Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAH

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


CABANG DINAS PENDIDIKAN WILAYAH VIII
Jl. P. Diponegoro No 1 Telp (0293) 362220. Fax (0293) 362308
Surat Elektronik : cabdisdikwilayah8@gmail.com

NOTA DINAS

Kepada Yth : Kepala SMA, SMK dan SLB se- Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII
Dari : Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII
Tembusan : Pengawas SMA, SMK dan SLB Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII
Tanggal : 16 Desember 2022
Nomor : 6521 /TU/XII/2022
Perihal : Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-74 Tahun 2022

Menindaklanjuti Nota Dinas dari Sekretaris Dinas Pendidikan dan


Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah Nomor: 13095/SEK/XII/2022 Tanggal
16 Desember 2022 Perihal sebagaimana tersebut pada pokok surat, dengan
hormat kami sampaikan hal-hal sebagai berikut:

1. SMA, SMK dan SLB Negeri dan Swasta agar menyelenggarakan Upacara
Peringatan Hari Bela Negara Ke-74 Tahun 2022 pada :
Hari : Senin
Tanggal : 19 Desember 2022
Waktu : Pukul 07.00 WIB s.d Selesai
Tempat : Halaman sekolah masing-masing
Peserta : Pendidik dan Tenaga Kependidikan
Pakaian :  Pendidik dan Tenaga Kependidikan SMA, SMK dan SLB
Negeri seragam Khaki Lengkap.
 Pendidik dan Tenaga Kependidikan SMA, SMK dan SLB
swasta menyesuaikan.

2. Adapun tata cara urutan upacara Hari Bela Negara ke-74 Tahun 2022
antara lain:
a. Pembukaan;
b. Menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars Bela Negara;
c. Mengheningkan Cipta dipimpin oleh Inspektur Upacara;
d. Pembacaan Ikrar Bela Negara;
e. Membacakan amanat Presiden RI oleh Inspektur Upacara;
f. Pembacaan Doa;
g. Penutup.
3. Mensosialisasikan Peringatan Hari Bela Negara Ke-74 Tahun 2022 mulai
tanggal 15 s.d 25 Desember 2022 dalam bentuk spanduk, flyer, website
dan media informasi lainnya dengan Tema "BANGKIT BELA NEGARAKU,
JAYA INDONESIAKU''.
4. Desain spanduk, flyer, Amanat Presiden Rl, Lagu Mars Bela Negara,
lkrar Bela Negara dapat diunduh di www.kemhan.go.id/pothan dan
web: belanegara.org.
5. Sehubungan dengan hal tersebut di atas, diminta kepada Saudara agar
menginformasikan kepada seluruh pendidik dan tenaga kependidikan di
satuan pendidikan masing-masing guna mengikuti Upacara Bendera
Peringatan Hari Bela Negara ke-74 Tahun 2022.

Demikian untuk menjadikan perhatian dan kerjasamanya yang baik


disampaikan terima kasih.

a.n. KEPALA CABANG DINAS PENDIDIKAN WILAYAH VIII


DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
PROVINSI JAWA TENGAH
Kepala Sub Bagian Tata Usaha

ARIS GOETOMO DANOEWARSITO, S.E.


Penata Tingkat I
NIP. 19680914 199007 1 001

Anda mungkin juga menyukai