Anda di halaman 1dari 11

1.

Sebuah kotak pensil plastik memiliki data sebagai berikut :


(1) Lebar : 0,15 m
(2) Tebal : 0,10 m
(3) Volume : 4,5 m³
(4) Massa : 0,5 kg
(5) Panjang : 30 cm
(6) Luas : 450 cm²
(7) Massa jenis : 0,83 gr/cm³
(8) Suhu plastik meleleh : 15°C

Data yang menunjukkan besaran pokok dan satuannya dalam SI adalah….

A. (2) dan (4)


B. (5) dan (6)
C. (6) dan (7)
D. (7) dan (8)

2. Perhatikan tabel beberapa zat berikut.


No Materi Massa Jenis
1. Air laut 1,15
2. Bensin 0,7
3. Es 0,9
4. kaca 2,6
Posisi yang benar jika zat-zat tersebut dimasukkan ke dalam zat cair di tunjukkan oleh
gambar....
A. C.

B. D.

3. Perhatikan peristiwa berikut !


(1) Beras menjadi tepung
(2) Singkong menjadi tape
(3) Besi berkarat
(4) Kertas terbakar
(5) Kayu menjadi kursi
(6) Sampah membusuk
(7) Kedelai menjadi tempe
(8) Petasan meledak

Berdasarkan data tersebut, yang termasuk perubahan fisika adalah pasangan nomor....

A. (1), dan (5)


B. (2), dan (6)
C. (3), dan (7)
D. (4), dan (8)

4. Perhatikan model molekul berikut !


Model molekul unsur ditunjukkan oleh nomor….

A. ( I ) dan ( III)
B. ( II ) dan ( IV )
C. ( II ) dan ( V )
D. ( IV ) dan ( V )

5. Rayyan mengukur massa bola tolak peluru seperti pada gambar di bawah ini:

Agar posisi neraca setimbang, maka Rayyan harus menambahkan anak timbangan sebesar
....

A. 1050 gram
B. 550 gram
C. 500 gram
D. 250 gram

6. Perhatikan gambar berikut!

Tinta berwarna dapat dipisahkan dengan metode pada garnbar karena ....

A. titik didih tinta dan pelarut berbeda


B. setiap komponen warna tinta memiliki perbedaan pola pergerakan
C. setiap komponen warna tinta mudah larut dalam pelarut
D. pelarut dan setiap komponen warna tinta memiliki sifat kimia yang sama

7. Seorang siswa ingin menguji sifat larutan dari obat yang diminumnya. Setelah siswa
tersebut melakukan pengujian diperoleh kesimpulan bahwa obat yang diminum siswa
bersifat basa.
Pernyataan yang mendukung kesimpulan siswa yaitu ....
A. kertas lakrnus merah dicelupkan ke dalam sebuah wadah yang berisi obat dan
tidak terjadi perubahan warna kertas lakrnus
B. kertas lakmus merah dicelupkan ke dalam sebuah wadah yang berisi obat dan
terjadi gelembung gas pada obat tersebut
C. kertas lakrnus merah dicelupkan ke dalam sebuah wadah yang berisi obat dan
terjadi perubahan warna kertas lakrnus menjadi biru
D. kertas lakrnus biru dicelupkan ke dalam sebuah wadah yang berisi obat dan
terjadi gelembung gas pada obat tersebut

8. Hukum I Newton dikenal dengan hukum kelembaman menyatakan setiap benda


cenderung mempertahankan posisinya, berikut ini yang merupakan contoh peristiwa yang
menunjukkan penerapan Hukum I Newton adalah ….
A. jangkar kapal yang dilempar untuk memudahkan kapal berlabuh
B. penumpang mobil saat berjalan ketika direm mendadak badan condong ke depan
C. seorang anak mendorong temannya hingga jatuh
D. ketika memukul tembok tangan terasa sakit

9. Seorang siswa melakukan loncat indah terjun melompat dari papan lompat menuju ke
kolam renang. Pernyataan berikut yang tepat berkaitan dengan energi yang terjadi pada
siswa tersebut adalah….
Pilhan jawaban Energi potensial Energi kinetik Energi mekanik
A Bertambah berkurang tetap
B Tetap berkurang bertambah
C Berkurang bertambah tetap
D Berkurang bertambah bertambah

10. Perhatikan daftar nama planet berikut !


(1) Jupiter
(2) Mars
(3) Merkurius
(4) Neptunus
(5) Venus
(6) Bumi
(7) Saturnus
(8) Uranus
Dari data di atas yang termasuk kelompok planet luar adalah ….

A. (7) dan (8)


B. (5) dan (6)
C. (3) dan (4)
D. (2) dan (1)
11. Perhatikan grafik pemanasan 400 gram es berikut!

Jika kalor jenis es 2.100 J/kg 0C, kalor lebur es 336.000 J/kg, dan kalor jenis air adalah
4.200 J/kg 0C, maka kalor yang dibutuhkan dalam proses dari R-S adalah ….
A. 4.200 J
B. 16.800 J
C. 134.000 J
D. 155.000 J

12. Perhatikan gambar!


Tekanan hidrostatis terhadap A sebesar 8000 N/m2 dan tekanan hidrostatis
terhadap B sebesar 6400 N/m2. Jika massa jenis air 1000 kg/m 3 dang= 10 m/s2,
selisih kedalaman A dan B adalah ....

A. 0,10 m
B. 0,16 rn
C. 0,64 m
D. 0,80 m

13. Titik leleh zat adalah pada suhu 194oF. Jika dinyatakan dalam satuan K dan oC, titik leleh
zat adalah ….
A. 318,8 dan 108,8
B. 108,8 dan 318,8
C. 90,0 dan 363,0
D. 363,0 dan 90,0

14. Perhatikan gambar tuas berikut!

Jika beban digeser 10 cm menjauhi titik tumpu, yang harus dilakukan agar tuas
tetap seimbang adalah ....

A. menggeser titik tumpu 10 cm mendekati beban


B. menambah kuasa menjadi 300 N
C. menggeser kuasa 25 cm menjauhi titik tumpu
D. menggeser kuasa 25 cm mendekati titik tumpu

15. Perhatikan gambar gerak bandul di bawah ini!

C B
A

Gerakan bandul yang menunjukkan satu getaran penuh ditunjukkan oleh....


A. A – B – C – B – A
B. C – A – B – A – C
C. C – A – B – A – C
D. B – A – C – B – A
16. Perhatikan pernyataan berikut ini!
(1) Bunyi pantul yang merusak bunyi asli
(2) Bunyi pantul yang terdengar setelah bunyi asli
(3) Bunyi pantul yang sebagian terdengar bersama bunyi asli
(4) Bunyi pantul yang terdengar bersamaan dengan bunyi asli

Pernyataan yang benar berhubungan dengan gema adalah pernyataan nomor....

A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)

17. Sebuah cermin cekung mempunyai jari-jari kelengkungan 20 cm. Jika benda diletakkan
pada jarak 30 cm di depan cermin, maka sifat bayangan yang terbentuk adalah ….

A. nyata, terbalik, diperkecil


B. maya, terbalik, diperbesar
C. nyata, terbalik, diperkecil
D. maya, tegak, diperkecil

18. Perhatikan data transformator pada tabeI berikut!

Dari data tersebut jenis trafo dan alasan yang benar adalah ….

19. Benda terletak di depan cermin cekung seperti gambar, temyata bayangan yang
terbentuk bersifat nyata dan diperbesar 3 kali.
Benda kemudian digeser 10 cm menjauhi cermin, maka bayangan yang dihasilkan
sekarang bersifat ....

A. nyata, terbalik, diperbesar


B. nyata, terbalik, diperkecil
C. nyata, terbalik, sama besar
D. maya, tegak, diperbesar

20. Dua muatan identik pada jarak r menghasilkan gaya Coulomb sebesar F. Jika jarak kedua
muatan diubah menjadi 2r, maka besar gaya Coulomb yang terjadi di antara kedua
muatan tersebut adalah….

A. ¼F
B. ½F
C. 2F
D. 4F

21. Pasangan yang tepat antara peristiwa dengan gejala alam dalam tabel berikut adalah…..

Peristiwa Jenis gejala alam


A pelangi terbentuk karena pembiasan cahaya biotik
B es meleleh ketika di panaskan abiotik
C tikus melahirkan untuk melestarikan keturunannya abiotik
D gunung api mengeluarkan lava biotik

22. Sel tersusun atas membran dan protoplasma. Protoplasma terdiri atas organel-organel sel
dan cairan sel (sitoplasma). Organel sel yang berfungsi sebagai tempat respirasi sel
adalah….
A. ribosom
B. mitokondria
C. badan Golgi
D. retikulum Endoplasma

23. Budi menemukan tumbuhan di taman sekolahnya dengan ciri-ciri sebagai berikut :
(1) akar serabut
(2) tulang daun sejajar
(3) bagian bunga berkelipatan 3
(4) biji berkeping 1
Berdasarkan ciri-ciri tersebut, tumbuhan yang ditemukan Budi termasuk kelompok….
A. tumbuhan monokotil
B. tumbuhan dikotil
C. tumbuhan paku
D. tumbuhan lumut

24. Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Malang menguji baku mutu
Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) di 50-60 perusahaan secara acak setiap
tahunnya. Hasilnya menunjukkan 20 persen perusahaan dinilai tidak memenuhi standar
baku mutu pengolahan limbah cairnya. Hasil uji laboratorium air sungai di wilayah
Singosari-Lawang serta Wagir-Pakis banyak yang tidak memenuhi Chemical Oxygen
Demand (COD) atau oksigen yang dibutuhkan dalam proses kimiawi makhluk hidup.
Bagaimana kemungkinan kondisi organism diwilayah tersebut?

A. Sampah organik akan menumpuk karena jumlah bakteri pengurai menurun.


B. Zooplankton akan rneningkat karena jumlah ganggang meningkat.
C. Produsen tumbuh pesat karena cukup mendapatkan oksigen.
D. Jumlah bakteri pengurai tidak berubah karena tidak memerlukan oksigen.
25. Perhatikan gambar berikut !

= penduduk
= wilayah
1 2 3 4

Berdasarkan gambar di atas, yang dapat menyebabkan kekurangan air dan udara bersih
ditunjukkan oleh nomor …

A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

26. Perhatikan skema jaring-jaring makanan pada ekosistem darat di bawah ini!

Apa yang terjadi pada komponen penyusun ekosistem tersebut, jika populasi tikus
menurun akibat petani melakukan pembasmian?

A. Populasi tumbuhan dan rubah meningkat.


B. Populasi tumbuhan dan burung elang meningkat.
C. Populasi tumbuhan meningkat dan katak menurun.
D. Populasi burung pemakan biji-bijian meningkat dan laba-laba rnenurun.

27. Perhatikan pernyataan berikut :


(1) Melakukan daur ulang sampah yang tidak dapat diuraikan oleh mikroorganisme
(2) Menggunakan bahan bakar yang mengeluarkan sedikit asap, misalnya bahan bakar
gas
(3) Melarang pengelola industri untuk membuang limbah cair langsung ke lingkungan
(4) Menggunakan pupuk dan pestisida sesuai dengan dosis yang dianjurkan

Pernyataan yang merupakan upaya dalam mengatasi pencemaran tanah adalah….

A. (1 ) dan ( 3 )
B. (1 ) dan( 4 )
C. ( 2 ) dan ( 3 )
D. ( 2 ) dan ( 4 )
28. Pasangan antara jenis jaringan beserta fungsinya dalam tabel berikut yang benar
adalah….

Nama jaringan Fungsi

A. xilem melindungi jaringan di bawahnya

B. meristem mengangkut air dan unsur hara

C. epidermis membentuk jaringan lain

D. parenkim menyimpan zat makanan

29. Perhatikan gambar berikut!

Seorang pria melakukan latihan restok akan mengalami seperti pada gambar. Kinerja
yang terjadi pada otot lengan atas dan lengan bawah adalah ....

A. otot lengan atas kontraksi, otot lengan bawah kontraksi


B. otot lengan atas relaksasi, otot lengan bawah kontraksi
C. otot lengan atas kontraksi, otot lengan bawah relaksasi
D. otot lengan atas relaksasi, otot lengan bawah relaksasi

30. Perhatikan gambar berikut!


Enzim yang dihasilkan oleh organ yang ditunjuk oleh R
berfungsi....
A. mengubah amilum menjadi glukosa
B. mengubah protein menjadi asam amino
C. membantu membunuh bakteri
D. mengendapkan zat kasein dari air susu

31. Perhatikan data hasil uji coba makanan!


(1) Terigu ditetesi Lugol berubah warna menjadi biru kehitaman, ketika ditetesi
Benedict kemudian dipanaskan berubah warna menjadi merah bata, dan jika ditetesi
biuret berubah warna menjadi ungu
(2) Putih telur ditetesi Lugol berubah warna menjadi biru kecoklatan, ketika ditetesi
Benedict berubah warna menjadi biru muda, dan jika ditetesi Biuret berubah warna
menjadi ungu
(3) Tahu ditetesi Lugol berubah warna menjadi kecoklatan, ketika ditetesi Benedict
kemudian dipanaskan berubah warna menjadi biru tua, dan jika ditetesi Biuret
berubah warna menjadi ungu
(4) Ikan ditetesi Lugol berubah warna menjadi kecoklatan, ketika ditetesi Benedict
berubah warna menjadi biru tua, dan jika ditetesi Biuret berubah warna menjadi ungu
Dari data percobaan di atas, makanan yang mengandung amilum dan protein adalah....
A. (4)
B. (3)
C. (2)
D. (1)
32. Perhatikan pernyataan tentang peredaran darah pada manusia di bawah ini!
(1) Darah dari bilik kiri kaya oksigen dipompa menuju ke seluruh tubuh
(2) Darah dari bilik kanan kaya karbondioksida dipompa menuju ke paru-paru
(3) Darah dari paru-paru kaya oksigen dibawa menuju ke serambi kiri
(4) Darah dari seluruh tubuh yang kaya karbondioksida dibawa menuju ke serambi
kanan
(5) Darah dari seluruh tubuh kaya oksigen dibawa menuju ke serambi kanan
Berdasarkan pernyataan di atas, mekanisme peredaran darah besar yang tepat adalah….

A. (1) dan (4)


B. (2) dan (3)
C. (2) dan (5)
D. (3) dan (5)

33. Disilangkan sapi berbadan besar tetapi tidak tahan penyakit (BBtt) dengan sapi berbadan
kecil tetapi tahan penyakit (bbTT) menghasilkan F1 sapi besar dan tahan penyakit
(BbTt). Bila keturunan pertama F1 disilangkan sesamanya akan menghasilkan keturunan
kedua yang bervariasi. Persentase sapi yang bersifat unggul adalah ….
A. 50 %
B. 25 %
C. 12,5 %
D. 6,25 %

34. Dalam bidang pertanian tanaman jagung transgenik yang mengandung bakteri Rhizobium
sp mempunyai keunggulan karena ....
A. tahan terhadap serangan hama serangga dan jamur
B. produksinya tinggi dan rasanya manis serta enak
C. dapat memupuk dirinya sendiri dengan mengikat nitrogen
D. tahan hidup pada daerah yang kering dan tandus

35. Di kabupaten Wonosobo hasil pertanian singkong melimpah, sehingga perlu


sentuhan bioteknologi yang tepat untuk rnenghindari ketidak berrnanfaatan dari
singkong tersebut. Produk dari penerapan bioteknologi untuk hasil pertanian tersebut
adalah ....
A. tepung singkong
B. tape singkong
C. keripik singkong
D. kue singkong

36. Rokok mengandung berbagai zat kimia yang berbahaya bagi tubuh, diantaranya gas CO 2,
gas CO, Tar, Nikotin. Zat kimia yang dapat menimbulkan keracunan dan kecanduan
berturut-turut adalah… dan ….

37. Perhatikan tabel jarak dan waktu tempuh beberapa benda berikut!

Waktu tempuh Jarak tempuh


(s) (m)

1 3

2 6

3 9

4 12
Hitunglah jarak benda pada waktu 10 sekon!

38. Disajikan beberapa alat bahan sebagai berikut :


• Paku
• Kawat
• Baterai
• Paku kecil

Alat dan bahan tersebut dirangkai seperti pada gambar berikut.

Tentukanlah kutub-kutub magnet yang terbentuk pada ujung A dan ujung B !

39. Perhatikan gambar percobaan fotosintesis berikut!

Catatan :

A diletakkan pada

tempat yang gelap

A B C

Setelah dilakukan pengamatan terhadap banyak sedikitnya gelembung udara


yang terbentuk, diperoleh data pada table berikut ini.

Banyaknya gelembung
Lama pengamatan
A B C

5 menit - + ++

10 menit - ++ +++

Pertanyaan :

a. Pada gambar B dan C digunakan cahaya lampu. Sifat cahaya apa yang terjadi
ketika lampu digunakan pada percobaan tersebut?
b. Apakah yang dapat dibuktikan melalui percobaan tersebut?
c. Berdasarkan hasil pengamatan, gelembung udara yang terbentuk pada tabung
reaksi adalah ....
d. Jelaskan simpulan dari percobaan tersebut!
e. Pada tumbuhan dalam percobaan tersebut terjadi reaksi kimia sebagai berikut :
Manakah molekul unsur dan molekul senyawa pada zat pereaksi di atas ?

40. Kualitas tembakau di Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat terkenal sebagai tembakau
terbaik di Indonesia. Seorang petani tembakau di sana ingin memperoleh bibit tanaman
tembakau dengan sifat yang unggul dalam jumlah yang banyak dalam waktu relatif
singkat. Oleh karena itu, petani tersebut memanfaatkan bioteknologi untuk memperoleh
bibit sesuai dengan keinginannya. Cara apakah yang tepat dilakukan petani untuk
mendapatkan bibit tersebut?

Anda mungkin juga menyukai