Anda di halaman 1dari 5

KELOMPOK MASYARAKAT (POKMAS)

SUKOREJO GUYUB
Rt. 56 Rw. 26 Dusun Geneng Sanan Desa Sukorejo
Kecamatan Gandusari Kabupaten Trenggalek Kode Pos 66372

Nomor : 009.001/POKMAS-SG/III.2020 Trenggalek, 01 Maret 2020


Lampiran : 1 (bendel)
Perihal : Permohonan Bantuan Pavingisasi

Kepada Yth.
Direktur Bank Indonesia
Di –
Jakarta

Dengan Hormat,
Sehubungan dengan kondisi jalan di Desa Sukorejo Kecamatan Gandusari
Kabupaten Trenggalek saat ini masih belum maksimal dan susah untuk dilewati
sebagai sarana transportasi masyarakat desa Sukorejo. Maka Berdasarkan hasil
musyawarah Warga Desa Sukorejo Kecamatan Gandusari Kabupaten
Trenggalek tentang rencana kegiatan Pembangunan Penataan lingkungan
pemukiman untuk membangun jalan pavingisasi dengan volume panjang 400
meter lebar 2 meter.
Melalui Kesempatan ini, kami bermaksud mengajukan Permohonan
Bantuan Pavingisasi di desa kami, karena dalam hal ini kita tidak terlepas dari
dukungan dari pihak Bank Indonesia sesuai dengan harapan seluruh warga
masyarakat kami. Demikian permohonan yang kami sampaikan dan sebagai
bahan pertimbangan, bersama kami lampirkan proposal. Semoga proposal
tersebut dapat diterima dan sebelumnya kami mengucapkan banyak terima kasih.

Mengetahui, Ketua Pokmas


Kepala Desa Sukorejo Sukorejo Guyub,

MOHAMMAD NURHUDA, S.Pd.I PUGUH PRIYONO


KELOMPOK MASYARAKAT (POKMAS)
SUKOREJO GUYUB
Rt. 56 Rw. 26 Dusun Geneng Sanan Desa Sukorejo
Kecamatan Gandusari Kabupaten Trenggalek Kode Pos 66372

I. LATAR BELAKANG
Desa Sukorejo merupakan bagian dari wilayah Kecamatan Gandusari Kabupaten
Trenggalek yang sebagian besar penduduknya bermata pencaharian sebagai pembuat
genteng dengan tingkat penghasilan cukup rendah. Namun demikian, semangat gotong
royong masyarakat untuk membangun desanya cukup tinggi khususnya pada kepedulian
lingkungan.

Oleh karena itu, warga Desa Sukorejo bermaksud dengan swadaya masyarakat akan
membangun lingkungan pemukiman berupa pembuatan jalan pavingisasi di wilayah Desa
Sukorejo Kecamatan Gandusari yang menghubungkan antar dukuh yang kondisinya rusak
masih belum layak, dan bila dimusim penghujan sangat licin.

Dengan kondisi jalan desa tersebut maka oleh masyarakat Desa Sukorejo telah
mengadakan musyawarah dihadiri oleh Pemerintah Desa, Lembaga Desa, masyarakat
setempat guna membentuk panitia pembangunan Pavingisasi jalan di lingkungan
pemukiman khususnya jalan di Desa Sukorejo.

II. TUJUAN

Tujuan pembangunan jalan tersebut adalah :


1. Menata lingkungan jalan di pemukiman penduduk Desa Sukorejo Kecamatan Gandusari
Kabupaten Trenggalek.
2. Menumbuhkan semangat gotong royong bagi masyarakat.
3. Meningkatkan swadaya masyarakat.

III. MANFAAT KEGIATAN


Adapun Manfaat yang diperoleh yaitu :
1. Mewujudkan lingkungan yang bersih, tertata dan sehat.
2. Meningkatkan prakarsa gotong royong masyarakat desa.
3. Meningkatkan kenyamanan dalam transportasi.

IV. LOKASI
Di lingkungan Desa Sukorejo Kecamatan Gandusari Kabupaten Trenggalek.
KELOMPOK MASYARAKAT (POKMAS)
SUKOREJO GUYUB
Rt. 56 Rw. 26 Dusun Geneng Sanan Desa Sukorejo
Kecamatan Gandusari Kabupaten Trenggalek Kode Pos 66372

V. SUSUNAN PENGURUS POKMAS SUKOREJO GUYUB

Ketua : Puguh Priyono


Sekretaris : Darmaji
Bendahara : Azum Romli
Anggota : 1. Slamet
2. Ribut
3. Sopyan Priyadi
4. Efif Efendi
5. Maji

Mengetahui, Ketua Pokmas


Kepala Desa Sukorejo Sukorejo Guyub,

MOHAMMAD NURHUDA, S.Pd.I PUGUH PRIYONO


KELOMPOK MASYARAKAT (POKMAS)
SUKOREJO GUYUB
Rt. 56 Rw. 26 Dusun Geneng Sanan Desa Sukorejo
Kecamatan Gandusari Kabupaten Trenggalek Kode Pos 66372

VI. RENCANA ANGGARAN BIAYA

Satua
URAIAN Volume Harga Satuan Jumlah Total Jumlah
n
a b c d e=bxd f
1. BAHAN
1.1. Paving stone K-225 759 m2 Rp 87.000 Rp 66.033.000 Rp 66.033.000
1.2. Topi Unskup/Stoper 2.653 bh Rp 5.000 Rp 13.265.000 Rp 13.265.000
1.3. Pasil urug 76 m3 Rp 119.900 Rp 9.112.400 Rp 9.112.400
1.4. Pasir pasang 19 m3 Rp 298.700 Rp 5.675.300 Rp 5.675.300
1.5. Semen PC 40 kg Jenis I 220 zak Rp 52.500 Rp 11.550.000 Rp 11.550.000
1.6. Batu pecah 2 - 3 24 m3 Rp 252.700 Rp 6.064.800 Rp 6.064.800
1.7. Paku 3 kg Rp 16.700 Rp 50.100 Rp 50.100
1.8. Papan bekisting 17 lbr Rp 11.200 Rp 190.400 Rp 190.400
1.9. Tanah urug - m3 Rp 110.800 Rp - Rp -
1.10. Kayu Usuk 5/7 11 ljr Rp 20.300 Rp 223.300 Rp 223.300

Sub Total 1) Rp 112.164.300 Rp 112.164.300


2. ALAT
2.1. Meteran rol 5 meter 1 bh Rp 11.000 Rp 11.000 Rp 11.000
2.2. Sekrop 5 bh Rp 39.000 Rp 195.000 Rp 195.000
2.3. Cangkul 5 bh Rp 45.000 Rp 225.000 Rp 225.000
2.4. Benang/tampar kecil 6 rol Rp 22.000 Rp 132.000 Rp 132.000
2.5. Kereta Dorong 4 bh Rp 446.000 Rp 1.784.000 Rp 1.784.000
2.6. Sewa molen beton 0,35 m3 15 hr Rp 300.000 Rp 4.500.000 Rp 4.500.000
2.7. Mobilisasi alat 1 ls Rp 300.000 Rp 300.000 Rp 300.000
2.8. Timba cor 20 bh Rp 11.000 Rp 220.000 Rp 220.000
Sub Total 2) Rp 7.367.000 Rp 7.367.000
3. UPAH
3.1. Pekerja 241 OH Rp 70.000 Rp 16.870.000 Rp 16.870.000
3.2. Tukang 205 OH Rp 80.000 Rp 16.400.000 Rp 16.400.000
3.3. Kepala Tukang 17 OH Rp 90.000 Rp 1.530.000 Rp 1.530.000

Sub Total 3 ) Rp 34.800.000 Rp 34.800.000


Total Biaya Rp 154.331.300 Rp 154.331.300

Mengetahui, Ketua Pokmas


Kepala Desa Sukorejo Sukorejo Guyub,

MOHAMMAD NURHUDA, S.Pd.I PUGUH PRIYONO


KELOMPOK MASYARAKAT (POKMAS)
SUKOREJO GUYUB
Rt. 56 Rw. 26 Dusun Geneng Sanan Desa Sukorejo
Kecamatan Gandusari Kabupaten Trenggalek Kode Pos 66372

VII. PENUTUP
Demikianlah proposal ini kami sampaikan, sebagai kerangka acuan bagi terselenggaranya
Pembangunan Jalan Pavingisasi Desa Sukorejo Kecamatan Gandusari Kabupaten Trenggalek.
Akhirnya atas segala perhatian, partisipasi dan kerja sama yang baik dari semua pihak serta
instansi terkait, kami ucapkan banyak terima kasih.

Mengetahui, Ketua Pokmas


Kepala Desa Sukorejo Sukorejo Guyub,

MOHAMMAD NURHUDA, S.Pd.I PUGUH PRIYONO

Anda mungkin juga menyukai