Anda di halaman 1dari 2

UJIAN AKHIR SEMESTER (UAS) EKONOMI MAKRO

SEMESTER GENAP TA. 2021/2022

Mata Kuliah : Ekonomi Makro


Waktu Ujian : 90 menit
Semester : IV A, B, C, D
Dosen Pengampu : Resti Kartika Dewi, SE, M.Ak

Petunjuk pengerjaan:
Berikut ini disediakan 10 nomor soal ujian. Anda diperbolehkan mengerjakan soal yang
mana
saja. Perhatikan! Bobot nilai setiap soal berbeda-beda. Untuk mencapai standar kelulusan
nilai UAS, pastikan anda mampu mencapai bobot nilai “MINIMAL 55 poin (nilai C)”.
Semakin banyak mengumpulkan poin, semakin besar peluang Anda LULUS. Gunakan strategi
terbaik, selamat mengerjakan, Semoga sukses!

1. Diketahui data perekonomian Negara Indonesia adalah sebagai berikut. Pada tingkat
pendapatan nasional sebesar 150 milyar rupiah, maka pengeluaran konsumsi rumah tangga
sebesar 75 milyar rupiah. Sedangkan apabila pada tingkat pendapatan nasional sebesar 200
milyar rupiah, maka konsumsi rumah tangga naik sebesar 95 milyar rupiah. Tentukan: (a)
Fungsi konsumsi Negara Indonesia (2 cara); (b) Besarnya pendapatan pada tingkat
Break Even Income (BEI)
Bobot nilai 20 poin

2. Diketahui fungsi konsumsi, C = 0,20 Y + 100. Tentukan: (a) besarnya pendapatan pada
tingkat BEI; (b) Jika pendapatan nasional sebesar 40 milyar rupiah, berapakah besarnya
konsumsi (C)?
Bobot nilai 15 poin

3. Jika diketahui fungsi konsumsi, C = 20 + 0,75 Y. Tentukan:


(a) Besarnya pendapatan nasional pada tingkat BEI
(b) Besarnya nilai konsumsi (C) jika pendapatan nasional 40 trilyun rupiah
(c) Besarnya nilai konsumsi (C) jika pendapatan nasional 120 trilyun rupiah
Bobot nilai 15 poin

4. Jika diketahui fungsi konsumsi, C = 40 + 0,75 Y. Tentukan:


(a) Fungsi saving
(b) Besarnya konsumsi (C) dan besarnya tabungan (S) pada tingkat
pendapatan nasional sebesar nol.
(c) Besarnya pendapatan nasional (Y), konsumsi (C) dan besarnya tabungan (S)
pada keadaan break even income (Y = C).
Bobot nilai 25 poin

5. Jika diketahui fungsi konsumsi, C = 0,75 Y + 40. Tentukan berapakah nilai variabel saving
jika diketahui nilai pendapatan nasional sebesar 200 milyar rupiah.
Bobot nilai 20 poin
6. Jika diketahui fungsi konsumsi suatu masyarakat ditunjukkan oleh persamaan C = 30 + 0,70
Y, maka tentukan:
(a) Fungsi tabungan (S)
(b) Jika tabungan masyarakat 60 milyar rupiah, berapakah pendapatan masyarakat tersebut?
Bobot nilai 20 poin

7. Tabungan suatu masyarakat ditunjukkan oleh persamaan sebagai berikut. S = - 50 + 0,25 Y.


Investasi sektor swasta: I = 10 milyar rupiah. Tentukan:
a. Pendapatan nasional keseimbangan
b. Jika investasi sektor swasta naik menjadi 15, tentukan besarnya pendapatan nasional
yang baru
Bobot nilai 15 poin

8. Pada perekonomian dua sektor diketahui data sebagai berikut.


Pengeluaran konsumsi, C = 100 + 0,75 Y
Pengeluaran Investasi, I = 50
Tentukan:
(a) Besarnya pendapatan nasional keseimbangan
(b) Besarnya nilai variabel Saving (S)
(c) Besarnya nilai variabel Konsumsi (C)
Bobot nilai 25 poin

9. Dalam kegiatan perekonomian suatu negara, diketahui konsumsi di saat masyarakat tidak
berpenghasilan sebesar 20 trilyun rupiah dan konsumsi masyarakat tersebut
bertambah sebesar 75% bila terjadi kenaikan pendapatan. Sementara masyarakat
pengusahanya ingin memperluas usahanya dengan merencanakan investasi sebesar 40
trilyun rupiah. Pertanyaan: (a) Tentukan fungsi konsumsi
(b) Tentukan fungsi tabungan
(c) Hitunglah besarnya pendapatan pada tingkat Break Even Income
(BEI) (d) Hitunglah besarnya pendapatan nasional keseimbangan
Bobot nilai 35 poin

10. Jika diketahui fungsi konsumsi C = 0,80 Y + 12, Investasi = 0,1 Y + 5, dan G = 8. Tentukan:
(a) Fungsi saving
(b) Pendapatan nasional pada tingkat BEI
(c) Pendapatan nasional keseimbangan setelah investasi dan pengeluaran pemerintah
(d) Nilai masing-masing variabel C dan variabel I
Bobot nilai 35 poin

Anda mungkin juga menyukai