Anda di halaman 1dari 6

LATIHAN SOAL BIOLOGI

KELAS XII MIPA

P.G

1. Sitokinesis yang terjadi pada pembelahan mitosis berlangsung pada fase ....
A. profase
B. metafase
C. anafase
D. telofase
E. interfase
2. Sel fagosit berperan penting dalam memangsa benda asing yang masuk ke dalam
tubuh sehingga organel yang paling banyak terdapat pada sel tersebut adalah ....
A. Badan golgi
B. Retikulum endoplasma
C. Mitokondria
D. Lisosom
E. Ribosom
3. Pelunakan tulang pada anak-anak karena kekurangan atau gangguan metabolisme
vitamin D, magnesium, fosfor, dan kalsium serta berpotensi menyebabkan patah
tulang dan kelainan bentuk tulang merupakan penyakit ....
A. Fraktura
B. Arthritis
C. Rakhitis
D. Nekrosis
E. Tetanus
4. Perhatikan gambar berikut!

Bagian yang merupakan badan golgi dan mitokondria ditunjukkan oleh nomor ....
A. (1) dan (2)
B. (2) dan (3)
C. (3) dan (5)
D. (4) dan (6)
E. (6) dan (7)
5. Perhatikan gambar berikut!

Perubahan volume umbi 10 10 gr menjadi 8 gr terjadi karena air berpindah dari


larutan ....
A. Hipertonis ke hipotonis
B. Hipotonis ke hipertonis
C. Hipertonis ke isotonis
D. Isotonis ke hipertonis
E. Hipotonis ke isotonis
6. Perhatikan gambar berikut!

Bagian yang bertanda X dan Y berturut-turut adalah ...


A. jaringan ikat dan otot lurik
B. jaringan otot polos dan otot lurik
C. jaringan otot polos dan epitel
D. jaringan ikat dan epitel
E. Jaringan epitel dan otot polos
7. Perhatikan gambar berikut!
8. Rasa lelah yang terjadi akibat kerja otot terus-menerus disebabkan oleh ....
A. Penimbunan asam laktat
B. Tidak adanya asam laktat
C. Penimbunan senyawa asetilkolin
D. Pengubahan senyawa asetilkolin
E. Tidak adanya asam laktat yang menghambat kerja asetilkolin
9. Sel fagosit berperan penting dalam memangsa benda asing yang masuk ke dalam
tubuh sehingga organel yang paling banyak terdapat pada sel tersebut adalah ....
A. Badan golgi
B. Retikulum endoplasma
C. Mitokondria
D. Lisosom
E. Ribosom
10. Teori sel menunjukkan bahwa sel merupakan unit struktural makhluk hidup.
Teori tersebut kali pertama dicetuskan oleh peneliti bernama....
A. Scheliden dan Schawann
B. Robert Brwon
C. Rudolf Virchow
D. Max Schultze
E. Felix Durjadin
11. Pada pernapasan dada yang berkontraksi adalah otot....
a. diafragma
b. pengangkat rusuk
c. antartulang rusuk
d. diafragma dan pengangkat rusuk
e. antarrusuk, pengangkat rusuk, dan diafragma
12. Fungsi ginjal yang berkaitan dengan usaha tubuh untuk menjaga keseimbagan
kadar cairan dalam tubuh adalah....
a. mengekskresikan zat-zat yang membahayakan tubuh
b. mempertahankan keseimbangan asam dan basa
c. mengekskresikan zat-zat racun
d. melakukan filtrasi dan reabsorspsi
e. mempertahankan tekanan osmosis cairan ekstraseluler
13. Di bawah ini beberapa pernyataan yang berhubungan dengan respirasi!
1) Terjadinya pengikatan oksigen oleh kapiler darah alveolus
2) merupakan respirasi eksternal
3) Proses dipengaruhi O2
4) Tekanan partial oksigen alveolus tinggi
5) Tekanan partial oksigen jaringan tinggi
Dari pernyataan di atas, pernyataan yang sesuai dengan reaksi Hb + 4O2 ==>
HbO2 adalah....
a. 1, 2, dan 3
b. 1, 2, dan 4
c. 2, 3, dan 4
d. 2,3 dan 5
e. 3,4 dan 5
14. Seorang suami yang bergolongan darah A Rhesus negatif mempunyai anak
golongan darah B Rhesus positif. Genotipe berikut ini yang sesuai dengan
genotipe istrinya adalah….
a. IBIB
b. IBIO
c. IAIB
d. IAIB
e. IOIO
15. Anthurium majus warna merah disilangkan dengan Anthurium majus warna putih
menghasilkan keturunan ungu : merah : putih : = 1 : 1 : 2. Genotipe parentalnya
adalah….
a. Aabb >< aaBB
b. AAbb >< aaBb
c. Aabb >< aaBb
d. AaBb >< aaBb
e. AaBB >< AaBb
16. Suatu makhluk hidup yang asalnya sama tetapi perkembangan evolusinya
kemudian berbeda disebabkan karena habitatnya berbeda dan morfologi hasil
evolusi berbeda dari moyangnya disebut evolusi…
a. konvergen
b. divergen
c. parallel
d. regresif
e. progresif
17. Berikut ini yang bukan merupakan petunjuk evolusi adalah….
a. variasi antarindividu dalam satu keturunan
b. homologi alat tubuh pada berbagai jenis makhluk hidup
c. embriologi perbandingan
d. analogi alat tubuh pada berbagai jenis makhluk hidup
e. fisiologi perbandingan
18. Bioteknologi memungkinkan manusia memindahkan sifat-sifat organisme yang
satu ke organisme lainnya meskipun berbeda tingkat klasifikasinya. Teknologi ini
dapat dilaksanakan dengan menggunakan sarana….
a. sel kanker dan plasmid
b. sel kanker dan virus
c. plasmid dan virus
d. virus dan bakteri
e. bakteri dan sel kanker
19. Evolusi suatu makhluk hidup yang mengarah pada kemungkinan punahnya
spesies dalam suatu populasi disebut....
a. makroevolusi
b. evolusi progresif
c. evolusi divergen
d. evolusi konvergen
e. evolusi regresif
20. Pada teknologi hibridoma terjadi peleburan 2 jenis sel yaitu antara….
a. sel somatis dengan sel gamet
b. sel gamet sel ovum
c. sel penghasil antibody dengan sel somatic
d. sel penghasil antibody dengan sel kanker
e. sel kanker dengan sel kanker
21. Tapai ketan dapat berubah rasanya dari manis menjadi asam. Timbulnya rasa
asam itu karena….
a. sakarifikasi
b. alkoholisasi
c. kontaminasi
d. fermentasi
e. sporulasi
22. Pengikatan karbon dioksida pada fotosintesis dibantu oleh enzim….
a. karbonatan hidrase
b. dehidrogenase
c. hidrogenase
d. karboksilase
e. dekarboksilase
23. Orang yang pertama kali melakukan percobaan tentang pewarisan sifat adalah….
a. Lamarck
b. Darwin
c. Gregor Mendel
d. Francesco Redi
e. Aristoteles
24. Untuk menghilangkan sifat kerdil secara genetik pada tumbuhan dibutuhkan
hormon....
A. Auksin
B. Sitokinin
C. Kaukalin
D. Giberelin
E. asam absisat
25. Yang dapat digunakan sebagai enzim “penggunting” DNA adalah enzim….
a. katalase
b. peroksidase
c. restriksi endonuklease
d. ligase
e. lipase

ESSAY

1. Apa yang dimaksud dengan ekskresi serta jelaskan sistem ekskresi ?


2. Sebutkan tiga kelenjar ludah yang ada pada manusia!
3. Sebutkan beberapa jenis makanan yang dihasilkan melalui bioteknologi!
4. Jelaskan peran bioteknologi di bidang pengolahan limbah!
5. Jelaskan yang dimaksud dengan zat makanan mikro!

Anda mungkin juga menyukai