Anda di halaman 1dari 2

Resolusi Layar

Resolusi adalah sebuah istilah yang dipakai untuk menjelaskan banyaknya pixel / titik
terkecil dalam sebuah layar, baik itu layar ponsel, laptop, TV, atau yang lainnya.
Semakin tinggi resolusinya, maka gambar yang dapat dihasilkan akan semakin baik.

1. HD (720p)
Istilah HD adalah singkatan dari High Definition. Resolusi HD mempunyai ukuran piksel
1280 x 720 dan bisa menampilkan gambar dengan jelas. Berapapun ukuran layarnya,
kalau resolusinya 1280 x 720 piksel maka tetap disebut HD. Layar HD banyak
ditemukan pada HP dengan harga dibawah 2 juta.

2. Full HD (1080p)
Istilah Full HD atau FHD adalah kelanjutan dari layar HD dan sudah menjadi standar
resolusi layar di pasaran. Resolusi Full HD mempunyai ukuran piksel 1920 x 1080.
Hampir semua laptop menggunakan layar Full HD karena sangat baik digunakan untuk
menonton film atau bermain game.

3. Quad HD (2K)
Quad HD berarti memiliki jumlah piksel 4 kali lebih banyak dari HD biasa. Quad HD
mempunyai resolusi 2560 x 1440 piksel yang bisa menampilkan gambar dengan
ketajaman tinggi.

4. Ultra HD (4K)
UHD hadir dengan resolusi layar 3840 x 2160 yang mampu menghasilkan gambar
dengan lebih tajam dan jelas. Namun, kekurangan layar 4K adalah membutuhkan daya
yang cukup besar. Itulah kenapa baterai HP cepat habis kalau menggunakan layar 4K,
serta FPS saat bermain game juga rendah.

5. UHDTV (8K)
Resolusi 8K merupakan resolusi TV berdefinisi ultra tinggi yang mengacu pada dimensi
7680 x 4320 piksel. Salah satu keuntungan tampilan beresolusi tinggi seperti 8K adalah
pikselnya tidak bisa dilihat mata manusia dari jarak dekat.

Ukuran resolusi layar monitor atau HP lainnya :

Nama Rasio Panjang Lebar


VGA 4:3 640 480
SVGA 4:3 800 600
XGA 4:2 1024 768
WXGA / HD 16:9 1280 720
HD ~16:9 1360 768
WXGA+ 16:10 1440 900
FHD 16:9 1920 1080
WUXGA 16:10 1920 1200
WQHD 16:9 2560 1440
WQXGA 16:10 2560 1600
4K UHD 16:9 3840 2160
8K UHD 16:9 7680 4320

Anda mungkin juga menyukai