Anda di halaman 1dari 11

PEMERINTAH PROVINSI LAMPUNG

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SMA ....

PAKET B
SOAL PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS) SMA PROVINSI LAMPUNG
TAHUN PELAJARAN 2021/2022
LEMBAR SOAL

Mata Pelajaran : BIOLOGI Hari / Tanggal : Jumat / 3 Des 2021


Kelas / Jurusan : XII IPA Waktu : 90 Menit

Petunjuk Umum
1. Tuliskan nama dan nomor tes anda pada lembar jawaban yang tersedia
2. Kerjakan soal yang dianggap mudah terlebih dahulu
3. Laporkan pada pengawas jika terdapat tulisan yang kurang jelas, rusak atau jumlah soal
kurang
4. Periksalah lembar jawaban sebelum diserahkan kepada pengawas

Petunjuk Khusus
1. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat pada salah satu huruf A, B, C, D atau E di
lembar jawaban .
2. Untuk membetulkan jawaban, hapuslah jawaban kemudian pilihlah jawaban yang benar.

1. Pada pohon mangga, M membawa sifat rasa manis dan alelnya m membawa sifat rasa asam. B
membawa sifat buah besar dan b membawa sifat buah kecil. Untuk mendapatkan sifat yang baik
dilakukan persilangan tanaman mangga buah manis danbesar heterozigot sesamanya dan
diperoleh 320 bakal tanaman. Banyaknya bakal tanaman yang berbuah asam dan besar
adalah….
A. 60
B. 20
C. 120
D. 150
E. 180

2. Seorang petani menyilangkan tanaman rambutan berbuah lebat rasa masam dengan rambutan
berbuah sedikit rasa manis. Jika tanaman F1 semuanya berbuah sedikit rasa masam kemudian
disilangkan sesamanya, berapak rasio tanaman dengan fenotip berbuah lebat rasa manis?
A. 3/16
B. 1/16
C. 4/16
D. 9/16
E. 12/16

3. Diana menyilangkan tanaman melon berbuah besar hambar (BBhh) dengan tanaman sejenis
berbuah kecil manis (bbHH). Dari hasilpersilangan tersebut diperoleh keturunan F1 tanaman
melon berbuah besar manis (BbHh). Untuk memperoleh perbandingan fenotipe keturunan
yaitu buah besar-manis : besar-hambar : kecil-manis : kecil-hambar = 1 : 1 : 1 : 1, tanaman F1
harus disilangkan dengan tanaman bergenotipe ….
A. BBHH
B. BbHh
C. Bbhh
D. Bbhh
E. BBhh

4. Perhatikan diagram berikut!


P1 : M1M1M2M2 (merah) >< m1m1m2m2 (putih)
G: M1M2 m1m2
F1: M1m1M2m2 (merah)
Apabila F1 disilangkan dengan tanaman gandum bergenotipe M1M1M2M2, persentase B
munculnya tanaman gandum kulit biji putih pada keturunan F2 sebesar….
A. 50%
B. 6,25%
C. 18,5%
D. 0%
E. 100%

5. Tanaman kacang polong berbiji bulat-hijau (BBkk) disilangkan dengan tanaman sejenis berbiji
keriput kuning (bbKK) menghasilkan keturunan F1 berfenotip bulat-kuning (BbKk).
Selanjutnya antar tanaman disilangkan. Dari hasil persilangan tersebut, dihasilkan tanaman F2
sebanyak 2.928 tanaman. Apabila sifat bulat (B) dominan terhadap sifat keriput (b) dan sifat
kuning (K) dominan teerhadap sifat hijau (k), banyak tanaman yang memiliki fenotip keriput-
hijau adalah….
A. Tanaman
B. 366 tanaman
C. 549 tanaman
D. 1.647 tanaman
E. 183 tanaman

6. Seorang penderita talasemia minor menikah dengan seorang pria normal. Dari pernikahan
tersebut, persentasi anaknya yang normal sebesar….
A. 50%
B. 25%
C. 0%
D. 75%
E. 100%

7. Seorang wanita carrier hemofilia menikah dengan pria normal. Apabila mereka memiliki anak
perempuan, kemungkinan genotipnya adalah….
A. XXhY
B. XHXH
C. XhXh
D. XHY
E. XhY

8. Perhatikan peta silsilah berikut!

Apabila individu P merupakan pria penderita buta warna dan Q merupakan wanita normal,
maka genotip individu R dan S adalah….
A. XcbXcb dan XY
B. XcbY dan XcbY
C. XY dan XY
D. XX dan XY
E. XYcb dan XY

9. Jika tanaman tinggi (T) dominan terhadap rendah (t) ; bunga merah (M) dominan terhadap
putih
(m); buah lebat (L) dominan terhadap sedikit (I). Tanaman dengan sifat fenotip tinggi
homozigot, merah dan lebat heterozigot, dapat menghasilkan gamet antara lain….
A. TT,MM,II,TL
B. TM,TI,MI,ml
C. TML,TmL, Tml, tml
D. TML,TMI,TmL, Tml
E. TML,TMI,TmL, tml
10. Sesuai dengan hukum mendel l, gamet dari genotip AaBb yang memisah secara bebas adahah….
A. Aa dan Bb
B. AB dan ab
C. AB, Ab, dan Ab
D. AB, aB, dan ab
E. AB,Ab,aB dan ab

11. Perhatikan peta silsilah berikut!

Jika individu angka 6 menikah dengan laki-laki buta warna, kemungkinan anak yang akan
dilahirkan adalah….
A. 50% perempuan carrier
B. 100% laki-laki normak
C. 75% laki-laki normal
D. 50% laki-laki buta warna
E. 25% perempuan norma

12. Warna biji gandum merah ditentukan oleh gen M1 dan M2. Dari persilangan tanaman gandum
merah bergenotipe M1m1M2m2 dan tanaman gandum putih bergenotip m1 m1 m2 m2
dihasilkan keturunan F1 dengan rasio fenotip….
A. merah : putih = 13 : 3
B. merah : putih = 15 : 1
C. merah : putih = 12 : 4
D. merah : merah muda : putih = 12 : 3 : 1
E. merah : merah muda : putih = 9 : 3 : 4

13. Perhatikan gambar persilangan berikut.

Jika F1 disilangkan sesamanya, rasio fenotipe F2 adalah...


A. Ungu : merah : putih = 1:2:1
B. Ungu : merah : putih = 12:3:1
C. Ungu : merah : putih = 9:3:4
D. Merah : putih = 1:5:1
E. Semua ungu
14. Pada manusia kemampuan untuk merasakan feniltiokarbamid (PTC) ditentukanoleh
gendominan (T) dan ketidakmampuan merasakan PTC ditentukan oleh alel resesifnya
(t).Seorang laki-laki dapat merasakan PTC, tetapi ayahnya tidak, menikah dengan perempuan
yang juga dapat merasakan PTC, tetapi ibunya tidak. Genotip dari laki-laki, istrinya, dan ayah
laki-laki tersebut berturut-turut adalah….
A. TT, Tt, dan tt
B. TT, Tt, dan Tt
C. tt, Tt, dan TT
D. Tt, Tt, dan tt
E. tt, Tt, dan tt

15. Bagan berikut menunjukkan perubahan tipe kromosom I menjadi II.

Peristiwa yang menyebabkan perubahan kromosom tersebut adalah….


A. Katenasi
B. Aberasi
C. Inverse
D. Translokasi
E. delesi

16. Perhatikan gambar kromosom berikut!

Peristiwa mutasi pada gambar tersebut adalah….


A. Translokasi
B. Delesi
C. Duplikasi
D. Inverse
E. katenasi

17. Perhatikan pola mutasi gen berikut!


Macam mutasi gen tersebut adalah….
A. Delesi
B. Duplikasi
C. Translokasi
D. Katenasi
E. inversi

18. Seseorang mengalami kelainan akibat mutasi kromosom XXY dengan gejala testis kecil, suara
seperti wanita. Orang tersebut menderita sindrom ….
A. Turner
B. Jakob
C. Klineferter
D. Down
E. Edward

19. Penderita sindrom Patau mengalami kelebihan satu autosom nomor 13 sehingga kariotipe pada
penderita laki-laki adalah 47, XY + 13 dan perempuan 47, XX + 13. Mutasi ini termasuk
aneuploidi, yaitu….
A. Nulisomi
B. Monosomi
C. Tetrasomi
D. Trisomi
E. Aopoliploidi

20. Perhatikan skema kariotip berikut.

Kariotipe tersebut menu jukkan terjadinya mutasi yang mengakibatkan kelainan genetic
yang disebut….
A. sindrom Turner
B. sindrom Klinefelter
C. sindrom Jacobs
D. sindrom Edwards
E. sindrom Down

21. Pernyataan yang mendukung teori evolusi :


1) Tikus berekor panjang dipotong ekornya, beberapa generasi berikutnay ekornya tetap
panjang
2) Jerapah berleher pendek berubah menjadi jerapah berleher panjang untuk
mendapatkan makanan
3) Perubahan suatu organisme disebabkan adanya perubahan factor dalam yang
diturunkan
4) Mutasi merupakan salah satu mekanisme dalam evolusi
5) Proses evolusi merupakan perubahan yang dipengaruhi oleh factor lingkungan
Pernyataan yang mendukung teori evolusi karena terjadi mekanisme seleksi alam adalah….
A. 1 dan 3
B. 1 dan 2
C. 2 dan 4
D. 2 dan 5
E. 3 dan 5

22. Populasi ular hijau dan ular berwarna gelap di suatu area persawahan berada dalam keadaan
seimbang. Setelah area persawahan tersebut mengalami alih fungsi menjadi tanah lapang,
ternyata populasi ular hijau semakin menurun, sementara populasi ular berwarna gelap
bertambah. Pernyataan yang dapat menjelaskan kejadian tersebut adalah….
A. populasi ular hijau mengalami penurunan disebabkan kemampuan adaptasinya berkurang
karena tidak bisa berkamuflase lagi pada lingkungan yang telah berubah
B. populasi ular berwarna gelap mengalami peningkatan disebabkan kemampuan adaptasinya
berkurang karena lingkungannya berubah sehingga rentan dimangsa karena tidak bisa
berkamuflase dengan lingkungannya lagi
C. seleksi alam memberi kontribusi terhadap populasi ular hijau yang mengalami penurunan
dan ular berwarna gelap yang mengalami peningkatan
D. populasi ular hijau menurun karena makanannya tidak ada dan populasi ular berwarna
gelap meningkat karena makanannya tersedia banyak di habitatnya
E. populasi ular warna gelap meningkat karena mampu bersaing dengan ular berwarna hijau
untuk mendapatkan makanan

23. Menurut Lamarck, jerapah yang hidup saat ini berleher panjang karena….
A. jerapah berleher panjang lolos seleksi alam
B. jerapah berleher pendek lolos seleksi alam
C. lehernya terus menerus digunakan untuk menjangkau dahan yang tinggi
D. variasi leher jerapah yang lebih banyak daripada leher pendek
E. mengalami mutasi dari leher pendek ke leher panjang

24. Perhatikan beberapa bentuk paruh burung yang hidup di kepulauan Galapagos berikut!

Menurut teori evolusi yang dikemukakan Charles Darwin, adanya variasi bentuk paruh
burung-burung tersebut dipengaruhi oleh….
A. lingkungan yang berbeda-beda
B. perbedaan iklim yang mencolok
C. perbedaan luas dan bentuk pulau
D. jenis makanan yang berbeda di setiap pulau
E. ketersediaan jenis makanan yang terbatas

25. Thalasemia merupakan kelainan genetic dan diwariskan. Kelainan disebabkan oleh rendahnya
kemampuan pembentukan hemoglobin. Gen lain yang pengaruhnya sama dengan pembawa
sifat thalasemia adalah….
A. buta warna
B. hemophilia
C. albino
D. factor rhesus
E. kebotakan

26. Teori evolusi menurut Lamarck menyatakan bahwa makhluk hidup beradaptasi terhadap
lingkungannnya dengan cara menggunakan organ tubuh. Sifat atau fungsi organ tersebut
diwariskan kepada keturunannya.
Manakah pernyataan di bawah ini yang menerangkan tentang teori tersebut?
A. populasi belalang hijau mendekati musim panen mengalami penurunan karena pada
kondisi ini belalng hijau mudah dikenali oleh pemangsanya
B. jerapah pada awalnya memiliki leher pendek, karena makanannya di pohon yang tinggi,
lama kelamaan leher jerapah menjadi panjang untuk meraih makanannya
C. kedua induk tikus memiliki ekor panjangkemudian dipotong ekornya, setelah dikawinkan
mereka menghasilkan keturunan tikus yang tetap memiliki ekor panjang
D. permukaan bumi yang bervariasi di wilayah daratan dan lautan terbentuk melalui proses
bertahap dan dalam jangka waktu yang lama
E. ngengat yang hidup di lingkungan industry berwarna gelap karena yang berwarna terang
mudah dikenali oleh pemangsanya dan tidak mampu bertahan hidup

27. Perhatikan gambar berikut.

Berdasarkan gambar tersebut dapat disimpulkan bahwa….


A. makhluk hidup memiliki asal usul filogeni yang sama
B. makhluk hidup memiliki asal usul ontogeni yang sama
C. makhluk hidup memiliki asal usul ontogeni yang berbeda
D. makhluk hidup memiliki asal usul filogeni yang berbeda
E. makhluk hidup berkembang dari hewan bersel satu

28. Perhatikan gambar berikut.

Gambar tersebut merupakan petunjuk evolusi yaitu….


A. analogi, yaitu bagian tubuh yang struktur dasarnya berbeda namun berkembang dan
memiliki fungsi yang sama
B. homologi, yaitu bagian tubuh yang struktur dasarnya berbeda namun berkembang dan
memiliki fungsi yng sama
C. homologi, yaitu bagian tubuh yang struktur dasar dan asal filogenetiknya sama namun
fungsinya berbeda
D. analologi, yaitu bagian tubuh yang struktur dasar dan asal filogenetiknya sama namun
fungsinya berbeda
E. homologi, yaitu bagian tubuh yang struktur dasar dan morfologinya berbeda namun
fungsinya sama

29. Pada perangkat percobaan asal-usul kehidupan yang dilakukan Stanley Miller nomor A dan B
adalah….

A. pendingin – tabung penampung


B. elektroda – pemanas
C. pendingin – penambpung embun
D. elektroda – pendingin
E. kelautan listrik – tabung penampung

30. Perhatikan gambar percobaan Stanley Miller berikut.

Analisi kimia terhadap sampel air yang dihasilkan dari akhir percobaan tersebut
menunjukkan adanya kandungan….
A. molekul-molekul anorganik komplek
B. molekul-molekulmorganik sederhana
C. sel heterotrof purba
D. glukosa dan protein
E. H2O, CH4, NH3, dan H2

31. Perhatikan gambar tangki pembuatan gas berikut.


Proses tersebut menghasilkan bahan X, yaitu….
A. biogas sebagai penghasil energy
B. bioetanol sebagai bahan bakar
C. gas hydrogen sebagai bahan bakar
D. biofilm sebagai pengolah limbah
E. antibiotic sebagai pembunuh kuman

32. Bioteknologi banyak dilakukan dengan memanfaatkan mikroorganisme.Manakah yang


menunjukkan implikasi positif dari pemanfaatan mikroorganisme untuk bioteknologi bagu
kehidupan manusia?
A. DNA rekayasa genetika dibentuk untuk menyerang genom dan kekuatan sebagai promoter
sintetik yang dapat mengakibatkan kanker dengan pengaktifan onkogen
B. beberapa jenis virus di dalam sekumpulan genom yang menyebabkan atau membawa bibit
penyakit mungkin diaktifkan oleh rekayasa genetic
C. bioteknologi dapat menghasilkan bahan bakar dengan pengolahan biomassa sehingga
dihasilkan etanol (likuid) dan metana ( gas)
D. bioteknologi dapat meningkatkan transfer gen horizontal dan rekombinasi sebagai jalur
utama penyebab penyakit
E. tanaman rekayasa genetic tahan herbisida mengakumulasikan herbisida dan meningkatkan
residu herbisida sehingga meracuni manusia dan hewan seperti pada tanaman

33. DNA rekombinan merupakan salah satu teknik yang digunakan untuk menghasilkan tanaman
transgenic. Penggunaan tanaman transgenic secara terus menerus dalam bidang pertanian
dapat menimbulkan dampak negative bagi keseimbangan lingkungan karena….
A. tanah pertanian mudah mengalami erosi karena tanah yang ditumbuhi tanaman transgenic
akan menjadi tandus sehingga daya rekat tanah berkurang
B. pertumbuhan tanaman transgenic selalu diiringi oleh penggunaan pestisida sehingga akan
meningkatkan polusi udara oleh pestisida di daerah tersebut
C. bakteri tanah menyukai akar-akar tanaman transgenic sehingga populasi bakteri tanah di
daerah tersebut akan meningkat secara drastic
D. penggunaan tanaman transgenic dikhawatirkan menyebabkan budidaya tanaman lain
tidak berkembang sehingga keanekaragaman hayati akan berkurang
E. tanaman transgenic merupakan tanaman yang punya sifat unggul, seperti tahan terhadap
serangan hama sehingga populasi hama penyakit akan terus meningkat

34. Bioteknologi tidak selalu aman bagi lingkungan. Tanaman hasil rekayasa genetic (transgenic)
juga dikhawatirkan menimbulkan ancaman terhadap lingkungan karena….
A. membutuhkan banyak pestisida untuk membunuh hama
B. tanah menjadi tandus akibat pemakaian pupuk kimia
C. menyebabkan pencemaran gen bila menyerbuki tanaman sejenis
D. dapat menimbulkan wabah penyakit baru yang sulit diobati
E. tanaman menjadi lebih mudah tertutupi oleh gulma

35. Beberapa peran bioteknologi dalam kehidupan….


1. Menghasilkan antibiotic dengan melibatkan bakteri Streptomyces griceus
2. Mengolah barang tambang dengan melibatkan bakteri Thiobacillus ferrooxidans
3. Mengolah penguraian plastic melibatkan bakteri Cladosporium resinae
4. Menghasilkan hormone insulin dengan melibatkan Escherichia coli
5. Mengatasi tumpahan minyak di luar dengan melibatkan bakteri Pseudomonas sp

Bioteknologi yang berperan dalam perbaikan kualitas lingkungan adalah….


A. 1 dan 3
B. 2 dan 5
C. 3 dan 4
D. 3 dan 5
E. 4 dan 5
36. Pernyataan berikut merupakan penerapan prinsip bioteknologi:
1. Pembuatan alcohol dengan pemanfaatan Saccharomyces sp
2. Pembuata hormone somatotropin dengan pemanfaatan E. coli
3. Pembuatan Nata de coco dengan pemanfaatan Acetobacter xylinum
4. Pembuatan tempe dengan pemanfaatan Rhizopus oryzae
5. Pemisahan logam dari bijihnya dengan pemanfaatan Thiobacillus ferrooxidans
Produksi yang menerapkan bioteknologi konvensional adalah….
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 4
C. 1, 4, dan 5
D. 2, 3, dan 4
E. 2, 4, dan 5

37. Langkah-langkah percobaan yang dilakukan untuk memproduksi insulin dapat dilihat pada
skema berikut.

Berdasarkan skema percobaan tersebut, tahap-tahap rekayasa genetika untuk


memproduksi insulin yang benar adalah….
A. memotong gen insulin  mencangkokkan potongan gen insulin ke dalam sel bakteri
mentransplantasikan DNA rekombinan ke dalam plasmid
B. memotong plasmid  menyambung plasmid dengan gen insulin  memperbanyak DNA
rekomdinan di dalam sel bakteri
C. memotong gen insulin  mentransplantasikan gen insulin ke dalam plasmid 
memasukkan DNA rekombinan ke dalam sel bakteri
D. memotong sel bakteri  menyambungkan potongan bakteri dengan gen insulin 
memasukkan DNA rekombinan ke dalam plasmid
E. memotong plasmid  menyambungkan potongan plasmid dengan gen insulin  menanam
plasmid ke dalam sel bakteri

38. Zat organic hasil fermentasi mikroorganisme dengan bahan baku limbah tebu yang dapat
dimanfaatkan untuk bahan bakar mobil adalah….
A. Aseton
B. asam sitrat
C. Biogas
D. Gliserol
E. bioetanol

39. Seorang siswa melakukan percobaan produk makanan dengan menggunakan prinsip
bioteknologi. Bahan-bahan yang digunakan adalah susu skim, kacang kedelai, gula pasir, serta
starter bakteri Streptococcuc thermophilus dan Lactobacillus bulgarius. Produk makanan yang
dibuat adalah….
A. Nata de coco
B. nata de soya
C. soyghurt
D. yoghurt
E. keju mozzarella

40. “Flavor Savr tomato” merupakan salah satu jenis tomat yang merupakan produk bioteknologi.
Buah tomat ini tahan busuk dan telah memberikan konstribusi yang besar di bidang pertanian.
Buah tomat ini direkayasa dengan cara menyisipkan gen sehingga buah tomat tersebut tidak
cepat membusuk. Selain dampak positif dari hasil bioteknologi tersebut, ternyata penggunaan
produk ini dikhawatirkan juga menimbulkan dampak negative bagi kesehatan manusia, yaitu….
A. menyebabkan timbulnya kanker
B. melemahnya system kekebalan tubuh
C. terbentuknya jenis antibody baru dalam tubuh
D. tubuh tidak mampu mencerna serat
E. timbul gejala alergi pada tubuh

Anda mungkin juga menyukai