Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KOTA SUKABUMI

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


KELOMPOK KERJA GURU (KKG) CIKOLE
Jalan Dewi Sartika No. 1 Kecamatan Cikole Telp. (0266) 239988 Sukabumi 43113
Email : kkgcikole@gmail.com

NASKAH SOAL PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS)


TEMA 4 (SEHAT ITU PENTING)
TAHUN PELAJARAN 2022 / 2023

Kelas : 5 (Lima) - … Nama Siswa : ……………………


Hari/Tanggal : …………………… No. Absen : ……………………

TABEL PEROLEHAN SISWA


No. Soal
Jawaban
No. Mata Pelajaran KD PG Isian Uraian Nilai KD
Salah
(Skor 1) (Skor 2) (Skor 3)
1 PPKn 3.2 1, 2, 3, 4, 5 6, 7 8
2 Bahasa Indonesia 3.6 1, 2, 3, 4, 5 6, 7 8
3 IPA 3.4 1, 2, 3, 4, 5 6, 7 8
4 IPS 3.2 1, 2, 3, 4, 5 6, 7 8
5 SBdP 3.3 1, 2, 3, 4, 5 6, 7 8

Jumlah Skor Perolehan x 100


Nilai KD Siswa =
Jumlah Skor Nilai KD

PPKN KD 3.2

I. Berilah tanda silang (x) pada pilihan A, B, C, dan D yang paling tepat!
1. Berikut ini merupakan jenis-jenis tanggung jawab warga masyarakat, kecuali….
A. memelihara ketertiban dan keamanan hidup bermasyarakat
B. meningkatkan rasa solidaritas sosial terhadap sesama anggota masyarakat
C. menjaga rasa persatuan dan kesatuan hanya di lingkungan keluarga
D. menjaga dan memelihara persatuan dan kesatuan masyarakat
2. Bentuk peran serta tanggung jawab warga masyarakat dalam melaksanakan hasil keputusan
Bersama adalah ….
A. membiarkan jika ada pelanggaran C. tidak ikut memilih karena tidak cocok
B. menghormati jalannya pemilihan D. mewakili anggota untuk memilih
3. Menjalankan ibadah dengan sungguh-sungguh merupakan wujud dari … setiap orang.
A. hak C. tanggung jawab
B. kewajiban D. keharusan
4. Andi dan Bayu maju mengikuti pemilihan ketua kelas, keduanya ingin menjadi ketua kelas.
Setelah diadakan pemilihan ketua kelas, ternyata para siswa sepakat memilih Bayu sebagai ketua
kelas. Sikap yang tidak tepat dilakukan oleh Andi adalah ….
A. tidak menerima karena merasa lebih baik dari bayu
B. menerima keputusan dengan lapang dada
C. protes kepada gurunya karena merasa tidak adil
D. mengucapkan selamat kepada Bayu
5. Pak Ridwan mendapat undangan untuk musyawarah di balai desa. Sikap Pak Ridwan sebagai
bentuk tanggung jawab sebagai masyarakat yang baik adalah ….
A. memenuhi undangan dan langsung pulang
B. mewakilkan pada orang lain
C. menghadiri musyawarah sampai selesai
D. meminta izin kepada ketua RT tidak menghadiri musyawarah

II. Isilah titik-titik dengan jawaban yang tepat!


6. Keadaan wajib menanggung segala sesuatu serta melaksanakan tugas dan kewajibannya dengan
baik merupakan salah satu contoh dari sikap ….
7. Sesuatu yang mutlak menjadi milik seseorang dan penggunaannya tergantung kepada orang yang
bersangkutan dinamakan ….

III. Jawablah pertanyaan soal uraian dengan tepat!


8. Jelaskan perbedaan antara hak, kewajiban, dan tanggung jawab sebagai warga masyarakat!

BAHASA INDONESIA KD 3.6

I. Berilah tanda silang (x) pada pilihan A, B, C, dan D yang paling tepat!
1. Jenis puisi lama yang tiap baitnya terdiri atas empat baris serta memiliki sampiran dan isi
disebut….
A. puisi B. pantun C. syair D. seloka
Bacalah pantun di bawah ini untuk menjawab soal nomor 2 dan 3!
Pohon jati tumbuh belajar
Pandai berpantun orang Banjar
………………………………..
………………………………..
2. Bagian pantun tersebut merupakan ….
A. sampiran B. isi C. rima D. sajak
3. Isi yang tepat untuk melengkapi pantun tersebut adalah ….
A. Jika kita malas belajar C. Ayo kita semua rajin belajar
Cita-cita tak kan terkejar Supaya kelak kita menjadi pandai
B. Kalau tuan bijak bestari D. Keluarlah untuk melihat alam sekitar
Apa binatang tandung di hidung Betapa indahnya negara kita
4. Ciri khas pantun teka-teki, kecuali ….
A. berisi tebakan C. ada pertanyaan pada baris terakhir
B. berisi nasihat D. biasanya bersifat hiburan
5. Perhatikan pernyataan berikut!
(1) Memiliki empat baris dalam satu bait.
(2) Bersajak a,a,a,a.
(3) Baris ke 3 disebut sampiran
(4) Tiap baris terdiri atas 8-12 suku kata.
Ciri-ciri pantun yang benar terletak pada nomor ….
A. (1) dan (2) B. (2) dan (4) C. (2) dan (3) D. (1) dan (4)

II. Isilah titik-titik dengan jawaban yang tepat!


Tali Plastik tali kawat
6. Perhatikan pantun berikut ini!
Cahaya surya rasanya hangat
Amanat pada pantun tersebut adalah ….
Badan sehat tubuh kuat
Belajar di sekolah selalu semangat
7. Perhatikan pantun berikut!
(1) Agar prestasi tidak ketinggalan
(2) Berada diantara cahaya bulan
(3) Banyak bintang sedang berpijar
(4) Mari kawan tingkatkan belajar
Agar menjadi sebuah pantun yang baik dan benar maka pantun di atas disusun dengan urutan ….

III. Jawablah pertanyaan soal uraian dengan tepat!


8. Sebutkan tiga jenis pantun yang dibedakan berdasarkan isinya!

IPA KD 3.4

I. Berilah tanda silang (x) pada pilihan A, B, C, dan D yang paling tepat!
1. Pembuluh yang menghubungkan arteri dan vena dengan sel-sel tubuh adalah pembuluh ….
A. arteri B. kapiler C. vena D. nadi
2. Gangguan pada peredaran darah berupa tekanan darah yang rendah dinamakan ….
A. hipotensi B. hipertensi C. eksistensi D. hemotensi
3. Cara mencegah penyakit anemia antara lain adalah ….
A. memperbanyak tidur di siang hari
B. banyak mengkonsumsi susu sapi
C. mengkonsumsi makanan yang mengandung zat besi
D. sering berjemur ketika di pagi hari
4. Perhatikan gambar berikut!
Urutan peredaran darah kecil ditunjukkan oleh nomor….
A. 9 – 8 – 10 – 1 – 3 – 7
B. 9 – 8 – 11 – 12 – 2 – 4
C. 3 – 10 – 8 – 11 – 2 – 4
D. 4 – 6 – 7 – 5 – 1

Sumber : https://id-static.z-dn.net/files/dae/645a802f8d1dbea960c28eb68b98a607.gif

5. Zat pada rokok yang dapat membahayakan jantung dan sirkulasi darah yaitu ….
A. nitrogen B. alkohol C. nikotin D. kafein

II. Isilah titik-titik dengan jawaban yang tepat!


6. Terdapat dua sistem peredaran darah manusia, yaitu sistem peredaran darah … dan ….
7. Karbon monoksida adalah gas beracun yang ada ketika merokok yang bisa menyebabkan
penurunan kemampuan sel darah merah untuk mengangkut … ke seluruh tubuh.

III. Jawablah pertanyaan soal uraian dengan tepat!


8. Jelaskan perbedaan antara pembuluh nadi dan pembuluh balik!

IPS KD 3.2

I. Berilah tanda silang (x) pada pilihan A, B, C, dan D yang paling tepat!
1. Contoh interaksi yang mengarah ke persatuan adalah ….
A. menanam pohon B. kerja bakti C. berkelahi D. tawuran
2. Berikut ini yang bukan termasuk aktivitas masyarakat dalam upaya pembangunan sosial budaya
adalah ….
A. mengotori tempat-tempat bersejarah C. mengikuti wajib belajar 9 tahun
B. mengikuti program pelatihan keterampilan D. ikut serta dalam organisasi masyarakat
3. Pada tanggal 20 Februari 2021, siswa SD Negeri 1 Angkasa sedang mengadakan penanaman 1000
tanaman bakau di pinggir pantai. Hal ini termasuk contoh interaksi ….
A. manusia dengan masyarakat C. manusia dengan lingkungan
B. siswa dengan siswa D. di lingkungan sekolah
4. Berikut ini contoh interaksi sosial yang dapat meningkatkan perekonomian bagi warga masyarakat
kecuali ….
A. pelatihan menjahit C. pelatihan membatik
B. pelatihan parenting anak D. pelatihan membuat kerajinan tangan
5. Inu yang berasal dari Jawa Tengah menceritakan proses pernikahan kepada temannya Dani yang
berasal dari Jawa Barat. Ternyata proses pernikahan di tempat Dani dan Inu berbeda satu sama
lain. Hal ini termasuk contoh interaksi dalam bidang ….
A. sosial B. politik C. moral D. ekonomi

II. Isilah titik-titik dengan jawaban yang tepat!


6. Interaksi sosial biasa terjadi di lingkungan ….
7. Pak Budi siang ini akan bertemu Pak Sandi untuk menjual hasil panen miliknya. Berdasarkan hal
tersebut maka interaksi sosial yang terjadi dikarenakan adanya kepentingan dalam bidang ….

III. Jawablah pertanyaan soal uraian dengan tepat!


8. Apa manfaat interaksi sosial bagi masyarakat?

SBDP KD 3.3

I. Berilah tanda silang (x) pada pilihan A, B, C, dan D yang paling tepat!
1. Properti yang digunakan dalam tari kupu-kupu adalah ….
A. selendang B. gendewa C. payung D. tombak
2. Tari klasik yang berasal dari Yogyakarta adalah ….
A. tari lilin C. tari topeng
B. tari payung D. tari serimpi
3. Tarian ini merupakan salah satu seni tari tradisional di
Minangkabau yang berasal dari kota Solok, Provinsi
Sumatera Barat. Properti utama pada tarian ini adalah ….
A. piring
B. kipas
C. panah
Sumber : https://melanaublogger.blogspot.com D. selendang
4. Tari yang berasal dari Jawa Barat dan diiringi oleh rampak gendang adalah tari ….
A. merak B. golek C. tayub D. jaipong
5. Tari Gandrung menggunakan properti tari yang dikenakan di kepala yang disebut dengan ….
A. udeng B. blangkon C. omprok D. destar

II. Isilah titik-titik dengan jawaban yang tepat!


6. Penggunaan properti tari membuat tarian semakin ….
7. Properti yang digunakan pada tari bosara adalah ….

III. Jawablah pertanyaan soal uraian dengan tepat!


8. Apakah yang dimaksud properti tari?

Anda mungkin juga menyukai