Anda di halaman 1dari 16

PROPOSAL KEGIATAN

GUBERNUR CUP
KEJUARAAN PERMATA
SRIWIJAYA
TOTAL HADIAH

3 JUARA UMUM • 10 JAWARA • 2 JAWARA SPESIAL

2-5 FEBRUARI 2023


HOTEL SWARNA DWIPA
PENDAFTARAN : 35K / BATU INFO PENDAFTARAN
+/- 500 KELAS BATU 082175598543 (KIYOKO)
KARYA KEMILAU PRO

@karyakemilaupro @megumiproject.id
KATA PENGANTAR

Assalamuailaikum WR WB

Puji syukur kehadiran Allah SWT yang telah memberi kita


kesempatan untuk mengadakan kegiatan KEJUARAAN PERMATA
SRIWIJAYA "GUBERNUR CUP" ini

Kegiatanini merupakan kompetisi yang akan


memperlombakan berbagai permata dari seluruh penjuru
Indonesia khususnya Sumatera Selatan. Tujuan dari kegiatan
ini adalah untuk meningkatkan mutu permata yang berada di
bumi sriwijaya ini. Besarnya potensi permata yang berada di
Sumatera Selatan membuat kami berinisiatif untuk
mengadakan kegiatan ini agar potensi tersebut bisa disalurkan
melalui kompetisi yang bergengsi dan membuat permata
sriwijaya lebih mendunia.

Karena itulah kami mengajukan proposal berikut kepada


Bapak/Ibu sekalian agar kegiatan ini dapat terwujud dan
terlaksana dengan baik kedepannya. Maka dari itu besar
Harapan kami agar proposal ini bisa memberikan manfaat
kepada kita semua. kami menyadari betul bahwa hadirnya
proposal ini tentu bukan berarti ini sempurna dan lepas dari
masukan. maka dari itu kritik dan saran serta support dari
Bapak/Ibu semua sangat kami harapkan kami terbuka untuk
itu.

terima kasih

@karyakemilaupro @megumiproject.id
BATU PERMATA SUMATERA SELATAN

Provinsi Sumatera Selatan terdapat banyak sekali batu permata yang bervariasi. Dikarenakan
Provinsi Sumatera Selatan merupakan daerah yang memiliki banyak sekali bukit dan juga
sungai, dimana situasi geologis ini menciptakan berbagai endapan mineral mineral yang
terbawa oleh aliran sungai ataupun faktor lainnya.

Batu Permata yang umumnya di jumpai di bumi sriwijaya ini antara lain dari berbagai jenis
seperti, Chalcedony, Agate dan Jasper. Chalcedony merupakan salah satu varian jenis batu
permata yang memiliki ciri khususnya yaitu transparan jika diberikan sinar cahaya dan
memiliki tingkat kekerasam 6 - 7 mohs. Adapun varian warna dari batu ini adalah warna putih,
merah, kuning, hijau, ungu, biru dan lainnya.

jenis batu chalcedony yang terbaik merupakan batu yang memiliki warna primer yaitu
merah, hijau, dan biru. Diantara ketiga warna batu tersebut, batu yang sangat sulit dicari yaitu
baru Chalcedony yang berwarna biru, yang mana batu jenis tersebut hanya dapat ditemukan di
beberapa negara seperti, Afrika, Brazil, India, Madagascar, dan lainnya. dan salah satunya
adalah Indonesia.

Diantara seluruh negara tersebut, yang memiliki batu jenis Blue Chalcedony terbaik terletak
di Indonesia, dan hanya di temukan di suatu daerah yang memiliki harta karun terpendam di
dalamnya, dan daerah tersebut terletak dibagian barat indonesia. Yang lebih tepatnya berada di
provinsi Sumatera Selatan, kabupaten Ogan Komering Ulu kota baturaja. Di kota Baturaja
sendiri terdapat hampir seluruh variant jenis batu Chalcedony dan Agate serta batu jenis
lainnya dengan level terbaik didunia.

@karyakemilaupro @megumiproject.id
Latar Belakang

Keinginan kami untuk meningkatkan kembali minat masyarakat


terhadap batu permata khas Sumatera Selatan membuat kami ingin
kembali melestarikan suatu kebudayaan yang hilang ditelan keberagaman
budaya lainnya yang telah masuk. Dimana Hal ini juga didasari dengan
tekad yang kuat untuk membuat Sumatera Selatan lebih dikenal
kedepannya, baik dari segi perekonomian, kesejahteraan masyarakat,
pariwisata, kebudayaan, pertambangan, hingga aspek aspek penting
lainnya yang mendukung kemajuan provinsi Sumatera Selatan.

Melihat Banyaknya Jenis Batu Permata yang beraneka ragam,


berkualitas serta bernilai jual tiinggi, sehingga perlu diadakan kompetisi
untuk mencari batu permata yang terbaik dikelasnya berdasarkan standar
penilaian Internasional yang dinilai langsung oleh para juri juri
berpengalaman di bidangnya seperti Gemolog ataupun praktisi batu yang
ahli, berlisensi, serta diakui kemampuannya di ilmu batu permata.

Maka dari itu, kami membuat perlombaan untuk menghasilkan batu


Permata yang berkualitas yang dapat menembus pasar Permata Nasional
maupun Internasional yang mana akan dikemas dalam bentuk Kompetisi
batu permata. dan diadakannya event ini tak lepas dari menjadikan event
ini sebagai wadah silahturahmi antara praktisi batu permata seperti,
kolektor, penjual batu, pengolah, penambang dan lainnya.

@karyakemilaupro @megumiproject.id
VISI DAN MISI

Adapun VIsi & Misi serta tujuan penyelenggaraan


event ini adalah mengangkat dan mengenalkan
potensi batu permata yang berasal dari Provinsi
kita Sumatera Selatan serta menunjang beberapa
aspek seperti

1. Meningkatkan dan mengangkat keindahan batu


permata kita sehingga dapat menjadi pariwisata
untuk dapat dinikmati khalayak umum.
2. Meningkatkan sektor perdagangan dan
komponen terkait sepertin pengolah batu,
penggali batu, pengerajin, kolektor. dll
3. Peningkatan aspek budaya agar dapat
meningkatkan kualitas varian pernak pernik
yang berkaitan dengan batu permata
4. Mengedukasi masyarakat luas tentang kekayaan
batuan permata agar dapat menjadi
pengetahuan dan informasi yang bermanfaat

@karyakemilaupro @megumiproject.id
KEGIATAN ACARA

ADAPUN KEGIATAN YANG AKAN DISELENGGARAKAN

GUBERNUR CUP
KEJUARAAN PERMATA
SRIWIJAYA
YANG AKAN DILAKSANAKAN PADA :
KAMIS, 2 FEBRUARI 2023 SAMPAI DENGAN MINGGU, 5 FEBRUARI
2023
PUKUL 09:00 WIB S/D SELESAI

LOKASI :
HOTEL SWARNA DWIPA

@karyakemilaupro @megumiproject.id
MEKANISME PENILAIAN
1.Para peserta lomba melakukan pendaftaran di tempat yang telah disediakan
panitia
2.Pendaftaran dibuka mulai sesuai aturan panitia
3.Para peserta lomba yang mendaftaran melakukan pengisian terhadap
formulir yang telah disediakan
4.Para peserta membayar uang pendaftaran per kategori lomba sebesar Rp
35.000,-
5.Batu yang diperlombakan tidak wajib memo (Apabila terdapat memo di batu
tersebut dapat dilampirkan)
6.Bagi peserta yang menang, diharapkan segera menuju meja panitia untuk
mengambil piagam pemenang.
7.Selama perlombaan berlangsung, peserta dilarang keras melakukan
interfensi apapun (Sanksi berlaku bagi yang melanggar)
8.Segala pertanyaan atau complain peserta akan dijawab di ruang mediasi di
setiap akhir sesi
9.Seluruh kejadian diluar perlombaan atau kecelakaan yang bersifat alam
diluar dari tanggung jawab panitia dan akan dibicarakan bersama
10. Keputusan juri bersifat mutlak / tidak dapat diganggu gugat.
11. Bagi peserta yang menang, diharapkan segera menuju meja panitia untuk
mengambil piagam pemenang.
12. Selama perlombaan berlangsung, peserta dilarang keras melakukan
interfensi apapun (Sanksi berlaku bagi yang melanggar)
13. Segala pertanyaan atau complain peserta akan dijawab di ruang mediasi di
setiap akhir sesi
14. Seluruh kejadian diluar perlombaan atau kecelakaan yang bersifat alam
diluar dari tanggung jawab panitia dan akan dibicarakan bersama
15. Keputusan juri bersifat mutlak / tidak dapat diganggu gugat.

@karyakemilaupro @megumiproject.id
MEKANISME PENILAIAN

KETERANGAN MEKANISME KONTES

Keterangan:
· SPP dapat dilihat di media sosial Kejuaraan
Permata Sriwidjaya atau dapat melihat di meja
panitia
· Untuk penghitungan skor akan ditampilkan
secara Real Time
· Untuk sistem pembagian hadiah juara
mendapatkan segel dan piagam
· Untuk “Juara Umum” meliputi Piala dan piagam
(Uang tunai dengan syarat dan ketentuan)
· Untuk “Jawara” penghitungan melalui seberapa
banyak peserta mendapat Juara di Kelas yang
telah ditentukan panitia (Jawara Chalcedony,
Jawara Blue, Jawara Sulaiman, Jawara Teratai,
Jawara Agate)

@karyakemilaupro @megumiproject.id
REGULASI PENILAIAN
1.Kejuaraan Permata Sriwidjaya Seri menggunakan sistem
“Classification Rank” dan sistem “Accumulation Point”
2. Indeks atau acuan penilaian yang dilakukan dalam Kejuaraan
Permata Sriwidjaya dalam setiap seri akan menggunakan
metode “Accumulation Point” berdasarkan Standar Penilaian
Permata (SPP)
3. Dalam mengklasifikasi pemenang dalam Kejuaraan Permata
Sriwidjaya per Seri terdapat beberapa indeks atau acuan
penilaian diantaranya:

·Warna (Colour) = 40 / 100


·Kejelasan (Clarity) = 30 / 100
·Potongan (Cutting) = 10 / 100
·Keindahan (Aesthetic) = 10 / 100
·Sentuhan Akhir (Finishing) 10 / 100

Yang dimana seluruh nilai tersebut akan di akumulasi sehingga Final


Point akan menentukan siapa yang mendapatkan kelas yang
ditentukan berdasarkan total akumulasi tertinggi. Dimana terdapat
6 kelas yang disediakan dalam Classification Rank, yaitu:
1) Elite Class ( 6 Point ) minimal 7 kuota batu
2) Excecutif Class ( 5 Point ) minimal 6 kuota batu
3) Platinum Class ( 4 Point ) minimal 5 kuota batu
4) Gold Class ( 3 Point ) minimal 4 kuota batu
5) Silver Class ( 2 Point ) minimal 3 kuota batu
6) Bronze Class ( 1 Point ) minimal 2 kuota batu

4. Jika dalam suatu kelas hanya terdapat kurang dari atau 1 peserta,
para peserta akan mendapatkan refund (Pengembalian Uang)
dikarenakan tidak memenuhi kuota yang diharapkan.
5. Setiap peserta yang mendapatkan kartu khusus tersebut nantinya
dapat bertanding kembali pada Final Round Kejuaraan Permata
Sriwidjaya pada jadwal yang di tentukan nantinya .

@karyakemilaupro @megumiproject.id
REGULASI PENILAIAN

1.Final Round Kejuaraan Permata Sriwidjaya menggunakan


sistem “Accumulation Point”
2. Indeks atau acuan penilaian yang dilakukan dalam Final
Round Kejuaraan Permata Sriwidjaya akan menggunakan
metode “Accumulation Point” berdasarkan Standar
Penilaian Permata (SPP)
3. Setiap peserta yang diperlombakan pada Final Round
Kejuaraan Permata Sriwdjaya wajib membawa batu yang
sesuai dengan kartu khusus yang telah di pasang oleh para
juri berdasarkan klasifikasi kelasnya.
4. Semua aturan hampir sama dengan aturan nominasi ,
seluruh peserta akan di beri peringkat sesuai grade
kelasnya masing-masing

@karyakemilaupro @megumiproject.id
SUSUNAN PENGURUS EVENT

@karyakemilaupro @megumiproject.id
BUDGETING

@karyakemilaupro @megumiproject.id
FEEDBACK TO SPONSOR

ONLINE

- PENCANTUMAN LOGO DAN PENYEBUTAN


NAMA BRAND/COMPANY PADA SETIAP
PROMOSI DI SETIAP SOSMED BLAST YANG
KAMI LAKUKAN. DIMANA LANGKAH INI
SANGAT TEPAT DIKARENAKAN SOSIAL MEDIA
SANGAT MEMPENGARUHI KITA DI ERA
DIGITAL SEPERTI SEKARANG

OFFLINE

- PENCANTUMAN LOGO DAN PENYEBUTAN NAMA


BRAND/COMPANY PADA SETIAP ATRIBUT
ATAUPUN ELEMENT YANG DIGUNAKAN PADA SAAT
KOMPETISI SEPERTI, BACKDROP, POSTER BALIHO,
DLL SERTA SOUNDING YANG DILAKUKAN OLEH MC
KETIKA ACARA BERLANGSUNG

-DOKUMENTASI BAIK FOTO/VIDEO

@karyakemilaupro @megumiproject.id
CONTOH FLYER

GUBERNUR CUP
KEJUARAAN PERMATA
SRIWIJAYA
TOTAL HADIAH

3 JUARA UMUM • 10 JAWARA • 2 JAWARA SPESIAL

2-5 FEBRUARI 2023


HOTEL SWARNA DWIPA
PENDAFTARAN : 35K / BATU INFO PENDAFTARAN
+/- 500 KELAS BATU 082175598543 (KIYOKO)
KARYA KEMILAU PRO

SPONSORED BY : SUPPORTED BY :

MEDIA PARTNER :
PENUTUP
TERIMA KASIH ATAS PERHATIAN DAN APRESIASI
TERHADAP ACARA KAMI, APABILA TERDAPAT INFO HAL
YANG KURANG JELAS ATAUPUN MENGINGINKAN
INFORMASI LEBIH LANJUT DAPAT MENGHUBUNGI KAMI
DI
TELP/WA
FIKRIYOKO 0812-3456-7890
RIFKI KALAM 0812-7474-0257
SEGALA BENTUK DUKUNGAN DAPAT DIKIRIMKAN
KE ALAMAT
JL. M. R. GANDA SUBRATA LR. GOTONG ROYONG II,
SUKAMAJU, SAKO PALEMBANG
"KAKAP GALERY"

ATAU MELALUI REKENING KAMI


M. AGRA FARIS JULIO
BANK MANDIRI : 1250011475282
RIFKI KALAM MAHARDIKA
BANK BCA : 1160510397

@karyakemilaupro @megumiproject.id

TERIMA KASIH ATAS


PERHATIANNYA

@karyakemilaupro @megumiproject.id

Anda mungkin juga menyukai