Anda di halaman 1dari 2

SUMATIF TENGAH SEMESTER SATU KELAS VII

PENDIDIKAN PANCASILA
SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 4 MEJAYAN
TAHUN PELAJARAN 2022/2023

A. Soal Pilihan Ganda

1. Pada tanggal 22 Juni Panitia Sembilan telah mencapai satu persetujuan atau ke- sepakatan tentang rancangan
pembukaan hukum dasar yang dikenal dengan nama ….
A. Penjelasan UUD B. Pembukaan UUD C. Piagam Jakarta D. Konstitusi
2. Pada tanggal 29 Mei s.d 1 Juni 1945 BPUPKI mengadakan sidang yang pertama, hasil sidang tersebut adalah rumusan
tentang ….
A. ideologi negara B. dasar negara C. tujuan negara D. hukum dasar
3. Pada tanggal 18 Agustus 1945 PPKI mengadakan sidang antara lain hasilnya adalah ....
A. membentuk Komite Nasional Indone- sia Pusat
B. membentuk Komite Nasional Pemuda Indonesia
C. merumuskan UUD NRI tahun 1945
D. merumuskan dasar negara Indonesia merdeka
4. Naskah Proklamasi Kemerdekaan dirumuskan di rumah Laksamana Muda Maeda yaitu di ….
A. Jalan Imam Bonjol Nomer 1 Jakarta C. Jalan Pegangsaan Timur Nomer 56 Jakarta
B. Jalan Imam Bonjol Nomer 56 Jakarta D. Jalan Pegangsaan Timur Nomer106 Jakarta
5. PPKI pada tanggal 7 Agustus 1945 dengan anggota berjumlah 21, namun kemudian anggotanya di tambah menjadi 27
orang. Penambahan ini mengandung maksud bahwa PPKI itu ....
A. murni hasil pembentukan Jepang
B. bentuk penghargaan Jepang pada In- donesia
C. bukan merupakan pembentukan Jepang dan Indonesia
D. bukan merupakan pembentukan Jepang secara murni
6. Pada akhir masa persidangan pertama, Ketua BPUPKI membentuk Panitia Kecil yang bertugas untuk mengumpulkan
usulan para anggota yang ....
A. dilaporkan kepada pemerintah pen- dudukan Jepang C. berkaitan dengan persiapan kemerdekaan
B. dibahas pada masa sidang berikutnya D. berkaitan dengan rancangan hukum dasar
7. Pada tanggal 10 s.d 16 Juli 1945 telah berlangsung sidang ….
A. BPUPKI yang pertama C. PPKI yang pertama
B. BPUPKI yang kedua D. PPKI yang kedua
8. Di bawah ini yang bukan perumus rancangan dasar negara adalah ….
A. Mr. Soepomo B. Ir. Soekarno C. Mr. Muhammad Yamin D. Mr. Ahmad Soebarjo
9. Perhatikan pernyataan berikut ini!
1. Ketuhanan Yang Maha Esa
2. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
3. Kebangsaan persatuan Indonesia
4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmah dalam permusyawaratan/ perwakilan
5. Rasa kemanusiaan yang adil dan beradab
Pada sidang BPUPKI Pertama, hari pertama tanggal 29 Mei 1945 Mr. Muhammad Yamin mengusulkan secara tertulis
tentang lima asas.
Secara urutan adalah sebagai berikut ….
A. (1), (3), (5), (4), (2) C. (1), (2), (3), (4), (5)
B. (1), (3), (5), (2), (4) D. (1), (3), (2), (4), (5)
10. Di bawah ini adalah tugas Panitia Kecil yang dibentuk oleh ketua BPUPKI adalah….
A. merumuskan rancangan dasar negara pada sidang berikutnya
B. untuk menyelidiki usul-usul mengenai perumusan dasar negara
C. menghalus bahasa yang akan dibahas pada sidang berikutnya
D. merancang hukum dasar yang akan dibahas pada sidang berikutnya
11. Peristiwa yang sangat penting dan me- nentukan nasib bangsa Indonesia di dalam memperjuangkan kemerdekaan pada
tanggal 14 Agustus 1945 adalah peristiwa ....
A. kemenangan Jepang terhadap Rusia C. Belanda menyerah kepada Jepang
B. datangnya Jepang di Indonesia D. kekalahan Jepang terhadap Sekutu
12. Rumusan Pancasila yang sah ditetapkan sebagai dasar negara Indonesia yaitu rumusan Pancasila yang termaktub di
dalam ….
A. Pembukaan UUD NRI tahun 1945 C. UUD tahun 1945
B. Piagam Jakarta D. Proklamasi Kemerdekaan Indonesia
13. Dalam perencanaan perumusan naskah proklamasi kemerdekaan Indonesia sedikit terjadi perbedaan pendapat antara
kelompok tua dan kelompok muda hal ini menyebabkan terjadinya ....
A. peristiwa Rengasdengklok
B. Ir. Soekarno selalu mengikuti pendapat pemuda
C. kelompok muda tidak lagi mengikuti kehendak kelompok tua
D. terjadi perdebatan sengit antara kelompok muda dan tua
14. Setiap warga negara Indonesia memiliki kewajiban untuk mengembangkan semangat kebangsaan yaitu adanya semangat
untuk mencintai dan rela berkorban untuk ….
A. membangun daerah C. mencerdaskan bangsa
B. memajukan bangsanya D. kepentingan bangsa dan negara
15. Nasionalisme dalam arti sempit, juga disebut dengan nasionalisme yang negatif karena mengandung makna ….
A. perasaan cinta yang tinggi atau bangga terhadap tanah air dan tidak memandang rendah bangsa lain
B. perasaan kebangsaan atau cinta terhadap bangsanya yang sangat tinggi dan berlebihan, sebaliknya memandang
rendah terhadap bangsa lain
C. sikap seseorang yang bersedia me- ngorbankan segala-galanya untuk mempertahankan bangsanya
D. sikap selalu mengutamakan ke- pentingan bangsa dan negara serta menempatkan negara kita sederajat dengan
negara lain
16. Sebagai pelajar dan sebagai warga negara yang baik kita harus setia terhadap negara, hal ini merupakan contoh
pengamalan nilai Pancasila sila ….
A. Ketuhanan Yang Maha Esa C. Persatuan Indonesia
B. Kemanusiaan yang adil dan beradab D. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
17. Jiwa dan semangat bangsa Indonesia untuk merebut kemerdekaan sering juga disebut sebagai jiwa dan semangat 45. Di
bawah ini merupakan contoh jiwa dan semangat 45 kecuali ….
A. jiwa toleransi atau tenggang rasa antaragama, antarsuku, antar- golongan, dan antarbangsa
B. jiwa solidaritas dan kesetiakawanan dari semua lapisan masyarakat
C. jiwa tanpa pamrih dan tanggung jawab serta jiwa ksatria dan ke- besaran yang tidak mengandung balas dendam
D. jiwa dan semangat yang dijiwai dengan sikap dan perilaku sesuai ajaran chauvinisme
18. Seseorang yang memiliki komitmen ter- hadap bangsa adalah orang yang akan mendahulukan kepentingan ....
A. bangsa dan negara di atas ke- pentingan pribadi atau golongan
B. keluarga atau pribadi daripada ke- pentingan golongan
C. bangsa dan negara selaras dengan kepentingan pribadi
D. pribadi tanpa mengindahkan ke- pentingan bangsa dan golongan
19. Komitmen yang dimiliki oleh para pendiri negara dalam merumuskan Pancasila adalah ….
A. jiwa suka berperang melawan pen- jajah C. tidak memperhatikan ancaman penjajah
B. tidak peduli kritik orang banyak D. jiwa tanpa pamrih dan bertanggung jawab
20. Perhatikan nama-nama tokoh di bawah ini!
1. Ir. Soekarno 3. Mr. R.P Singgih 5. H. Agus Salim
2. Mr. Ahmad Soebardjo 4. Mr. Muhammad Yamin 6. MR. A.A. Maramis
Nama-nama tokoh tersebut di atas yang merupakan anggota Panitia Kecil perumus Batang Tubuh Undang-Undang Dasar
yang diketuai oleh Mr. Soepomo adalah nomor ....
A. 1, 2, 3, 4 B. 1, 3, 4, 5 C. 2, 3, 5, 6 D. 2, 4, 5, 6
21. Semangat cinta tanah air atau sikap seseorang yang bersedia mengorbankan segala-galanya untuk mempertahankan
bangsanya.
Pernyataan tersebut adalah pengertian dari ....
A. patriotisme B. chauvinisme C. nasionalisme D. soliderisme
22. Sikap perilaku yang ditandai oleh rasa memiliki, memberikan perhatian, serta melakukan usaha untuk mewujudkan
harapan dan cita-cita dengan sungguh- sungguh.
Pernyataan tersebut adalah pengertian dari ....
A. konsisten B. cinta tanah air C. rela berkorban D. komitmen
23. Berikut ini yang bukan merupakan jiwa dan semangat 45, yang perlu kita warisi bagi setiap warga negara terutama
pemuda dan pelajar adalah ….
A. jiwa toleran atau tenggang rasa antaragama, antarsuku, antargolongan, dan antar bangsa
B. jiwa pamrih dan tidak bertanggung jawab
C. selalu bersemangat dalam berjuang
D. berupaya secara aktif dalam men- capai cita-cita bangsa, yaitu merdeka, bersatu, berdaulat, adil, dan makmur
24. Paham nasionalisme yang tidak boleh dikembangkan di Indonesia yaitu nasionalisme dalam arti sempit atau negatif yang
disebut juga dengan istilah lain ....
A. liberalisme B. sosialisme C. anarkisme D. chauvinisme
25. Semangat kebangsaan merupakan semangat yang tumbuh dalam diri warga negara untuk ....
A. selalu siap sedia menghadapi musuh jika ada serangan dari negara lain
B. selalu aktif di dalam kegiatan pe- merintahan sesuai kemampuan yang dimiliki
C. mencintai dan rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan negara
D. selalu ikhlas menyumbangkan dana kepada negara untuk membeayai pembangunan

B. Soal Essay

1. Pada tanggal berapa hari lahir Pancasila di peringati ?


2. Pada tanggal berapa BPUPK didirikan dan siapa nama pemimpinnya?
3. Siapa nama ketua panitia sembilan dan sebutkan nama-nama anggotanya !
4. Jelaskan apa pengertian norma !
5. Sebutkan dan jelaskan norma –norma yang berlaku dalam masyarakat !

Anda mungkin juga menyukai