Anda di halaman 1dari 1

Nama :Yunita Ulandari

Nim :1910208005

Kelas :Pendidikan Kimia A 2019

Tugas laporan hari ke-3 Kuliah Kerja Lapangan (KKL)

Kuliah kerja lapangan yang dilaksanakan oleh prodi Pendidikan Kimia berlangsung selama 3
hari yakni dimulai pada hari selasa 22 maret 2022 sampai dengan 24 maret 2022. KKL
pendidikan kimia dilaksanakan secara online/daring karna mengingat kasus covid yang masih
menyerang beberapa wilayah tujuan kkl. Kegiatan ini dilaksanakan di kampus B UIN Raden
Fatah Palembang dan bekerja sama dengan tim trainer SEAMOLEC yang mana merupakan
organisasi regional dibawah koordinasi kemdikbud yang berfokus pada pendidikan terbuka
dan jarak jauh berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi. Pada hari ke-3 kkl pihak
trainer SEAMOLEC memberikan materi bagaimana menggunakan canva dengan baik
sebagai media pembuatan e-modul kimia. Dimulai dengan log in canva terlebih dahulu agar
kita bisa menggunakan aplikasi tersebut, selanjutnya dengan mengenalkan semua komponen
yang ada pada canva berserta dengan fungsinya masing-masing agar mempermudah dalam
pembuatan e-modul. Dilanjutkan dengan praktek langsung pembuatan e-modul kimia
menggunakan canva dimulai dari memilih dan membuat cover e-modul dengan semenarik
mungkin dan memilih jenis tulisan yang baik untuk digunakan pada e-modul biar mudah
dipelajari dan menarik minat anak-anak untuk membacanya. Selanjunya peserta kkl diberi
tugas untuk menyelesaikan e-modul dengan materi yang telah dipilihkan dalam waktu
beberapa minggu dan dapat mengumpulkan hasil pembuatan e-modul pada tanggal 8 april
2022 pada web yang telah diberikan oleh pihak SEAMOLEC.

Anda mungkin juga menyukai