Anda di halaman 1dari 12

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SDN 09 Manggis Ganting

Kelas/Semester : V (Lima) / 1

Tema : 5 (Ekosistem)

Subtema : 1 (Komponen Ekosistem)

Muatan : Ilmu Pengetahuan Alam

Alokasi Waktu : (2 x 35 Menit)

A. KOMPETENSI INTI
1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, santun, percaya diri, peduli, dan bertanggung jawab
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, tetangga dan Negara.
3. Memahami pengetahuan faktual, Konseptual, prosedural, dan metakognitif pada tingkat
dasar dengan cara mengamati, menanya dan mencoba berdasarkan rasa ingin tahu tentang
dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di
rumah, di sekolah dan tempat bermain.
4. Menunjukkan keterampilan berfikir dan bertindak kreatif, produktif, kritis, mandiri,
kolaboratif dan komunikatif. Dalam bahasa yang jelas, sistematis, logis dan kritis, dalam
karya yang estetis dalam gerakan yang mencerminkan anak Sehat, dan tindakan yang
mencerminkan prilaku anak sesuai dengan tahap perkembangannya.
B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR
Muatan : Ilmu Pengetahuan Alam

NO Indikator
Kompetensi

3.5 Menganalisis hubungan antar komponen 3.5.1 Menggolongkan hewan berdasarkan


ekosistem dan jarring-jaring makanan di jenis makanannya secara benar.
lingkungan sekitar.
4.5 Membuat karya tentang konsep jarring- 4.5.1 Membuat teks nonfiksi tentang
jaring makanan dalam suatu ekosistem.
penggolongan hewan berdasarkan

jenis makanannya secara benar.

C. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Dengan membuat bagan, siswa mampu menggolongkan hewan berdasarkan jenis
makanannya secara benar.

2. Dengan melakukan pengamatan dan pengumpulan informasi, siswa mampu membuat


teks nonfiksi tentang penggolongan hewan berdasarkan jenis makanannya secara benar.

D. MATERI PEMBELAJARAN
1. Ekosistem dan penyusunnya.
2. Jenis ekosistem.
3. Golongan hewan berdasarkan makanannya.
4. Daur hidup hewan.
E. MODEL, PENDEKATAN, DAN METODE PEMBELAJARAN

Model : Problem Based Learning (PBL)

Pendekatan : Saintifik (Mengamati, Menanya, Mengumpulkan Informasi,

Mengasosiasi, Mengkomunikasikan)

Metode : Tanya Jawab, Diskusi, Pengamatan, Penugasan, Ceramah

F. MEDIA/ALAT BAHAN DAN SUMBER BELAJAR

1. Media / Alat Bahan

a. Slide Powerpoint : - gambar hewan

- materi mengenai komponen ekosistem

b. Video pembelajaran mengenai komponen ekosistem

c. Laptop, proyektor, dan speaker

d. LDK dan LKPD

2. Sumber Belajar

a. Diana Puspa Karitas. 2018. Tema 5 Ekosistem. Buku Tematik Terpadu Kurikulum
2013. Buku Guru SD/MI Kelas V. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.

b. Diana Puspa Karitas. 2018. Tema 5 Ekosistem. Buku Tematik Terpadu Kurikulum
2013. Buku Siswa SD/MI Kelas V. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.
G. KEGIATAN PEMBELAJARAN

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

Kegiatan 1. Kelas dimulai dengan dibuka dengan salam, menanyakan 15 menit


kabar.
Pendahuluan
2. Guru mengecek kondisi kesiapan peserta didik dalam
menerima pelajaran, seperti kebersihsan kelas, serta
kerapian meja dan kursi.
3. Kelas dilanjutkan dengan do’a dipimpin oleh salah
seorang peserta didik. Peserta didik yang diminta
membaca do’a adalah peserta didik yang hari ini datang
paling awal.
4. Guru mengecek kehadiran peserta didik, jika ada yang
tidak hadir guru menanyakan apa alasan temannya yang
tidak hadir untuk memupuk rasa peduli terhadap sesama.
5. Peserta didik diingatkan untuk selalu mengutamakan
sikap disiplin setiap saat dan menfaatnya bagi tercapainya
cita-cita.
6. Menyanyikan lagu Garuda Pancasila atau lagu
nasional lainnya. Guru memberikan penguatan tentang
pentingnya menanamkan semangat Nasionalisme.
7. Guru menginformasikan tujuan pembelajaran yang ingin
dicapai.
8. Guru menyampaikan Informasi kegiatan pembelajaran
yang akan dilaksanakan dalam proses pembelajaran. Jadi
pada hari ini kita untuk mencapai tujuan tersebut kita akan
melakukan beberapa kegiatan diantaranya bernyanyi,
menyaksikan video, berdiskusi, mempersentasi hasil
diskusi, dan mengerjakan soal latihan evaluasi.
Kegiatan • Guru membuka pelajaran dengan memperkenalkan judul 140
tema, yaitu “Ekosistem.” Guru memberikan penjelasan
Inti bahwa dalam tema ini peserta didik akan mencari menit
informasi dan memahami lebih rinci tentang ekosistem.
• Peserta didik membaca teks bacaan tentang “Ekosistem”
• Guru bertanya kepada peserta didik, untuk menstimulus
rasa ingin tahu peserta didik tentang topik yang akan
didiskusikan.
“Apa peranan ekosistem bagi makhluk hidup?”
“ Menurutmu, apakah semua tempat terdiri atas
ekosistem yang sama?”
• Peserta didik mengamati video pembelajaran mengenai
komponen ekosistem (ekosistem dan penyusunnya. jenis
ekosistem, golongan hewan berdasarkan makanannya,
dan daur hidup hewan https://youtu.be/0ainRnF6Fu8
• Guru bertanya jawab dengan peserta didik seputar video
pembelajaran.
• Selanjutnya peserta didik memperhatikan video
pembelajaran yang ditampilkan guru dan mendengarkan
penjelasan guru mengenai komponen ekosistem sampai
selesai.
• Guru membagi peserta didik menjadi 5 kelompok, setelah
itu guru memagikan Lembar Diskusi Kelompok (LDK)
pada masing-masing kelompok.
• Peserta didik mendengarkan penjelasan guru mengenai
langkah pengerjaan tugas dan mengerjakan LDK yang
dibagikan oleh guru.
• Peserta didik bersama kelompoknya ditugaskan untuk
mencari informasi tentang makanan dan menggolongkan
jenis hewan pada gambar yang tersedia di LDK.
• Peserta didik mencari informasi dengan cara berdiskusi
dengan anggota kelompok.
• Peserta didik mendapat bimbingan guru selama proses
mengerjakan tugas (jika diperlukan).
• Peserta didik dipersilahkan mempersentasikan tugas yang
telah didiskusikan ke depan kelas. (mengkomunukasikan)
• Peserta didik diminta untuk mengungkapkan pengalaman
dan pelajaran yang mereka dapatkan dari diskusi
kelompok yang telah dilaksanakan.
• Peserta didik mendapat penguatan dari kegiatan yang telah
dilakukan.
Kegiatan 1. Guru bersama siswa menyimpulkan materi yang telah 15
dipelajari.
Penutup menit
2. Melaksanakan penilaian dan refleksi dengan mengajukan
pertanyaan atau tanggapan peserta didik dari kegiatan yang
telah dilaksanakan sebagai bahan masukan untuk perbaikan
langkah selanjutnya.
3. Guru memberi post test kepada peserta didik.
4. Guru menyampaikan rencana tindak lanjut untuk materi
pertemuan berikutnya.
5. Guru memberikan apresiasi kepada peserta didik.

6. Guru mengajak siswa berdoa sebelum mengakhiri proses


pembelajaran.

7. Guru mengucapkan salam penutup.

H. PENILAIAN
Penilaian terhadap proses dan hasil pembelajaran dilakukan oleh guru untuk
mengukur tingkat pencapaian kompetensi peserta didik. Hasil penilaian digunakan sebagai
bahan penyusunan laporan kemajuan hasil belajar dan memperbaiki proses pembelajaran.
Penilaian terhadap materi ini dapat dilakukan sesuai kebutuhan guru yaitu dari pengamatan
sikap, tes pengetahuan dan presentasi unjuk kerja atau hasil karya/projek dengan rubric
penilaian sebagai berikut.

1. Penilaian Sikap
Teknik : Observasi
Instrumen : Format Penilaian Sikap

a. Rubrik Penilaian Sikap Spiritual


Karakter yang dikembangkan
Berdo’a Sebelum dan Berperilaku Syukur
No Nama
Sesudah Kegiatan
TURUS PB MT MB SM TURUS PB MT MB SM
1
2
3
4
5

b. Rubrik Penilaian Sikap Sosial


Karakter yang dikembangkan
Berdo’a Sebelum dan Berperilaku Syukur
No Nama
Sesudah Kegiatan
TURUS PB MT MB SM TURUS PB MT MB SM
1
2
3
4
5
Keterangan
PB : Perlu Bimbingan (1 Turus)
MT : Mulai Terlihat (2 Turus)
SM : Sudah Membudaya (3 Turus)

2. Penilaian Pengetahuan
Instrumen penilaian: Tes Tertulis
(Guru bisa mengambil nilai tes tertulis dari latihan yang dikerjakan peserta didik dan
soal evaluasi di akhir pembelajaran)

1. Ekosistem adalah interaksi yang terjadi di sebuah lingkungan tertentu terjadi


antara….
a. Karnivora dan herbivora
b. Makhluk hidup dan benda mati
c. Pemangsa dan tumbuhan
d. Makhluk hidup dan pepohonan

2. Kumpulan dari beberapa individu sejenis yang menempati suatu lingkungan


tertentu dinamakan…
a. Habitat
b. Ekosistem
c. Populasi
d. Komunitas

3. Semua makhluk hidup memerlukan lingkungan tertentu untuk bisa bertahan dan
memenuhi kebutuhannya. Lingkungan yang berupa benda mati dinamakan
lingkungan…
a. Abiotik
b. Biotik
c. Atmosfer
d. Biosfer
4. Hewan yang memakan daging dinamakan…
a. Herbivora
b. Karnivora
c. Omnivora
d. Insektivora

5. Hewan omnivora adalah hewan yang memakan…


a. Tumbuhan dan bakteri
b. Hewan lain dan tumbuhan
c. Biji-bijian dan dedaunan
d. Buah-buahan dan sayuran

Kunci Jawaban:
1. b
2. c
3. a
4. b
5. b

Pedoman Pensekoran
Kriteria Penilaian
Jawaban tepat Jawaban kurang tepat Skor
No Soal Tidak menjawab (0)
(2) (1) Maksimal

1 2

2 2

3 2

4 2

5 2
Jumlah
10
skor

Jumlah skor yang benar


Nilai = x 100
Jumlah skor maksimal

Kriteria Penilaian

Nilai Predikat Klasifikasi

85-100 A SB (Sangat Baik)

68-84 B B (Baik)

51-67 C C (Cukup)

0-50 D K (Kurang)

Pedoman Penilaian

No Nama peserta didik Nilai Predikat Klasifikasi

3. Penilaian Keterampilan

Baik Sekali Baik Cukup Perlu Bimbingan


Kriteria
(4) (3) (2) (1)
Ketepatan Semua kategori Terdapat 1-2 Terdapat 3-4 Terdapat lebih
pengelompokan berisi jenis kesalahan dalam kesalahan dalam dari 4 kesalahan
makanan dan kategori jenis kategori jenis dalam kategori
pengelompokan makanan serta makanan serta jenis makanan
yang tepat. pengelompokan pengelompokan serta
hewan. hewan. pengelompokan
hewan.
Kelengkapan Tabel berisi lebih Tabel berisi Tabel berisi tiga Tabel berisi
tabel dari lima hewan empat-lima hewan dengan kurang dari tiga
dengan jenis hewan dengan jenis makanan hewan dengan
makanan yang jenis makanan yang berbeda- jenis makanan
berbeda-beda. yang berbeda- beda yang berbeda-
beda beda.

Jumlah skor yang benar


Nilai = x 100
Jumlah skor maksimal

Kriteria Penilaian

Nilai Predikat Klasifikasi

85-100 A SB (Sangat Baik)

68-84 B B (Baik)

51-67 C C (Cukup)

0-50 D K (Kurang)

I. Remedial dan Pengayaan

1. Remedial

Bagi siswa yang belum berhasil mengidentifikasi penggolongan hewan berdasarkan jenis
makanannya akan diberikan kesempatan untuk memperbaiki LKPD melalui bimbingan
guru.

2. Pengayaan

Siswa yang sudah mampu menulis laporan dengan baik diminta untuk menjelaskan cara
penggolongan jenis hewan.
Refleksi Guru

Catatan Guru

1. Masalah :……….

2. Ide Baru :………..

3. Momen Spesial :………….

Bukittinggi, 16 November 2022

Mengetahui
Kepala Sekolah Guru KelasV

JANUARDI, S.Pd SUPRIYATNI, S.Pd


NIP. 197101042003121003 NIP. 197307271999122002

Anda mungkin juga menyukai