Anda di halaman 1dari 19

PANITIA

PEKAN OLAH RAGA, SENI, PENDIDIKAN DAN AGAMA


(PORSENIDA) XVII
MADRASAH ALIYAH NEGERI 3 SUKABUMI
Sekretariat: Jl. Lapang Lodaya Setra No. 47 Tlp. (0266) 490273 Kec. Surade
Kab. Sukabumi 43179

Nomor : 02/Pan-PORSENIDA XVII/I/2023


Lampiran : 1 Berkas
Hal : Undangan dan Pemberitahuan

Yth.
Kepala SMP / MTs
di
Tempat

Salam Silaturahim kami sampaikan semoga segala aktivitas bapak/ibu senantiasa berada
dalam ridho dan bimbingan Allah SWT, Aamin.
Sehubungan dengan akan diselenggarakannya Pekan Olah Raga, Seni, Pendidikan, dan
Agama ke- 17 (PORSENIDA XVII) MAN 3 Sukabumi, maka kami atas nama Panitia
memberitahukan Bapak/Ibu Kepala Sekolah untuk mengikuti kegiatan tersebut yang Insya
Allah akan dilaksanakan:

Hari : Sabtu
tanggal : 18 Februari 2023
acara : Technical Meeting dan Penutupan Pendaftaran
waktu : 09.00 s.d selesai

Hari : Kamis s.d Selasa


tanggal : 23 s.d 28 Februari 2023
acara : Opening Ceremony dan Pelaksanaan Kegiatan
waktu : 07.00 s.d Selesai

Hari : Rabu
tanggal : 1 Maret 2023
acara : Closing Ceremony dan Pembagian Hadiah
waktu : 07.00 s.d Selesai

Adapun pendaftaran dimulai dari tanggal 1 s.d 18 Februari 2023, cabang yang diperlombakan
untuk umum yaitu jalan sehat dan tenis meja umum, untuk tingkat SMP/MTs meliputi Olah
Raga, Seni, Pendidikan dan Agama sebagaimana rincian terlampir.
Demikian pemberitahuan dan undangan ini kami sampaikan. Atas perhatian dan partisivasi
Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.

Wassalamualaikum Wr. Wb.


Surade, 26 Januari 2023
Panitia PORSENIDA XVII
Ketua Pelaksana Sekretaris

Drs. Dadang Sadrah, MM Rianti Susandi, S.Pd


NIP. 196405141994031009 NIP. 199004142019032026

Mengetahui,
Kepala MAN 3 Sukabumi

H. Musolhan Masir, S.Ag.


NIP. 196806162005011006
PANITIA
PEKAN OLAH RAGA, SENI, PENDIDIKAN DAN AGAMA
(PORSENIDA) XVII
MADRASAH ALIYAH NEGERI 3 SUKABUMI
Sekretariat: Jl. Lapang Lodaya Setra No. 47 Tlp. (0266) 490273 Kec. Surade
Kab. Sukabumi 43179

JENIS KEGIATAN
KATAGORI
No JENIS PERLOMBAAN Peserta
PERLOMBAAN
1 Futsal Siswa tingkat SMP/MTs
2 Voley Ball Putra Siswa tingkat SMP/MTs
3 Voley Ball Putri Siswa tingkat SMP/MTs
4 Tenis Meja Putra Siswa tingkat SMP/MTs
5 Bidang Olahraga Tenis Meja Putri Siswa tingkat SMP/MTs
6 Tenis Meja UMUM Umum
7 Catur Siswa tingkat SMP/MTs
8 Basket Siswa tingkat SMP/MTs
9 Jalan Sehat Umum
1 Singing Contest Siswa tingkat SMP/MTs
2 Paduan Suara Siswa tingkat SMP/MTs
Bidang Kesenian
3 Kaligrafi Siswa tingkat SMP/MTs
4 Desain Grafis Siswa tingkat SMP/MTs
1 Story Telling (B. Inggris) Siswa tingkat SMP/MTs
2 Aksara Sunda (B. Sunda) Siswa tingkat SMP/MTs
3 Deklamasi Puisi (B. Indonesia) Siswa tingkat SMP/MTs
4 Pidato (B. Arab) Siswa tingkat SMP/MTs
5 LCC MIPA Siswa tingkat SMP/MTs
6 LCC PAI Siswa tingkat SMP/MTs
7 UKD Biologi Siswa tingkat SMP/MTs
Bidang Pendidikan
8 UKD Fisika Siswa tingkat SMP/MTs
9 UKD Kimia Siswa tingkat SMP/MTs
10 UKD Matematika Siswa tingkat SMP/MTs
11 UKD Bahasa Arab Siswa tingkat SMP/MTs
12 UKD Ekonomi Siswa tingkat SMP/MTs
13 UKD Geografi Siswa tingkat SMP/MTs
14 UKD Sejarah Siswa tingkat SMP/MTs
1 MTQ Putra Siswa tingkat SMP/MTs
2 MTQ Putri Siswa tingkat SMP/MTs
3 Bidang Keagamaan MSQ Siswa tingkat SMP/MTs
4 MHQ Siswa tingkat SMP/MTs
5 Qiroatul Kutub Siswa tingkat SMP/MTs
Siswa antar kelas MAN 3
1 Bazar Sukabumi
Siswa antar kelas MAN 3
2 Kreasi Antar Kelas Devile Sukabumi
Siswa antar kelas MAN 3
3 Pop Sunda Sukabumi
JUKLAK DAN JUKNIS PORSENIDA

A. BIDANG KEAGAMAAN
1. MUSYABAQAH TILAWATILQURAN (MTQ) PUTRA/PUTRI
• Peserta wajib menyerahkan kartu OSIS/raport asli ke panitia
• Kejuaran terdiri dari Putra dan Putri
• Setiap peserta memakai pakaian muslim ( rapih )
• Pengambilan nomor undian dilakukan pada waktu technical meeting
• Peserta dipanggil berdasarkan nomor undian
• Peserta diberi batas waktu maksimal 5-7 menit
• Penentuan surat dan ayat ketika technical meeting
• Sistem penilaian meliputi :
❖ Kepasihan : lagu, tajwid, adab, makhorijul hurup
❖ Lagu : - lagu wajib : Bayati dan Soba
- lagu pilihan : Jawabul Jawab, Nahawan, Sikkah
“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting”

2. MUSYABAQAH HIFDZIL QURAN (MHQ)

• Peserta wajib menyerahkan kartu OSIS/raport asli ke panitia


• Setiap peserta memakai pakaian muslim ( rapih )
• Pengambilan nomor undian dilakukan pada waktu technical meeting
• Peserta dipanggil berdasarkan nomor undian
• Peserta hadir 10 menit sebelum acara dimulai
• Ketentuan surat yang diujikan Juz ke- 30
• Lomba terdiri dari lima bagian, yaitu :
❖ Melanjutkan ayat
❖ Melanjutkan surat
❖ Membaca ayat sebelumnya
❖ Menebak surat dan ayat
❖ Membaca surat pilihan
• Kriteria penilaian, yaitu :
❖ Tahfidz
❖ Tajwid
❖ Fashohah dan Adab
• Peserta yang sudah mendaftar tetapi tidak mengikuti pada waktu yang telah ditentukan
dianggap mengundurkan diri

“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting”
3. MUSYABAQAH SYARHIL QURAN (MSQ)

• Peserta terdiri dari 3 orang campuran (putra/putri)


• Setiap peserta memakai pakaian muslim ( rapih )
• Pengambilan nomor undian dilakukan pada waktu technical meeting
• Peserta dipanggil berdasarkan nomor undian
• Peserta hadir 10 menit sebelum acara dimulai
• Peserta diberi batas waktu 12 menit
• Peserta memilih salah satu tema yang telah di tentukan
• Pilihan Tema: 1. Membangun Generasi Qur’ani
2. Menanggapi Bencana dan Bahaya Fitnah
3. Remaja harapan bangsa
4. Pergaulan remaja di era globalisasi
• Peserta menyerahkan naskah teks sebanyak 2 rangkap pada saat tampil
• Peserta yang sudah mendaftar tetapi tidak mengikuti pada waktu yang telah ditentukan
dianggap mengundurkan diri

“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting”

4. QIROATUL KUTUB

• Peserta adalah siswa/siswi MTs/SMP se-wilayah Kab. Sukabumi


• Fotocopy Kartu Osis/Rapor
• Nama Kitab yang dilombakan : Kitab Safinah
• Tekhnik Perlombaan : Baca, Terjemahan, Syarah dan Interview
• Kriteria Penilaian : Nahwu, Sharaf, Kesesuaian dengan qaidah
Penerjemahan dan Pemaparan isi
• Lama maksimal 10 menit

“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting”
B. BIDANG OLAH RAGA
1. FUTSAL
• Peraturan permainan mengacu pada peraturan PSSI
• Sistem pertandingan, menggunakan sistem gugur
• Pemain harus terdaftar 10 menit sebelum pertandingan
• Tim harus hadir 15 menit sebelum pertandingan
• Harus memakai kaos tim yang seragam dan bernomor punggung
• Melakukan protes harus sebelum pertandingan
• Pemain yang didaftarkan sebanyak 12 orang + official
• Nama dan nomor punggung tidak boleh dirubah-rubah
• Apabila tim yang akan bertanding tidak ada, maka ditunggu selama 10 menit, apabila tidak
ada dilakukan WO
• Pemain yang terkena kartu merah tidak boleh bermain 2 kali pertandingan
• Pemain diharapkan memakai sepatu Futsal dan memakai skin deker
• Bila ada tim yang melakukan manipulasi pemain, tim tersebut akan didiskualifikasi
• Bila ada tim yang melakukan protes setelah permainan selesai panitia akan melayani bila
sudah membayar uang protes Rp. 250.000,-
• Protes akan berlaku 15 menit setelah pertandingan selesai
• Setiap Tim harus menyerahkan FC Raport dan Kartu OSIS di legalisir serta wajib membawa
yang aslinya pada saat pertandingan
• Khusus cabang olahraga pendaftaran terakhir di laksanakan sebelum technical meeting)
• Pelaksanaan pertandingan futsal dilaksanakan sebeleum pembukaan dimulai untuk babak
penyisihan.
“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting”

2. VOLLEY BALL PUTERA/PUTERI

• Peraturan permainan yang dipergunakan adalah peraturan PBVSI


• Sistem yang dipergunakan adalah sistem gugur dan dua kali kemenangan (twining set)
• Jumlah pemain Volley Ball sebanyak 14 orang termasuk libero
• Pemain harus hadir 15 menit sebelum pertandingan di mulai, seandainya belum nampak hadir
diberi waktu toleransi 5 menit, kalau masih belum nampak hadir maka tim tersebut dianggap
WO
• Pemain harus menggunakan kaos Olah Raga dan bernomor punggung
• Pemain atau official harus menyerahkan Surat keterangan aktif sekolah dari kepala
sekolah/madrasah dan di berikan kepada panitia pada waktu pertandingan
• Raport dan kartu osis yang asli dibawa oleh peserta pada waktu pertandingan, dan kalau ada
yang protes bisa diperlihatkan.
• Sekolah yang membuat kekacauan jalannya permainan maka sekolah tersebut tidak boleh
diikutkan dalam permainan Volley Ball selama dua kali PORSENIDA
• Setiap Tim tidak berhak mengatur jalannya pertandingan
• Yang mengikuti perlombaan Volley Ball ini adalah siswa/i yang masih duduk (aktif) di
sekolah tersebut
• Panitia mempunyai kewajiban untuk melakukan serta menentukan jadwal pertandingan serta
sewaktu-waktu bisa merubahnya bilamana perlu dilakukan
• Bila ada tim yang melakukan protes setelah permainan selesai panitia akan melayani bila
sudah membayar uang protes Rp. 150.000,-
• Protes akan berlaku 15 menit setelah pertandingan selesai
• Khusus cabang olahraga pendaftaran terakhir di Sebelum Technical Meeting dimulai)

“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting”
3. TENIS MEJA PUTRA/PUTRI

• Peserta adalah siswa SMP/MTs yang dibuktikan dengan Kartu OSIS/Rapor


• Peraturan pertandingan mengacu pada peraturan PTMSI
• Sistem pertandingan adalah sistem gugur
• Pakaian harus berwarna gelap dan bersepatu
• Para pemain harus hadir ditempat pertandingan 15 menit dari waktu yang telah ditentukan,
apabila belum hadir juga setelah dipanggil berturut-turut maka dianggap mengundurkan diri
• Sebelum pertandingan dimulai diadakan undian memilih bola atau tempat
• Jika bola yang telah dipukul namun meleset, maka lawan akan mendapatkan poin.
• Servis dilakukan secara bergantian apabila terjadi poin seri atau deuce dengan skor atau poin
10-10.
• Pemain dinyatakan sebagai pemenang apabila telah mengumpulkan skor 11 poin sebanyak
dua set (Jika memainkan tiga set)
• Poin akan menjadi milik lawan apabila bola memantul dua kali atau menyentuh garis tepi
meja.
• Poin akan didapatkan pemain apabila bola yang setelah dipukul menyentuh net namun jatuh
di area permainan lawan.
• Pemain tenis meja dilarang keras untuk menyentuh tenis meja.
• Poin akan dianggap tetap sah apabila bola memantul ke area samping tenis meja.
• Poin didapatkan apabila salah satu pihak pemain tidak dapat mengembalikan pukulan yang
dilayangkan kepada dirinya.
• Rally point dengan skor 11 poin merupakan skor maksimal yang berlaku dalam dunia tenis
meja.
• Poin akan tetap dianggap sah apabila bola mengenai area bawah pergelangan tangan hingga
jari. Namun diharapkan bola selalu mengenai bet atau pemukul.
• Service harus dilakukan bola berada di atas telapak tangan terbuka dan bola harus
dilambungkan dan lawan dalam keadaan siap
• Service tidak boleh dilakukan diatas atau di pinggir meja
• Pemain dilarang memperlambat pertandingan dengan cara apapun sehingga mendapat
teguran dari wasit, kalau sudah ditegur dan masih melaksanakannya dihukum satu angka
untuk lawannya
• Bilamana bola sedang dalam permainan menyentuh net dan masuk ke bidang permainan
lawan bola dinyatakan sah
• Bila bola masuk kebidang pantul tanpa melewati net, bola dinyatakan sah
• Protes akan berlaku 15 menit setelah pertandingan selesai
• Bila ada peserta yang melakukan protes setelah permainan selesai panitia akan melayani bila
sudah membayar uang protes Rp. 100.000,-
• Setiap peserta harus menyerahkan raport/kartu OSIS para pemain
• Setiap peserta membawa bet masing-masing (panitia tidak menyediakan bet)
• Bayar pendaftaran dilaksanakan sebelum Technical Meeting dimulai

“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting”
4. TENIS MEJA UMUM

• Peserta adalah berasal dari intansi (guru, pegawai pemerintahan dan kesehatan)
• Peraturan pertandingan mengacu pada peraturan PTMSI
• Sistem pertandingan adalah sistem gugur
• Pakaian harus berwarna gelap dan bersepatu
• Para pemain harus hadir ditempat pertandingan 15 menit dari waktu yang telah ditentukan,
apabila belum hadir juga setelah dipanggil berturut-turut maka dianggap mengundurkan diri
• Sebelum pertandingan dimulai diadakan undian memilih bola atau tempat
• Service harus dilakukan bola berada di atas telapak tangan terbuka dan bola harus
dilambungkan dan lawan dalam keadaan siap
• Service tidak boleh dilakukan diatas atau di pinggir meja
• Service dilakukan secara bergantian apabila terjadi poin seri atau deuce dengan skor atau
poin 10-10.
• Jika bola yang telah dipukul namun meleset, maka lawan akan mendapatkan poin.
• Pemain dinyatakan sebagai pemenang apabila telah mengumpulkan skor 11 poin sebanyak
dua set (Jika memainkan tiga set)
• Poin akan menjadi milik lawan apabila bola memantul dua kali atau menyentuh garis tepi
meja.
• Poin akan didapatkan pemain apabila bola yang setelah dipukul menyentuh net namun jatuh
di area permainan lawan.
• Pemain tenis meja dilarang keras untuk menyentuh tenis meja.
• Poin akan dianggap tetap sah apabila bola memantul ke area samping tenis meja.
• Poin didapatkan apabila salah satu pihak pemain tidak dapat mengembalikan pukulan yang
dilayangkan kepada dirinya.
• Rally point dengan skor 11 poin merupakan skor maksimal yang berlaku dalam dunia tenis
meja.
• Poin akan tetap dianggap sah apabila bola mengenai area bawah pergelangan tangan hingga
jari. Namun diharapkan bola selalu mengenai bet atau pemukul.
• Pemain dilarang memperlambat pertandingan dengan cara apapun sehingga mendapat
teguran dari wasit, kalau sudah ditegur dan masih melaksanakannya dihukum satu angka
untuk lawannya
• Bilamana bola sedang dalam permainan menyentuh net dan masuk ke bidang permainan
lawan bola dinyatakan sah
• Bila bola masuk kebidang pantul tanpa melewati net, bola dinyatakan sah
• Bila terjadi bola putaran dan masuk ke bidang lawan (sifek) dan kembali ke bidang pemukul
maka lawannya tidak boleh memukulnya melewati net (over net)
• Protes akan berlaku 15 menit setelah pertandingan selesai
• Bila ada peserta yang melakukan protes setelah permainan selesai panitia akan melayani bila
sudah membayar uang protes Rp. 100.000,-
• Setiap peserta membawa bet masing-masing (panitia tidak menyediakan bet)
• Bayar pendaftaran terakhir di laksanakan sebelum Technical Meeting

“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting”
5. CATUR

• Peserta adalah siswa/siswi SMP/MTs


• Peraturan pertandingan mengacu pada peraturan PERSACI
• Sistem pertandingan adalah system gugur
• Pakaian peserta catur adalah bebas sopan
• Para pemain harus hadir ditempat pertandingan 15 menit dari waktu yang telah ditentukan,
apabila belum hadir juga setelah dipanggil berturu-turut maka dianggap mengundurkan diri
• Setiap peserta diwajibkan membawa bak atau papan catur sendiri
• Sebelum pertandingan dimulai diadakan undian memilih tempat/bidak catur terlebih dahulu
• Setiap peserta catur dinyatakan telah mengetahui/menguasai peraturan catur yang
dipertandingkan
• Protes dilakukan setelah pertandingan selesai, ditulis, dan ditandatangani oleh
manager/official disertai uang protes sebesar Rp 100.000,-
• Setiap peserta harus menyerahkan raport/kartu OSIS

“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting”
6. BASKET
• Peraturan permainan yang dipergunakan adalah peraturan PERBASI
• Sistem yang dipergunakan adalah sistem gugur
• Jumlah pemain dalam 1 tim sebanyak 12 orang
• Pemain harus hadir dan melakukan pendataan ulang sebelum pertandingan di mulai,
seandainya belum nampak hadir diberi waktu toleransi 5 menit dari jadwal yang ditentukan,
jika masih belum hadir maka tim tersebut dianggap WO
• Pemain harus menggunakan jersey bola basket yang seragam dan bernomor punggung
• Pemain yang terkena ejected tidak boleh bermain 1 kali di pertandingan selanjutnya
• Bila ada tim yang melakukan manipulasi pemain, tim tersebut akan didiskualifikasi
• Pemain harus menyerahkan foto copy kartu OSIS, foto copy Raport dan Surat keterangan
dari kepala sekolah dan di berikan kepada panitia pada waktu pertandingan
• Raport dan kartu osis yang asli dibawa oleh peserta pada waktu pertandingan
• Sekolah yang membuat kericuhan/mengacaukan jalannya permainan maka sekolah tersebut
tidak boleh diikut sertakan dalam kompetisi bola basket PORSENIDA selama dua kali
berturut turut
• Setiap tim tidak berhak mengatur jalannya pertandingan
• Keputusan wasit adalah mutlak
• Yang mengikuti perlombaan ini adalah siswa/i yang masih duduk (aktif) di sekolah tersebut
• Panitia mempunyai kewenangan untuk menentukan jadwal pertandingan serta sewaktu-
waktu bisa mengubahnya bilamana perlu dilakukan
• Bila ada tim yang melakukan protes setelah permainan selesai panitia akan melayani bila
sudah membayar uang protes Rp. 250.000,-
• Protes akan berlaku 15 menit setelah pertandingan selesai
• Khusus cabang olahraga pendaftaran ditutup saat Technical Meeting dimulai.

“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting”
C. BIDANG PENDIDIKAN
1. NULIS AKSARA SUNDA
• Pamilon kudu lu’uh/hadir 10 menit samemeh dikawitan.
• Pamilon meunang nomer peserta saluyu jeung nomer pendaftaran.
• Pamilon mawa alat tulis sewing-sewangan.
• Waktu pikeun nulis aksara Sunda lilana 60 menit.
• Pamilon paham kana aturan nulis aksara Sunda nu baku.
• Pamilon dibagi keretas wacana nu rek ditulis kana aksara Sunda
• Aspék nu diajén ngawengku: 1)Kasaluyuan nulis aksara Sunda nu baku (merenah dina
ngagunakaeun parabot/pananda sora jeung pangaweruh ngeunaan aksara Sunda 2) Karapihan
dina nulis aksara Sunda.
• Pamilon maké saragam sakola.
• Conto aksara Sunda aya dina lampiran.
• Hal-hal nu séjén nu can ditetepkeun baris didugikeun dina gempungan téhnis (technical
meeting)
2. STORY TELLING
A. Kondisi umum
• Kompetisi ini terbuka untuk Siswa SMP/MTs atau Sederajat di Indonesia
• Peserta adalah Perorangan.
• Semua keputusan dan hasil juri dianggap sebagai Final
• Biaya pendaftaran tidak dapat dikembalikan.

B. Kondisi Teknis

Umum :
• Lomba bercerita terdiri dari 1 babak
• Peserta harus membawakan cerita orisinal berdasarkan tema yang disediakan.
• Peserta sangat dianjurkan untuk membuat cerita mereka sendiri berdasarkan
kreativitas, imajinasi, konteks, dan orisinalitas.
• Untuk membuat cerita, peserta dapat memilih salah satu cerita yang akan diberikan
panitia.
• Peserta diberi kebebasan untuk mengembangkan cerita sekreatif mungkin
• Peserta tidak diperbolehkan membawa naskah atau garis besar cerita yang dibawakan.
• Penilaian akan dilakukan berdasarkan :
Menulis:
a. Konten 35%
▪ Kesesuaian cerita dengan tema lomba
▪ Orisinalitas ide
▪ Kesesuaian Setting dan Karakter

b. Bahasa dan Gaya 35%


▪ Rentang kosakata akurasi
▪ Sambungan format (Ejaan, tanda baca, dan Struktur tata bahasa)
▪ Penggunaan teknik Narasi dan/atau Perangkat sastra
▪ Sudut pandang, nada dan register

c. Organisasi 30%
▪ Struktur Plot ( Eksposisi, Rising Action, Climax, Faling Action, dan
Resolution)
▪ Koherensi dan kohesi gagasan

Pertunjukan :
a. Akurasi bahasa 20%
▪ Akurasi Tata Bahasa

b. Pengiriman dan Kefasihan 20%


▪ Durasi
▪ Pengucapan
▪ Intonasi

c. Kostum dan Properti 20%


▪ Alat musik
▪ Kostum dan Properti

d. Cerita 35%
▪ Karakterisasi
▪ Konten yang sesuai
▪ Pesan

C. Aturan berlaku untuk semua peserta kompetisi bercerita.


D. Peraturan ini tidak boleh diganti atau diubah kecuali oleh panitia yang berwenang
E. Semua peserta wajib mematuhi peraturan.
F. Keputusan Juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Spesifik :
1) Setiap peserta memiliki waktu 6-8 menit untuk tampil dan membawakan cerita mereka
sesuai tema
2) Peserta harus membuat cerita orisinal dengan memilih cerita :
- Pinocchio
- The Story Of Toba
- Indonesian Independence
- The Steadfast Tin Soldier

3) Durasi putaran peserta adalah 6-8 menit. Jika pertunjukan kurang dari 6 menit, 20 poin
akan dikurangi. Jika durasi penampilan lebih dari 8 menit, 1 poin akan dikurangi setiap
5 detik.

4) Teks :
• Times New Roman
• Font 12
• Spasi 1,5
• Margin kiri 4, kanan 3
• Aligment Kiri
• Harus mencantumkan Nama, Kelas, Tanggal Lahir, Asal Sekolah, Judul cerita.
• Teks dibuat 3 rangkap dan dikumpulkan pada registrasi ulang

3. PIDATO BAHASA ARAB (KHATABAH ARABIYYAH)


A. Ketentuan Lomba
1. Lomba terdiri atas satu babak
2. Peserta tampil sesuai urutan nomor peserta pada saat pengundian
3. Peserta datang 30 menit sebelum perlombaan dimulai
4. Peserta yang tidak hadir setelah namanya dipanggil 3 kali akan dipindahkan namanya ke
urutan terakhir dan mendapatkan pengurangan nilai 5 poin.
5. Jika tetap tidak hadir peserta dinyatakan gugur
6. Setiap peserta diberi waktu maksimal 7 menit untuk berpidato
7. Setelah menit ke -5 panitia akan memberikan aba-aba pertanda waktu hampir habis
8. Pada menit terakhir panitia akan memberikan aba-aba pertanda waktu pidato telah habis
9. Jika melebihi waktu yang telah ditentukan, maka akan ada pengurangan nilai 5 poin

B. Ketentuan Teks Pidato


1. Teks pidato Bahasa Arab diketik di kertas A4, dengan jenis font Traditional Arabic, font
size 16, margin semua sisi 3 cm dan spasi 1,5
2. Teks diberi identitas (nama peserta dan nama sekolah)
3. Teks belum pernah diikutsertakan di perlombaan lain dan belum pernah dipublikasikan
4. Teks diprint 3 rangkap dan diserahkan ke dewan juri pada saat perlombaan
5. Bahasa Arab yang digunakan adalah Bahasa Arab fushah/fashihah

C. Kriteria Penilaian :
1. Kelancaran dan Pemahaman
2. Isi / Materi teks pidato
3. Pelafalan dan Intonasi
4. Penampilan

D. Tema Pidato :
1. Pengaruh Bahasa Arab dalam Peradaban Islam
2. Bahasa Arab sebagai Bahasa komunikasi global di era kontemporer
3. Aktualisasi budaya berbahasa Arab yang inovatif dan kreatif di era kompetitif
4. DEKLAMASI PUISI
A. JUDUL PUISI :
• Jaket Berlumur Berdarah,karya Taufik ismail
• Puisi Diponegoro karya Chairil Anwar
• Kembali Tak Ada Sahutan karya Abdul Hadi W.N

B. KRITERIA PENILAIAN
• Penghayatan/ekspresi/penjiwaan
• Gerak meliputi mimic, gestur dan pantomimic
• Artikulasi/pelafalan
• Intonasi
• Kesesuain properti dengan tema puisi

C. KETENTUAN PESERTA
• Peserta untuk umum,kelas 7, 8 dan 9 SMP/MTS
• Peserta lomba merupakan perorangan
• Sekolah boleh mengirimkan lebih dari satu peserta

D. KETENTUAN LOMBA
• Setiap peserta memilih salah satu puisi yang ditentukan panitia
• Setiap peserta wajib menghafal teks puisi yang telah ditentukan panitia
• Peserta lomba wajib hadir 5 menit sebelum perlombaan dimulai
• Jika peserta lomba datang terlambat maka urutan nomor peserta dipindahkan ke akhir
• Peserta lomba tidak diperkenanankan meninggalkan ruangan ketika perlombaan belum
selesai
• Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak bias diganggu gugat

“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting”

5. LOMBA CERDAS CERMAT (LCC PAI)


• Peserta wajib menyerahkan kartu OSIS/raport asli ke panitia
• Peserta harus hadir 10 menit sebelum dimulai
• Peserta tidak dibenarkan membawa catatan apapun ketika pelaksanaan
• Peserta diwajibkan memakai seragam sekolah/madrasahnya dan membawa alat tulis yang
diperlukan
• Peserta diberi batas waktu maksimal 120 menit (untuk soal/babak penyisihan)
• Bagi peserta yang terlambat tidak diberikan tambahan waktu
• 4 Peserta terbaik diambil untuk masuk ke babak final
• Setiap sekolah yang mengikuti LCC PAI terdiri atas 3 orang (putra/putri)
• Tim LCC PAI bisa menjadi peserta UKD yang sama.

“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting
6. LCC MIPA
• Peserta wajib menyerahkan kartu OSIS/raport asli ke panitia
• Peserta harus hadir 10 menit sebelum dimulai
• Peserta tidak dibenarkan membawa catatan apapun ketika LCC dilaksanakan
• Peserta diwajibkan memakai seragam sekolah/madrasahnya dan membawa alat tulis
yang diperlukan
• Peserta diberi batas waktu maksimal 120 menit
• Bagi peserta yang terlambat tidak diberikan tambahan waktu
• Peserta LCC diambil 4 tim terbaik
• Setiap sekolah yang mengikuti LCC MIPA terdiri atas 3 orang dari anggota tim sekolah
sendiri
• Tim LCC MIPA bisa peserta UKD yang sama

“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting”

7. UJI KOMPETENSI DASAR


• Peserta wajib menyerahkan kartu OSIS/raport asli ke panitia
• Peserta harus hadir 10 menit sebelum dimulai
• Peserta tidak dibenarkan membawa catatan apapun ketika ujian dilaksanakan
• Peserta hanya diwajibkan memakai seragam sekolah/madrasahnya dan membawa alat
tulis yang diperlukan
• Peserta diberi batas waktu maksimal 120 menit
• Bagi peserta yang terlambat tidak diberikan tambahan waktu
• Materi yang diujikan yaitu materi kelas VII, VIII, IX dan olimpiade setara OSN
• Peserta yang sudah mendaftar tetapi tidak mengikuti pada waktu yang telah ditentukan
dianggap mengundurkan diri

“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting”
D. BIDANG KESENIAN
1. SINGING KONTES
• Peserta adalah siswa/i MTs/SMP
• Setiap peserta memakai busana yang disesuaikan ( rapih )
• Pengambilan nomor undian dilakukan pada waktu technical meeting
• Peserta dipanggil berdasarkan nomor undian
• Peserta hadir 10 menit sebelum acara dimulai
• Setiap peserta harus menyerahkan raport/kartu OSIS.
• Pengiring musik bisa menggunakan karoke atau minus one
• Setiap peserta baik putra maupun putri membawakan 2 lagu, satu lagu wajib dan
satu lagu pilihan, lagu wajib dan lagu pilihan bergenre POP
• Tempat perlombaan dilaksanakan di panggung teater MAN 3 Sukabumi
• Lagu yang diperlombakan :
Silahkan memilih lagu wajib satu dan lagu pilihan satu

❖ Untuk Putra :
• LaguWajib (Pop) : Aku Yang Tersakiti ( Judika )
Aku Lelaki ( Virza )

• Lagu Pilihan (Pop) : Semata Karenamu ( Mario G. Klau )


Bertahan Terluka (Fabio Asher )
Bukan Cinta Biasa ( Afgan )

❖ UntukPutri :
• LaguWajib (Pop) : Terlanjur Mencinta ( Tiara Andini )
Cinta Sejati ( BCL )

• Lagu Pilihan (Pop) : Kisah Sempurna ( Mahalini )


Tutur Batin (Yura Yunita)
Matahariku ( Agnes Mo)

• Aspek yang dinilai :


❖ Vokal, (Intonasi, Sonoritas, dan Dinamika) dsb.
❖ Kreativitas (Impropisasi, Gaya bernyanyi)
❖ Interoretasi (Ekspresi, Penampilan, Aksi Panggung, Penghayatan) dsb.

• Peserta yang sudah mendaftar tetapi tidak mengikuti pada waktu yang telah
ditentukan dianggap mengundurkan diri
2. PADUAN SUARA
• Lomba Paduan Suara ini merupakan lomba antar MTs/SMP
• Peserta Paduan Suara beranggotakan 10-20 orang
• Peserta membawakan dua buah lagu yang telah tertera di dalam juknis
• Setiap peserta anggota paduan suara harus menyerahkan raport/kartu osis
• Untuk musik di serahkan kepada masing masing peserta, bisa menggunakan
karaoke atau minus one.
• Panitia hanya menyediakan alat
• Penilaian dewan juri akan menentukan Golongan terbaik 1, 2 dan 3
dan tidak ada kejuaraan harapan
• DAFTAR LAGU-LAGU LOMBA
• Lomba Paduan Suara
Lagu Wajib : Mars Sukabumi
Referensi lagu link youtobe
https://www.youtube.com/watch?v=oZ4CvSrlDNE

Lagu Pilihan :
1. Jarang Goyang
Referensi lagu link youtobe
https://www.youtube.com/watch?v=RhvUe_kSKqg
2. Manuk Dadali

3. KALIGRAFI
• Peserta adalah siswa/i MTs/SMP yang masih aktif di Sekolah/Madrasah
• Peserta adalah mereka yang telah terdaftar di panitia
• Peserta diwajibkan hadir 15 menit sebelum pertandingan dimulai
• Peserta membawa alat masing-masing
• Pembimbing dilarang masuk keruang kompetisi
• Peserta dilarang membawa literatur kaligrafi
• Peserta yang datang terlambat tidak diberikan tambahan waktu
• Alat yang digunakan pensil, spidol, stabilo, drawingpen dan penggaris (bawa masing-
masing) tidak boleh menggunakan cat air / minyak
• Media/kertas disediakan oleh panitia (ukuran A3)
• Peserta yang melanggar point 1 dan 2 terkena diskualifikasi
• Ayat akan diberikan pada waktu perlombaan
• Peserta membuat :
❖ Khat bebas : Riq’ah, Tsulusi, Diwani, Diwani Jali, Khufi (120 menit)
• Peserta wajib memberikan keterangan Khat yang digunakannya
• Ayat Al-quran yang dituliskan akan ditentukan ketika perlombaan berlangsung
• Aspek yang dinilai :
❖ Bentuk proporsi huruf
❖ Jarak spasi dan letak huruf
❖ Keserasian, komposisi antar huruf dan variasi huruf
❖ Harmonisasi warna/nilai estetika lainnya

“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting”
4. DESAIN POSTER DIGITAL
• Peserta lomba adalah siswa SMP/MTs dan masih aktif di Sekolah/Madrasah
• Peserta wajib menyerahkan kartu OSIS/raport/bukti data siswa kepada Panitia
• Peserta lomba adalah siswa kelas VII/VIII/IX boleh laki-laki/perempuan (individu)
• Sekolah/Madrasah dapat mengikutsertakan lebih dari satu orang siswa batas maksimal
adalah 3 orang siswa dengan pendaftaran yang berbeda
• Pengambilan nomor peserta dilakukan pada waktu Technical Meeting
• Tema desain poster digital adalah “PORSENIDA XVII”
• Poster merupakan hasil karya sendiri, orisinil, belum pernah dipublikasikan, dan belum
pernah diikutsertakan dalam lomba
• Pembuatan poster diharuskan dalam bentuk digital tidak diperbolehkan menggunakan
gambar manual dan semua komponen poster adalah buatan sendiri serta tidak boleh
mengambil gambar milik orang lain
• Poster tidak diperbolehkan mengandung unsur SARA suku, agama, ras, dan antar
golongan, tidak mengandung unsur pornografi, kekerasan, serta tidak bertentangan
dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia.
• Poster yang dibuat diwajibkan berukuran A4 dengan orientasi gambar potrait.
• Peserta dalam lomba ini memiliki batas akhir pendaftaran. Untuk batas akhir
pendaftaran dalam lombanya sendiri sampai dengan pelaksanaan Technical Meeting
• Peserta yang datang terlambat tidak diberikan tambahan waktu
• Aplikasi yang digunakan untuk lomba desain poster digitan adalah CorelDraw/Adobe
Potoshop
• Peserta Wajib menyerahkan hasil Karya berupa format JPG/JPEG/PNG/PDF dan
mentahan/format yang dapat diedit (CorelDraw/Adobe Potoshop) kepada panitia
• Format pewarnaan poster adalah Full Colour
• Hasil karya desain poster digital yang diserahkan menjadi hak panitia sepenuhnya
• Peraturan dapat berubah sewaktu-waktu;
• Keputusan panitia dan dewan juri mengikat, tidak dapat diganggu gugat dan tidak ada
surat menyurat.

“Hal-hal yang belum tercantum akan diatur pada waktu Technical Meeting”
UANG PENDAFTARAN DAN TOTAL HADIAH PER-CABANG

Pembinaan TOTAL PEMBINAAN


No JENIS PERLOMBAAN BIAYA PENDAFTARAN
Juara I Juara II Juara III Juara Harapan
Bidang Olahraga
1 Futsal Rp 150.000,00 Rp 1.500.000,00 Rp 1.000.000,00 Rp 500.000,00 Rp 300.000,00 Rp 3.300.000,00
2 Voley Ball Putra Rp 150.000,00 Rp 1.500.000,00 Rp 1.000.000,00 Rp 500.000,00 Rp 300.000,00 Rp 3.300.000,00
3 Voley Ball Putri Rp 150.000,00 Rp 1.500.000,00 Rp 1.000.000,00 Rp 500.000,00 Rp 300.000,00 Rp 3.300.000,00
4 Tenis Meja Putra Rp 40.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 100.000,00 Rp 1.000.000,00
5 Tenis Meja Putri Rp 40.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 100.000,00 Rp 1.000.000,00
6 Tenis Meja UMUM Rp 50.000,00 Rp 500.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 1.400.000,00
7 Catur Rp 40.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 100.000,00 Rp 1.000.000,00
8 Basket Rp 100.000,00 Rp 1.000.000,00 Rp 700.000,00 Rp 500.000,00 Rp 300.000,00 Rp 2.500.000,00
9 Jalan Sehat Rp 10.000,00
Bidang Kesenian
1 Singing Kontes Rp 30.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
2 Paduan Suara Rp 70.000,00 Rp 700.000,00 Rp 500.000,00 Rp 300.000,00 Rp 1.500.000,00
3 Kaligrafi Rp 30.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
4 Desain Grafis Rp 30.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
Bidang Pendidikan
1 Story Telling (B. Inggris) Rp 30.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
2 Aksara Sunda (B. Sunda) Rp 30.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
3 Deklamasi Puisi (B. Indonesia) Rp 30.000,00 Rp 800.000,00 Rp 600.000,00 Rp 400.000,00 Rp 900.000,00
4 Pidato (B. Arab) Rp 30.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
5 LCC MIPA Rp 80.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 1.800.000,00
6 UKD Biologi Rp 30.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
7 UKD Fisika Rp 30.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
8 UKD Kimia Rp 30.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
9 UKD Matematika Rp 30.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
Pembinaan TOTAL PEMBINAAN
No JENIS PERLOMBAAN BIAYA PENDAFTARAN
Juara I Juara II Juara III Juara Harapan
10 UKD Bahasa Arab Rp 30.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
11 UKD Ekonomi Rp 30.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
12 UKD Geografi Rp 30.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
13 UKD Sejarah Rp 30.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
14 LCC PAI Rp 80.000,00 Rp 800.000,00 Rp 600.000,00 Rp 400.000,00 Rp 1.800.000,00
Bidang Keagamaan
1 MTQ Putra Rp 40.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
2 MTQ Putri Rp 40.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
3 MSQ Rp 50.000,00 Rp 500.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 1.200.000,00
4 MHQ Rp 40.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
5 Qiroatul Kutub Rp 40.000,00 Rp 400.000,00 Rp 300.000,00 Rp 200.000,00 Rp 900.000,00
Total Rp 40.200.000,00
Konfirmasi pendaftaran langsung hubungi :
- Rianti Susandi (081909737168)
- Robi Hisbilah (085721112993)
Tidak menerima titipan pendaftaran

Anda mungkin juga menyukai