Anda di halaman 1dari 2

SOAL UJIAN AKHIR SEMESTER (UAS)

SEMESTER GENAP T.A. 2021/2022

MATA KULIAH : MATEMATIKA EKONOMI


HARI/TANGGAL : KAMIS, 27 JANUARI 2022
WAKTU : 20.00 – 21.30 WIB
P.S/JENJANG PENDIDIKAN : MNJ/AK/S1
SIFAT UJIAN : TERTUTUP
DOSEN : ADI MUSHARIANTO, S.E., M.M.
====================================================================

Jawablah 5 SOAL SAJA di bawah ini dengan benar serta tulisan yang rapih dan jelas!

1. Harga jual suatu barang adalah Rp 6.000. Biaya tetap rata-ratanya Rp 10.000.000 dan biaya
variabel rata-rata Rp 2.000.
a. Berapa unit barang yang harus dihasilkan jika produsen ingin mendapatkan laba sebesar Rp
3.000.000?
b. Berapa unit barang yang dihasilkannya jika ternyata tidak memperoleh keuntungan dan
tidak menderita kerugian?
c. Berapa pula barang yang dihasilkannya bila ternyata mengalami kerugian sebesar Rp
2.500.000?
d. Gambarkan kurvanya!

2. Seorang produsen menjual produksnya Rp 4.000/unit. Biaya variabel setiap unit adalah 45%
dari harga jual, dan biaya tetapnya sebesar Rp 2.000.000.
a. Berapa unit produksi break even? Tunjukkan dengan gambar kurva?
b. Berapa labanya jika produk yang terjual 1.000 unit?
c. Berapa unit produksi break even yang baru jika harga jualnya naik 15%?
d. Dengan harga yang baru berapa labanya jika produk yang terjual 1.000 unit?

3. Seorang peternak ayam memelihara 2.000 ekor ayam. Setelah berusia 4 bulan semua ayamnya
terjual dengan harga Rp 30.000 per ekor. Biaya tetap yang dikeluarkan sebelum ia memulai
usahanya tercatat sebesar Rp 10.000.000. Sedangkan biaya variabel selama empat bulan
tersebut adalah Rp 10.000.
a. Buatkanlah fungsi biaya variabel, biaya total dan penerimaan totalnya?
b. Berapa ekor ayam pada tingkat break evennya?
c. Bagaimana jika peternak tersebut memproduksi 1.000 ekor ayam saja, untung atau rugi atau
pulang pokok?
d. Gambarkanlah kurvanya?

4. Suatu negara memiliki konsumsi otonom sebesar Rp 2.000 milyar dengan marginal propensity
to save nya sebesar 0,40. Tentukanlah fungsi tabungan, fungsi konsumsi, berapa besaran
konsumsi dan yang ditabung jika pendapatan nasional sebesar Rp 2500 Milyar. Pada
pendapatan nasional berapa milyar rupiahkah dimana tidak ada yang ditabung, gambarkan pada
sebuah grafik?
5. Tentukan besarnya pendapatan nasional, konsumsi nasional, tabungan nasional dan pajak yang
diterima oleh sebuah negara apabila diketahui data sebagai berikut:
a. C = 30 miliar + 0,70 Yd
b. I = 50 miliar
c. G = 65 miliar
d. T = 10 miliar + 0,05Y
e. R = 7 miliar

6. Autonomous comsumption suatu negara adalah 500 miliar dengan MPS 0,40 dari pendapatan
disposibel (Yd). Investasi nasionalnya adalah 200 miliar dengan autonomous tax 100 miliar.
Tentukanlah model pendapatan nasionalnya. Tentukan angka penggandanya dan menghitung
variabel endogennya.

--==SELAMAT MENGERJAKAN==--

Anda mungkin juga menyukai