bermazmurlah!
Bermazmurlah bagi TUHAN dengan kecapi, dengan kecapi dan lagu yang
nyaring,
dengan nafiri dan sangkakala yang nyaring bersorak-soraklah di hadapan Raja,
yakni TUHAN!
Biarlah gemuruh laut serta isinya, dunia serta yang diam di dalamnya!
Biarlah sungai-sungai bertepuk tangan, dan gunung-gunung bersorak-sorai
bersama-sama
di hadapan TUHAN, sebab Ia datang untuk menghakimi bumi. Ia akan
menghakimi dunia dengan keadilan, dan bangsa-bangsa dengan kebenaran.
S Sambutan Jemaat: “Mazmur 98:1,3”
Nyanyikanlah nyanyian baru: TUHAN dimuliakanlah!
Damai sejaht’ra bagi kamu t’lah datang dari tanganNya!
DinyatakanNya keadilan di muka bangsa dunia,
mengingat kasih perjanjian terhadap kaum pilihanNya.
Biar samud’ra bergemuruh dan sungai-sungai bertepuk;
biar segala puncak gunung bersorak-sorai menderu.
Langit dan bumi, ramai-ramai sambutlah Raja mulia!
yang datang mnyampaikan damai selaku Hakim dunia!
6. Dasa Titah (Berdiri)
PF Membaca Keluaran 20:1-17
J Menyanyi ”Tuhan, Kau Kekal Raja Hati Kami” (KJ 308:1-2)
Tuhan, Kau kekal Raja hati kami; kami tak sesal ikut
firmanMu beriman teguh pada jalan damai.
Bimbing kami pun dalam pergumulan, agar bertekun
sampai akhirnya di terang baka kami pandang Tuhan.
7. Pengakuan Dosa dan Berita Anugerah (Duduk)
PF Mari dengan penuh kerendahan hati, kita datang mengaku segala dosa kita
di hadapa Tuhan. Ya Tuhan kami yang pemurah, kami mengaku bahwa
kami telah banyak melakukan kesalahan terhadap sesama kami, terlebih
lagi kami banyak berdosa kepadaMu, ya Tuhan, baik dalam fikiran,
perbuatan, maupun lewat perkataan kami, baik yang kami sengaja maupun
yang tidak kami sengaja. Sudilah ampuni kami ya Tuhan.
J Menyanyikan ”Suka Duka Kutempuh” (NJNE 11:1-2)
Suka duka kutempuh, hidup yang kujalani.
Kumengayunkan langkahku, ku berjalan tak henti.
Tujuanku tanpa arah, ke mana aku pergi?
Tiada yang mempedulikan, akan hidupku ini.
Kusadari diriku ada jalan yang benar
Ku berdoa pada Tuhan, ampunilah dosaku.
Kuserahkan hidup ini, pada Yang Mahabesar,
Tuhan Yesus yang setia, pengharapan yang teguh.
PF Kepada kamu sekalian yang tunduk dalam penyesalan, berita anugerah
dari Allah dinyatakan kembali: "Berbahagialah orang yang diampuni
pelanggaran-pelanggarannya, dan yang ditutupi dosa-dosanya;
berbahagialah manusia yang kesalahannya tidak diperhitungkan Tuhan
kepadanya." (Roma 4:7-8)
S Sambutan Jemaat, “Mazmur 103:1”
Pujilah TUHAN, segenap jiwaku;
Nama kudusNya pujilah selalu
Dan jangan lupa kebaikkanNya:
Dosamu hapus oleh pengampunan,
Bahkan penyakit sudah disembuhkan
Hidupmu jadi pulih dan lega!
RESPON JEMAAT
8. Persembahan (Duduk)
PL “Biar mereka bersyukur kepada TUHAN karena kasih setia-Nya, karena
perbuatan-perbuatan-Nya yang ajaib terhadap anak-anak manusia. Biarlah
mereka mempersembahkan korban syukur, dan menceritakan pekerjaan-
pekerjaan-Nya dengan sorak-sorai!” (Mazmur 107:21-22)
J Menyanyi: ”Tabuh Gendang!” (KJ 292:1-3)
Tabuh gendang! Sambil menari nyanyikan lagu yang merdu!
Bunyikanlah gambus, kecapi: mari memuji Allahmu! Karya
Besar yang agung benar t’lah dilakukanNya terhadap umatNya!
Israel pun atas berkatNya riang gembira bermazmur.
Ikut serta kita percaya dan kepadaNya bersyukur:
“Tuhanlah baik, kasihNya ajaib kekal selamanya;
terpuji namaNya!”
Dulu telah dari himpitan Ia bebaskan umatNya.
Habis mendung Ia berikan sinar mentari yang cerah!
Puji terus yang Mahakudus: Bebanmu yang berat
digantiNya berkat!
MG Doa Persembahan
S Menyanyikan, “Tuhan, Pencipta Semesta” (KJ 289:9)
Terima hormat dan sembah, terima hidup dan kerja
serta sekalian benda yang Kauberi.
PELAYANAN FIRMAN
9. Doa Pembacaan Alkitab
10. Pembacaan Alkitab
L1 Maleakhi 4:1-6 (Bahan Utama)
L2 2 Tesalonika 3:6-13
J Menyanyikan: “Haleluya” (KJ 472)
Tjtj j t|1 1. j1j u|y y.’jyj 1|u u. jyj u|y t.’|
Ha-le - lu-ya, ha-le-lu-ya, ha-le-lu-ya, ha-le-lu-ya
Tjtj j t|1 1. j1j u|y y.’jyj 1|u u. jyj u|1 1’+
Ha-le - lu-ya, ha-le-lu-ya, ha-le-lu-ya, ha-le-lu-ya
PF Lukas 21: 5-19 (Berdiri)
S Nyanyian Jemaat ”Kurre Sumanga’ Puang” (NJNE 78)
11. Khotbah (Duduk)
12. Saat Teduh
RESPON JEMAAT
13. Doa Syafaat & Doa Bapa Kami
14. Warta Jemaat
PENGUTUSAN DAN BERKAT
15. Petunjuk Hidup Baru (Berdiri)
PF Dengarkanlah Petunjuk Hidup Baru: “Tetapi kamu yang takut akan nama-
Ku, bagimu akan terbit surya kebenaran dengan kesembuhan pada
sayapnya. Kamu akan keluar dan berjingkrak-jingkrak seperti anak lembu
lepas kandang.” (Maleakhi 4:2)
16. Nyanyian Jemaat: “Sertai Kami, Tuhan” (KJ 345:1,3)
Sertai kami, Tuhan, dengan anug’rahMu; berilah
pertolongan melawan si set’ru.
Sertai kami, Tuhan, dengan cahayaMu;
jadikan kebenaran pemandu yang teguh.
17. Pengutusan
PF Pergilah: Jalani kehidupanmu dalam kesetiaan dan ketaatan penuh kepada
Tuhan sambil menanti tibanya hari Tuhan.
J Kiranya Tuhan menolong kami.
18. Berkat
Pdt Tuhan memberkati engkau dan melindungi engkau; Tuhan menyinari
engkau dengan wajah-Nya dan memberi engkau kasih karunia; Tuhan
menghadapkan wajah-Nya kepadamu dan memberi engkau damai
sejahtera.
Pnt/Dkn
Kiranya Allah mengasihani kita dan memberkati kita, kiranya Ia menyinari
kita dengan wajah-Nya.
J Amin
19. Nyanyian Syukur “Yesus Menginginkan Daku” (KJ 424:1)
Yesus menginginkan daku bersinar bagiNya,
di mana pun ‘ku berada, ‘ku mengenangkanNya.
Bersinar, bersinar; itulah kehendak Yesus;
bersinar, bersinar, aku bersinar terus.

Anda mungkin juga menyukai